Share

BAB 29B

Penulis: Asda Witah busrin
last update Terakhir Diperbarui: 2024-10-29 19:42:56

“Bukannya selama ini kalian dekat?” Ratna bertanya dengan suara bergetar.

“Bu.” Hakim mengelus bahu istrinya. Lelaki itu menggeleng, meminta Ratna tidak meneruskan percakapan. Mereka tadi sudah sepakat, jika Kiran sudah memiliki calon, maka pembicaraan tidak akan dilanjutkan.

“Mas Haidar adalah nasabah di tempat Kiran bekerja, Bu.” Kiran menjawab pelan. Mendadak, ujung mata Kiran menangkap gerakan di dekat pintu sana. Pras dan teman wanitanya sedang tertawa-tawa. Sekali-sekali, Pras menuangkan minuman dari teko yang sepertinya sengaja dipesan jika gelas wanita itu kosong.

Kiran menggigit bibir. Di sini, dia harus mengendalikan diri untuk menjaga perasaan Ahmad dan Ratna. Sementara di dalam sana, perasaannya gundah gulana. Sepanjang makan malam, pikiran Kiran sempurna tertuju pada Pras.

Lelaki itu tampil berbeda malam ini. Pras yang biasanya selalu tampil santai dengan baju kaos dan jeans, kali ini datang dengan mengenakan kemeja rapi. Apakah ini pertemuan yang istimewa sehingga Pras t
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP
Komen (4)
goodnovel comment avatar
Acum Ambon
Fix....jauhi mereka berdua. Belum jadi suami saja sikap Pras sudah seperti itu. Sok berkuasa atas diri Kiran
goodnovel comment avatar
Ria Kusuma
kok ikut nyesak ya, brrti Pras juga menganggap Kiran serep oke, Kiran..lebih baik jauh dari mereka berdua..pergi yg jauh
goodnovel comment avatar
Ria Kusuma
yaa, begitulah rasanya ditolak
LIHAT SEMUA KOMENTAR

Bab terkait

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 30A

    “Dan Allah menjadikan bagimu pasangan (suami atau isteri) dari jenis kamu sendiri dan menjadikan anak dan cucu bagimu dari pasanganmu, serta memberimu rizki dari yang baik. Mengapa mereka beriman kepada yang bathil dan mengingkari nikmat Allah?” (Q.S. An-Nahl ayat 72).“Berhenti! Aku turun disini!”Pras membisu. Lelaki itu menulikan telinga seolah tak mendengar ucapan Kiran. Kiran menghembuskan napas kencang. Kalau bukan karena terlanjur mengatakan pada Haidar hubungannya dengan Pras sudah jauh, Kiran tidak akan mau ikut pulang dengan Pras malam ini. Apa maksud lelaki itu dengan arogannya memaksa dia ikut pulang hingga dia serba salah? Kemana wanita yang tadi datang bersamanya?Kerlip lampu kendaraan yang berlalu lalang di luar sana menarik perhatian Kiran. Wanita itu memang menyukai menatap lampu-lampu di malam hari. Baginya, setitik cahaya di dalam gelap sangat berguna dan melegakan. Sekecil apapun cahaya itu akan selalu menjadi harapan di tengah kegelapan.Pun malam ini, dia tidak

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 30B

    Pendingin mobil berdesing pelan. Kiran menatap jalanan yang ramai. Semakin malam, kota itu semakin ramai."Selain waktu, aku butuh teman bicara. Aku tidak bisa memecahkan kebuntuan ini seorang diri. Aku perlu teman berbagi pikiran. Aku tidak mungkin bercerita pada keluargaku, Ran. Itulah alasan aku disana malam ini." Pras menginjak rem pelan saat lampu hijau berubah menjadi merah. Sekejap, barisan kendaraan memenuhi perempatan itu."Vinda, namanya Vinda. Dia satu-satunya wanita yang pernah dekat denganku setelah kita hilang kontak. Karena perbedaan prinsip yang cukup tajam, kami memutuskan tidak melanjutkan hubungan." Pras menaikkan suhu pendingin mobil."Kami tetap berteman baik bahkan sampai dia menikah." Kiran terkekeh melihat Kiran menoleh cepat. "Dia sudah menikah Kiran, tadi aku berbohong." Lelaki itu terbahak melihat tatapan mematikan dari Kiran."Dia sibuk mengurus beberapa usaha bersama suaminya. Sulit sekali bisa menemukan waktu untuk bicara santai dari hati ke hati. Setelah

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 31A

    Ruang tamu itu hening. Pras menunduk. Dia meremas tangannya. Sesekali, Pras menarik napas panjang. Ujung matanya menangkap seberkas cahaya yang menelusup masuk melalui jendela.Jam delapan pagi, matahari masih malu-malu menampakkan diri. Sejak subuh tadi, hujan membungkus kota. Bahkan, saat Pras sampai di sini setengah jam yang lalu, gerimis masih turun satu-satu. Belum lama, hujan akhirnya benar-benar reda.Minggu pagi yang sejuk. Angin membawa rasa dingin yang terasa menusuk hingga ke tulang. Jarang-jarang seperti ini. Udara terasa seperti sedang ada di puncak. Di luar, tetes air hujan masih menggelayut di antara bunga dan dedaunan.Selalu, selepas hujan, udara terasa menjadi bersih dan menyenangkan bagi Pras. Bagi lelaki itu, hujan menimbulkan bau yang khas. Dia sangat menyukai aroma setelah hujan. Bau tanah dan rumput yang dipotong. Itu menimbulkan ketenangan tersendiri baginya jika sedang gugup. seperti saat ini, ketika berhadapan dengan kedua orangtua Kiran yang duduk di hadapann

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 31B

    "Kiran, apapun hasilnya, kamu berharga bagi kami, Nak." Rista tergugu. Dia menciumi wajah Kiran berkali-kali. Andai Kiran tidak bersikeras, berat baginya mengizinkan anak tunggalnya itu berangkat."Terima kasih, Bu." Kiran berbisik lirih. Dia memeluk Rista erat sebelum akhirnya pamit pada Ahmad. Wanita itu tersenyum lebar saat menatap mata berkaca–kaca bapaknya. “Bapak tampan sekali hari ini.”“Apa? Mau minta sangu?” Tawa mereka pecah di depan rumah mendengar ucapan Ahmad. Kiran menarik napas lega. Dia akhirnya bisa berangkat dengan melihat senyum di wajah kedua orangtuanya. Lambaian tangan Ahmad dan Rista mengiringi laju mobil yang dikemudikan Pras. Kiran menghembuskan napas kencang saat keluar dari area perumahan. Wanita yang tampil manis dengan blouse putih, rok plisket hijau botol dan jilbab warna senada itu menyandarkan punggung. Jarang-jarang dia menggunakan rok, tapi karena pasti akan USG transvaginal seperti pemeriksaan sebelum-sebelumnya, Kiran menggunakan rok agar lebih mu

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 32A

    “Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan diantaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir.” [QS. Ar-Rum : 21]Pras mengalihkan pandangan dari wajah sendu Kiran. Tenggorokannya mendadak terasa kering mendengar ucapan Kiran barusan. Susah payah dia menelan ludah untuk menghilangkan rasa tidak nyaman di lehernya. Setelah berhasil menguasai diri, lelaki itu mulai menyalakan mesin mobil dan melajukannya dengan kecepatan sedang.“Kita … pulang?” Nada suara Pras terdengar sedikit ragu saat bertanya.“Iya.” Kiran menjawab lirih. “Pulang.” Hembusan napas Kiran terdengar jelas saat wanita itu memilih kembali bersandar dan memejamkan mata. Lagu Nothing’s Gonna Change My Love For You dari Westlife mengalun pelan menemani perjalanan mereka.“If the road ahead is not s

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 32B

    Entahlah, Kiran takut Pras mengatakan hal yang tidak ingin dia dengar sehingga memilih tidak melanjutkan.Sampai pagi kembali menyapa, Kiran belum baik-baik saja. Senin. Hari yang banyak tidak disukai orang, tapi bagi Kiran, itu adalah hari yang membahagiakan. Bekerja adalah salah satu caranya untuk melupakan semua kepenatan.“Selamat pagi, Bu Kiran.”“Selamat pagi, Pak Iwan.” Kiran tersenyum lebar membalas sapaan security Bank yang membukakan pintu untuknya. Wanita itu berjalan cepat untuk absensi. Lima menit lagi morning briefing dimulai.“Hari ini, ada dua informasi penting yang akan kita bahas. Ada dua dari rekan kita yang mendapat SK.”Ruangan itu langsung berdengung. Bisikan dan kepala-kepala tertoleh saling bertanya mendengar kabar yang disampaikan oleh Nurman, Pimpinan Cabang di sana.“SK pertama atas nama Lira Veronika, mutasi ke kantor cabang pembantu di ….”Tepuk tangan langsung memenuhi ruangan. Sementara Lira maju dengan kepala tertunduk. Kiran tersenyum tipis melihat rek

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 33A

    “Nanti kalau ada rencana pencairan termin atau mau turun pokok, bisa langsung menghubungi saya saja, Pak Haidar.”“Siap, Mas Rusdi.” Haidar mengangguk-angguk. “Ah! Ini Pak Diar, kepala proyek yang memastikan kegiatan di lapangan berjalan sesuai rencana. Silakan kalau Mas Rusdi mau melihat area, bisa langsung dijelaskan oleh Pak Diar.”“Mari, Pak Rusdi.” Diar menyerahkan helm dan sepatu proyek pada Dira.Kiran urung berbicara saat Haidar menahan tas yang dia pegang. Tadinya, dia mau minta dibawakan juga helm dan sepatu proyek agar bisa ikut berkeliling. Namun, Haidar menggeleng hingga membuat dia mau tidak mau duduk kembali.“Selamat ya, Ran, karirmu melesat cepat. Sudah jadi manager sekarang ya.” Haidar tersenyum lebar. Matanya menatap Kiran lamat-lamat. Wanita yang pernah menjadi istrinya itu terlihat manis seperti biasa. Kiran bahkan terlihat semakin memukau di usianya yang semakin matang.Kiran tersenyum tipis. Dulu, dia pernah mengatakan pada Haidar kalau suatu saat kelak dia akan

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 33B

    Lelah dengan aktivitas hari ini dan pikirannya sendiri, Kiran memutuskan pulang lebih cepat saat dirasa semua pekerjaan anak buahnya sudah sesuai dengan jadwal harian yang mereka laporkan.“Masuk!”Kiran menahan napas melihat Pras berdiri di hadapannya saat akan menuju tempat parkir. Lelaki itu membukakan pintu mobil dan meminta Kiran masuk dengan menggerakkan kepala. “Nanti motornya biar minta di antar.”Kiran menarik napas panjang. Sungguh, dirinya masih belum baik-baik saja setiap kali berhadapan dengan Pras. mengingat begitu besarnya harapan yang sempat ada, lalu gugur sebelum mekar membuat Kiran enggan berhubungan kembali dengan Pras dalam waktu dekat.“Ayoooooo.” Pras akhirnya berjalan dan mendorong Kiran pelan agar masuk ke dalam mobil. Mau tidak mau, Kiran mengikuti Pras. Dia malas menjadi pusat perhatian. Apalagi beberapa karyawan yang mengenal mereka mulai melirik dengan tatapan menggoda.“Apa kabar, Ran?” Pras mulai menjalankan mobil. Lelaki itu tertawa kecil melihat wajah

Bab terbaru

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 50B [TAMAT]

    Namun, tak sekalipun dia membicarakan mantan istrinya itu di hadapan istrinya. Bahkan sampai usia pernikahan mereka yang ke empat, Kamila tidak tahu kalau Haidar pernah menikah sebelum dengan Raya. Kamila hanya tahu Haidar pernah menikah dan itu dengan Raya.Bagi Haidar, tidak ada gunanya menceritakan semua yang telah berlalu. Cukup dia dan hatinya saja yang merasakan. Cinta yang tersimpan rapi di dalam hati. Perasaan yang terus ada walau telah coba dia lupakan dan tak pernah lagi dia ucapkan.Untuk Kamila, dia mempersembahkan hati yang baru. Cinta dan rasa hormat yang berdasarkan pada komitmen dan tanggung jawab pada wanita yang sebentar lagi akan memberinya dua buah hati. Cinta dan kasih untuk ibu dari anak-anaknya.“Ah iya, hati-hati di jalan.”Kiran menatap Pras bingung. Sejak pulang dari bertemu Haidar tadi, entah sudah berapa belas kali Pras mengulangi kalimat terakhir yang Haidar ucapkan. Wanita itu menarik napas panjang. Dia melirik jam di dinding, sudah hampir jam sembilan

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 50A

    “Kiran?”Kiran dan Pras yang baru saja keluar dari menebus vitamin kehamilan di bagian farmasi menoleh berbarengan. Pras langsung melingkarkan tangan dengan posesif di bahu Kiran mengetahui siapa yang menyapa.“Mas Haidar?” Kiran tersenyum lebar. Dia menoleh pada Pras hingga mereka saling berpandangan. Suaminya itu meremas bahu istrinya pelan. Kiran hampir kelepasan tertawa melihat sorot mata Pras yang seolah mengatakan “jangan tebar pesona”.“Pras, sehat?” Haidar mengulurkan tangan pada Pras saat menyadari dia terpaku cukup lama menatap Kiran barusan. Ah … hampir lima tahun tak berjumpa, Kiran tak berubah. Wajah mulus, hidung mancung, bibir kecil dan penuh, kombinasi yang menciptakan keindahan di mata Haidar.Perlahan, pandangannya turun ke bawah. Mata Haidar mengembun. Mendadak perasaannya buncah. Hampir saja isaknya keluar tak tertahankan menyadari perut Kiran yang membuncit. Sungguh, walau bukan dia yang menjadi Ayah dari anak yang Kiran kandung saat ini, dia bahagia.“Kapan Kiran

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 49B

    “Untuk proses bayi tabung, ada beberapa tahapan yang harus kita lalui. Secara simpel saja saya jelaskan ya, pertama adalah tahapan induksi ovulasi. Nanti akan ada penyuntikan hormon untuk merangsang proses pembentukan sel telur. Nanti bisa dilakukan secara mandiri di rumah setelah saya berikan petunjuknya.Nah selama proses ini, Ibu harus kontrol setiap beberapa hari karena saya harus memantau ukuran telur yang ada. Setelah dirasa ukurannya sesuai, nanti disuntik dengan hormon lagi untuk membantu proses pematangannya.Maaf sebelumnya, apa menstruasi Ibu sudah teratur?”Kiran menggeleng. “Kadang dua bulan sekali, pernah sampai tiga bulan tidak halangan.” Kiran menjawab dengan bibir bergetar.“Baik, berarti kemungkinan besar tidak ada sel telur yang matang sehingga tidak terjadi pembuahan. Nah, setelah penyuntikan hormon untuk pematangan telur dilakukan, kita bisa mulai mengambil sel telur. Kemudian pengambilan sp**ma, proses pembuahan dan terakhir transfer embrio. Singkatnya seperti it

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 49A

    “Wa ja’alna minal-maa-I kulla syai’in hayyin. Afala yu’minuna.” (QS. Al-Anbiya: 30).“Dan dari air Kami jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka mengapakah mereka tiada juga beriman?”"Alhamdulillah." Kiran langsung mengucap hamdalah begitu turun dari mobil. Waktu sudah senja saat mereka tiba. "Bu, Pak." Kiran berjalan menghampiri orangtuanya yang memang sudah menunggu kedatangan mereka.Kiran menatap sekitar. Dia benar-benar merindukan suasana rumah mereka. Dua belas hari perjalanan umroh ditambah dengan masa karantina membuat dia dan Pras cukup lama meninggalkan tempat itu."Istirahat dulu." Linda yang menjemput mereka di tempat karantina tadi menepuk punggung Kiran pelan. Wanita itu membantu membawakan beberapa bawaan khas oleh-oleh dari tanah suci. Rista dan Ahmad bergegas ikut bergabung membawakan barang-barang dari mobil.Tidak terasa, azan isya’ berkumandang saat mereka baru saja selesai merapikan barang bawaan agar tidak terlalu berantakan.Setelah membersihkan diri dan makan m

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 48B

    Kesyahduan itu terhenti saat dua kanak-kanak berteriak riang di dekat mereka. Anak lelaki berusia sekitar enam tahun sedang mengejar anak wanita berusia sekitar empat tahun yang tertawa-tawa. “Oh!” Kiran menutup mulut. Matanya membelalak lebar pada Pras. Sedetik kemudian tawa Kiran berderai saat kedua anak itu berlarian di bawah meja mereka. Dia benar-benar senang melihat anak-anak itu bercanda.“Sini!” Teriak si anak laki-laki.“Tangkap ayo tangkap!” Anak wanita itu menjulurkan lidah dari seberang meja.“Nina, Fajar, kemari!” Wanita muda yang seusia dengan Kiran dan Pras berteriak galak pada kedua anaknya. “Maaf ya, Mas, Mbak, anak saya mengganggu makan malamnya.” Wanita itu mengangguk sungkan.“Tidak apa-apa, anaknya lucu.” Kiran menuntun anak itu memutari meja dan menyerahkannya pada ibunya. Kiran masih sempat mencubit gemas pipi gembil itu sebelum mereka berlalu.Pras dan Kiran tersenyum berbarengan saat meja mereka kembali sepi. Mereka mulai menikmati hidangan penutup malam itu.

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 48A

    "Makan yang banyak, biar cepat pulih. Ini Mama bawakan buah-buahan, bolu gulung, dimsum, ayo dimakan." Linda mengeluarkan barang bawaannya di meja. Satu persatu makanan itu diletakkan di hadapan Kiran. "Atau kalau nggak selera, biar Mama pesankan, Nak Kiran mau apa?"Kiran menggeleng pelan sambil tersenyum pada Linda. "Terima kasih, Ma." Tangannya terulur mengambil sumpit, dia mengangguk-angguk saat satu gigitan dimsum masuk ke mulutnya. "Enak, Ma." Kiran mengacungkan jempol."Sama-sama." Linda ikut duduk di meja makan. Wanita itu mengelus bahu Kiran pelan. "Habiskan." Linda tersenyum lembut."Diminum, Bu Linda, Pak Sakti." Rista meletakkan teh hangat. Dia lalu mengambil beberapa buah dan mengupasnya untuk dimakan bersama. Sementara Ahmad dan Sakti mulai asyik dengan topik obrolan mereka berdua."Kata Pras, Nak Kiran susah makan. Masih kepikiran ya?" Linda mengelus bahu Kiran. "Paksakan makan biar cepat pulih. Ajak Pras liburan, mumpung Nak Kiran dapat jatah cuti, toko nanti biar Papa

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 47B

    “Dugaan awal saya, kemungkinan janin tidak berkembang, Pak, Bu.” Dokter menjelaskan dengan hati-hati. Dia tahu sekali bagaimana perasaan dua orang di hadapannya ini. Mereka yang tadi datang dengan wajah cerah dan penuh rona bahagia kini terlihat pucat pasi seolah tak ada aliran darah di wajahnya.“Tidak berkembang bagaimana?” Pras mengepalkan tangan. Suaranya terdengar meninggi karena merasa dokter begitu lambat menjelaskan. Napasnya terengah menahan perasaan yang tidak karuan di dalam sana.“Begini, saya akan resepkan obat.” Dokter berdehem menyadari kondisi Kiran dan Pras yang mulai tidak bisa mengendalikan diri. “Semoga kontrol bulan depan, janinnya sudah bergerak aktif dan terdengar detak jantung. Dalam beberapa kasus, hal seperti ini sering terjadi. Kita usahakan yang terbaik.”Pras menekan matanya dengan jari. Sebisa mungkin dia mengendalikan diri dan menahan tangis. Dalam keadaan seperti ini, Pras menyadari ada Kiran yang pasti sangat terpukul mengetahui hasil pemeriksaan. Kala

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 47A

    "Berhenti dulu, Pi, beliin rujak buah itu." Kiran mencengkram tangan Pras sambil menunjuk ke pinggir jalan. "Mual, pengen yang asem-asem." Kiran nyengir melihat wajah Pras yang kesal karena dia minta berhenti mendadak."Ini Dedek yang mau, bukan aku.” Kiran mengelus perutnya pelan. Dia menahan tawa saat Pras memperhatikan dia dengan pandangan curiga.Pras menatap istrinya penuh selidik. Setelahnya, Pras tertawa dengan pandangan tidak percaya. “Dedek yang mau?” Pras tersenyum menggoda dengan sebelah alis terangkat. Dia mengelus pelan perut Kiran yang masih rata.“Iya.” Kiran mengangguk dengan raut wajah lucu hingga membuat Pras merasa gemas. Lelaki itu mencubit pipi istrinya sebelum membuka pintu mobil dan menyeberang jalan menuruti keinginan Kiran.Pras menggeleng pelan sambil menyerahkan plastik berisi irisan buah segar pada Kiran. Sejak tadi malam, istrinya itu mulai merasakan “ngidam”. Kiran bahkan menjadi lebih manja padanya. Pras sedikit heran karena sebelum mengetahui sedang ham

  • Belenggu Hati Mantan Suami   BAB 46

    Mata Kiran membelalak lebar melihat testpack di tangannya. Garis dua. Seketika sekujur tubuh wanita itu bergetar hebat hingga dia harus berpegangan pada dinding agar tidak terjatuh.Kiran akhirnya jongkok di toilet kantor. Dia masih menatap tidak percaya pada hasil tes di tangannya. Dia bahkan berkali-kali memastikan bahwa itu adalah alat tes kehamilan, bukan testpack ovulasi untuk mengetahui masa subur."Ran?"Gedoran di pintu terdengar. Sementara Kiran masih tercekat tidak percaya dengan testpack di tangannya. Pagi tadi, Mira mendadak membawakan alat pengecek kehamilan dan memberikannya pada Kiran."Sana cek dulu!" Melihat Mira yang sangat ngotot bahkan sampai meminta OB membelikan alat itu tadi, Kiran akhirnya menerima walau dengan sedikit enggan.Sudah lama sekali dia tidak menggunakan testpack, dia takut kecewa dan sakit hati saat hasilnya tidak garis dua. Bahkan, selama menjalani program kehamilan dengan Pras, Kiran juga tidak menggunakannya. Untuk Kiran yang PCOS, telat dapat s

DMCA.com Protection Status