Yasmin sedang tidur dengan lelap, tapi dia merasa ada yang aneh dengan tubuhnya. Seseorang sedang mengganggunya.Dia bergumam tidak jelas, kemudian dia berbalik dan menarik selimut sampai menutupi kepalanya. Dia berusaha mengecilkan dirinya.Namun, orang itu tidak berhenti mengganggunya dan bahkan menarik selimut dari kepalanya."Hentikan. Aku mau tidur .... Aaa!" Wajah merah Yasmin terlihat kesal, kemudian dia menjerit terkejut dan mundur ke belakang.Dia memelototi Daniel yang sedang duduk di tepi tempat tidurnya."Ini yang kamu maksud dengan makan siang?"Yasmin mengambil ponselnya di meja samping tempat tidur, lalu melihat waktu. Sudah lewat jam dua belas.Dia meletakkan ponselnya dan lanjut meringkuk. "Aku nggak lapar ....""Aku membawakanmu makanan. Bangun."Yasmin menolehkan kepalanya di atas bantal, lalu dia menatap lurus Daniel dan bertanya, "Kamu makan siang dengan Irene?"Daniel menatap baliknya tanpa berkedip."Itu bukan makanan sisa kalian, 'kan? Aku nggak mau. Aku lebih m
"A ... apa katanya? Kapan kalian pergi mendaftar akta nikah?" Ini yang dipedulikan Dahlia.Irene duduk di sofa. Dia tidak bergerak dan berkata apa-apa.Dahlia menjadi makin gelisah. "Jawab! Apa kata Daniel?""Dia nggak mengatakan apa-apa. Itu yang menakutkan," kata Irene sambil melihat ke depan. Dia terlihat marah dan sedih."Apa maksudmu? Kalian nggak jadi mendaftar akta nikah?" tanya Dahlia dengan bingung. "Bukankah dia sudah setuju untuk mendaftar akta nikah? Sekarang dia malah menarik kembali kata-katanya. Kenapa pemilik Grup Naga seperti ini?""Selama dua hari ini Daniel menghilang, dia pasti bersama Yasmin. Dan Yasmin pasti entah telah mengatakan apa padanya!" kata Irene sambil menggertakkan giginya. Tatapan matanya tampak berbisa."Lagi-lagi wanita jalang itu!" Saking marahnya, Dahlia berjalan mondar-mandir. Dia sedang berpikir bagaimana dia harus melawan Yasmin."Sekarang akhirnya aku sudah bisa memahami perasaanmu. Pelakor itu sombong!" kata Irene."Jadi, kenapa? Pada akhirnya
"Kenapa aku mau menasihatinya? Apa kamu nggak bisa melihat kalau dia menyukai Daniel? Nggak apa-apa kalau kamu nggak membantunya, tapi kamu malah juga menyakiti hatinya. Apa ada ayah sepertimu?""Apa kamu nggak bisa melihat kalau dia sangat menderita? Kalau Daniel menghormatinya, apa dia nggak akan muncul pada hari pendaftaran akta nikah mereka?""Itu karena Yasmin merayunya!" Dahlia pun mulai berkelahi dengan Andy. "Seperti Klara, kalau dia nggak merayumu, apa kamu akan berinisiatif mencarinya dan tidur bersamanya? Ibu dan anak sama saja. Utang apa yang kumiliki pada mereka di kehidupan lampauku? Sekarang mereka juga menghambat kebahagiaan Irene!"Andy menatapnya dengan sinis dan membalas, "Kamu nggak berutang pada mereka, tapi aku! Aku mengira kamu bisa menjadi istri yang baik. Tapi, apa yang sudah kamu lakukan? Aku menyesal dengan keputusanku saat itu. Kalau kita nggak menikah kembali, hal-hal ini nggak akan terjadi!""Saat itu aku bersalah, tapi aku selalu menebus kesalahanku! Apa
Lebih tepatnya, ada yang menggedor pintu.Plak! Plak! Plak! Kemudian, Yasmin mendengar suara anak kecil yang berkata, "Mama, buka pintu! Apa Mama ada di rumah? Kami pulang!"Yasmin tercengang, lalu dia segera menegakkan punggungnya.Dia buru-buru pergi membuka pintu. Kemudian, dia melihat anak-anaknya sedang berdiri di luar pintu dan dia tercengang."Mama!"Sudah beberapa hari ketiga anak kecil ini tidak bertemu dengan mama mereka, jadi mereka langsung melompat."Kenapa Mama nggak datang melihat kami?""Kami menunggu Mama setiap hari!""Karena Mama nggak mencari kami, kami yang mencari Mama!"Yasmin tidak menyangka mereka akan datang.Karena dia demam dan takut menular ke anak-anak, jadi dia tidak buru-buru pergi ke Taman Royal."Apa kalian datang ke sini sendirian?" Yasmin menyadari tidak ada seorang pun di belakang anak-anak."Iya! Kami datang sendirian. Mama, kami hebat, 'kan?" tanya Julian dengan bangga.Hebat? Raut wajah Yasmin berubah menjadi masam.Dia menarik mereka masuk ke da
Hati Yasmin terasa hangat saat dia melihat anak-anaknya mengkhawatirkannya. Semua penyakitnya langsung sembuh. "Sudah.""Hehe." Julia memeluk mamanya dengan senang.Yasmin pun menyunggingkan seulas senyuman yang lembut.Sebenarnya, kalau Irene tidak ikut campur, dia mau menjaga anak-anaknya seperti ini.Mereka punya papa dan mama. Mereka tidak akan kekurangan kehangatan keluarga.Yasmin melihat waktu, lalu bertanya, "Apa yang kalian ingin makan?""Kami suka apa pun yang Mama masak," jawab Julian."Aku juga!" Julia mengangkat tangannya."Masakan Mama paling enak!" Julius sangat bersemangat sampai pipinya menjadi merah. "Aku sudah lama nggak makan masakan Mama.""Oke. Mama memasak dulu, ya." Yasmin mencium setiap pipi anak-anak. "Kalian bermain dulu."Yasmin sedang memasak makan malam ketika dia mendengar ketiga anaknya berseru dengan gembira, "Mama, Papa datang!"Wajah Yasmin menjadi tegang. Kenapa dia datang ...?Apa dia takut Yasmin akan menyembunyikan anak-anak mereka?Dia tidak akan
"Kemari."Setelah Yasmin yang sedang melamun mendengar suara Daniel, dia mendekat. "Kenapa?"Daniel menarik Yasmin, kemudian dia meletakkan gulungan layangan di tangan Yasmin.Yasmin menatap gulungan layangan di tangannya dengan tercengang. Saat dia mengangkat kepalanya, dia melihat layang-layangnya telah terbang jauh lebih tinggi daripada sebelumnya."Tarik," ucap Daniel kepadanya.Yasmin pun menarik benangnya. Dia merasa posisi Daniel saat ini seperti sedang memeluknya dari belakang."Wah! Layang-layangnya terbang makin tinggi!" kata Julian sambil melompat-lompat.Ketiga anak itu memandang langit dengan penuh semangat."Mama, lebih tinggi! Lebih tinggi!" seru Julius.Irene benar-benar tidak bisa melihat lagi, jadi dia pergi.Dia menyetir mobilnya keluar dari kompleks.Dia memegang setir mobil dengan erat dan wajahnya berkerut karena marah. Dia mengendarai mobilnya dengan kecepatan lebih dari 100 km/jam.Alangkah baiknya kalau Yasmin berada di depan mobilnya. Dengan begitu, Irene bisa
Tatapan mata Yasmin menjadi licik dan dia menjawab dengan datar, "Nggak.""Kamu kira aku akan memercayaimu? Kamu memanfaatkan anak-anak untuk menggoda Daniel dan beraninya kamu berkata kepada Ayah kalau kamu menyukai Daniel. Kamu menjijikkan sekali," ujar Irene dengan nada sinis. "Kamu bisa sombong sekarang, tapi ke depannya nggak pasti!""Aku nggak perlu memanfaatkan anak-anak. Kamu sudah berpikir terlalu banyak.""Maksudmu meskipun tanpa anak-anak, Daniel tetap akan mencarimu?" Irene tertawa sinis. "Kamu benar-benar mengira kamu sangat didambakan?"Yasmin bisa langsung mematikan telepon, tapi dia tidak melakukannya.Dia mendengarkan kata-kata arogan Irene dengan sabar."Aku tahu apa niatmu. Kamu ingin menggantikan posisiku dan menjadi Nyonya Guntur yang diirikan orang. Selama aku masih hidup, kamu jangan harap! Kamu dan ibumu sama saja, kalian adalah orang yang memalukan!""Kamu salah. Aku hanya menyukai Daniel," kata Yasmin."Meskipun begitu, aku juga nggak mengizinkanmu!" Suara Ire
Ruang ganti ini memiliki lebih banyak model daripada toko anak-anak.Itu dipenuhi dengan merek mewah yang bahkan tidak berani dibayangkan Yasmin.Inilah perbedaan Papa dan Mama mereka.Bagaikan bumi dan langit.Yasmin berbalik, lalu dia mendapati Julian menutup sebuah lemari dan berdiri di sana dengan ekspresi waswas.Julia pasti sedang bersembunyi di lemari itu."Coba Mama lihat, apa dia di sini ...?" Yasmin juga tidak bisa membiarkan Julia bersembunyi kelamaan atau Julia akan keluar sendiri. Yasmin pun menarik pintu lemari."Aaa! Mama menemukanku!" teriak Julia dengan penuh semangat dan wajah merah.Yasmin berjongkok di depan Julia, kemudian mengusap pipinya. "Hai, kelinci.""Mama ... jangan makan kelinci," ucap Julia dengan imut."Hahahaha. Nggak bisa. Mama harus memakanmu." Yasmin mengikuti gaya Julia dan mengerucutkan bibirnya."Papa!""Ada Papa juga nggak berguna. Biarkan Mama menggigitmu," kata Yasmin sambil mendekatkan kepalanya."Aaaa. Mama, aku nggak enak. Aku sama sekali ngg
"Lauren yang nggak tahu malu dan bersikeras melengket dengan Evan! Tante nggak perlu khawatir. Aku bisa menanganinya." Sofia terlihat sombong. Bagaimana mungkin dia merasa terancam oleh wanita yang berasal dari daerah kumuh? "Tapi, bagaimana Tante bisa tahu?"Melihat Sofia masih belum mengetahui apa-apa, Jessy pun berkata, "Lauren ini sedang hamil.""Apa?" Raut wajah Sofia berubah drastis. Suaranya menjadi tinggi.Saat Jessy melihat Sofia mau naik darah, dia berkata, "Ketika aku berada di toilet, aku mendengar istri Daniel mengatakannya. Aku merasa kamu pasti nggak tahu, jadi aku memberitahumu.""Aku mau membunuh Lauren si wanita jalang itu! Dasar nggak tahu diri! Bisa-bisanya sampah sepertinya ingin berebutan denganku. Aku akan bertanya pada Evan ....""Tunggu." Jessy menahannya."Tante, aku nggak bisa berpura-pura nggak tahu tentang hal ini!""Apa yang bisa kamu lakukan setelah mengetahuinya? Kalau kamu membuat keributan, kamu yang malu. Sekarang yang paling penting adalah kamu harus
"Iya, aku meneleponnya. Nanti malam aku ingin pergi menemuinya," kata Yasmin."Nggak perlu," tolak Evan.Alis Yasmin pun berkerut. "Kenapa? Paman, kamu seperti ini salah. Kamu sudah melukai dua orang.""Aku tahu apa yang sedang kulakukan." Evan tidak ingin membicarakan ini lagi.Sofia datang. Dia bersandar pada Evan, lalu bertanya, "Apa yang sedang kalian bicarakan? Kenapa wajah Yasmin terlihat sangat serius?"Yasmin berkata, "Wajahku menjadi terlihat serius karena aku memakai masker. Hebat."Sofia sengaja tertawa.Evan merangkul Sofia. "Ayo cari tempat untuk makan. Apa kamu lapar?""Lapar. Evan, kamu sangat baik padaku.""Selamat menikmati, Yasmin." Setelah Evan mengatakan itu, dia pergi bersama Sofia.Yasmin melihat tampang mereka berdua yang tampak mesra. Ini benar-benar tidak pantas bagi Lauren.Dia pun berbalik dan pergi ke toilet.Dia tiba di depan toilet wanita dan baru saja ingin membuka pintu."Yasmin." Daniel muncul dari belakang. "Jangan berkeliaran."Jessy yang hendak menar
Anak-anak berlari keluar untuk bermain. Yasmin berdiri, lalu mengingatkan mereka, "Jangan nakal, ya!"Jessy tertawa. "Ketiga anak kecil itu benar-benar menggemaskan. Aku sangat suka melihat mereka."Juan berkata, "Kalau begitu, minta James cepat mencari istri agar dia juga dapat melahirkan anak."James mengerutkan alisnya. "Bukankah itu terlalu cepat untukku? Bukankah sekarang sudah ada yang lebih modern? Setelah bertunangan, kamu bisa melewatkan pernikahan dan langsung mempunyai anak!"Sofia melihat Evan dengan senang, kemudian mengulurkan tangan untuk memeluk lengan Evan.Meskipun Evan diam saja, Sofia tetap sangat senang.Hari ini adalah hari pertunangannya. Akhirnya hari ini tiba juga.Ketika mereka tidur bersama malam ini, Sofia tentu bisa hamil.Jessy memelototi James. Walaupun apa yang dikatakan James benar, dia tidak boleh mengatakan hal yang begitu memalukan!Lalu, dia sengaja mengatai putranya, "Kamu juga sudah nggak muda. Jangan membuat keluargamu cemas. Kapan kamu akan memb
"Apa yang akan kamu lakukan?" tanya Yasmin."Nggak tahu. Yasmin ... aku hamil." Lauren memberitahunya. "Jalan keluarku semuanya sudah diblokir Evan."Yasmin terkejut. "Hamil ....""Dia mengganti pil KB-ku dan membuatku hamil. Evan ... benar-benar membuatku jijik!"Yasmin dapat merasakan keputusasaan Lauren.Di keputusasaannya Lauren, apa yang bisa dilakukan tentang pertunangan Evan?Evan tahu Lauren sedang hamil anaknya, tapi dia tetap pergi bertunangan dengan wanita lain. Dia benar-benar parah.Lauren menghibur dirinya sendiri, "Kamu nggak perlu mengkhawatirkanku. Manusia tetap harus berpikiran terbuka, 'kan?"Pada hari pertunangan Evan, Yasmin dan Daniel membawa anak-anak ke Kota Greya.Saat melihat daftar nama tamu, tidak ada yang menyangka Daniel, penguasa Kota Imperial, akan muncul.Hubungan itu tentu membuat Keluarga Darsono puas.Mereka mengadakan pestanya di hotel termewah Kota Greya. Mereka memesan seluruh gedung.Helikopter mendarah di atap. Setelah mereka tiba di lantai satu
Lauren sendiri tidak tahu siapa ibu kandungnya.Ayah tirinya bukanlah orang baik, sementara ibu angkatnya berpura-pura tidak melihatnya. Mereka menjalani hidup yang susah setiap hari.Dia selalu berpikir kenapa orang tua kandungnya tidak menginginkannya? Apa dia diculik orang seperti kakak kandung James?Kalau seperti itu, Lauren akan merasa sedikit lebih baik.Setidaknya dia bukan dibuang ...."Omong-omong, kakakku sangat hebat. Apa kamu tahu apa yang dia ambil pada pesta ulang tahunnya yang pertama?""Kalkulator? Pulpen? Makanan? Uang?" Lagi pula, tidak ada yang perlu dilakukan Lauren, lebih baik mengobrol dengan James."Semuanya salah. Dia memegang tangan kakekku.""Ha?" Itu benar-benar di luar sangka Lauren."Makanya, kakekku sangat senang. Dia langsung mengumumkan kalau kakakku akan menjadi penerus Keluarga Darsono." Setelah James berbicara dengan penuh semangat, suaranya berubah menjadi kecewa ketika dia berkata, "Tapi, kakakku nggak mempunyai takdir itu ....""Takdir setiap oran
Lauren tidak hanya memahami ancaman itu, tapi tubuhnya juga mendingin.Selama anak ini ada, semuanya baik-baik saja. Begitu anak ini tidak ada, pembunuhan apa pun bisa terjadi.Tak peduli apa Lauren sengaja menggugurkan anak ini atau tidak.Dia bertanggung jawab.Besok pagi, Evan menemani Lauren makan sarapan sebelum pergi. Dia memegang jasnya dan naik mobil. Suasana hatinya tampak sangat bagus.Lauren berjalan ke pintu, lalu melihat mobil Bentley hitam itu melaju pergi. Kemudian, gerbang tertutup secara otomatis.Evan pergi atau tidak itu tidak terasa berbeda.Lauren merasa ada kamera di mana-mana sehingga dia tidak punya tempat untuk bersembunyi.Dia pergi ke kamar mandi, lalu melihat bagian belakang cermin kecil. Benda tersebut masih di sana.Dia benar-benar ingin mencabutnya, kemudian melemparkannya ke dalam toilet.Namun, apa yang dikatakan Evan tidak boleh dianggap remeh. Kalau Lauren membuang kamera ini, akan muncul kamera kedua.Terdengar suara dering ponsel dari kamar tidur. L
"Kamu salah. Aku keluar untuk melihat bulan. Kapan aku ingin melarikan diri?" bohong Lauren dengan ekspresi datar."Lauren, kamu jangan berbohong tanpa berkedip. Kami semua melihatmu! Kenapa kamu mau keluar untuk melihat bulan? Apa di dalam nggak ada bulan?" Pada akhirnya, Zarco masih mementingkan harga dirinya sebagai pria.Dia sudah ditampar dan dihantam kepalanya. Dia sangat malu!"Rasa melihat bulan di luar dan dari dalam berbeda," balas Lauren. Dia tidak ingin mengalah pada Zarco. "Selain itu, dia sudah bersikap nggak sopan padaku. Apa aku nggak boleh memberinya pelajaran? Evan, kamu nggak bisa membiarkan anak buahmu selalu menindasku, 'kan?""Kak Evan, aku nggak ...." Zarco baru ingin membela diri, tapi kemudian Evan menyelanya."Obati lukamu."Zarco menggertakkan giginya dan amarah memenuhi hatinya, tapi dia tidak bisa melakukan apa-apa karena ada Evan. Maka itu, dia pergi bersama anak buah lainnya.Evan menatap Lauren. Tatapan matanya yang tajam seperti monster yang menghantui
"Kamu pasti nggak memberitahunya kalau aku hamil," kata Lauren."Aku bilang aku menyembunyikanmu di luar." Evan bersandar ke kursi ruang kerjanya dan meregangkan kaki panjangnya. "Dia nggak peduli. Walaupun dia tahu, dia nggak bisa melakukan apa-apa. Aku hanya nggak suka repot.""Kalau kita menggugurkan anak ini, maka nggak akan ada repot," kata Lauren."Aku lebih memilih membunuh orang tua itu."Kekejaman Evan mengejutkan Lauren, jadi Lauren tidak ingin lanjut berbicara dengannya. "Aku mau tidur. Sudah, ya."Setelah mematikan telepon, dia melirik cahaya terakhir di cakrawala sebelum berjalan kembali.Dia tidak meragukan kalau Evan tidak peduli dengan ikatan keluarga. Orang tua angkatnya Lauren dan Juan bukanlah siapa-siapa bagi Evan.Namun, dia bersikeras menginginkan anak.Lauren ingin sekali bertanya padanya apa dia tahu bagaimana cara mendidik anak?Bagi orang yang tumbuh di daerah kumuh, hal yang paling mereka kurang adalah kasih sayang ...Lauren tahu Evan tidak akan datang. Dia
"Aku setuju untuk bertunangan, tapi syaratku adalah kamu nggak boleh mencari Lauren," ujar Evan dengan tajam.Juan menganggukkan kepalanya. "Baiklah. Aku akan menentukan waktunya."Evan sengaja bertanya, "Apa kamu akan mengundang istrimu ke pertunanganku?"Ekspresi Juan menjadi masam. "Dia dirawat dengan baik di rumah sakit jiwa, jadi dia nggak boleh keluar."Selesai makan malam, Evan tidak menetap dan langsung pergi.Dia meninggalkan Juan sendirian di meja makan.Pengurus rumah berjalan mendekat. "Tuan Besar, apa Anda ingin saya memanaskan sopnya? Saya melihat Anda nggak meminum sesendok pun.""Apa aku bisa menelannya?" Juan meletakkan sendok garpunya."Pria mencari wanita bukan hal yang perlu dikhawatirkan," hibur pengurus rumah."Wanita ini berbeda. Dia adalah mantan istri Gilbert." Juan tidak pernah meremehkan Lauren. "Aku bisa melihat dia itu wanita yang cukup kejam karena bisa melemparkan Gilbert ke penjara. Kalau Evan jatuh ke tangannya lagi ....""Tuan Besar nggak perlu khawati