#Arisan Bodong KeluargaBab 29 ( Kebohongan Baru )Pulang dari pasar Bu Murni dan Diki pulang dengan berjalan kaki, sedangkan Ayu dibawa Robi menggunakan motor yang tadi digunakan berboncengan dengan Diki. Sepanjang jalan pulang Ayu menangis manja. Sampai sampai banyak orang di sepanjang jalan melihat ke arah mereka.Ayu terlihat begitu miris dengan rambut acak acakan seperti singa, make up yang luntur karena menangis terus.Mereka tiba terlebih dahulu di rumah sambil menangis, pintu rumah di bukakan Pak Imam dengan raut kaget " Loh ini kenapa, kok pulang dari pasar nangis mana acak acakan begitu. Mana amah tadi kalian berangkat berdua kan? "Ayu langsung duduk di kursi sambil menyeka air matanya, mengambil cermin dan mengusap rambutnya." Ini semua gara gara mantu kesayangan Ayah hiks hiks " Ayu menjawab pertanyaan mertuanya di iringi tangis.Pak Imam tambah heran " maksudnya gimana? " " Ini tuh kerjaan Novia sama kakaknya Yah. Mereka ribut di warung kelontong Bu Ningsih " Robi men
# Arisan Bodong Keluarga Bab 30 ( Panik ) Sejenak Diki rehat karena lelah, motor pun sebentar lagi beres. Dia membuka ponsel iseng membuka status berharap Novia memposting fotonya dan Keyla. Tapi tak ada status Novia, lanjut melihat status yang lain. Ada status Ayu yang belum lama di posting. Foto lengannya yang lebam sambil memegang rambutnya yang terlepas akibat jambakan Manda. Postingan berikutnya ada gambar foto kantor Polsek. " Ini maksudnya apa ya? kok mereka gak diskusi dulu nanya pendapatku " gumam Diki dalam hati. Diki bergegas membereskan barang barangnya. Merapihkan semua peralatan bengkelnya. Kakinya melangkah menuju rumah Ibunya. " Ayu, Robi ini maksudnya apa? kok ada status kantor Polsek kenapa gak nanya dulu pendapatku? " Diki bertanya pada Ayu dan Robi yang sedang berada di ruang TV. Kini Ayu sudah terlihat lebih baik rambutnya sudah tidak acak acakan lagi. " Gak apa apa Diki, itu sudah minta persetujuan Amah. Tadi Robi ngajak Ayu lapor ke Polisi tapi Ayu
#Arisan Bodong Keluarga Bab 31 ( Penyesalan Diki ) Dengan perasaan kesal dan kecewa Diki pulang ke rumahnya. Dia bersandar di headboard merenungi semua hal yang terjadi. " Vi kamu pasti sangat marah padaku, bagaimana caranya agar kamu mau kembali ke rumah ini dan kita berkumpul menjadi keluarga kecil bahagia " Diki bergumam sendiri. Matanya menatap langit langit kamar. Diki jadi teringat putrinya Keyla, dia menyesal jarang menghabiskan waktu bersamanya. Karena dia lebih sering menghabiskan waktu bersama orang tua dan adik adiknya. Flash back on " Vi nanti kamu ke rumah ya, Amah mau ke rumah paman Dika yang di Sumedang " hari itu Novia sedang berada di rumah Neneknya bersama Keyla. Diki menelpon memintanya untuk pulang ke rumah mereka. Padahal Novia jarang ke rumah neneknya karena sibuk bekerja dan diwaktu libur waktunya dihabiskan untuk membereskan rumah. Novia izin menginap 2 malam disana, tapi baru saja semalam esok paginya Diki sudah meneleponnya untuk kembali. Rencana
# Arisan Bodong Keluarga Bab 32 ( Kekecewaan Pak Imam ) Setelah Diki pergi Pak Imam masih berada disana. Tatapannya seakan menghakimi. " Ayah kecewa pada kalian, apa kalian gak punya malu berbuat seperti itu? Amah juga harusnya sebagai orang tua, kewajiban Amah nasehatin mereka. Ini malah mendukung kelakuan buruk mereka. Amah sering bilang malu sama tetangga, justru Ayah lihat Amah lah yang sering mempermalukan diri sendiri. Kurang apa Novia sama Amah? Dia selalu menurut dan lebih banyak mengalah. Dan kamu Yu, posisimu sama dengan Novia sebagai menantu di keluarga ini. Seharusnya kalian bisa lebih dekat. Apalagi kamu dan Robi yang sudah menggunakan uang Novia harusnya kalian meminta maaf, ini malah mau ambil haknya Novia lagi " Pak Imam berbicara panjang lebar meluapkan rasa kecewanya. " Ayah jangan menyudutkan kami terus dong, itu semua ide Amah kan untuk pakai uang Novia. Kenapa kami terus yang dipojokan " Robi merasa kesal dan tak terima mendengar nasehat dari Ayahnya. " Gak t
# Arisan Bodong Keluarga Bab 33 ( Meluluhkan Hati Novia ) Pagi pagi sekali Diki sudah berangkat menuju tempatnya bekerja, dia berharap dapat bertemu Novia. Bahkan dia melewatkan sarapan pagi di rumah Ibunya. Walaupun mereka satu pabrik tapi pada saat bekerja mereka tak dapat bertemu sembarangan karena berbeda gedung. Sedangkan di jam istirahat semua orang menggunakan waktu untuk makan dan beristirahat ataupun beribadah. Sehingga akan sulit meluangkan waktu untuk mengobrol. Apalagi Novia akhir akhir ini menghindari pertemuan dengan Diki. Dari kejauhan Diki melihat Novia sedang berjalan masuki gerbang, dia segera berlari mendekati Novia. " Vi, Vi izinkan aku bicara sebentar, sebentaaar saja " pintanya. Diki mendekati Novia dan memohon. Novia terlihat berpikir, dan melihat wajah Diki yang begitu memohon " Mau bicara apa sih Mas mau nyalahin aku lagi, atauu mau nalak aku? " " Astagfirullah Vi, kamu jangan begitu aku gak mungkin nalak kamu. Aku masih cinta dan sayang kamu juga Key
# Arisan Bodong Keluarga Bab 34 ( Kegigihan Bu Murni ) Bu Murni bangun lebih pagi untuk membuat sarapan suami dan anaknya. Semenjak Novia pergi Diki makan di rumahnya. Namun pagi ini dia heran karena tak mendapati Diki sarapan. Padahal yadi dia mendengar Diki mengeluarkan motornya kemudian di panaskan. Hal itu kebiasaan Diki setiap pagi sebelum pergi bekerja. Bu Murni tak menyangka Diki pergi tidak sarapan dan tidak pamit padanya. " Huhhh dasar anak kurang aj@r. Sudah cape cape buat sarapan malah gak di makan. Dia pikir gak cape gitu, marah marah sih marah tapi jangan keterusan " Dia sibuk menggerutu tanpa dia sadar suaminya sudah berdiri di belakangnya. " Ada apa sih pagi pagi sudah mengomel? " " Eh Yah, itu si Diki pergi kerja gak pamit. Gak sarapan juga di pikirnya gak cape gitu siapin semuanya " " Makanya jadi orang jangan keterlaluan, Amah pikir Diki gak punya perasaan? " Bu Murni langsung mencebik bukannya di bela malah di bikin tambah kesal. Sayangnya pagi ini
# Arisan Bodong Keluarga Bab 35 ( Minta Maaf ) Ddrrtt ddrrtt Hp Novia berbunyi dan terlihat ada notifikasi pesan masuk. Novia membukanya. " Dari Bu Ningsih ada apa ya? pagi pagi udah kirim pesan " [ Nov, maaf ibu ganggu pagi pagi gini. Ibu cuma mau kasih tahu barusan Bu Murni datang maksa minta video rekaman kemarin. Tapi gak ibu kasih karena kan ada di HP suami ibu. Kebetulan suami ibu belum datang karena mau belanja barang ] [ Iya bu makasih buat infonya, biar saya yang atasi. ] " Duh Amah niat banget pagi pagi sudah bela belain minta video, untung saja sudah di duluin " Novia tersenyum membayangkan wajah kecewa mertuanya. " Lebih baik aku kerjain mereka saja lah " gumamnya dalam hati. [ Assalammu alaikum Amah mertuaku yang baik eh lupa calon mantan mertua hehee. Gak usah repot repot minta video ke Bu Ningsih, ini aku kirim saja ya. Salam buat Ayu dari calon mantan kakak ipar ] send [ Video ] send Setelahnya Novia berniat mengirimnya pada Ayu. Novia : [ Assalammu alaikum
# Arisan Bodong Keluarga Bab 36 ( Gosip Novia ) Sampai di ruangannya Diki duduk termenung masih memikirkan kejadian tadi. Kini dia tambah bingung karena ucapannya makin menambah masalah. " Jangan melamun Pak masih pagi nanti dimarahi manager " tiba tiba ada Bu Teti cleaning service yang bertugas di tempat Diki bicara dan membuyarkan lamunannya. " Eh Bu Teti, saya cuma lemas belum sarapan tadi saya kesiangan hehee " balas Diki karena malu. " Pak, kok jarang lihat bapak boncengan sama Bu Novia Adm gudang sana ya Bapak lagi ada masalah ya?" Bu Teti kembali berbicara setelah beberapa menit terdiam. " Ngapain dia nanya nanya, pasti dia mau ghibahin aku. Pantes saja dari tadi dia bolak balik nyapu di dekat mejaku padahal lantainya bersih gak ada sampah sama sekali sepertinya dia sengaja pengen tahu masalahku " Diki menggerutu dalam hati kesal juga kalau ada yang ikut campur urusannya. " Ah gak ada apa apa kami gak lagi marahan. Cuma terkadang jam masuk istri saya lebih cepat kar