NASI BERKAT
Perjuangan Erna, gadis beusia 10 tahun yang masih duduk di bangku kelas 4SD. Berjuang meraih cita-citanya, dan mengangkat derajat orang tuanya dari lembah kemiskinan. Dengan segala keterbatasan membuat Erna menjadi sosok yang tangguh, pekerja keras dan pantang menyerah. Begitu juga Mak Siti-ibu Erna, yang memiliki kesabaran luar biasa menghadapi ujian pernikahannya. Suami yang sakit-sakitan ditambah ekonomi yang terasa mencekik tak membuatnya pasrah dan menyerah. Semua dia lakukan dengan ikhlas demi keluarga. Meligat suaminya sehat menjadi rejeki yang selalu dinanti. Kehidupan yang teramat sederhana, tapi mereka begitu bahagia. Cara pandang Pak Kasno-suami Mak Siti yang sangat positif mempengaruhi psikis anak dan istrinya. Mereka merajut setiap luka dan nestapa dengan rasa syukur yang tiada terkira. Membuat siapa saja akan iri melihatnya.