Si Bibir Merah - The Red Lips
Lelevil Lelesan
"Menikahlah denganku, Lovina Serena Robinson."
Lamaran selalu menjadi mimpi setiap wanita. Namun, bagi Lovy, itu justru menjadi mimpi buruk yang harus ia jalani dengan senyum palsu.
Bagaimana tidak? Sean Wilver, pria itu adalah detektif ternama yang kini menjadi pemimpin penyelidikan besar-besaran untuk memburu seorang pembunuh berantai.
Masalahnya? Lovy adalah orang yang selama ini Sean cari.
Apakah pria itu akan menangkap Lovy? Atau malah cinta berhasil membutakan mata seorang penegak hukum?