Begitu Gavriel membuka matanya, dia langsung mengambil ponselnya dan menghubungi Alberto untuk menyiapkan kontrak kerja Daniella dengan JS Group, dia tidak mau kalau semua pekerjaan Daniella di handle oleh Anthonio. Selesai berbicara dengan Alberto, dia keluar dari kamarnya dan mendapati Daniella sedang duduk di ruang tengah sambil memegang secangkir kopi dengan sebelah tangannya dan sebelah tangannya lagi memegang ponsel, dia seperti mencari sesuatu. "Kau mau kopi?" tanya Daniella saat dia mendengar langkah kaki Gavriel. "Aku juga sudah buatkan sarapan untukmu, setidaknya ada yang harus aku lakukan saat aku nginap di rumahmu," Daniella meletakan cangkir kopinya di meja, dia berdiri dan memberikan ponselnya pada Gavriel. "Apa yang akan kau lakukan sekarang?" tanya Daniella. Berita tentang Allena dan Gavriel semakin panas, ada begitu banyak penggemar Allena yang memberikan restu pada hubungan Allena dan Gavriel. Gavriel membaca berita di ponsel Daniella, sesekali dia melirik Daniella
Last Updated : 2024-07-07 Read more