“Jill.” Hanzel menatap Jill yang hanya diam saat dia bertanya. “Tidak, aku tidak sakit,” ucap Jill sambil memulas senyum. Hanzel masih menatap Jill seolah tak percaya dengan jawaban wanita itu. “Oh ya, kenapa kamu di sini. Kamu sakit?” tanya Jill untuk mengalihkan perhatian Hanzel. “Tidak, aku mau jenguk Runa,” jawab Hanzel. “Runa? Dia kenapa?” tanya Jill langsung berubah panik. “Dia kemarin hampir diculik, lalu mengalami kecelakaan dan sekarang masih dirawat karena luka yang didapat,” jawab Hanzel menjelaskan. Jill sangat terkejut hingga menutup mulut mendengar jawaban Hanzel. “Dia terluka parah?” tanya Jill langsung khawatir. “Aku juga belum lihat, ini baru mau jenguk. Kamu mau ikut?” tanya Hanzel menawari. Jill langsung mengangguk tanpa berpikir. Dia dan Hanzel pun akhirnya pergi untuk menjenguk Aruna. Di ruang inap Aruna. Ansel sedang menyuapi Aruna penuh perhatian. “Kapan aku bisa pulang?” tanya Aruna karena tak betah di rumah sakit, belum lagi dia mencemaskan Emily
Terakhir Diperbarui : 2024-05-01 Baca selengkapnya