Mbak Salma menarik kuat lenganku, dan membawaku masuk ke kamar. Wajahnya datar tanpa senyum dan tak mau menatap ke arahku. Dan yang membuatku bingung, ada apa dengan penampilannya? Kenapa wanita ini masih belum siap? Mbak Salma masih memakai daster panjang yang ia kenakan tadi pagi. "Mbak Salma, sebenarnya ini ada apa?" Aku sangat bingung. Mungkinkah aku melakukan kesalahan, sehingga membuatnya terlihat marah? Wanita cantik itu melirikku seraya tersenyum kecil. "Udah, nggak usah banyak protes. Mbak Nai duduk aja," titahnya, yang entah mengapa aku langsung menurut. Mbak Salma membuka tas miliknya, dan dengan cepat mengeluarkan satu pouch yang berisi peralatan make-up. Tanpa berkata-kata lagi, Mbak Salma mulai beraksi dengan peralatan itu di wajahku. Beberapa kali aku bertanya ada apa, tetapi ia tidak mau menjawab. Mbak Salma hanya tersenyum sekilas, kemudian fokus lagi merias wajahku."Sudah, sekarang ganti bajumu dengan ini," titah Mbak Salma lagi sambil meraih tas miliknya dan m
Last Updated : 2023-06-16 Read more