Hampir setengah jam Starla berusaha mengeluarkan bayi di dalam perutnya. la mengejan hingga rasanya seluruh napas ia keluarkan semua. Perih, sakit, terengah, panas, semua bercampur menjadi satu di dalam dirinya, terutama di pusat tubuh Starla. Titik-titik keringat membanjiri hampir seluruh wajah Starla. la raup napasnya dalam-dalam merasakan sesuatu yang besar akan keluar sebentar lagi dan tubuhnya seperti terbelah saat itu juga. Revanno yang terus berada di sampingnya, yang terus menggenggam tangan istrinya, yang terus menjadi pelampiasan rasa sakit itu merasa amat sangat cemas. Starla terlihat begitu kesakitan, Revanno takut wanita itu akan menyerah di tengah jalan mengingat Starla sudah banyak melewati kesakitan dan seolah tidak memiliki tenaga lagi untuk berjuang. Namun, mungkin Revanno lupa, istrinya adalah wanita hebat, wanita kuat, Starla tidak akan menyerah secepat itu. Hingga di detik selanjutnya, ketika jeritan Starla berikan bersama dorongan kuat di pusat tubuhnya, Starla
Last Updated : 2024-02-06 Read more