Situasi di area tunggu bandara siang ini tampak lengang, beberapa manusia terlihat berlalu-lalang di depan mata, sementara Calista menunggu supir jemputannya mengabari, jadi ia masih bertahan duduk sendiri tanpa seorang pun di sampingnya.Calista baru kembali dari Yogyakarta setelah mengantar orangtuanya pulang, mereka sempat berada di Jakarta sekitar seminggu, lantas pulang dengan berat hati karena beberapa pekerjaan tak pernah siap ditinggalkan."Kok kebelet ya," gumam Calista, perempuan berambut sebahu itu beranjak, ia memiliki sebuah koper biru navy menempel pada kursi di sampingnya. "Kalau aku ke toilet sekarang, nanti kopernya sendirian. Nggak ada yang nungguin, kalau dibawa juga aneh deh, masa bawa koper ke toilet." Ia berdecak sekaligus kebingungan.Dari jarak sekitar tiga meter, seorang pria dengan jaket hitam serta topi di kepalanya terlihat menarik koper dari arah berlawanan, sepertinya ia juga baru tiba setelah mengudara dari tempat lain.Si pria bertopi melewati Calista,
Terakhir Diperbarui : 2023-02-19 Baca selengkapnya