Oxfo mengedikan bahunya. “Jika kau menolak, sampai kapanpun, kau akan berada dalam buruan dan aku akan tetap memisahkanmu dari keluargamu sampai kau mau buka suara,” jawab Oxfo tanpa keraguan. “Ingat Olivia, yang memburumu, bukan hanya aku, jika kau membuka suara kepadaku, dan jika setelahnya ada seseorang yang membunuhmu, setidaknya kau sudah mengambil keputusan yang terbaik untuk anakmu. Rahasia besar yang kau miliki tidak ada bedanya dengan sebuah masalah. Sekarang pilihanmu hanya dua, mati meninggalkan masalah untuk putrimu, atau kau mati dengan masalah yang kau bawa.” Olivia kembali dibuat bungkam terjebak dalam penawaran dan keadaan yang pahit. Jika Olivia menolak tawaran Oxfo, dia takut akan meninggal tanpa berhasil mengembalikan semua assetnya dan membuat Leary menanggung masalah yang dibuat Olivia. Di sisi lain, jika Olivia menerima tawaran Oxfo, dia tidak memiliki ruang lagi untuk bisa bertemu dengan keluarganya, Olivia juga harus mengorbankan satu kakinya lagi. Tidak ad
Last Updated : 2023-04-29 Read more