“Monggo pinarak,” hatur Roya ketika kedua manik mata mereka kesekian kalinya bertemu. Lekas dirinya membuang muka dan menyapukan tatap mata yang telah berembun itu pada benda sekenanya. Lelaki yang selama ini ia cintai, yang kerap ia bela matia-matian, lelaki yang ribuan hari ia rindukan. Rindu yang ia peluk sendirian, hari ini membuatnya tertikam. “Njenengan-“ “Silakan istirahat, ngapunten saya tingggal ke dapur dulu,” potong Roya lagi sebelum lelaki itu membuka suara. Sedetik kemudian ia bergegas berlalu sembari memegangi ulu hati yang terasa nyeri. Sempat ditatapnya sekali lagi lelaki berkoko cokelat itu dengan tatap yang telah berkaca-kaca. Berharap bahwa dirinya berhalusinasi lagi seperti yang sudah-sudah. Seperti dirinya yang mengira melihat Kang Falah di terminal sebulan lalu, tetapi ketika mendekat, ia menyeru, “Ayo, Mbak, Kang, Jeporo? Kudus? Ayo, monggo ....” Ya, dia kernet bus bukan Kang Falah.Halusinasi yang sama seperti tadi pagi ketika dirinya melihat lelaki itu se
Read more