Cumi tepung, ayam goreng balado, juga sup sayur telah masuk ke dalam rantangnya sekitar jam 9 pagi. Ia dan neneknya mempersiapkan bahan sejak pukul enam. Tukang sayur langganan mereka kebetulan memiliki semua yang diinginkan sehingga Yulia tak perlu berlarian ke pasar tradisional terdekat.“Jangan gagal lagi kali ini!” Kakeknya, pria tua itu menemukannya di depan, menatap Yulia dengan tajam sebagai peringatan.Yulia tidak menjawab, ia mengangguk dan memegang gagang rantang erat-erat. Wyatt bilang akan menyetujui perjodohan. Karena jika ditolak kembali untuk keempat kalinay akan semakin banyak tekanan yang diterima Yulia. Ia hanya ingin bebas, tidak lagi berurusan dengan keluarga ayahnya.Seperti kemarin, Yulia menaiki angkutan kota, turun di halte dan naik bus, dan terakhir menaiki angkutan kota kedua hingga sampai di depan rumah Wyatt. Kakek Wyatt, Albert tengah menyapu di halaman. Yulia ingat sekali kalau pria itu memiliki pembatu di rumahnya, mung
Last Updated : 2023-01-22 Read more