Tiga bulan berlalu, Bayu pun sudah dua setengah bulan yang lalu meninggalkan rumahnya. Bekerja di perusahaan konsultan milik Wisnu di Jakarta. Setiap bulan dia mengirim sejumlah uang untuk kebutuhan ibu dan kedua anaknya. Pak Aji pun begitu, selalu memberi bantuan pada Bu Yati, tanpa sepengetahuan anak-anaknya. Pak Aji mempunyai tiga orang anak yang tinggal di luar kota, namun sifat mereka jauh berbeda dengan dirinya. Pak Aji orangnya sangat rendah hati, ramah kepada siapapun. Sementara anak-anaknya terkesan sombong, berteman pun selalu pilih-pilih. Hari ini Pak Aji bertandang ke rumah Bu Yati, mengirimkan sejumlah bahan-bahan makanan dan sembako untuk pengajian besok malam, seratus hari adiknya. "Mas Aji kok repot-repot, saya jadi sungkan.""Nggak apa-apa, mumpung aku juga masih ada umur dan rizqi. Kalau aku menyusul Heru, aku sudah tak bisa membantu. Ini aku ada uang, bisa kamu gunakan untuk membayar sewa rumah tahun depan. Kalau ada sisa, belilah mesin cuci. Ka
Baca selengkapnya