"Bibi, bagaimana keadaanmu?" tanya Magdalena setelah Sally membuka matanya."David, David, di mana David? Di mana putraku berada?""Bibi, tenanglah. David ada di sini.""David, Bibi Sally memanggilmu. Bibi Sally adalah Ibu kandungmu." panggil Magdalena."David, kau lupa padaku?" tanya Sally. Aku adalah ibumu." "Bibi, tenanglah. Sepertinya David tidak mengingat sesuatu atau mungkin dia hilang ingatan.""Hilang ingatan?" Sally menatap David."Maaf Nyonya, saya tidak ingat apapun tentang keluarga ini dan Nyonya." David menoleh kepada Magdalena."Oh, tidak apa-apa, pelan-pelan kau pasti akan mengingatnya. Aku tidak akan buru-buru memaksamu untuk mengingat masa lalumu. Matteo, Matteo, di mana kau?" panggil Sally kepada Matteo."Ada apa, Sayang. Aku di sini." Matteo mendekati Sally."Suruh pelayan untuk membersihkan kamar David. Semuanya harus bersih dan pakaian-pakaian yang sudah lama singkirkan ke gudang. Panggil Alberto untuk berbelanja pakaiannya David," pinta Sally yang sangat antusias
Last Updated : 2022-12-26 Read more