POV MILA Aku membuka mata saat mendengar pintu ruang perawatan di mana aku terbaring sakit ini dibuka dari luar. Saat pintu itu terbuka, aku menemukan seraut wajah lelaki dewasa seumuran Mas Purnomo masuk ke dalam. Begitu melihatku telah siuman, lelaki itu tersenyum dengan wajah berbinar. "Syukurlah, akhirnya kamu sudah sadar kembali, Dik. Oh ya, adik masih ingat namanya siapa? Saya Wisnu. Saya yang kemarin bawa adik ke rumah sakit ini," tutur lelaki itu menjelaskan dengan suara tenang. Aku mengulas senyum manis. Jadi ini dia laki-laki yang sudah menyelamatkan aku dari kematian? Cukup tampan, meski sudah berumur, batinku gembira. "Saya Mila, Mas. Makasih ya, sudah nyelamatin saya dari kematian. Jasa Mas begitu besar pada saya. Entah gimana caranya saya bisa membalasnya?" Aku menundukkan kepala.
Huling Na-update : 2022-01-30 Magbasa pa