Saat sedang panik karena ingin memastikan sesuatu, terkadang kita tidak berpikir panjang dalam setiap tindakan yang diambil. Begitulah aku saat ini, serta merta langsung menghubungi Geraldy untuk mendapatkan kepastian.Suara dering tanda panggilan telepon sudah tersambung terdengar, tapi Geraldy tidak mengangkatnya. Aku sempat meneleponnya sebanyak dua kali, dengan penuh kegelisahan.Bunda yang menyadari perilaku resahku itu, menanyakan siapa yang sedang aku hubungi. Dari sanalah aku baru tersadar, tak seharusnya aku menelepon Geraldy di mobil. Karena, kan, ada Pak Tarno. Dia tidak boleh mengetahui rahasiaku ini.Bukan bermaksud mencurigai, hanya ingin jaga aman.Kupikir, mulai hari ini aku harus belajar lebih berhati-hati lagi. Sepertinya mau sedarurat apapun informasi yang ingin kudengar ... tak seharusnya aku mencari tahu di luar rumah. Lagipula sekarang, kan, aku sudah serumah dengan Geraldy. Duh! Bodohnya aku. Nanti dia malah ngira yang aneh-aneh lag
Last Updated : 2022-04-17 Read more