Lintang merasa bangga juga bisa menunjukkan kalau dia mampu bersaing. Rasanya tidak sia-sia semua pemberian Hero, Diana, dan David untuk dirinya. "Terima kasih, Kak, semua karena Kakak juga, mau beri aku kesempatan ini," ujar Lintang. Senyum masih bertengger di bibirnya yang mungil. Lintang masuk duluan ke dalam rumah. Dia ingin segera menghapus make up dan berganti pakaian. Di ruang tengah ada David. Dia sudah datang ternyata. Melihat Lintang masuk, cepat dia berdiri. "Woow, kamu cantik sekali!" sambut David. Dia terpana melihat Lintang dengan dress merah marun, selutut, yang membentuk tubuhnya begitu bagus. Dengan heels agak tinggi, dia terlihat sangat dewasa. Make up di wajahnya simple, tapi tetap membuat Lintang terlihat beda. Lintang berdiri di depan David, tidak tersenyum, tidak bicara apa-apa. "Congratulations. You did it," ucap David. Sedikit datar. "Makasih, Kak Dave," kata Lintang lirih, cukup bingung mau bersikap bagaimana. Di belakang muncul Hero, Diana, dan Wulan. D
Last Updated : 2021-09-09 Read more