Eva sontak terkesiap. Mana mungkin dia tahu apa yang kurang! Semalam dia memang mencari informasi, tetapi tidak ada satu pun yang diingatnya.Eva memutar bola matanya, lalu berkata, "Aku cuma mau tanya, kamu punya sertifikat seniman teh nggak? Jangan mengalihkan topik pembicaraan.""Mengalihkan topik pembicaraan? Sebagai guru, aku ingin mendengar saran dari muridku dan menjawab keraguan muridku. Memangnya ada yang salah? Kalau kamu merasa wawasanku kurang, kamu harus memperjelasnya. Aku nggak menerima tuduhan nggak berdasar," sahut Nadine.Eva tentu tidak bisa melawan Nadine yang sikapnya begitu tegas. Ketika melihat orang-orang mulai menatapnya, Eva menggigit bibirnya dan tanpa sadar menegakkan punggungnya. "Yang kamu bilang tadi memang nggak salah. Tapi, semua orang yang duduk di sini juga tahu tanpa perlu dijelaskan.""Kalaupun nggak tahu, mereka cuma perlu mencari di internet. Setelah itu, mereka bisa langsung menjelaskan dengan fasih. Beda level seniman teh, beda pemahaman mereka.
Nadine mengeluarkan sebuah sertifikat berwarna merah. Di sampulnya, tertulis jelas bahwa itu adalah sertifikat seniman teh. Sementara itu, Nadine adalah seniman teh level tinggi."Sudah puas? Atau perlu lihat lebih dekat supaya kamu nggak kira penglihatanmu bermasalah?" Nadine mendongak menatap Eva dengan tatapan datar.Eva membelalakkan matanya dengan tidak percaya. Dia tidak menduga Nadine benar-benar punya sertifikat seniman teh.Meskipun fakta telah terpampang jelas, Eva masih tidak ingin mengakui kemampuan Nadine. Dia berdalih, "Sertifikat bisa dipalsukan."Nadine tertawa mendengarnya. "Sertifikat yang dikeluarkan negara punya nomor unik. Kamu boleh periksa di internet untuk memastikannya."Seseorang segera memeriksa, lalu sengaja berseru, "Wow! Benaran ada! Informasinya juga sama! Ini bukan sertifikat palsu!"Eva menggertakkan gigi dan masih berusaha menjatuhkan Nadine. "Kenapa memangnya? Kalaupun kamu punya sertifikat, belum tentu wawasanmu tentang teh bagus. Di zaman sekarang,
"Kita berkumpul dan menikmati teh untuk mendapat pencerahan dan mencari makna hidup. Di musim semi, bunga akan bermekaran setiap tahun tanpa terkecuali. Hidup ini indah dan bermakna. Semoga kalian bahagia selalu. Terima kasih."Usai berbicara, Nadine bangkit dan memberi hormat. Suasana hening sejenak sebelum menjadi meriah. Semua orang bertepuk tangan dengan kuat. "Bagus, bagus sekali!"Dessy mempunyai bisnis teh. Dia datang untuk menambah wawasannya tentang teh. Ketika melihat guru yang diundang begitu muda, dia pun merasa tidak puas. Menurutnya, anak muda tidak punya pengalaman sehingga tidak mungkin paham tentang teh.Namun, setelah melihat cara Nadine menyeduh teh dan mendengar penjelasannya, Dessy sungguh takjub. Banyak seniman teh yang pintarnya hanya berteori dan tidak pintar menyeduh teh. Sebagai pebisnis teh yang sukses, sebagai orang yang tumbuh besar bersama teh, Dessy tentu merasa tidak puas.Namun, Nadine berbeda. Nadine bukan hanya bisa berteori, tetapi juga jago dalam pr
"Bu Rebecca, apa semua orang di keluargamu begitu nggak tahu aturan? Sebaiknya kamu didik dengan baik. Jangan sampai reputasi keluargamu yang tercoreng.""Aku cuma tahu seleramu kurang bagus, tapi ternyata penilaianmu juga sangat buruk! Sebenarnya kalian kenal dari mana? Dia nggak tahu aturan sekali!"Semua orang mengkritik dan menatap Eva dengan tatapan meragukan, merendahkan, dan mencela. Bagaimana bisa selera putra Keluarga Yudhistira begitu buruk? Kenapa malah memilih wanita seperti ini?Eva tidak tahan dengan kritikan yang ada. Tubuhnya sampai terhuyung.Selama ini, Rebecca diremehkan karena latar belakangnya. Dia berjerih payah bertahun-tahun agar diterima oleh orang kalangan atas. Namun, Eva malah membuatnya malu dan dikritik seperti ini.Rebecca sungguh gusar dan menyesal. Jika tahu hasilnya seperti ini, dia tidak akan membawa Eva kemari. Dia jelas-jelas sudah menyuruh Eva membuat persiapan, tetapi Eva malah membuat kacau semuanya. Eva ingin mempermalukan Nadine, tetapi akhirny
"Ada deh ...." Nadine merasa agak malu untuk dibahas.Nadine dan Reagan berpacaran selama enam tahun. Selama dua tahun pertama, dia sibuk kuliah. Selama empat tahun terakhir, dia terus tinggal di vila. Hanya ada Reagan di hidupnya.Reagan membuat sangkar cinta yang mengurung Nadine dengan erat. Namun, Nadine juga tidak menganggur selama beberapa tahun itu. Selain mengurus hidup Reagan, dia mengisi waktu luang dengan membaca buku dan belajar.Seiring hubungan keduanya meregang, Reagan menjadi jarang pulang dan Nadine akhirnya punya waktu untuk diri sendiri. Dia mengikuti banyak les dan ujian, mengisi seluruh waktu luang dengan berbagai aktivitas.Nadine selalu ingat dengan perkataan ayahnya. "Wawasan nggak ada habisnya. Manusia seharusnya terus belajar meskipun sudah tua. Makin banyak yang dikuasai, makin banyak jalan yang bisa dilalui."Mungkin secara tidak sadar, Nadine tidak pernah berani menganggap Reagan sebagai sandarannya.....Setelah kelas selesai, Nadine tidak bisa langsung pe
Christine tampak bersemangat. Ini karena Yenny jarang mengikuti acara seperti ini. Kalaupun ikut, Yenny hanya setor muka. Itu sebabnya, dia ingin teh temannya dicicipi guru.Nadine menghampiri keduanya, lalu mendongak dan bertemu pandang dengan Yenny. Yenny pun termangu sejenak. Mungkin karena merasa canggung, dia mendengus dengan angkuh.Di mata Nadine, tingkah sombong ini hanya untuk menutupi kecanggungannya.Christine berkata lagi, "Bu, coba cicipi tehnya."Nadine berkumur dengan air putih dulu, lalu baru menyesapnya. Setelah tertegun sesaat, dia baru memberi penilaian jujur, "Daun teh terlalu banyak, air terlalu sedikit, warna terlalu gelap, rasa agak pahit. Seharusnya suhunya nggak cukup panas, makanya aroma teh nggak merata.""Pfft ...." Christine tidak bisa menahan tawanya. "Sudah kubilang, kalau kamu nggak ikuti langkahnya, rasanya pasti nggak enak. Kamu malah bilang nggak bakal ketahuan. Bu Nadine tahu semua, 'kan?"Wajah Yenny pun menjadi masam. Yang dikatakan Nadine memang b
Natasha pun tidak memaksa dan menyuruh sopir mengemudikan mobil.Sementara itu, Nadine berdiri di depan hotel untuk menunggu. Orang-orang terus menyapanya. Dia menanggapi satu per satu dengan ramah.Natasha tahu ada yang menjemput Nadine, makanya dia tidak mengatur mobil untuknya.Arnold tiba tepat waktu. Dia hanya menghabiskan 10 menit untuk tiba di hotel, bahkan tiba 2 menit lebih awal.Langit mulai turun hujan gerimis. Dari kaca mobil, dia bisa melihat Nadine yang mengenakan terusan dan cantik seperti bidadari.Arnold terpana sejenak sebelum memarkirkan mobilnya di samping. Kemudian, dia turun dengan membawa payung dan membuka pintu mobil untuk Nadine.Ketika Nadine membungkuk untuk masuk, Arnold meletakkan tangannya di atas agar kepala Nadine tidak terbentur."Terima kasih." Setelah duduk, Nadine tersenyum dan berucap, "Aku lagi-lagi merepotkanmu, Pak."Nadine awalnya ingin naik taksi dan tidak ingin merepotkan Arnold. Akan tetapi, langit yang tadinya cerah tiba-tiba turun hujan. D
Malam sangat tenang dan hening. Yang terdengar hanya suara mesin dan suara papan ketik.Arnold menoleh memandang ke samping. Nadine sedang menginput data dengan serius. Cahaya lampu mengenai wajahnya, memunculkan bayangan kecil di pangkal hidungnya.Dulu, Arnold selalu bekerja lembur sendiri. Hari ini, ada seseorang yang menemaninya. Perasaan ini terasa aneh dan ajaib ....Ketika keduanya meninggalkan laboratorium, waktu sudah dini hari. Mereka mengucapkan selamat malam dan memasuki apartemen masing-masing. Nadine masuk duluan.Arnold memandang sosok belakang Nadine yang ramping, teringat pada pemandangan di tengah hujan pada sore tadi. Nadine yang memakai terusan seperti bidadari dari kayangan. Pinggang yang ramping, kulit yang putih ....Arnold segera tersadar dari lamunannya dan memaki dirinya sendiri dalam hati. Setelah itu, dia bergegas berbalik dan masuk, seolah-olah tidak ingin ada yang melihat penampilannya yang tersipu.....Selesai mandi, Nadine berbaring di ranjang dan langs
Nadine menoleh dan langsung bertemu dengan tatapan Stendy yang dalam dan penuh perasaan. Jantung Nadine seketika berdegup lebih kencang dan tanpa sadar, dia ingin menghindar.Malam ketika sesuatu terjadi pada Nadine, Stendy mengantarnya pulang dan melihat dirinya berjalan berdampingan dengan Arnold menaiki tangga. Saat itulah, Stendy merasa tidak bisa lagi menahan diri.Stendy tahu dirinya bukan orang yang sabar.Namun demi Nadine, dia sudah menunggu selama enam tahun. Enam tahun untuk melihatnya berpisah dari Reagan, lalu satu tahun tambahan hanya untuk membuat hubungan mereka bertahan di titik "teman biasa".Akan tetapi dia tahu, hubungan itu tidak bisa selamanya berhenti di situ.Malam itu, Stendy menyadari bahwa jika terus menunggu, semuanya hanya akan berakhir seperti dulu. Jadi, kenapa tidak ... pertaruhkan semuanya kali ini?Demi hari ini, demi pengakuan yang ingin dia sampaikan, Stendy telah mempersiapkan diri sejak lama. Dia tidak mau lagi menjadi sosok yang hanya menunggu dal
"Benar. Memang nggak ada mawar biru alami di alam liar, jadi bunga ini baru melambangkan harapan yang nggak bisa terwujud atau misi yang nggak terselesaikan. Tapi, coba kamu lihat bunga di tanganmu itu dengan teliti," kata Stendy sambil menatap Nadine."Hah? Ini alami? Bukan pakai pewarna?" tanya Nadine yang terkejut, lalu menatap Stendy untuk mencari jawaban dari ekspresi Stendy. Saat melihat Stendy tersenyum, dia langsung tahu dugaannya memang benar.Nadine kembali bertanya dengan kaget, "Bagaimana kamu bisa mendapatkannya?""Belakangan ini ada artikel di jurnal biologi sintetis tentang kloning dan Ekspresi Nonribosomal Peptida Sintetis untuk memproduksi mawar biru. Penulis utamanya adalah seorang doktoral internasional dari Fakultas Farmasi Universitas Tobas, Ankanahari Nangawa. Langkah awalnya buat plasmid ganda yang berisi dua gen bakteri untuk sintetis indigo dan masukkan plasmidnya ke dalam agrobakterium, lalu ...."Stendy tertegun sejenak setelah mengatakan itu, seolah-olah sed
Baik judul ataupun variasi lagunya, Stendy sama sekali tidak bisa fokus. Cahaya redup di dalam aula konser bisa menjadi penyamaran yang terbaik, sehingga dia bisa menatap Nadine dengan tatapan yang lembut serta penuh perasaan dan tanpa perlu takut ketahuan.Stendy secara refleks menatap tangan Nadine yang putih. Dia berkali-kali ingin menggenggam tangan Nadine dengan erat, lalu tidak pernah melepaskannya lagi. Namun, setelah memberontak dengan pikirannya, pada akhirnya tetap logikanya yang menang. Dia mengingatkan dirinya untuk bertahan sampai melewati malam ini dan jangan gegabah agar tidak menakuti Nadine.Dua jam mungkin adalah siksaan dan ujian kesabaran bagi sebagian orang, tetapi itu adalah pesta untuk memanjakan indra yang langka bagi Nadine. Bahkan setelah konser sudah selesai, dia tetap masih tenggelam dalam suasananya."Apa kamu menyadari sesuatu dari lagu Croatian Rhapsody? Ternyata dia masukkan unsur musik rok juga, romantis dan energik. Terutama di bagian tengah lagunya, s
"Uhuk uhuk ...." Nadine langsung tersedak. Mereka sedang makan sambil mendengar cerita yang seru, tetapi topiknya malah tiba-tiba dialihkan ke dirinya. Pokoknya perasaannya tidak enak."Kami bukan sepasang kekasih, tapi makan malam ini bisa dibilang gratis untuk Tuan Stendy karena ...."Setelah mengatakan itu, Nadine tersenyum dan menatap pemilik restoran. "Aku yang traktir."Setelah tertegun sejenak, pemilik restoran itu menatap Stendy dengan tatapan seolah-olah berkata anak ini akhirnya kena batunya dan pantas menerimanya.Begitu selesai makan, Nadine langsung pergi membayar tagihan makanannya.Pemilik restoran itu menarik Stendy ke samping dan berbisik, "Kawan, kamu boleh terus begini. Ayo berusaha, segera dapatkan gadis itu. Kalau lain kali kamu masih nggak dapat gratisan lagi, jangan salahkan aku meremehkanmu."Stendy pun menghela napas. "Kamu pikir aku nggak mau?""Wah, akhirnya ada gadis di dunia ini yang bisa membuatmu kelabakan. Sungguh langka. Baiklah, biar teman lamamu ini y
Stendy menyahut, "Aku pikir-pikir dulu, nanti baru kita putuskan setelah ketemu.""Oke." Nadine mengakhiri panggilan, lalu langsung memakai jaket bulu tebal dan sepatu bot musim dingin, juga mengambil tas. Dia keluar dalam waktu kurang dari tiga menit!Cuaca tidak sedingin sebelumnya lagi, tetapi matahari masih tidak muncul.Begitu turun, Nadine langsung melihat Stendy berdiri di ujung gang, bersandar santai di samping mobil Maybach edisi terbatas. Pria yang memakai mantel hitam itu pun memutar-mutar kunci mobilnya.Begitu melihat Nadine, tubuh Stendy langsung tegak. Nadine tersenyum dan berjalan mendekat. Wajah Stendy yang tadi terlihat agak dingin langsung berubah cerah, bibirnya tersenyum.Begitu masuk mobil, Stendy menyerahkan sekantong sarapan, "Nih, susu kedelai dan roti, makan selagi masih hangat."Nadine menaikkan alisnya. "Pak Stendy bukan cuma jadi sopir, tapi juga beliin aku sarapan? Ini layanan bintang lima sih. Aku nggak berani menikmatinya."Stendy terkekeh-kekeh. "Kenapa
"Nad, sejak pertama kali kita ketemu di kafe, aku ....""Eh? Pak Arnold, Nadine, kok berdiri di sana? Nggak naik?" Tetangga mereka yang tinggal di lantai bawah, datang dengan membawa banyak kantong belanjaan. Begitu melihat mereka, dia langsung menyapa dengan ramah."Dingin banget ya hari ini, aku hampir beku .... Tapi karena diskon, aku tetap keluar malam-malam begini!"Supermarket besar di dekat sana memang sering mengadakan diskon besar setelah pukul 9 malam. Sebagai orang yang pintar mengatur uang, wanita ini sering keluar malam untuk belanja hemat.Situasi sekarang jelas tidak cocok untuk melanjutkan obrolan mereka. Arnold terpaksa menelan kembali semua yang ingin dia ucapkan tadi."Ayo, kita sama-sama naik!" ajak wanita itu.Nadine melangkah maju, langsung mengambil salah satu kantong belanjaan dari tangan wanita itu. "Biar kubantu ...."Namun, Arnold langsung mengambil alih kantong belanjaan itu dari tangan Nadine. Dengan cepat, dia berjalan di depan mereka. "Biar aku saja."Wan
Nadine tersenyum mencela dirinya sendiri.Arnold tiba-tiba terdiam, napasnya tercekat. Entah kenapa, senyuman kecil di ujung bibir gadis itu membuat hatinya terasa panik. Seolah-olah dia baru saja melewatkan sesuatu yang sangat penting.Mereka meninggalkan pabrik saat senja hari. Satpam yang berjaga sudah berganti. Paman ramah penuh canda tawa tadi sudah pulang, digantikan oleh seorang pemuda yang tampak pemalu.Setelah menerima kunci dari mereka, pemuda itu meletakkannya, lalu membukakan pintu gerbang untuk mereka.Langit belum sepenuhnya gelap. Cahaya senja menyelimuti cakrawala dalam warna kelabu suram. Di sepanjang jalan, cabang-cabang pohon yang gundul menambah kesan sepi.Nadine dan Arnold berjalan berdampingan tanpa berbicara. Keheningan mengisi jarak di antara mereka. Arnold sempat membuka mulut, tetapi tidak tahu harus mulai dari mana.Dia bisa merasakan perubahan suasana hati Nadine, tetapi tidak tahu penyebabnya. Jadi, yang bisa dia lakukan hanyalah diam dan berhati-hati aga
Diskusi akademik antara keduanya akhirnya mencapai akhir. Kelly tidak bisa menahan diri untuk menghela napas panjang."Lain kali jangan ajak aku ke acara akademik kayak gini lagi ya. Buat capek saja ...." Kelly bergumam pelan, lalu mengangkat tangan memberi isyarat kepada pramusaji untuk menyajikan makanan.Seperti yang sudah diduga, semuanya adalah makanan favorit Nadine!Selesai makan, Kelly awalnya ingin jalan-jalan sebentar. Namun, baru saja keluar dari restoran, dia langsung menerima telepon kerja. "Iya, iya! Tunggu sehari lagi bisa mati ya?"Meskipun mengomel, dia tetap buru-buru pergi ke kantor setelah menutup telepon. Sebelum pergi, dia tidak lupa berpesan, "Kak Arnold, hari ini ulang tahun Nadine, kamu temani dia ya! Pokoknya turuti semua yang dia mau!""Oke." Setelah melihat Kelly pergi, Arnold tersenyum menatap Nadine. "Mau ke mana?""Benaran bisa ke mana saja?" Mata Nadine berbinar.Arnold berpikir sebentar. "Selama masih dalam batas kemampuanku.""Kalau begitu, boleh nggak
"Ayo, biar aku pakaikan untukmu." Kelly memasangkan gelang itu ke pergelangan tangan Nadine yang ramping. Gelang itu membuat kulit putih Nadine terlihat semakin bersinar. "Aku tahu model dan warna ini cocok banget sama kamu!"Nadine menunduk melihatnya, semakin dilihat semakin suka.Kelly tiba-tiba bertanya, "Kamu kira ini udah selesai?""Hm?" Nadine mengangkat kepala dengan bingung. Masih ada acara lain?Kelly tersenyum tanpa menjawab, lalu mengangguk kecil ke arah pramusaji. Detik berikutnya, lagu ulang tahun mulai mengalun di dalam ruang privat.Diiringi musik yang lembut, Arnold mendorong masuk sebuah kue dan berjalan ke arah mereka. Di atas krim putih dan merah muda, berdiri boneka fondan yang sangat cantik.Matanya besar, ekspresinya penuh percaya diri dan ceria. Jelas, itu versi kartun dari Nadine sendiri. Di sekelilingnya pun dihiasi mutiara merah muda. Sederhana, tetapi sangat indah."Pak Arnold?" Nadine tak bisa menyembunyikan keterkejutannya.Arnold menatapnya, bibirnya meny