Share

Calon Mantu?

Author: Ai Ueo
last update Last Updated: 2025-02-12 20:04:44

"Saya bisa pulang sendiri, Pak, ngapain pakek dianter segala?" tanyaku pada pak Yogi. Kesambet di mana kok bisa sebaik ini? Tapi kok ya waktunya tidak tepat.

"Harusnya kamu ngucapin makasih. Saya sebenarnya sibuk, tapi masih mau luangin waktu buat anter kamu pulang."

"Makasih, Pak. Tapi saya bisa pulang sendiri. Bapak bisa pulang kalau memang sedang sibuk."

"Ayo, cepet masuk mobil. Kasian Arya dari tadi nungguin." Tanpa mendengar ucapanku, Pak Yogi berjalan menuju mobilnya setelah mengambil tas ranselku.

Akhirnya aku mengunci pintu kamar, lalu berjalan mengikuti pak Yogi. Jiwa penguasa beliau sedang on, tidak mungkin aku dibiarkan pulang sendiri kalau sudah begini. Padahal rencananya besok aku akan mengunjungi rumah beberapa teman.

"Mbak Linda," sapa Arya saat aku sudah masuk ke dalam mobil. Arya duduk di depan bersama bapaknya, sementara aku di belakang seperti nyonya besar. Hahaha.

"Hai juga ganteng, kamu mau ikut ke rumah mbak Linda?"

"Mau banget. Arya sama Papi boleh nginep di san
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter

Related chapters

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Perjodohan

    "Bukan, Ma, beliau bosnya Linda," jelasku pada Mama."Oh, maaf kalau saya salah. Mari, silahkan masuk," ucap Mamaku. Aku memapah Mama, membantu beliau berjalan. Mamaku memakai tongkat sebagai penopang tubuhnya karena satu kaki Mama harus diamputasi saat kecelakaan bersama Ayahku dulu, kecelakaan yang merenggut nyawa cinta pertamaku."Silahkan duduk, Pak. Saya buatkan minum dulu," ucapku pada pak Yogi."Biar Mama aja yang buat minum, kamu duduk di sini aja. Kamu pasti capek habis perjalanan jauh." Mama mulai melangkahkan kakinya."Jangan, Ma, Linda aja yang buat minum. Mama duduk sini aja, temani bosnya Linda." Aku lalu berlalu menuju dapur untuk membuat minum."Mbak ngapain?" tanya Arman, adikku."Mau buat minum, kamu mau ke mana?""Mau bantuin Mama angkat jemuran," jawabnya lalu duduk di kursi. Arman memang sudah terbiasa membantu pekerjaan rumah, karena keterbatasan Mama, menjadikan Arman anak yang pengertian. Aku bersyukur, meski seorang lelaki, tapi Arman mau membantu Mama.Saat

    Last Updated : 2025-02-14
  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Luka Lama

    "Budhe kira kamu perempuan baik-baik. Kerja di luar kota buat bantuin Ibumu sekolahin adek-adekmu yang tinggi, nyatanya malah jadi simpanan. Dulu Budhe udah curiga, kamu cuma lulusan SMA tapi kok bisa biayain sekolah, beliin motor sama benerin rumah. Dasar perempuan nggak bener, kamu. Malu-maluin keluarga besar," ujar Budhe Rahmi.Ya Tuhan, berikanlah hambamu ini kesabaran, agar hamba tidak menyakiti orang lain."Kenapa diem aja. Ini si Dini, anaknya bawa pulang laki-laki kok nggak ditegur, malah dibiarin aja." Budhe masih terus mengatakan hal yang tidak enak di depanku. Ingin rasanya aku menjawab ucapan beliau, tapi aku takut beliau marah dan akan melampiaskan pada mamaku jika aku tidak ada."Ada apa ini?" tanya pak Yogi yang baru keluar dari rumahku."Anda siapa? Jangan ikut campur urusan orang lain!" bentak Budheku."Saya calon suami Linda. Kenapa Ibu marah-marah, apa Linda melakukan kesalahan pada Ibu?""Calon suami? Halah, ngaku aja kalau Linda kamu jadikan simpenan. Nggak usah p

    Last Updated : 2025-02-15
  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Garis takdir

    "Nggak Ma, tadi cuma buat tenangin Budhe aja. Mana mungkin pak Yogi mau sama aku, pastinya beliau cari yang selevel," jawabku pada mama."Mama tadi juga mikir gitu. Ya udah kamu istirahat sana, besok kan harus nemenin pak Yogi ke air terjun."Aku mengangguk lalu berpamitan pada mama untuk beristirahat. Mama pasti juga capek dari tadi menemaniku.Aku merebahkan diri di pembaringan, air mata mulai menetes tanpa bisa dicegah. Padahal selama ini aku tidak pernah mengusik kehidupan mereka, tapi mengapa mereka masih saja tidak suka padaku? Selama ini aku berusaha bersikap tegar, tapi nyatanya aku rapuh kalau menyangkut keluarga.Aku merasa bersalah pada mama, karena ketidaksukaan budhe padaku, membuat mama juga dimusuhi. Aku ingin mengurangi beban pikiran mama dengan segera menikah, tapi dengan siapa?Entah pukul berapa aku tertidur. Saat terbangun aku melihat jam di dinding menunjukkan pukul dua dini hari. Tenggorokan terasa kering, aku memutuskan pergi ke dapur untuk mengambil minum karen

    Last Updated : 2025-02-16
  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Memgejutkan

    "Linda!"Mataku terbuka dengan sempurna, melihat jarum jam yang sudah menunjukkan pukul setengah enam pagi. Aku bisa bernafas lega karena semua yang aku alami tadi hanyalah mimpi. Aku berjalan dengan gontai untuk membuka pintu."Tidur udah kayak kebo, dibangunin susah banget!" gerutu pak Yogi."Ya Allah, Pak, kenapa harus marah-marah. Ini di rumah orang tua saya, masak masih dimarahin juga," ucapku. Kesal sekali tiap bertemu pak Yogi pasti dimarahi."Dibangunin dari tadi susah banget, buruan bangun terus salat. Katanya mau anterin jalan-jalan."Pede bener, siapa juga yang mau anterin. Padahal rencana dari awal aku akan bermain ke rumah teman-teman, tapi gagal karena pak Yogi ikut mudik."Malah bengong. Buruan sana! Arya udah mandi dari tadi." Pak Yogi berlalu setelah mengatakan itu.Aku bergegas mandi dan melaksanakan ibadah. Maafkan hambamu ya Tuhan, gara-gara mimpi dinikahin aku jadi kesiangan.Memakai celana dan kaos oblong, aku sudah siap untuk pergi ke air terjun dholo yang ada d

    Last Updated : 2025-02-17
  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Dor-dor-dor

    Maksudnya apa pak bos satu ini. "Mana ada orang kaya yang mau nikah sama orang biasa kayak saya, biasanya kalau orang biasa nikahnya sama orang biasa, orang kaya nikah sama orang kaya.""Sok tau kamu. Emang nggak boleh kalau orang kaya nikah sama orang biasa? Kamu mau melawan kuasa Tuhan?""Kenapa bawa-bawa Tuhan. Saya kan cuma bilang biasanya, kenapa Bapak marah?""Udah lah, capek ngomong sama kamu!" Pak Yogi pergi dengan amarah. Memang apa salahku? Lagian orang kaya mana yang mau nikah sama aku?Aku juga pergi dari warung setelah membayar pada pemiliknya. Lumayan, uang dua ratus ribu cuma berkurang empat puluh ribu, untung banyak aku. Hahaha."Mau main air nggak?" teriak Arman saat aku baru tiba. Mereka bertiga sudah asik bermain di bawah guyuran air terjun."Mau dong," ucapku. Aku segera meletakkan tas di sebelah tas pak Yogi dan jaket mereka bertiga."Agak deket sini. Di situ banyak cowok yang liatin kamu!" perintah pak Yogi. Beliau sudah menarik tanganku untuk mendekat padanya.A

    Last Updated : 2025-02-18
  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Untuk siapa?

    "Bengong mulu, katanya mau nikah?""Mau sih, tapi masak pak Yogi beneran mau nikahin aku?" tanyaku, masih heran kenapa pak Yogi bilang begitu."Kenapa?""Pak Yogi kan sempurna banget. Udah ganteng, mapan pula. Pasti carinya yang kaya dan cantik juga. Nggak mungkin mau sama aku." Kan memang begitu. Yang kaya akan menikah dengan yang kaya."Emang siapa yang ngelarang?" Pak Yogi mulai tersulut emosi."Nggak ada sih, tapi tanggungan saya banyak, Pak. Saya masih harus kerja buat lulusin adik saya dulu, juga bantuin Mama," jawabku."Memang kamu kira saya nggak mampu biayain sekolah adikmu sama kasih uang Mamamu? Saya ini kaya banget, tujuh turunan juga nggak abis. Kamu tinggal di rumah, masakin sama tungguin saya pulang udah cukup. Nggak usah kerja nanti saya yang tanggung semua," pungkasnya.Kok aku jadi bingung ya, ngapain juga pak Yogi ngotot gitu?"Heh, kalian kalau mau bertengkar jangan di rumahku. Mending sekarang kalian pulang. Aku sibuk, mau buat cerita baru. Hilang nanti ideku kala

    Last Updated : 2025-02-19
  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Pemaksaan

    Ngapain mama datang ke rumah pak Sobar, setahuku jika ada orang yang pergi ke rumah beliau itu karena minta dicarikan jodoh, entah untuk diri sendiri atau untuk kerabatnya. Pak Sobar akan mencarikan jodoh sesuai kriteria yang diminta, beliau akan mendapatkan mahar setelah berhasil. Mama ada perlu apa ke sana, apa jangan-jangan, "Mama mau dicarikan jodoh?""Ini anak kalau ngomong nggak dipikir dulu. Nggak mungkinlah Mama cari jodoh, Mama udah tua. Lagian mana ada yang mau sama wanita tua dan cacat seperti Mama ini," jawab mama.Aku segera memeluk Mama. Bisa saja Mama menikah lagi setelah ditinggal oleh ayah. Meski kaki mama sudah tidak sempurna, tetapi wajah mama masih sangat cantik dan mama juga termasuk wanita yang lembut. Banyak sekali yang datang melamar, dari orang biasa hingga pejabat pernah ingin meminang mama, tapi beliau selalu menolak dengan dalih ingin mendampingi kami hingga sukses. Aku sangat yakin jika sebenarnya mama juga kesepian dan butuh kasih sayang, tapi mama tetap

    Last Updated : 2025-02-20
  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   prank nggak, nih?

    "Permisi Pak, ada yang bisa saya ban....""Akhirnya aku bisa ketemu sama kamu juga. Susah banget dimintain nomer telepon?""Yovan!" pekikku. "Ngapain kamu di sini?""Saya kan mau lebih deket sama kamu, dari kemarin nyari kamu tapi tetep nggak ketemu. Masak minta nomer hape aja nggak boleh," ujarnya."Ini. Kamu bisa hubungin nomer itu kalau ada perlu sama resort." Aku menyerahkan kartu nama pada Yovan."Ini kan, nomer telepon resort. Aku maunya nomer pribadi kamu.""Maaf, saya cuma berhubungan sama klien pakai nomer itu. Maaf, saya harus pergi dulu, masih banyak kerjaan," pamitku tanpa menunggu jawaban dari Yovan. Lelaki model begini biasanya hanya manis di depan. Awalnya mengejar dengan berbagai cara, akhirnya akan meninggalkan kalau sudah puas rasa penasarannya."Ngapain kamu pagi-pagi udah berduaan sana Yovan, kamu suka sama dia?" Entah dari mana, tiba-tiba pak Yogi sudah berada di sampingku."Enggak berduaan, Pak. Saya juga nggak tau kalau dia ada di sini," jawabku. Memang kamu tid

    Last Updated : 2025-02-21

Latest chapter

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Pesona bos duda

    Sudah bersih-bersih dan bersiap akan tidur, ponsel di sebelahku berbunyi, tanda panggilan masuk. Nama bos galak tertera di layar. Beruntung pak Yogi tidak pernah melihat namanya di ponselnya, kalau tahu pasti beliau akan marah."Assalamualaikum," ucapku."Waalaikumsalam. Sudah mau tidur?" Suara pak Yogi dari seberang."Iya, ada apa Pak?""Nggak apa-apa. Kalau mau tidur ya tidur aja, teleponnya nggak usah dimatiin. Mau ganti video call bisa kan?""Saya mau tidur, Pak. Udah nggak dandan, malu," jawabku.Bagaimana bisa aku melakukan panggilan video dengan pak Yogi, sementara sekarang aku hanya memakai baju tidur tanpa lengan."Biarin aja, nanti juga setiap hari aku liat kamu kayak gitu," jawabnya. Beberapa detik kemudian panggilan sudah beralih ke video.Aku segera meraih sweater yang ada di samping ranjang dan buru-buru memakainya, baru setelah itu aku menerima panggilan video dari pak Yogi."Emang di situ dingin? Mau tidur aja pakek sweater segala," ujarnya."Nggak sih, saya udah biasa

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Sayang

    "Silahkan pesanannya," ujar pemilik warung.Kami menikmati makan sore ini, pak Yogi terlihat sangat menikmati makanannya."Mie-nya beda, nggak kayak biasanya," ucapnya."Emang biasanya gimana?" tanyaku dengan serius karena aku belum pernah makan di sini."Biasanya enak.""Yang ini nggak enak? Perasaan punyaku enak kok," ujarku. Ini bahkan lebih enak dari mie ayam keliling yang biasa aku beli di depan indekos."Yang ini enak banget karena makannya ditemenin sama kamu," ucapnya yang sukses membuat pipiku memerah.Haduh, sekarang kok semakin pintar gombalin ya. Bapak duda satu ini memang sangat meresahkan."Udah ah, cepetan abisin makannya, keburu maghrib nanti," ucapku. Sebenarnya aku takut pada kondisi jantungku kalau pak Yogi merayu terus."Minggu ini kamu nggak usah pulang, minggu depan aja sekalian. Undangannya tiga hari lagi jadi, nanti kamu bawa sekalian yang buat temen-temen kamu," ujar pak Yogi.Aku mengangguk. Kami sekarang sudah berada di depan kos. "Besok Bapak ada pertemuan

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Slaah paham

    Yogi, kamu kok bisa ada di sini?" tanya mbak Mia menghampiri pak Yogi.Sepertinya mereka cukup akrab, pak Yogi menerima uluran tangan dari mbak Mia."Kamu juga ngapain di sini? Bukannya ikut suamimu ke jakarta?"Mbak Mia duduk di samping pak Yogi. "Udah balik gue, laki gue udah bikin usaha di sini. Ya ampun nggak nyangka banget bisa ketemu di sini. Kamu ngapain di sini? Sama Nadia?"Pak Yogi menatapku sebentar, lalu beralih pada mbak Mia lagi. "Nadia udah nggak ada dari dua tahun yang lalu," jelasnya."Ya ampun, maafin ya, beneran aku nggak tau. Terakhir reuni empat tahun lalu kamu masih sama dia. Kok gak ada yang kabarin aku ya? Oh, iya lupa. Hape aku ilang dua tahun lalu, jadi nggak punya kontak temen-temen. Baru kontekkan lagi beberapa bulan ini sebelum pulang. Aku turut berduka ya," ucap mbak Mia."Kamu udah kenal sama Linda?"Mbak Mia menatapku lalu tersenyum, beberapa detik beliau sempat terpaku lalu tersadar kembali."Kenal dong. Dia yang baru aja aku dandanin. Katanya mau prew

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Mulai manja

    "Masih banyak, Bapak masih mau?" Kenapa aku jadi salah tingkah begini?"Ya kan, saya yang minta dibawain sarapan. Ya pasti saya makan."Aku lalu menyuapi pak Yogi lagi, sampai nasi di kotak bekal habis tidak bersisa.Sepertinya aku memang harus cepat-cepat pulang kampung, kamu terus-terusan seperti ini, aku takut kena serangan jantung karena setiap hari dibuat berdebar."Katanya Bapak sudah nggak jemput saya?" Aku ingat kemarin pak Yogi bilang kalau aku akan dijemput sopirnya."Nggak jadi. Nanti sopir saya jatuh cinta sama kamu," ucapnya."Astaga, Bapak. Saya itu setia, nggak akan selingkuh kalau sudah punya pasangan. Bapak nih, suka sembarangan kalau ngomong." Kesal sekali dengan ucapan pak Yogi."Saya tau. Lagian nggak mungkin juga kamu sia-siain orang seperti saya, nggak mungkin kamu bisa dapet yang lebih baik dari saya."Kepedean pak Yogi sudah melampaui ambang batas, sudah terlalu berlebihan. Aku lebih memilih diam daripada menanggapi ucapan ngelantur pak Yogi.Kami sudah sampai

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Bucin

    "Ini cuma simbol, yang mengikat kita itu cinta," ucap pak Yogi.Ya Tuhan, tolong lindungi hatiku agar tidak meleleh. Kenapa semakin ke sini sikap pak Yogi semakin romantis, kalau seperti ini bisa-bisa aku yang khilaf."Pakek ini, kalau ada yang deketin, bilang kalau kamu udah ada yang punya," ujarnya lalu mengecup punggung tanganku."Udah buruan masuk, bahaya kalau berduaan terus, takut entar si Ai nulis yang iya-iya," lanjut pak Yogi.Aku turun setelah mencium punggung tangan pak Yogi. Pak Yogi melambaikan tangan dan melajukan mobilnya setelah aku membuka gerbang, aku lalu masuk dan mengunci pintu gerbang.Semua pintu kamar kos sudah tertutup dan beberapa pintu terasnya sudah mati, pertanda penghuni di dalamnya sudah terbuai mimpi.Aku membuka pintu kamar, masuk lalu menutup dan mengunci pintunya kembali. Duduk di kursi kecil untuk melepas sepatu, lalu menaruhnya di rak.Berjalan perlahan menuju kamar mandi untuk membersihkan muka, menggosok gigi dan mengosongkan kantung kemih.Menat

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   hanya simbol

    Astaga, Ruri ini, kenapa membahas hal seperti ini saat aku bersama pak Yogi dan bu Sandra?Kulihat pak Yogi sudah melotot padaku. Ya Tuhan, tolong lindungi hambamu ini."Boleh, suruh ke sini aja." Sumpah, itu bukan jawabanku. Pak Yogi yang dengan entengnya menjawab begitu."Bentar aku panggil dulu ya, pasti seneng banget dia," jawab Ruri."Bapak kok jawab gitu sih," protesku."Kenapa? Ada orang mau kenalan masak nggak boleh?""Mbak Linda. Kenalin ini Dion, sepupu aku. Dion, kenalin ini mbak Linda," ujar Ruri.Aku lalu menyalami Dion. Dion juga berkenalan dengan pak Yogi dan bu Sandra."Kalau mau kenal lebih dekat boleh kan, Mbak?" tanya Ruri."Boleh. Mau kenal sebagai apa?" tanya pak Yogi, beliau seperti seorang ayah yang tengah menginterogasi pacar anaknya."Kalau boleh, saya mau mengenal mbak Linda lebih jauh," jawab Dion."Iya, kalau sudah kenal lebih dekat, mau dijadiin apa? Pacar? Istri? Atau kakak?""Kalau boleh, saya mau serius sama mbak Linda. Saya nggak mau pacaran, kalau mau

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Eh, kok bisa?

    "Mbak Linda." Aku baru saja membuka pintu kamar saat kulihat malaikat kecil itu tersenyum manis di depanku."Kangen," ucapku. Aku memeluk tubuh kurusnya. Anak lelaki ini sudah membuatku jatuh hati sejak pertama bertemu.Dia anak yang manis, seringnya kami bertemu membuat kami cukup akrab."Mbak Linda cantik banget hari ini," pujinya dan aku tersipu. Pantas saja anak ini manis sekali, ternyata papinya juga sangat manis."Makasih. Kamu juga ganteng banget, ini baju baru?"Aku belum pernah melihat dia berpakaian serapi ini, biasanya aku hanya melihatnya memakai celana pendek dan kaos. Hari ini Arya memakai kemeja lengan pendek, celana bahan panjang dan sepatu. Tampan sekali calon anakku ini. Apakah nanti aku juga bisa punya anak setampan ini?"Iya, baru beli kemarin sama Papi. Mbak Linda suka?""Suka. Ganteng banget kamu pakai baju kayak gini." Aku mencubit pipi Arya gemas.Mata Arya berbinar. Anak manis ini memang selalu menggemaskan."Lama banget!" Pak Yogi sudah duduk di kursi kemudi

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Dipulangkan

    "Sayang banget, Pak, tinggal sebulan lagi.""Dua minggu lagi kamu saya pulangin," ungkapnya."Kok dua minggu? Kan akadnya satu bulan lagi. Saya masih harus kerja, Pak. Kasian Mama kalau semua biaya beliau yang nanggung," jelasku."Ada saya, Lin. Kamu juga nggak percaya kalau saya kaya? Tau gitu tadi saya bayarin sekalian warung baksonya!""Bukan gitu, Pak. Saya cuma nggak mau dibilang matre. Saya mau uang untuk acara nikahan nanti pakai uang saya sendiri," jawabku."Kamu itu nggak matre, kebetulan aja saya banyak uang. Kalau kamu matre, pasti udah dari dulu kamu mempan saya kodein." Pak Yogi menghentikan mobilnya karena kami sudah sampai di depan kos.Aku tertawa mendengar jawaban pak Yogi. Bukannya nggak peka, hanya berhati-hati. Logikanya memang sangat langka orang kaya raya mau sama gadis miskin, tapi kalau masalah cinta dan takdir memang tidak bisa disalahkan."Kenapa nggak seminggu sebelum akad baru dipulangin?""Kalau bisa aja saya maunya sekarang kamu balik ke rumah Mamamu, tap

  • TERJERAT CINTA BOS DUDA   Tinggal tampar pakai duit

    "Tante." Oh, aku lupa kalau ini dekat dengan rumah mas Hasan, jadi kemungkinannya sangat besar aku bertemu dengan ibu mas Hasan."Ya ampun, nggak nyangka bisa ketemu sama kamu di sini. Udah lama banget Tante pengen ketemu sama kamu, tapi nggak bisa-bisa. Selalu sibuk kerja atau lagi pulang kampung. Kamu apa kabar?"Wow, ramah sekali ibu mas Hasan ini. Sangat jauh berbeda dengan sikapnya yang dulu, kemana ibu mas Hasan yang galak dan pemarah itu?" Baik, Tante.""Tambah cantik ya sekarang. Tante boleh duduk di sini ya?" Tanpa menunggu jawabanku, ibu mas Hasan langsung duduk di sebelahku. Aku melihat pak Yogi sudah menghentikan kegiatannya menyuap bakso."Maaf, Tante ....""Nggak perlu minta maaf, justru Tante yang mau minta maaf sama kamu atas sikap Tante selama ini. Mungkin Tante sudah keterlaluan sama kamu, tapi sebenarnya Tante itu sayang sama kamu," ucapnya. Mimpi apa sampai ibu mas Hasan yang dulu sangat membenciku, sekarang bisa begitu baik padaku."Maaf ya, Tante buru-buru, dit

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status