“Davis!” Sarah segera berlari, memeluk Davis dengan erat. “Aku tahu kau pasti datang.”Davis seketika terdiam ketika Sammy menatapnya tajam. Aura pria itu membuatnya merinding. Ia merasa Sammy sedang mengulitinya hidup-hidup.“Sarah, bisakah kau mengambil segelas air sebelum kita berangkat?” pinta Sammy.“Aku akan mengambilnya.” Sarah berlari memasuki rumah, menghilang setelah melewati pintu.“Apa yang kau lakukan di sini, Davis?” Sammy menunjuk Davis dengan satu tongkatnya. “Bukankah kau sudah berjanji untuk menjauh dariku dan Sarah?”Davis berjalan meski tatapan Sammy semakin tajam. “Aku tidak ingin mengecewakan Sarah. Setelah aku menghabiskan waktu bersamanya di festival, aku akan pamit padanya. Aku rasa itu pilihan yang lebih baik.”“Aku tahu kau berbohong dan aku sangat membenci seorang pembohong. Apa kau masih ingin membujukku untuk menjadi pelatihmu?”“Ya, aku masih ingin membujukmu untuk menjadi pelatihku. Aku sangat yakin kau adalah orang yang paling pantas. Aku mohon beri ak
Davis tercenung, menatap Sarah yang tampak ceria, menoleh pada Sammy. “Aku tahu apa yang membuatmu melakukannya. Kau sengaja bertingkah lemah agar kehadiranmu tidak mencolok. Kau ingin melupakan masa lalumu yang kelam. Meski terkesan pengecut, kau sebenarnya sedang melindungi Sarah.”Sammy mengepalkan tangan erat-erat. Ia seperti melihat mendiang istrinya tengah bermain bersama Sarah di kereta mini. “Dengarkan aku baik-baik, Davis. Aku akan mencertakan sedikit masa laluku.”Davis terkejut, menyimak baik-baik.“Sejak kecil hingga remaja, aku hidup di kerasnya jalanan sampai akhirnya aku bertemu dengan seseorang. Aku menganggap orang itu sebagai penyelamatku. Aku sangat menghormatinya dan patuh padanya. Dia seperti matahari dalam hidupku yang kosong dan gelap selama ini. Aku bergabung dalam sebuah pasukan, menerima beragam misi berbahaya.Suatu waktu, terjadi kekacauan yang luar biasa di kediaman tuanku. Peperangan sesama saudara menyebabkan banyak teman-temanku gugur. Di sanalah orang
Daisy tiba di festival tak lama setelah para berandalan menyebar untuk menemukan Davis. Wanita itu mengamati permainan dan wahana bersama dua pengawal pribadi.“Aku baru pertama kali pergi ke festival kalangan biasa. Ini cukup menarik.”Daisy berjalan melewati kerumunan di mana sisi kiri dan kanan dipenuhi oleh stand para penjual dan permainan. “Aku beruntung karena mengetahui posisi Davis tak lama setelah tiba di Galatown. Di mana dia sekarang?”Daisy melihat beberapa wahana, mulai membayangkan jika ia bermain dan menghabiskna waktu dengan Davis. Wajahnya tiba-tiba memanas, pipi memerah, dan jantung yang berdebar kencang.“Dasar pria menyebalkan! Dia selalu saja mengangguku.”Daisy bergeser ke samping ketika beberapa orang berlari kencang melewati kerumunan. Beberapa pengunjung terjatuh karena tertabrak. “Apa-apaan mereka?”Daisy memutar bola mata, berjalan melewati satu per satu jalan, mengawasi permainan hingga tiba di depan bianglala. “Aku belum pernah menaiki wahana ini karena ta
Di tempat berbeda yang tidak jauh dari festival, pria botak yang melawan Davis semalam tersenyum saat melihat bawahannya memasukkan anak-anak yang tidak sadarkan diri ke dalam mobil besar.Pria botak bernama Vin itu tertawa. “Kita mendapatkan enam puluh anak malam ini. Hanya dengan beberapa lembar uang dan sedikit tipuan, petugas di penitipan anak memberikan anak-anak ini pada kita. Jumlah anak-anak bodoh ini lebih banyak dibandingkan dengan jumlah anak-anak semalam.”“Aku baru saja mendapat informasi jika Davis berada di festival saat ini,” ucap salah satu bawahan Vin.“Dasar brengsek!” Vin memukul kaca mobil, mendengkus kesal. Ia mengutuk Davis ketika teringat kejadian semalam. “Jangan sampai dia kembali mengganggu rencana kita. Jika kita gagal mengirim anak-anak ini, kita akan mengalami kerugian dan mendapatkan hukuman dari bos besar.”“Para berandalan sedang mencari Davis saat ini. Apa kita akan mengerjar Davis?”“Davis adalah pertarung tangguh. Kita hanya akan membuang-buang wakt
Ben membawa Sarah keluar dari kawasan festival. Ia sengaja memilih jalur yang sangat sepi agar tidak menimbulkan kecurigaan.“Apa kau benar-benar teman Davis?” tanya Sarah yang mulai curiga karena melihat situasi jalan yang sangat sepi. Ia hanya melihat beberapa orang yang tengah berkerumunan di dekat pintu keluar festival. “Aku berteman baik dengan Davis. Davis bercerita jika dia menyelamatkanmu dari penculik semalam. Dia juga memberimu sebuah boneka beruang sebagai hadiah.”Sarah tersenyum lebar, mengawasi sekeliling. “Kau memang teman Davis.”“Aku tidak mungkin berbohong pada anak manis sepertimu.” Ben tersenyum bengis, memberi pesan pada teman-temannya.Angin tiba-tiba berembus kencang. Sarah tidak sengaja menjatuhkan bonekanya.“Aku akan mengambil boneka itu untukmu.” Ben menunduk, mengambil boneka seraya mengawasi sekeliling. Saat akan memberikan boneka pada Sarah, kain yang menutup wajahnya tiba-tiba terbuka.Sarah tiba-tiba terdiam, berusaha mengingat siapa pria yang ada di d
“Dia pasti tahu di mana Davis sekarang.”“Kau benar. Dia adalah pria cacat yang ditolong Davis saat di festival.”“Jika kita bisa menangkap Davis, kita bisa mendapatkan uang banyak untuk pesta.”“Kita bisa menggunakan pria cacat ini untuk memancing Davis datang. Saat Davis lengah, kita akan menangkapnya bersama-sama.”Sammy terdiam ketika satu per satu pemuda di depannya berbicara. Ia hanya diam saat pemuda-pemuda itu mengambil kedua tongkatnya dan mendorongnya hingga terjatuh.“Cepat ambil baju dan dompetnya. Kita bisa menjual bajunya dengan harga mahal, lalu menggunakan uangnya untuk bersenang-senang malam ini.”Sammy masih diam ketika para pemuda itu melepas bajunya dengan paksa, mengambil uang hasil pekerjaannya di dompet.“Pria cacat ini lebih kaya dibanding yang kita kira.” Seorang pemuda memperlihatkan beberapa lembar uang ke hadapan teman-temannya, melempar dompet sembarang.Sammy melihat fotonya dan Sarah terlempar dari dompet. Ia dengan cepat mengambilnya, tetapi seorang pem
Sammy menutup panggilan sepihak, mengeluarkan motor dari tempat persembunyian. Ia memacu motor dengan cepat menuju stasiun kereta.Sammy seperti terlempar ke masa lalu. Saat masih muda, pria itu seringkali berpergian dengan motor ini jika sedang dalam masa liburan. Meski harus berhadapan dengan misi berbahaya yang mengancam nyawanya setiap saat, ia merasakan hidupnya sangat bahagia.Sammy menyentuh dadanya yang mendadak sesak. Bayangan pengkhianatan dan kehilangan mending istrinya kembali membuat jiwanya terguncang. Ia nyaris menabrak sisi jalan jika tidak mengalihkan arah motor dengan cepat.Sammy menggertakkan gigi, memacu motor lebih cepat, melewati mobil dan motor. Ia melihat titik kecil yang menjadi stasiun kereta.Di saat yang sama, Davis nyaris menyusul mobil penculik Sarah.“Sammy menutup panggilanku sepihak. Dia pasti langsung mengejar Sarah ketika mendengar kabar penculikan Sarah.”[Ding][Sub quest sudah dibuat][Tingkat kesulitan : Sulit][Quest : Menyelamatkan Sarah dan a
“Ke mana Davis pergi?”Daisy cemberut karena kehilangan Davis. Wanita itu sedang berada di dalam mobil yang melaju di jalan raya. Ia melihat keadaan jalan yang ramai.“Dasar menyebalkan!” Daisy berdecak ketika mobil terjebak macet. Ia menyandarkan punggung ke kursi, memutar bola mata. “Davis tiba-tiba menghilang begitu saja. Aneh sekali. Padahal bawahanku mengawasinya dengan sangat ketat.”“Pria yang Anda cari terlihat menuju kawasan stasiun kereta api,” ujar sopir sekaligus pengawal Daisy.“Segera bawa aku ke stasiun kereta api secepatnya. Aku harus bertemu dengan pria itu dan memarahinya karena sudah membuatku kesulitan.”Mobil memutar arah ke jalan samping, melewati jalan yang lebih kecil.Daisy mengecek ponselnya, mengecek forum “Belum ada informasi terbaru mengenai Davis di forum. Apa yang sebenarnya Davis lakukan? Kenapa dia tiba-tiba pergi?”Daisy mengangkat panggilan Dariel, memutar bola mata. “Apa yang kau inginkan dariku, Dariel?”“Aku mendengar jika kau tiba-tiba pergi dari
Jack sontak menahan napas, menggigit tangan Tommy. “Kita terkurung di tempat sialan ini sekarang! Musuh pasti akan datang ke tempat ini jika kita hanya diam saja!”“Seluruh komunikasi kita terputus dengan pasukan lain. Meski begitu, aku yakin pasukan bantuan sedang dalam perjalanan menuju tempat ini.”Sebuah ledakan tiba-tiba terdengar. Jack dan Tommy sontak terdiam.[Waktu penyelesaian Quest Rahasia : 3 menit 30 detik]Sementara itu, pasukan gabungan aliansi dan pemerintah Floxia masih memburu Lucas, Liam, dan Levon. Mereka mengerahkan pasukan untuk mengejar melalui jalur darat dan udara.Ledakan terjadi di beberapa titik hutan, disusul asap hitam yang membumbung tinggi.Pasukan Logan dan Ludwig terus melindungi Lucas, Liam, dan Levon. Mereka juga bergerak untuk menghadang pasukan lawan.Rombongan mobil terlihat melewati jalan setapak. Titik kecil cahaya menjadi tanda pergerakan mobil di bawah rimbun daun.“Dasar brengsek!” Lucas menendang kursi. “Kenapa pasukan bodoh itu seakan-seak
Jay, Noah, dan Layla berhasil membekuk Draco.“Dasar brengsek! Lepaskan aku!” teriak Draco sembari terus memberontak. Ia merasakan aliran listrik di tubuhnya. “Mereka tersengat listrik, tetapi mereka tetap tidak melepaskanku! Siapa sebenarnya mereka, dan seberapa kuat mereka?”Draco mengamati Henry Tolando di dalam helikopter. “Sialan! Padahal aku hampir berhasil mengalahkannya! Kenapa orang-orang sialan ini sangat sulit dikalahkan?”“Ah!” Draco meringis kesakitan ketika Jay mematahkan tangan dan kakinya. “Dasar bajingan! Aku pasti akan membalas kalian semua!”Draco menggertakkan gigi, menahan rasa sakit yang semakin parah. Ia semakin kesulitan menggerakkan tangannya. “Apa yang harus aku lakukan sekarang?”Draco memaksakan mendongak saat beberapa pengawal memasuki helikopter. Ia tiba-tiba tersenyum saat menyadari sesuatu. “Mereka tidak bisa menghidupkan helikopter itu. Benda itu tampaknya rusak bersama seluruh sistem dan alat-alat canggih di gedung ini. Mereka tidak akan bisa meningga
Pedro tidak sadarkan diri setelah terkena pukulan di belakang lehernya. Meski begitu, alat di tubuhnya masih menyala dan mengirimkan informasi pada Logan dan Ludwig.Leon segera mengikat tubuh Pedro, menoleh ke lantai bawah. “Dia melemparkan koper-koper itu ke lantai bawah. Koper-koper itu kemungkinan adalah koper-koper yang tersimpan di ruangan rahasia.”Leon membunyikan peluit untuk mengirimkan pesan pada Jay, Noah, dan Layla. Ia bergegas menuruni tangga secepat mungkin, mengawasi keadaan sekeliling.Di waktu yang sama, pasukan bantuan musuh sudah memasuki bangunan. Mereka menyebar dan bergerak ke sekeliling, memasuki satu per satu ruangan, bergerak menuju tangga.“Aku baru saja mendapatkan informasi dari Tuan Logan. Ada musuh yang sudah sadarkan diri. Dia ... bahkan berhasil mengalahkan Tuan Pedro sendirian,” ujar pemimpin pasukan saat menghubungi anggota pasukan. “Jika kalian menemukan pria itu, kalian harus segera mengirimkan pesan darurat. Kalian harus menghindari pertarungan de
“Dasar brengsek! Aku tidak tahu apa yang terjadi, tetapi aku harus menggunakan kesempatan ini sebaik mungkin,” ujar Draco sembari melompati para penjaga yang tidak sadarkan diri di sepanjang lorong. Draco tersenyum, menendang seorang penjaga. “Apakah aku harus tetap menghabisi Henry Tolando sesuai perintah Logan dan Ludwig?”Draco mendengkus kesal, terkejut saat melihat layar hologram di depannya. “Apa ini? Kenapa tanganku bisa menembus layar ini?”Pedro berlari di samping Draco. “Itu adalah layar hologram, Tuan. Aku tidak tahu bagaimana pastinya, tetapi aku menduga layar hologram dan keadaan sekarang adalah ulah Logan.”Logan mendadak muncul di layar hologram. “Aku akan menjelaskan sedetail mungkin apa yang sedang terjadi sekarang. Aku menempatkan sebuah alat canggih di tubuh kalian sebelum kalian menyamar sebagai mata-mata. Alat itu aktif saat dalam keadaan darurat. Alat itu memiliki kemampuan untuk meretas semua sistem canggih, alat komunikasi sekaligus alat pelacak. Selama alat i
[Waktu penyelesaian Quest Rahasia : 30 menit 15 detik]Rombongan mobil yang membawa Lucas, Liam, dan Levon terus melaju menuju bukit, melewati tanjakan dan hutan lebat. Di saat yang sama, pertarungan terjadi halaman dan sepanjang jalan. Pasukan Logan dan Ludwig berhasil mengecoh musuh dan melakukan serangan mendadak. Asap membumbung tinggi di beberapa titik lokasi. Beberapa anggota pasukan terlihat terkapar di tanah dan jalan. Suara tembakan terdengar bersahutan berkali-kali. Dua anggota pasukan tengah menyingkirkan batang pohon yang menimpa mobil. Seorang anggota menarik Evan Mulikas dari dalam kendaraan, menjauhkan pria itu dari lokasi kecelakaan. Evan Mulikas tidak sadarkan diri setelah sebuah bom meledak di depan mobilnya. Pohon tumbang dan mengenai kendaraan hingga ia terjepit. Darah mengalir dari kepala dan wajahnya. Seorang dokter bergegas mengecek keadaannya. Di saat para pengawal utama Evan Mulikas mengobatinya, sebagian pasukannya dan pasukan aliansi bergegas mengejar Lu
Lucas, Liam, dan Levon seketika bersiaga saat mendapatkan informasi dari bawahan mereka. Suara ledakan terdengar dari arah cukup jauh. “Dasar bajingan! Bagaimana mungkin aliansi bodoh itu menemukan keberadaan kita di tempat ini?” tanya Lucas sembari mengintip keadaan luar melalui jendela. Ia melihat asap mengepul di arah barat dan timur. Lucas mendengkus kesal. “Bukankah orang-orang itu mengatakan bahwa aliansi bodoh itu tidak mungkin menemukan keberadaan kita di tempat ini?”“Aku menduga jika ada pengkhianat di antara pasukan kita, Ayah. Mengingat penjelasan Paman Ludwig sekaligus melihat tindakan pasukan khusus itu, mereka tidak mungkin berbohong dengan ucapan mereka,” kata Liam. Levon menimpali, “Ya, aku juga menduga hal yang sama, Ayah. Pengkhianat itu pasti sudah membocorkan informasi lokasi ini pada Henry Tolando dan yang lain. Kalaupun tidak ada pengkhianat di pihak kita, kemungkinan lainnya adalah aliansi memang sudah mengikuti kita sejak kita keluar dari penjara. Meski beg
Henry Tolando dan para anggota aliansi berada dalam situasi yang cukup aman sekarang. Mereka berada dalam penjagaan yang lebih ketat dibandingkan sebelumnya. Meski begitu, pasukan Logan dan Ludwig tidak tinggal diam. Mereka menyebar ke berbagai lokasi untuk menemukan tempat persembunyian anggota aliansi sekaligus untuk melakukan serangan balasan. Situasi beberapa kota masih mencekam. Para polisi terus berpatroli di berbagai jalan, mencari dan mengejar para tahanan yang melarikan diri. Pemerintah kota menetapkan situasi gawat darurat dan melarang semua warganya untuk meninggalkan rumah. Di waktu yang sama, beragam media terus memperbaharui informasi seputar kerusuhan.Pasukan khusus aliansi berjaga di depan sebuah rumah, hilir mudik memeriksa keadaan. Para penjaga menjaga lorong dengan persenjataan lengkap. Setiap pasukan saling berkomunikasi, memperbaharui informasi. Di sebuah ruangan, Draco baru saja sadarkan diri. Pria itu membuka mata perlahan, mengawasi keadaan sekeliling. Saat
Rebecca memutar bola mata. “Susan, bisakah kau duduk? Kau terus jalan mondar-mandir sampai membuatku pusing.”Emmely menyahut, “Tenanglah, Susan. Aku yakin Davis akan baik-baik saja. Para pengawalnya akan melindunginya.”“Ya, orang-orang menyeramkan itu tidak akan mungkin membiarkan Davis dalam bahaya.” Rebecca meneguk teh hangat. “Suasana berbagai kota dalam bahaya sekarang. Kita beruntung karena Leaventown masih terkendali. Orang-orang Davis juga menjaga rumah ini. Kita akan aman selama kita berada di dalam rumah.”Susan menjatuhkan diri di sofa, mengendalikan napas yang terengah-engah. “Aku tetap mengkhawatirkan Davis. Dia bahkan tidak mengangkat panggilan dan membalas pesanku sejak tadi. Aku sangat takut sekarang.”Rebecca dan Emmely memutar bola mata, mengabaikan Susan. Romeo mendengkus kesal, menggerutu, “Susan sangat menyebalkan karena terus membicarakan Davis.”Gabriel tertawa. “Aku percaya bahwa Davis akan baik-baik saja. Dia memiliki keberuntungan yang sangat banyak.”“Apa
“Apa?” Henry Tolando terkejut saat mendengar ucapan Davis di telepon. “Kau akan pergi untuk menangkap Lucas?”Harold dan para pengawal yang berjaga sontak terkejut, tetapi mereka memilih diam. Henry Tolando menjatuhkan tubuh ke soga, mencengkeram ponsel lebih erat. Ia seolah tidak peduli benda itu akan hancur. “Kenapa kau tiba-tiba berubah pikiran, Davis? Bukankah kau mengatakan akan berada di balik layar? Bagaimana jika kau tewas dalam penyerangan itu? Kelompok sialan itu mungkin saja akan muncul kembali.”Davis mengamati penampilannya di cermin, tersenyum. “Aku akan baik-baik saja, Tuan. Aku sudah menyusun rencana untuk tindakan ini. Kau juga tidak perlu khawatir jika aku tidak akan memberikan informasi padamu. Aku akan tetap memberikan informasi padamu sesuai dengan janjiku. Aku juga sudah mengirim pasukanku untuk menjagamu, Harry, dan Helga.”“Dasar bajingan tengik! Apa yang sebenarnya ada dalam otakmu? Pertarungan masih terjadi, dan kemungkinan musuh akan tahu pergerakanmu dan m