Pagi yang terasa berbeda bagi Resta. Hari pertama dia bekerja kembali dengan status baru sebagai kekasih si bos. Meski tidak akan ada yang berubah sesuai kesepakatan yang sudah mereka diskusikan. Di kantor mereka akan tetap bekerja secara profesional. Dan Resta juga minta pada Gyan untuk merahasiakan hubungan mereka demi kebaikan bersama. Wanita itu tidak mau ada kehebohan di perusahaan. Bagi Gyan mungkin itu bukan soal, tapi efeknya bagi Resta pasti bakal luar biasa. Membayangkannya saja sudah bisa bikin mental down.Resta tengah membereskan tempat tidur ketika Gyan baru keluar dari kamar mandi. "Selamat pagi, Pak," sapa Resta berhenti sesaat dari kegiatannya mengganti sarung bantal dan sprei."Pagi, Sayang," sahut Gyan. Pria itu mendekati Resta yang kembali sibuk. Lalu mengecup pipi wanita itu sebelum ke tujuan awal menggapai pakaian kerja yang sudah Resta siapkan.Sebenarnya itu sesuatu yang wajar dilakukan seorang pacar, tapi Resta yang belum terbiasa mendapat perlakukan itu sedik
"Saya tidak yakin Gyan bisa mengatasi ini. Bill Basco kalau sudah marah biasanya sulit sekali dibujuk."Resta tersenyum mendengar ucapan presdir. Malam ini dia mendapat undangan dinner dari papinya Gyan alias Daniel di rumahnya. "Memang Bill Basco sepenting itu, Pi?" tanya Delotta. Sudah lama dia tidak ikut berkecimpung langsung di perusahaan. Hanya sesekali muncul di beberapa acara perusahaan. "Lumayan. Dia salah satu orang yang berpengaruh di dunia bisnis. Menaklukkan hatinya susah-susah gampang," sahut Daniel. Tangannya dengan cekatan memotong steak di piringnya. "Tapi putra kesayanganmu itu selalu menganggap enteng." Yang jadi objek pura-pura tidak peduli. Lebih pilih tidak menanggapi ucapan sang papi. "Pak Gyan hanya bernegosiasi demi perusahaan, Pak. Tidak bermaksud menganggap enteng. Dan yang Pak Gyan ajukan sebenarnya masuk akal," timpal Resta, berusaha membela Gyan. Dia tahu rasanya disalahkan itu tak enak. Biar gimana pun Gyan juga sudah berusaha yang terbaik. "Ya, saya
"Kamu nggak marah padaku?" tanya Gyan, makin menyurukkan kepala ke paha Resta. Lengannya masih betah memeluk pinggang wanita itu. "Kenapa aku marah?" tanya Resta sambil lalu. Dirinya masih sibuk mengutak-atik ponsel, membiarkan Gyan tidur di pangkuannya. "Aku melarang kamu pegang salah satu anak cabang perusahaan papi di Bogor. Aku minta maaf."Napas Resta berembus kasar. Dia mengalihkan tatap dari layar ponsel. "Mau berapa kali lagi kamu minta maaf?" "Aku nggak bermaksud menghambat kamu berkembang seperti yang papi bilang. Aku masih butuh kamu." "Iya, iya, iya. Aku paham. Kamu nggak perlu ngulang-ngulang itu terus. Aku nggak apa-apa. Lagi pula aku masih perlu banyak belajar." Resta menyingkirkan ponsel ke atas nakas. Lantas meraih wajah Gyan. Membuatnya agar bisa menghadap dirinya secara langsung. "Kamu jangan merasa bersalah begitu," katanya sembari menunduk, menatap wajah pria itu. "Selain itu aku masih ingin terus bersama kamu," ucap Gyan dengan bibir mencebik. "Masa baru ja
Gyan meremas stir ketika mobilnya berhenti di lahan parkir sebuah kelab malam ibukota. Entah hal bodoh apa yang membawanya ke sini dan malah meninggalkan Resta yang sedang susah payah membuatkan makanan untuknya. Bukankah seharusnya dia mnengabaikan semua pesan Marsel dan menikmati kebersamaannya dengan Resta? Lagi-lagi dia bertingkah konyol seperti ini. Pria bermata biru itu meyakinkan diri bahwa keberadaannya di sini hanya sebatas rasa peri kemanusiaan, tidak lebih dari itu, dan bukan berarti dia masih menyimpan perasaan apa pun kepada sang mantan. Gyan baru mematikan mesin mobil ketika tatapnya mendapati perempuan yang sangat dia kenal keluar dari pintu kelab. Perempuan itu May—yang tampak tidak berdaya dirangkul dua orang lelaki asing. Secaram refleks tangannya terkepal. Logikanya jelas menyuruh untuk bergeming, membiarkan May dibawa pergi oleh dua manusia tak dikenal itu. Tapi hatinya menolak parah. Bahkan hatinya itu merasa tercubit ketika dua manusia itu mulai berbuat kurang
Saat May mulai mendesak, Gyan mendorong wanita itu. Refleks punggung tangannya mengusap bibirnya yang basah. Tidak seperti dulu, tidak ada sesuatu yang menggelitik perutnya ketika bibir May menyentuh bibirnya. Segalanya terasa kebas dan hambar. Tidak ada yang istimewa lagi. Efek kecewa yang terlalu dalam dan sakit yang berlebihan membuat pria itu tidak bisa merasakan apa pun lagi. "Gy?" May agak terkejut dengan penolakan yang Gyan lakukan. Bahkan pria itu terlihat jijik saat bibirnya May sentuh. "Aku tegaskan sekali lagi. Kita sudah selesai. Aku nggak ada niat secuil pun buat kembali lagi.""Gy, aku menyesal. Aku harus gimana biar kamu bisa maafin aku?" "Aku sudah maafin kamu, tapi buat kayak dulu lagi. Aku nggak bisa." May terlihat ingin membalas, tapi Gyan buru-buru mengangkat tangan. "Ki-ta su-dah se-le-sai. You get it?" Gyan melangkah mundur, lalu berbalik dengan cepat dan keluar dari unit May tanpa menoleh lagi. Sempat telinganya mendengar seruan May yang memanggil namanya,
Suara debuman benda terjatuh membuat Resta menggeliat. Matanya yang memicing terbuka setengah. Lalu ketika tidak melihat sesuatu terjadi, dia kembali terpejam. Namun, beberapa detik kemudian sebuah teriakan membuat dirinya terperanjat. "Restaaa!" Sontak Resta terbangun mendengar suara Gyan menggelegar. Kepalanya celingukan mencari keberadaan pria itu. Pasalnya sisi tempat tidurnya kosong. Resta beringsut segera ke sisi yang semalam Gyan tempati dan dari sana dia bisa melihat pria itu terduduk di lantai dengan wajah meringis sambil memegangi pinggang. "Kamu kenapa tidur di situ?" tanya Resta dengan mata mengerjap, tapi dia malah mendapat pelototan dari Gyan. "Menurut kamu?!" seru pria itu, mengeluarkan tanduknya. "Kamu kalau tidur yang bener dong! Jangan main tendang orang sembarangan!" Resta terperangah, lalu menutup mulutnya. Dia tidak percaya bisa menendang Gyan sampai terjungkal begitu. Namun setelah itu dia meringis lebar. "Maaf, maaf. Nggak sengaja. Kamu sih maksa tidur baren
Modus Gyan mengajak Resta mandi bersama gagal total. Untuk kedua kalinya Gyan terjungkal dari tempat tidur lantaran Resta mendorongnya dengan kekuatan kamihame. Teriakan pria itu menggelegar di seantero kamar, tapi Resta pura-pura tuli dan dengan cepat melesat ke kamar mandi duluan. Akibatnya wanita itu melewati pagi dengan silent treatment dari sang pacar. Bahkan Gyan melakukan aksi mogok makan. Sarapan yang Resta buat cuma Gyan lirik, tanpa disentuh. Jus buah tanpa gula yang biasanya langsung Gyan tandaskan tanpa bersisa pun dibiarkan utuh. Pria itu memilih keluar unit daripada duduk manis di meja makan seperti biasanya. Yang menyebalkan, Resta sama sekali tidak menghubunginya sampai dia kembali pulang lagi tepat pukul satu siang. "Kamu udah pulang?" tanya Resta seolah tidak tahu kedongkolan pacarnya itu.Gyan tidak menjawab dan memilih menyingkir ke dapur daripada bergabung dengan Resta di living room. "Udah makan siang belum?" tanya Resta lagi yang ternyata menyusulnya ikut ke
Resta pikir rumah Daniel Jagland adalah rumah yang paling besar di kota ini. Namun begitu melihat rumah Bill Basco pikirannya mendadak berubah. Dia tidak menyangka, fasad rumah yang tertutup di dalamnya menyimpan kemewahan yang luar biasa. Akses masuk pun dijaga ketat oleh dua orang bertubuh tinggi dan besar. Sepanjang jalan dari pintu masuk menuju rumah utama, Resta tak hentinya mengerjap. Kontras dengan Gyan di samping wanita itu yang tampak begitu tenang dan tidak terpengaruh sedikit pun. Resta berusaha menahan diri untuk tidak membuka mulut ketika berhasil menginjak lantai rumah Bill yang sebening kaca. Interior klasik modern ala-ala Italia dengan perabot yang benilai mahal itu hanya bisa membuat Resta menelan ludah. Jiwa miskin wanita itu meronta melihat ini semua. "Tuan Bill ada di lantai atas. Mari saya antar," ucap seorang laki-laki dengan tuksedo hitam sambil tersenyum ramah. Dia mempersilakan Gyan dan Resta untuk mengikutinya. Keduanya dibawa menuju sebuah lift yang