Share

Kebohongan

Pagi hari pun tiba, Kanaya mencemaskan Dimas yang meringkuk di ranjang. Akhir-akhir ini Dimas berubah aneh, pria itu sangat pucat dengan tubuh menggigil seperti orang kedinginan.

“Kamu kenapa?” tanya Kanaya dengan khawatir sembari memeriksa kening Dimas.

“Nggak apa-apa,” jawab Dimas dengan suara parau.

“Nggak apa-apa gimana, wajah kamu pucat begini. Aku panggilin Dokter, ya!”

“Nggak usah, aku nggak sakit.”

“Badan kamu dingin banget, aku panggilin Dokter, ya! Kalau dibiarin takut tambah parah.”

“Kamu nggak ngerti, Nay. Aku nggak sakit!” bentak Dimas karena merasa sakit oleh sentuhan ringan Kanaya.

Kanaya terkejut sekaligus kecewa dengan perubahan sikap Dimas yang kasar. “Bisa nggak ngomongnya biasa aja, nggak usah kasar gitu,” keluh Kanaya dengan nada pelan berusaha menahan segala emosi di hatinya.

“Mau kamu apa, Nay! Aku udah mau berubah, tapi nggak bisa, sulit.”

“Maksud kamu apa? Aku nggak ngerti.” tanya Kanaya dengan bingung.

Bukannya menjawab pertanyaan Kanaya, Dimas malah turun d
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status