Share

Bab 12 Rebutan Daging

Penulis: Reg Eryn
last update Terakhir Diperbarui: 2024-10-29 19:42:56

Acara lamaran Putri pun tiba. Aku sudah dandan secetar mungkin. Biar nggak dikatain pucat karena menghadiri lamaran mantan. Maklum, di sana isinya banyak orang-orang julid. Jadi harus bisa terlihat wah. Biar mereka nggak bisa menghina.

"Ayo kita berangkat, Ti," ajakku, pada Murti yang juga sudah siap. Semua gadis di desa ini diundang oleh Putri dan Bu Samini. Alasannya agar ada yang mendampingi Putri. Padahal kami tau, jika tujuan mereka hanya untuk pamer mantu.

"Walah, cantik banget toh, Ran! Nanti Bang PNS, malah gagal move on, dan pokusnya sama kamu lagi! Nggak fokus sama calonnya," goda Murti yang juga udah berdandan kayak bintang pantura.

"Ck! Biar mereka semua tau. Kalau aku itu, udah move on. Nanti kalau pucet, apa kata dunia? Udah yukk, jalan. Keburu ketinggalan."

***

Aku dan Murti duduk berdampingan dengan calon pengantin wanita. Ini semua adalah ide Bi Atun. Katanya, biar semakin tegar menghadapi kenyataan.

Begini kalau ada manusia julid. Maunya menyiksa. Padahal aku biasa
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 13 Salah Baca Doa

    "Makanya, udah tua jangan ngeyel. Itu lah suka mengambil hak orang. Jadi kena batunya kan! Pilih-pilih, akhirnya kepilih!" celetuk Murti masih tertawa.Semua orang yang melihat kami juga tertawa. Apalagi saat melihat, gigi ompong ibu Bang Jali."Kamu itu, ada orang tua kena musibah malah diketawain. Kuwalat, baru tahu rasa!" omel Ibu Bang Jali sambil memakai gigi palsunya kembali.Padahal, Putri juga ikut menertawakannya. Tapi hanya Murti yang kena tegur, karena psti dia tak menyukai kami."Makanya, Bu. Udah tua itu tobat! Jangan maunya menang sendiri. Ini loh, bukti kalau sampean langsung ditegur Tuhan karena udah semena-mena sama yang lebih muda. Nggak anak muda aja yang bisa kuwalat, wong tuo juga bisa," ucap Murti mengingatkan. Namanya juga orang tua, pasti nggak pernah mau mengalah dan merasa salah. Ya, orang tua selalu benar dan anak muda selalu salah. itu lah yang selalu terjadi."Nggak usah ceramah, anak kecil! Ini semua gara-gara kamu yang mau ngerjain aku, kan!" tuduhnya.U

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 14

    "Kenapa sepeda motornya didorong, Nak? Itu, rok juga kenapa dicincing? Apa kebanjiran tadi di jalan?" tanya ibu yang sedang menungguku di teras.Murti udah pulang ke rumahnya, karena tadi dia ngompol di celana, saking takutnya."Tadi mati, pas di bambuan, Bu. Banjir dari mana. Nggak ada hujan nggak ada angin kok bisa banjir." jawabku megap-megap mengatur napas.Kalau aja tadi nggak jumpa hantu, mungkin setengah jam kami baru sampai rumah karena motor mogok ini. Karena hantu itu, secepat kilat, tiga menit kami langsung sampai."Siapa tau hujan dan banjir lokal, Nduk.""Masih satu kampung loh, Bu. Gimana ceritanya banjir lokal?""Ya, siapa tau kan, keajaiban Tuhan. Terus, kok bisa mati motormu itu? Apa nggak kamu kasih perawatan selama ini?" tanya ibu, melihat motor tak menyala."Dikasih kok, Bu. Kemarin aja baru kubelikan skincare biar glowing," jawabku langsung luruh ke tanah. Sekalian ngembali'in napas yang hampir hilang."Hm, pantes aja. Aturnya, kamu belikan skincare untuk ibu juga

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 15 Dia Datang Bertamu

    "Abang lapar?" tanya Sinta, melihat tangan lelaki itu terus bergetar. "Eng-enggak, kok!" jawabnya terbatah. Tak. Tak. Tak. Tak.Getaran di tangan Bang Juna semakin parah. Teh yang berada di tangannya sampai tumpah-tumpah."Ah, kayaknya Nak Juna lapar. Mungkin dia belum makan. Kasihan sampai gemetaran begitu. Ayo, Nak. Kita makan dulu. Jangan sampai pingsan. Di sini nggak ada yang sanggup gendong kamu!"-Bukan cuma gemetaran aja. Bang Juna juga mengeluarkan keringat sebesar biji jagung. Ah jangan-jangan dia bukan lapar. Tapi lagi nahan kentut. "Sa-saya, sudah makan tadi, Bu," ucapnya masih terbata."Oh, mungkin Bang Juna ini herpes! Karena pertama kali jumpa sama kamu Ran, dan juga Ibu," celetuk Sinta. "Kok herpes?" tanyaku, memandangnya dengan penasaran."Iya. Itu loh. Kalau orang yang mau nampil ke panggung. Kadang tangannya dingin, kakinya dingin, kebelet pipis lah, eek lah," jawabnya, menjelaskan."Itu nervous, Sinta!" ucapku geram. Bisa-bisanya dia bilang herpes.Herpes itu k

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 16 Istri Harus di Rumah

    "Kalau sudah menikah nanti, apa Rani masih harus bekerja?""Kalau bisa, di rumah aja, Bu. Karena tugas istri hanya di rumah. Saya masih sanggup kok memenuhi kebutuhannya.""Bagus, begitulah laki-laki yang bertanggung jawab. Kalau Ibu, terserah aja sama anaknya. Mau atau tidak itu keputusannya. Kalau pun dia mau, pesan ibu hanya satu. Jangan sia-siakan dia. Jika suatu saat sudah menikah dan menemukan sesuatu yang nggak cocok di hatimu, entah itu dari sifatnya, tingkah lakunya. Pulangkan saja dia pada ibu. Jangan pernah sakiti dia dengan main tangan."-"Iya, Bu. Saya akan mencoba menjadi laki-laki yang bertanggung jawab dan tak akan pernah main tangan pada istri saya nanti," jawabnya mantap.Sebelum menikah, semua laki-laki akan berjanji dengan sungguh-sungguh di depan orang tuanya. Tapi, setelah menjalani pernikahan, maka mereka akan bosan dan melupakan janjinya.Banyak sudah kejadian yang kulihat dengan mata kepala sendiri. Saat belum jadi, mereka mengejar setengah mati. Saat sudah j

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 17 Kapan Nyusul

    "Nggak usah banyak melamun. Udah, Terima aja lamaran Bang Juna. Selain baik, dia juga tampan. Memang kalau dilihat dari mata telanj*ng, kehidupannya sih sederhana," celetuk Sinta, saat jam istirahat.Memang dari tadi, aku hanya melamun, bukannya makan. Ini semua karena gusi bengkak. Bukan karena yang lainnya."Hisshh, ngomong apa kamu? Aku ini, lagi sakit gigi!" sahutku memegangi sebelah pipi.Rasanya, nyut-nyutan sampai ke ubun-ubun. Mau makan aja, susahnya minta ampun. Menderita sekali. Perut lapar, gusi tak bisa diajak kompromi."Oh, sakit gigi toh. Tak pikir mikirin mantan yang lima hari lagi mau menikah!" sindirnya, lalu melahap makananku."Halah, ngapain mikirin mantan. Rugi waktu dan tempat aja!" ucapku sewot, dan membiarkannya terus menyuapkan makanan yang sempat kupesan tapi tak kumakan."Ah, yang bener. Nanti, giliran mantan udah ijab kamu nangis meraung dipojokan," ejeknya, dengan mulut penuh makanan."Menangis dipojokan, itu bukan aku banget ya! Apa yang udah dibuang nggak

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 18 Ketemuan

    "Langsung meneng kelakep, kan Bu Sam!" celetuk Ibu bangga.Setelah ditanya, kapan nyusul, Bu Samini langsung berpamitan pulang. Tak ada lagi basa basi yang keluar dari mulutnya. Mungkin kena mental sama omongan Ibu.Lagian, salah sendiri. Siapa suruh coba ngatain anak orang duluan. Kan jadi malu sendiri."Iya, Bu. Memang jawaban Ibu hebat banget. Bisa mengusir tanpa menyentuh!""Sekali-kali, orang kayak dia itu, harus dikasih pelajaran. Biar agak pinter sedikit. Jadi, kalau ngomong sama orang lain, ini-nya dipake!" tunjuk Ibu ke kepalanya sendiri. "Besok-besok, kalau ada orang nyinyir lagi. Ibu aja yang ngejawabnya. Biar langsung K.O,""Gampang itu. Wani piro?""Haiisshhh. Nggak jadi lah kalau gitu. Udah malem, aku mau tidur dulu, Bu. Ibu juga, jangan sering begadang, nanti matanya hitam kayak panda yang udah tua!""Panda mau tua mau muda, matanya ya tetep hitam toh nduk! Ya wes sana tidur. Besok harus kerja demi mencari sesuap nasi dan sebongkah berlian,"Aku berjalan masuk ke kamar

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 19 Tak Sesuai Harapan

    Ponsel Sinta yang sempat dia lempar padaku, berdering nyaring."Tuh, kan! Jangan mengelak lagi. Kita ini memang sudah pasti jodoh. Sudahlah nggak usah malu-malu. Ayo kita pesan makanan. Pasti sudah pada lapar kan? Itu temannya, suruh pesan juga!"Kutu kupret! Memang Sinta keong racun! Aku jadi kejebak gara-gara ponselnya.Kuberikan tatapan membunuh pada teman lucnut satu ini. Tapi dia cuma cengengesan tak jelas._"Bang! Oy! Sini!" teriak Sinta pada salah satu pelayan warung bakso."Pesan apa, Mbak?" tanya Sang pelayan tak lupa melirik ke arah kakek tua itu.Mungkin dia berpikir kalau kami adalah perempuan nggak bener, karena jalan sama kakek-kakek. Hemmm, nasib. Punya temen, gampang banget dibohongi. "Saya mau bakso, tiga, sama jus jeruknya satu!?" jawab Sinta memesan makanan."Dek, Sinta ini, kerjanya apa ya?" tanya lelaki tua itu padaku.Bukannya menjawab, karena namanya yang disebut, Sinta malah jadi wanita pendiam. Padahal, biasanya dia kayak belatung. Lompat sana lompat sini ng

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 20 Karma untuk Mantan Calon Mertua

    "Eh, ketemu lagi, sama manusia madesu!" celetuk seseorang, yang baru aja datang. Kami semua menoleh padanya.Huh, siapa lagi orangnya kalau bukan biang keladi!Nggak di kampung, nggak di luar, selalu aja ketemu. Mana kalau ketemu omongannya nyelekit lagi. Pengen deh retakkan ginjalnya."Eh, ya ampun! Ketemu lagi sama mantan calon Ibu mertua. Kok bisa ya, selalu kebetulan begini. Ah, Jangan-jangan kita berjodoh. Nggak di kampung, nggak di jalan, nggak di luar. Kok pas banget ya? Apa nanti di akhirat juga kita bertemu? Tapi kayaknya enggak deh. Soalnya, saya masuk surga, situ masuk neraka!" celetukku di iringi tawa ngakak dari Sinta. Ibu Bang Jali, hanya sendiri. Dengan dandanan seperti biasanya. Cetar membahana badai. Kalau sempat aja ada rampok, udah habis dia dirampok. Lagian, kok ya nekat banget cari masalah. Apa nggak. mikir, kalau pakai perhiasan begitu bisa ngundang kejahatan.Itu rantai di leher, kalau sempat ditarik jambret, pasti orangnya langsung ngikut. Kan kasihan aspalnya

Bab terbaru

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 71

    Pov Putri. "Huhuhu." Aku turun dari sepeda motor tukang ojek online yang mengantarkanku pulang. Aku harus berakting dan berpura-pura sangat bersedih. Pokoknya Bang Jali dan seluruh keluarganya tidak boleh curiga. Abang tukang ojek itu agak kebingungan melihatku yang tiba-tiba saja menangis. Sejak naik sepeda motornya, aku hanya diam saja. Dan sekarang, dengan tiba-tiba aku menangis. Aku memintanya segera pergi setelah kuberikan ongkos yang sudah ditentukan di aplikasi. Abang ojek itu langsung menancap gas sepeda motornya. "Kamu kenapa?" tanya Ibu mertua yang sedang melihat-lihat tanaman bunganya. Dia hanya menoleh sekilas saja. Oke, Put, perdalam lagi aktingmu! "Duhh, gimana, ya, Bu, bilangnya." Aku kembali menangis dan berusaha mengeluarkan air mata agar lebih meyakinkan aktingku, aku juga meremas kedua tanganku. "Ada apa? Ngomong kamu! Jangan cuma nangis aja! Nggak jelas banget kamu ini!" gerutunya jengkel."Itu Bu. Sepeda motor Bang Jali, hilang, Bu," ucapku seraya menundukk

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 70

    Tidak ada satupun dari mereka yang berniat melerai kami. Mereka hanya menonton pertarungan sengit antara aku dan ulat bulu. Tak habis akal, aku juga menen-dangnya dengan sekuat tenaga.Rasakan! Rani, kok mau dilawan. Belum tahu saja kamu, bagaimana sifat bar-bar Rani, jika sudah tersakiti. Tidak akan ada kata atau pun lagu kumenangis. Berkali-kali aku menghadiahinya dengan tendangan maut, seperti pemain sepak bola. 'BRAK!'"ADUHH, SAKIT DEK!" keluhnya, mengaduh. Eh, suaranya kok berubah jadi laki-laki sih? Apakah Turmi wanita jadi-jadian? Terus, tadi manggil aku, "Dek". Kok aneh. "Dek, sadarlah." Suara lelaki lagi. Padahal yang di hadapanku adalah Turmi yang sedang menepuk-nepuk wajahku pelan. Ah, berani sekali dia menepuk-nepuk wajahku. Ingin membalasku ya? Tak tinggal diam, aku kembali menjambaknya dengan bar-bar. "Astaghfirullah, Bu, Rani kerasukan!" teriak Turmi dengan suara laki-laki, mirip dengan suara Bang Juna. "Astaghfirullahalazim, eling, Nduk!" Suara ibu, entah dar

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 69

    "Dingin banget tangan, kamu," ujar Sinta yang sedang berdiri di sampingku, Ia sengaja menyentuh tanganku. Aku hanya bisa tersenyum, sambil terus fokus karena sedang dirias, dan Sinta, dari sejak awal aku dirias dia terus saja menggodaku dengan semua ucapan gi-lanya. Dari mulai malam pertama, sampai ke anak cucu dia bahas. Dia sengaja datang ke rumah dari kemarin dan menginap di rumahku. Karena tidak mau melewatkan momen pernikahanku, katanya. "Baca do'a biar nggak gugup. Nih, minum!" Sinta kembali berucap serta menyodorkan air mineral padaku.Aku langsung meminumnya sedikit demi sedikit, hingga tandas. Hari ini, janji suci akan segera terlaksana. Beberapa jam lagi, status lajangku akan berubah menjadi istri orang. Istri Bang Juna lebih tepatnya. Gugup? Sudah pasti aku sangat gugup. Siapa pun akan gugup saat hari pernikahannya tiba.Akhirnya, perjuangan menuju hari pernikahan telah kulewati dengan penuh lika-liku. Semoga saja, setelah menikah, tidak ada lagi gangguan dari orang-o

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 68

    Ah, aku tidak akan mau diperbudak lagi. Bagaimanapun caranya, besok aku tidak akan mau membantu mengerjakan pekerjaan rumah. Pepatah mengatakan, banyak jalan menuju roma. "Ibu, mau mandi dulu. Bawa sendiri itu cangkir bekas tehmu ke belakang!" perintah Ibu lalu meninggalkanku bersama Bang Jali. Ibu menghentak-hentakkan kakinya seperti anak kecil yang sedang merajuk. "Jangan berfikir masalah sudah selesai, Put. Besok aku akan bertanya pada semua teman kerjamu. Jika kamu ketahuan berbohong, maka bersiaplah menanggung akibatnya," ancam Bang Jali tanpa rasa malu. Sebagai lelaki, seharusnya dia bisa melindungiku sebagai istrinya. Bukan malah mengancam seperti aku ini adalah musuhnya. Hanya masalah uang gajiku, dia segitu marahnya. Apa tidak malu suami meminta uang gaji istri untuk keluarganya? Setelah bercerai nanti, jika suatu saat dia meminta kembali dengan dalih penyesalan. Sampai mati pun tak akan aku mau kembali padamu, Jali. Tunggu saja semuanya. Kupastikan kamu akan menyesal te

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 67

    Pov PutriBagaimanapun caranya, setelah berpisah dengan Bang Jali. Aku tak mau rugi. Saat di pengadilan nanti, pasti dia tidak akan membagi sedikitpun hartanya padaku. Sedangkan uangku yang sudah ada padanya lumayan banyak.Aku sudah memiliki rencana yang sangat apik. Tidak masalah semua uangku tidak kembali. Setidaknya separuhnya saja sudah lebih dari cukup. ***Hari yang ditunggu oleh ibu mertuaku pun tiba. Hari di mana aku menerima gaji bulanan. Dia pasti sudah sangat menanti-nanti hari ini.Wajah semringah menyambutku yang baru saja pulang bekerja. Jika biasanya ibu mertuaku ini cemberut, kali ini senyumnya merekah, seperti bunga mawar yang baru mekar."Sudah pulang, Nak?" tanya Ibu mertua, sangat ramah dan lembut. Aku tau itu hanya basa-basinya karena ingin mendapatkan uangku yang sekian lama dinantinya."Iya, Bu. Capek sekali hari ini," jawabku, menghembuskan napas kasar lalu menjatuhkan diri di sofa."Mau Ibu buatkan Teh? Agar hilang sedikit lelahmu," tawarnya masih dengan se

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 66

    Dia mengataiku pemalas? Padahal dia lebih pemalas dibanding aku. Dasar, bisa menghina tapi lupa berkaca! "Apa maksud kamu, Wat?" tanya Ibu lembut, pada anak perempuan kesayangannya."Tadi, aku meminta menantu Ibu untuk mengambikan minum. Tapi dengan angkuhnya dia menolak, dan memintaku untuk mengambilnya sendiri. Padahal aku sedang sibuk menonton infotainment, dan dia sudah berdiri di situ. Apa salahnya sih tinggal melangkah ke dapur, yang tinggal berapa jengkal lagi!" cerocosnya, seperti bebek yang tidak bisa diam. "Apa benar begitu, Put?" tanya Ibu mertua lembut, lalu mengalihkan pandang padaku. Jika bukan karena sebentar lagi gajian, pasti Ibu mertua sudah memarahiku karena tak mau menuruti perintah anak kesayangannya. Ia lembut seperti itu, karena ada maksud dan tujuannya, yaitu uangku."Iya, Bu. Aku ini buru-buru mau berangkat bekerja, yang tujuannya mendapatkan uang. Nah sementara dia, hanya menonton infotainment saja masa tidak bisa ditinggal barang sebentar," Ucapku membela

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 65

    "Bang, antarkan aku kerja, yuk!" Aku mengguncang tubuh Bang Jali yang masih lelap tertidur. Sudah jam setengah tujuh pagi. Tapi dia belum juga bangun. Apakah hari ini dia tidak mengajar seperti biasanya?"Emmm ... " Bang Jali hanya bergumam tanpa mau membuka matanya."Bang, bangun, sudah siang. Tolong antarkan aku pergi bekerja dong!" pintaku lagi, sambil menepuk pipinya pelan. "Apaan sih! Bisa berangkat sendiri kan!" bentaknya lalu terduduk dan mengacak rambutnya kesal."Gimana mau berangkat sendiri? Sepeda motorku, kan sedang ditahan orang. Terus aku harus jalan kaki pergi bekerja gitu? Kapan sampainya? Bisa-bisa aku terlambat masuk," ucapku dengan nada merajuk.Muak sebenarnya terus berakting menjadi wanita lembut di hadapannya. Tapi mau bagaimana lagi, agar dia tidak curiga, aku harus tetap berpura-pura seperti ini sampai tujuanku tercapai."Arrgghhh." Bang Jali semakin kesal, dia mengangkat lalu membanting kakinya di kasur, seperti anak kecil yang sedang merajuk pada Ibunya. "

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 64

    "Akh, benar-benar menyus-" Bang Jali menggantung kalimatnya saat mataku menatapnya serius. Yakin sekali aku, jika dia ingin mengataiku. Tapi urung dilakukan karena tujuan untuk mendapatkan harta warisan dari orang tuaku belum tercapai. Miris sekali pemikiran suamiku satu ini. Bisa-bisanya ingin mendapatkan harta secara instan. Sebelum kamu menggerogoti hartaku, maka aku lah yang akan terlebih dahulu melakukannya. Setelah ini, akan datang masalah lainnya yang sengaja aku buat, untuk keluarga parasit. Tunggu saja tanggal mainnya, suamiku tercinta. "Menyus apa Bang?" tanyaku pura-pura tidak tau. Aku memasang wajah bodoh agar dia berpikir jika aku memang wanita bodoh. "Akh, sudah lah. Tidak usah dibahas," tukasnya, lalu memejamkan mata. "Abang marah ya, sama aku?" tanyaku dengan manja.Aku sengaja bergelayut di lengannya. Meskipun dia tidak menyukaiku, tapi aku pura-pura saja tidak tahu."Enggak!" jawabnya singkat, masih dengan mata terpejam. "Terus, keputusannya gimana? Aku bawa

  • Kuminta Mahar 5 Milyar dari Calon Suamiku yang Sombong   Bab 63

    Mulai membodohi JaliPov Putri. "Kemana sepeda motor kamu. Kenapa pulang diantar orang?" tanya Bang Jali saat aku baru saja turun dari sepeda motor, diantar oleh tetangga samping rumah Ibu. Tidak menggunakan sepeda motorku, melainkan sepeda motor anak tetangga, karena agar Bang Jali dan keluarganya tidak curiga dengan rencana yang sudah kususun matang. Suamiku itu sedang duduk di teras. Seperti sedang menungguku pulang. Di hadapannya, juga terdapat secangkir kopi yang kuyakini sudah diminum. Aku sengaja minta diantar tetangga dan meninggalkan sepeda motorku di rumah, agar Ibu bisa mengantar pesanan kue. Meskipun Ibu tidak bisa mengendarai sepeda motor, tapi aku sudah berpesan pada David, anak tetangga samping rumah untuk mengantarkan Ibu atau pesanan kuenya kemana saja. Anak remaja itu setuju, asalkan diberikan upah tiap minggunya. "Ditahan sama orang Bang," jawabku berbohong. Hanya dengan cara ini, aku bisa membantu Ibu. Jika kukatakan padanya bila sepeda motor kutinggalkan d

DMCA.com Protection Status