Share

Keputusan Sepihak

Author: Koran Meikarta
last update Last Updated: 2024-10-29 19:42:56

"Nona, Nona bangun! Ini sudah pagi, Tuan menunggu Anda."

Seorang pelayan wanita yang tidak lain adalah Emma, menggoyangkan tubuh Elena yang saat ini tengah tertidur lelap di ranjang. Membuat wanita itu terusik hingga akhirnya menguap dan membuka mata. Suara desahan kasar terdengar saat Elena berusaha menyesuaikan cahaya matahari yang menyilaukan matanya.

"Ugh! Siapa kau? Kak Marcell mana?" tanya Elena sambil berusaha mengusir rasa kantuknya. Dia menatap Emma dengan wajah bingungnya. Kesadarannya belum pulih sempurna. Dia belum ingat apa yang terjadi dan karena pertanyaannya, pelayan itu menjadi kebingungan.

"Marcell? Siapa yang Anda maksud, Nona? Apa Anda lupa Anda berada di mana?"

"Tentu saja di rumah. Memangnya di—tunggu! Di mana ini!" pekiknya sambil melotot. Dia spontan terduduk tanpa memedulikan jika tindakannya membuat kepalanya pusing. Tentu saja, dia tidak peduli pada hal lain, karena apa yang dilihatnya ini jauh lebih menarik perhatiannya.

"Rumah Tuan Darryl. Apa Anda mengingatnya?"

"Oh."

Ingatan perlahan berputar di kepala Elena seperti sebuah film pendek. Menunjukkan kembali peristiwa yang terjadi sampai alasan kenapa dirinya tertidur di ranjang besar itu. "Sialan! Bagaimana bisa aku tidur di sini!"

Elena refleks memukul keningnya dengan gemas. Dia jengkel luar biasa pada dirinya sendiri yang malah tidur di ranjang itu, saat seharusnya dia mencari jalan keluar untuk melarikan diri dari sana. Namun memang, kasur itu sangat empuk dan membuatnya sulit menahan diri untuk tidak memejamkan mata. Apalagi setelah perkelahian semalam yang menguras tenaganya. Dia benar-benar bisa tidur di mana saja dan dalam kondisi darurat sekali pun. Dia benar-benar bodoh. Ini juga pasti karena Ezekiel yang pandai merayunya dan membuatnya tidur tanpa rasa waspada sedikit pun. Sayangnya, saat ini dia tidak melihat keberadaannya. Sisi sampingnya kosong.

"Ke mana perginya bocah menggemaskan itu? Kenapa aku tidak melihatnya?"

"Maksud Anda, Tuan muda Ezekiel? Beliau sedang sarapan bersama Tuan Darryl."

"Dia makan dengan ib—maksudku, Ayahnya?"

"Ya, Nona, Tuan Darryl juga meminta Anda segera datang untuk sarapan dan katanya, ada sesuatu yang ingin dibicarakan."

"Sesuatu?" Wajah Elena berubah pucat. Dia sedikit gemetar takut. Nyalinya menciut. Jangan sampai pria itu hendak melakukan apa yang tidak sempat dilakukannya semalam. Elena tidak sudi tubuhnya dijamah pria tua itu. "Apa dia akan membunuhku?"

"Mana mungkin, tapi sebaiknya Anda cepat mendatanginya."

Glek.

Elena tidak memiliki pilihan lain. Dia pada akhirnya turun dari ranjang, tapi teringat dengan pakaiannya yang masih mengenakan gaun kurang bahan, Elena pun langsung menatap pelayan itu dengan malu-malu. "Anu, Emma, bolehkah aku mendapatkan pakaianku kembali? Aku tidak nyaman memakainya."

"Tentu saja, Nona. Saya akan ambilkan pakaian lain, karena pakaian Anda masih kotor."

"Baiklah."

"Mohon tunggu sebentar."

Elena diam. Dia melihat Emma yang hendak meninggalkan kamar itu, tapi sebelum benar-benar pergi, Elena tanpa sadar memanggilnya. "Emma!"

"Ya, Nona? Anda butuh yang lain?"

"Yang kemarin ... aku minta maaf. Maksudku, aku tidak bermaksud menyakitimu," ucap Elena pelan tanpa melihat pelayan wanita itu. Dia tertunduk penuh rasa bersalah. Teringat akan kelakuannya yang agak kasar. Namun tanpa sepengetahuan Elena, Emma tersenyum maklum.

"Tidak apa-apa, saya tidak marah. Kalau begitu, saya permisi."

Elena hanya mengangguk dan menoleh ke arah pintu di mana Emma menghilang. Dia seketika langsung duduk sembari mendesah kasar. Segala umpatan meluncur mulus di mulutnya. Elena menyesali dirinya yang bodoh serta tidak memanfaatkan kesempatan. Sekarang, dia malah terjebak di sini. Bagaimana caranya dia keluar? Elena takut bertemu dengan Darryl, tapi mau tak mau, mereka juga harus bertemu. "Sialan."

Tak berapa lama kemudian, saat Elena sedang sibuk mengutuk dirinya, Emma ternyata kembali. Pelayan itu membawa sebuah dress. Dress berwarna biru yang tampak polos, tapi juga tampak sopan. Setidaknya itu bukan gaun tidur yang dikenakannya.

"Nona, ini pakaian untuk Anda. Sepertinya akan pas."

"Terima kasih, aku akan memakainya."

Tanpa menunggu lagi, Elena langsung masuk ke dalam kamar mandi dan mencuci muka sambil mengganti pakaiannya dengan cepat, lalu kembali keluar setelah siap. Dia mungkin harus segera bertemu dan bicara dengan Darryl. Berharap dirinya akan bebas, walau itu agak mustahil.

Elena menarik napas serta menyiapkan mental dalam-dalam sesaat sebelum dia keluar kamar dan dipandu oleh Emma menuju ruang makan. Tidak ada pembicaraan berarti karena Elena sibuk mengendalikan rasa cemasnya, sampai kemudian, mereka berhenti di depan sebuah pintu besar dan Emma mengetuknya.

Elena hanya diam saat Emma meminta izin masuk dan terdengar suara sahutan dari dalam. Suara yang tak mungkin dia lupakan karena memberikan rasa takut. Bahkan saat pintu dibuka, Elena refleks menutup matanya kuat-kuat karena takut berhadapan dengan Darryl, sampai sebuah suara terdengar.

"Tante!"

Refleks, Elena membuka mata dan melihat Ezekiel yang memanggilnya. Bocah laki-laki yang saat ini duduk di samping Darryl. Wajah polos ceria khas anak kecil, membuat perasaan Elena tenang seketika. Sayangnya itu tak bertahan lama saat pelayan tadi pamit pergi dan suara Darryl mulai terdengar kembali.

"Aku tidak menyangka ada orang yang membuatku menunggu setengah jam di sini. Sulit dipercaya."

Perkataan itu diucapkan dengan santai, tapi Elena tahu Darryl sedang menyindirnya yang bangun kesiangan. Ya, itu salahnya, tapi kenapa dia tidak dibangunkan sejak awal? Elena menyunggingkan salah satu sudut bibirnya dengan kesal. Dia memilih berjalan dan mengabaikan perkataan bajingan itu.

Elena juga menatap ke arah meja makan yang kini dalam keadaan penuh. Belum ada makanan yang disentuh. Sepertinya Darryl marah karena ini. Pria itu belum makan karena menunggunya.

"Sepertinya selain tidak tahu malu, kau juga tuli."

"Ayah, jangan gitu. Bun—Tante pasti capek. Sini, Tan! Duduk di samping Iel!"

Telinga Elena sedikit panas dengan sindiran Darryl, tapi karena ada Ezekiel, dia menahannya. Bocah itu menepuk-nepuk kursi di sebelahnya dan tentu saja, Elena tanpa ragu duduk di sana. Itu lebih baik dari pada dia harus duduk di samping Darryl.

"Tante, gimana tidurnya? Semalam pasti Tante kecapaian. Iel sengaja tidak bangunin Tante." Ezekiel berceloteh dan mencoba mencairkan suasana yang agak tegang gara-gara sang ayah terus menatap tajam Elena.

"Ah, terima kasih. Maaf Tante membuatmu menunggu." Elena gugup. Dia refleks membenarkan rambut panjangnya yang tidak diikat. Sungguh, dia merasa tidak nyaman mendapatkan perhatian kecil dari anak pria yang dibencinya.

"Tidak apa-apa, Iel tidak mau mengganggu Tante."

"Bajumu. Siapa yang memberikan baju itu padamu?" tanya Darryl, mengalihkan perhatian Elena. Gadis itu langsung menoleh padanya dengan kebingungan saat melihatnya menatap tajam. Darryl tidak suka melihatnya. Dress yang dikenakan Elena tidak pantas dikenakan gadis itu.

"Oh, ini, Emma yang memberikannya. Katanya, bajuku belum dicuci—"

"Lepaskan!"

"Apa?"

"Aku tidak suka baju istriku digunakan olehmu," ujar Darryl menekankan kalimatnya. "Jadi lepaskan sekarang!"

Elena yang awalnya kebingungan, seketika terkejut. Harusnya dia sudah menduga ini, tidak mungkin Darryl menyiapkan baju untuknya, tapi dia juga tidak salah. Baju itu diberikan Emma, bukan karena dia minta sendiri. Mustahil juga baginya melepaskannya. Apa Darryl ingin melihatnya telanjang? Maniak gila itu benar-benar tidak tahu malu. "Kau bercanda?"

"Tidak."

Brak!

Elena refleks menggebrak meja makan dengan emosi. "Aku memakai baju ini bukan atas kemauanku! Kalau aku melepaskannya, apa yang harus aku pakai! Kau ingin aku makan sambil telanjang?"

"Itu tidak masalah." Darryl menjawab dengan tenang, tapi mata tajamnya tetap menatap Elena yang berdiri serta memprotes. Dia melihat kemarahan meluap-luap dalam sorot mata wanita muda itu. Sepertinya Elena sangat kesal.

"Bajingan ini—"

"Kau mengumpatku?"

Darryl menggeram. Dia mengepalkan kedua tangannya dan menahan marah saat mendengar umpatan Elena padanya. Gadis itu sama sekali tidak tahu diri dan berani melawannya. Apa dia pikir, dia akan diam meski ada anaknya? Elena butuh diberi pelajaran. Darryl yang tersinggung, hendak berdiri untuk menghampiri Elena, tapi sebelum sesuatu yang buruk terjadi, sebuah sentuhan dirasakannya. Ezekiel memegang tangannya.

"Ayah, Iel lapar. Iel mau makan sekarang, iya 'kan Tante? Tante pasti juga lapar." Ezekiel menatap keduanya bergantian. Wajah khas anak kecil yang lugu pun, berhasil memenangkan Darryl maupun Elena yang kini duduk kembali.

"Ezekiel—"

Kruuyyuk!

Ucapan Darryl terhenti seketika, saat dia mendengar suara perut anaknya berbunyi. Kemarahan dan pertengkaran kecil yang sempat terjadi, seketika dilupakannya. Walau bukan berarti dia akan memaafkan Elena atas sikap arogannya. "Baiklah, ayo makan."

"Yey! Tante, ayo, Tante juga makan!"

"Ah, iya."

Elena tergagap saat Ezekiel menatapnya dengan senyum lebar. Bocah lelaki itu memiliki pesona yang jauh beda dari ayahnya yang bajingan. Membuat dia pun tidak bisa menolaknya. Termasuk dirinya yang kini milih patuh. Elena pada akhirnya mulai menikmati sarapan itu, walau dia sempat berdebat dengan Darryl.

"Kamu pilih-pilih makanan lagi, Ezekiel," tegur Darryl di tengah sarapannya saat melirik anaknya memisahkan sayuran di pinggir dan hanya menyantap daging. "Kalau terus begini, kamu tidak akan tumbuh dewasa."

"Ugh, Ayah, tapi Iel tidak suka sayur."

"Kamu harus mencobanya sedikit."

Perkataan dan sikap lembut Darryl pada Ezekiel, menarik perhatian Elena yang saat ini sedang makan. Melalui sudut matanya, dia memerhatikan pria tua itu yang tampak sangat menyayangi anaknya. Kelembutan yang tidak pernah dia lihat. Jika seperti ini, Darryl seperti manusia normal dan ayah pada umumnya, berbeda dari kemarin. Elena tanpa sadar mendengkus ketika mengingat kembali kejadian menakutkan semalam. Nyawanya hampir saja melayang.

"Tapi, Ayah—"

"Kalau kamu tidak menurut, Ayah tidak akan mengabulkan permintaanmu."

"Tidak bisa! Ayah 'kan udah janji kalau Tante Elena akan jadi pengasuh Iel!"

"Uhuk!"

Elena tersedak. Dia terkejut dengan apa yang didengarnya. Pengasuh? Apa dia salah dengar? Dia mau dijadikan pengasuh? Pengasuh anak dari orang yang hampir membunuhnya kemarin? Elena terbengong sesaat, sebelum kemudian melotot tajam pada ayah dan anak yang masih berdebat tentang dirinya.

"Kalau kamu makan dengan benar, Ayah akan kabulkan. Kalau tidak, sebaiknya lupakan saja."

"Ugh, baiklah, Iel tidak akan pilih-pilih makanan lagi, tapi Iel mau Tante Elena jadi pengasuh Iel," ujarnya dengan penuh permohonan. Ezekiel memasang wajah memelas sembari menatap Elena.

"Ya, mulai sekarang, Elena akan menjadi pengasuhmu."

"Yeey! Makasih, Ayah!"

Ezekiel bersorak paling senang setelah mendengar perkataan ayahnya, tapi tidak bagi Elena yang justru kebingungan. Dia bahkan tidak dilibatkan dalam pembicaraan. Pendapatnya juga tidak ditanyakan. Apakah dia mau atau tidak, Darryl tidak bertanya. Pria tua tidak tahu malu seenaknya mengambil keputusan.

Related chapters

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Pengasuh atau Pemuas Nafsu?

    "T-tunggu! Aku ingin bicara denganmu! Tunggu sebentar!" teriak Elena yang kini berjalan mengejar Darryl. Acara sarapan pagi telah selesai dan pria itu langsung pergi sebelum Elena sempat melayang protes, atas apa yang diputuskan Darryl seenaknya. Dia juga terpaksa meninggalkan Ezekiel seorang diri dan mengejar Darryl, yang pada akhirnya masuk ke dalam ruangan. Pria itu tidak mengindahkannya sedikit pun sampai saat Elena menarik lengan bajunya 'lah, Darryl baru berhenti. Tak hanya berhenti, pria itu juga akhirnya menoleh, meski dengan wajah kesalnya. "Apa yang kau lakukan?""Aku ingin bicara denganmu! Aku sudah memanggilmu dari tadi!" Rasanya Elena ingin mengumpat dan mengatai Darryl tuli, tapi dia yang masih ingin hidup, terpaksa menahan lidahnya agar tak salah ucap. Elena tidak mau nyawanya melayang lagi, apalagi mengingat di sini tidak ada Ezekiel yang akan menghentikan pria itu. "Apa yang ingin kau bicarakan?"Darryl menyingkirkan tangan Elena yang memegang tangannya dan melangk

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Mencari Elena

    "Pa, katakan sebenarnya! Di mana Elena?"Seorang lelaki muda terlihat berjalan mendekati ayahnya yang saat ini sedang duduk santai sambil nonton televisi. Dia menahan gemas sekaligus kesal karena tak mendapat jawaban yang diinginkan sejak semalam. Namun sayangnya, kehadirannya kali ini pun tak diacuhkan. Lelaki yang disebutnya ayah itu, malah terus sibuk menonton berita di televisi. Sampai akhirnya, tak tahan dengan rasa jengkel, dia langsung mencabut kabel televisi dan membuat TV itu mati seketika. "Apa yang kamu lakukan Marcell! Papa lagi nonton! Kamu tidak ada sopan-sopannya sama orang tua!""Papa tidak menjawab pertanyaanku! Di mana Elena! Kenapa dia tidak ada?" Marcell yang kepalang jengkel, menaikkan nada suaranya tanpa peduli jika orang yang diteriaki adalah ayahnya sendiri. Dia sudah melontarkan pertanyaan yang sama sejak kemarin sore, tapi ayahnya tidak menjawabnya sama sekali dan beralasan tak enak badan. Padahal dia kelimpungan mencari keberadaan Elena, yang merupakan sep

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Mantan Istri Darryl

    Di depan sebuah rumah besar nan mewah, sebuah mobil berhenti. Pintu gerbang yang tadi sempat terbuka lebar, kini tertutup kembali dan dikunci rapat. Matahari sudah kembali ke peraduannya dan sebentar lagi malam akan tiba. Seorang pria yang tidak lain adalah Darryl, keluar dari mobilnya dan berjalan masuk ke dalam rumah. Dia yang tadi siang harus pergi karena ada urusan untuk sesuatu hal, akhirnya bisa kembali. Walau mungkin, dia juga akan pergi lagi nanti malam. "Selamat datang, Tuan.""Hmm." Darryl menanggapi sapaan Emma dengan gumaman singkat. Dia melangkah masuk tanpa memedulikan wanita itu. "Di mana Ezekiel?""Tuan Muda tadi ada di ruang tengah bersama Nona Elena, Tuan. Anda mau melihatnya?""Ya, aku akan melihatnya. Tolong ambilkan air minum.""Baik."Darryl mempercepat langkahnya. Dia tidak sabar untuk melihat anaknya, tapi saat sampai di ruang tengah, dia justru tidak mendapati keberadaan Ezekiel. Hanya ada seseorang yang tampak tertidur dengan kepalanya telungkup di meja. Itu

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Nasib yang Sial

    "Ayah, Ayah, Iel malam ini mau tidur lagi sama Tante, boleh tidak?" Ezekiel bertanya. Memecah keheningan di ruang makan yang begitu dingin serta kaku sebelumnya. Membuat Darryl yang sedang memotong daging dengan anggun pun harus berhenti dan menatap mata Ezekiel yang berbinar. Sedangkan Elena yang juga ada di sana, tampak acuh tak acuh. Gadis itu justru sibuk makan karena memang sangat kelaparan. "Elena memiliki kamarnya sendiri. Kamu tidak bisa terus tidur dengannya, Ezekiel.""Tapi, Ayah—""Kamu bukan bayi, Ezekiel. Kamu harus mulai belajar untuk tidur sendiri," tegur Darryl dengan halus pada putranya. Dia tidak berharap Ezekiel akan terus bersama dengan Elena, karena dia sudah meminta pelayan untuk menyiapkan kamar yang akan ditempati gadis itu. Namun karena teguran tegasnya, wajahnya putranya tampak murung, seolah anak itu kehilangan semangatnya hanya karena Elena. "Baik, Ayah."Suasana meja makan pun seketika kembali hening dan canggung. Tidak ada lagi yang bicara dan itu membu

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Jangan Terlalu Dekat

    Keesokan harinya. Elena duduk tenang di sofa sambil mengamati Ezekiel yang saat ini tengah belajar dengan seorang guru wanita. Mereka tampak asyik belajar huruf sampai-sampai Elena merasa bosan dan menghela napas beberapa kali. Tentu bukan hanya itu saja, dia juga murung karena kejadian semalam. Uang yang dikumpulkan di rekening bank miliknya pasti sudah dikuras oleh orang yang menemukan ATM-nya. Itu benar-benar sangat disayangkan. Dia mengumpulkannya dengan susah payah selama ini karena ingin membeli sesuatu. Elena juga mulai merindukan sepupunya, Marcell. Apa lelaki itu akan tahu dan mencarinya? Hanya Marcell satu-satunya harapan bagi Elena saat ini. Kakak sepupunya yang begitu menyayanginya. Seandainya tantenya masih ada, dia pasti tidak akan dijual ke sini oleh pamannya. Kenapa orang baik harus mati lebih cepat? Elena menghela napas kasar. Cukup lama, Elena larut dalam pemikirannya, hingga dia tidak sadar ketika guru privat Ezekiel memandangnya dan berjalan mendekatinya. Dia ba

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Hanya Mainan

    "Yo, Darryl!"Sebuah suara keras terdengar menyapa Darryl, saat dia sedang menikmati waktunya memandangi orang-orang bermain judi. Dia satu-satunya orang yang tidak tertarik melakukannya saat para wanita dan pria asyik bermain. Darryl lebih senang menjadi pengamat saja di lantai atas sambil menikmati segelas tequila miliknya. Namun kehadiran seseorang membuat perhatiannya teralihkan. Dia menatap seorang pria berpakaian rapi mendekat ke arahnya sambil tersenyum lebar. Pria yang seumuran dengannya. "Mike.""Apa kabar? Tumben kau berada di sini?"Darryl menyambut jabatan tangan Mike yang penuh semangat. "Sangat baik. Aku hanya ingin melihat-lihat.""Mau coba main?" tawar Mike sambil melirik ke arah bawah di mana banyak permainan yang bisa mereka mainkan. Orang-orang juga tampak begitu asyik. Sayangnya, Darryl yang memang pada dasarnya enggan melakukannya, langsung menggeleng tanpa berpikir dua kali. "Tidak akan ada untungnya aku bermain.""Kau bercanda? Memang siapa yang membuat tempat

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Aku Bukan Kayleen

    "Apa kau tidak berniat melanjutkan hidupmu? Sudah waktunya kau belajar untuk merelakan kepergian istrimu." Darryl melangkah masuk ke dalam rumah dengan perkataan Mike yang terus berdenging di telinganya. Dia sudah mendengar perkataan itu beberapa kali dari orang lain selama ini, tapi dia belum bisa melakukannya. Darryl masih belum rela dengan kepergian istrinya. Bagaimana mungkin mereka semua menyuruhnya melupakan dan melanjutkan hidup, sedang kematian Kayleen masih saja membayanginya? Darryl menarik napas kasar dan perlahan melangkah semakin ke dalam. Dia yang minum cukup banyak hari ini, sedikit pusing. Namun untungnya, lampu rumah masih menyala terang, sehingga dia bisa melihat jalan dengan jelas. Walau Darryl bingung, siapa orang yang masih bangun di jam segini? Apa ada seseorang yang menunggunya? Tidak, tidak mungkin. Darryl menggelengkan kepalanya dan kembali melangkah menuju dapur. Dia ingin menenangkan pikirannya yang lagi-lagi tertuju pada mantan istrinya. Dia juga harus m

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Barang Jaminan

    "Emma, apa kau sedang menyiapkan sarapan?"Elena melangkah mendekati dapur dan mengejutkan Emma yang saat ini sedang memasak. Wanita itu menoleh ke arahnya. "Anda mengejutkan saya, Nona pengasuh. Iya, saya sedang membuatkan sarapan.""Apa aku boleh membantu? Aku ingin tahu, apa yang Ezekiel sukai.""Saya tidak ingin merepotkan Anda, Nona. Ini sudah menjadi tugas saya," tolak Emma dengan halus. Elena yang mendengarnya sedikit kecewa. Bibirnya merengut. "Tapi aku benar-benar ingin membantu, Emma. Tolong, aku bisa memasak kok."Emma diam dan menatap Elena yang menatapnya dengan ekspresi penuh permohonan. Gadis muda yang kini terlihat lebih bersemangat setelah sebelumnya marah-marah dan murung. "Baiklah, Anda bisa membantu. Tolong masak cuminya. Tuan muda menyukai cumi.""Tentu!"Jika itu demi Ezekiel, maka Elena bisa melakukannya. Dia akan membuatkan makanan anak itu dengan masakan buatannya. Elena sebenarnya merasa bosan karena pekerjaannya hanya mengawasi Ezekiel atau bermain denganny

Latest chapter

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Cinta Terakhir (END)

    Beberapa bulan kemudian. Perut Elena sudah semakin besar dan hari ini, dia sudah bersiap untuk melahirkan. Elena sudah berada di rumah sakit, tepatnya di kamar persalinan karena sejak kemarin, dia terus mengalami kontraksi. Darryl pun berada di sana untuk menemaninya. Darryl kalut dan khawatir. Dia bahkan memilih untuk tidak masuk kantor hari ini karena ingin menemani Elena melahirkan. Ezekiel sendiri berada di rumah dan tidak dia izinkan ikut, meski anak itu terus merengek dari semalam. “Makanlah! Aku tahu kau khawatir.”Sebuah suara terdengar. Mengalihkan perhatian Darryl dari lamunannya. Dia mendongak, menatap seorang lelaki yang tidak lain adalah Marcell. Ya, lelaki itu memang ada di sana dan menemaninya sejak semalam. Semua karena dia yang kalut, langsung menghubungi Marcell tanpa pikir panjang. Tentu saja Marcell mengomel dan membentaknya, tapi saat dia mengatakan Elena akan melahirkan, lelaki itu langsung datang dan membantunya membawa ke rumah sakit.Darryl pun sontak melir

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Menahan Diri

    Satu minggu kemudian. Elena melenguh dalam tidurnya. Dia menguap sebelum akhirnya membuka mata. Elena berkedip menatap langit-langit kamar. Dia masih mengumpulkan semua kesadarannya, sebelum kemudian melirik jam di sebelahnya yang menunjukkan pukul empat sore. Elena terdiam, sampai matanya membulat dan dia langsung duduk. Dia menyadari kalau dirinya sekarang berada di kamar, padahal seingatnya dia tadi sedang duduk menonton film di ruang tengah. Apa yang terjadi? Siapa yang memindahkannya? Elena kembali melirik jam dan matanya sontak membulat ketika dia teringat jika ini sudah sore. Suaminya sudah pasti pulang. "Darryl?"Elena berpikir Darryl mungkin sudah pulang, seketika dia langsung memanggil. Elena juga akhirnya bangun dan berjalan keluar kamar dengan hati-hati. Perutnya yang sudah semakin besar, membuat dia menjadi cepat lelah dan jalannya jadi lebih lambat. Untunglah, rumah ini memiliki lift, jadi dia tidak perlu kelelahan naik turun tangga ke lantai bawah. "Darryl?" Elena k

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Hari Pernikahan

    Hari pernikahan tiba. Setelah menunggu selama seminggu, akhirnya hari pernikahan Elena dan Darryl terjadi hari ini. Sebuah gaun indah telah dipakainya. Gaun itu membungkus tubuh dan perutnya yang besar dengan sempurna. Kehamilan Elena terlihat, tapi tentu saja gaun itu tidak membuatnya sesak. Riasan sederhana dengan rambut yang ditata sedemikian rupa, membuatnya terlihat sangat sempurna. Dia berdiri di depan pintu masuk aula pernikahan. Elena tidak sendirian, ada Marcell yang telah bersamanya dengan pakaian yang sangat rapi. Lelaki itu tampak menunjukkan kesedihan yang mendalam. Matanya memerah seperti habis menangis. Penampilannya yang rupawan, tidak menutupi wajahnya yang berantakan. "Kau siap?" Marcell menoleh ke arah Elena. Dia berusaha untuk tidak menangis dan memerhatikan betapa cantiknya wanita itu. Sayangnya, wanita itu akan segera menjadi milik orang lain. "Ya, Kak." Senyum Elena tampak merah. Dia seolah menjadi orang paling bahagia saat ini. Meski ekspresinya telah m

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Hati yang Hancur

    Setelah pembicaraan panjang dan penuh keseriusan, akhirnya Marcell mengizinkan Darryl untuk menikahi Elena. Meski dia sendiri harus hancur. Namun walau begitu, kesepakatan di antara mereka terjadi. Elena akan tetap tinggal bersama dengan Marcell, sampai hari pernikahan. Marcell juga yang akan menjadi walinya. Dia yang akan memastikan Elena baik-baik saja sampai ke tangan Darryl. Darryl pun tidak punya alasan untuk menolak. Dia menyetujui syarat yang diberikan Marcell. "Tante, di perut ini, ada dedeknya Iel, ya?" tanya Ezekiel yang duduk di samping Elena. Keduanya kini berada di ruang tengah saat Darryl dan Marcell sedang bicara. Camilan kesukaan Elena pun terlihat di atas meja. Menemaninya berdua dengan Ezekiel. "Iya, Sayang, ini adalah adikmu. Coba kamu elus." Elena meraih tangan Ezekiel dan meletakkannya di perutnya. "Wah, gerak, Tante!"Mata Ezekiel tampak berbinar senang ketika melihatnya. Dia senang karena dia akhirnya akan memiliki adik. "Iel mau lihat dedeknya Iel. Kapan di

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Merelakan

    Elena mengetuk pintu rumahnya dengan gugup. Dia baru pulang saat hari sudah sore dan pasti Marcell telah pulang. Elena takut bertatap muka dengan sepupunya, apalagi tadi dia sudah meninggalkan Marcell begitu saja dan mengikuti Ezekiel. Namun, tetap saja, ini adalah hal yang harus dihadapinya. Dia harus pergi menemui lelaki itu dan mengatakan semuanya. Tak berapa lama setelah dia mengetuk pintu, pintu pun terbuka dan menampilkan Marcell dengan wajah datar. Elena tidak melihat tatapan senang di wajah sepupunya. "Kakak.""Masuklah, ini sudah sore.""Baik." Elena mengangguk. Dia mengikuti langkah Marcell yang mengajaknya masuk ke dalam. Pintu pun ditutupnya dengan cepat. Elena berusaha menyusul langkah Marcell yang tampak terburu-buru. "Kakak, tunggu! Aku ingin bicara sesuatu denganmu."Marcell yang awalnya berjalan lebih dulu, berhenti dan langsung berbalik ke arah Elena. Dia menghela napas kasar. "Aku juga. Ayo duduk!"Tanpa banyak kata, Elena segera duduk di kursi. Berhadapan langsung

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Jadi Ayah Anakku

    "Aku harap Ezekiel suka." Elena berjalan bersama dengan Siena menuju ke arah kamar di mana Darryl dirawat. Tangannya menenteng makanan yang dipesannya untuk Ezekiel. Lalu dia menoleh ke arah Siena. "Terima kasih, ya, kamu sudah mau mendengarkan ceritaku.""Ya, Elena, santai saja. Aku mengerti perasaanmu, yang penting sekarang semuanya aman. Lalu, apa kau mau kembali pada Darryl?"Elena terdiam sesaat, tanpa menghentikan langkahnya. Pipinya tampak memerah dan dia mengangguk malu-malu. "Aku tidak bisa melupakannya. Aku sangat mencintainya.""Syukurlah, Elena, aku harap Darryl segera pulih dan kalian bisa bersama lagi.""Terima kasih, Siena."Tidak ada lagi percakapan setelah itu, Elena terus melangkah di lorong rumah sakit sambil memikirkan, bagaimana caranya dia memberitahu Marcell soal keputusannya ini. Dia berharap, kakak sepupunya itu tidak akan marah. Saat berjalan bersama, Elena melihat kamar Darryl ada di depannya. Dia segera mempercepat langkahnya untuk melihat keadaan pria itu

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Luluh

    "Jadi begitulah ceritanya. Darryl sangat stress dan menderita ketika kau pergi, Elena. Sebagai temannya, aku merasa tidak sanggup mengatakan ini. Dia memang agak bodoh dalam memahami perasaannya, tapi dia sangat mencintaimu. Aku berani bersumpah."Elena terdiam saat mendengar perkataan Mike soal Darryl. Dia melihat pria yang mengatakan sebagai teman Darryl itu menangis tersedu-sedu. Bahkan mengusap air matanya dengan tisu. Tak dipungkiri dia merasa terkejut mendengar penuturannya. "Dia sakit karena memikirkanmu dan sepertinya dia hilang fokus saat berkendara. Aku sangat mengkhawatirkannya. Tolong kembalilah padanya. Dia itu tidak mencintai Kathleen, dia mencintaimu.""Iya, Tante ..., tolong kembali pada Ayah. Iel selalu lihat Ayah tiap malam cium baju Tante. Ayah rindu Tante," ucap Ezekiel sambil ikut menangis. Dia terisak dan mencoba membujuk Elena agar iba pada kondisi Darryl. "A-apa? Benarkah itu?"Elena yang mendengar pengakuan Ezekiel dan perkataan Mike, tentu saja langsung ter

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Jatuh Sakit

    Ezekiel tidak datang lagi. Elena sedang menikmati waktunya sendirian di teras. Dia terus melihat jalanan sejak tadi siang. Menunggu kehadiran anak kecil dan ayahnya yang sudah terhitung hampir setiap hari selalu ke sini. Ezekiel hanya satu hari menginap dan dua hari bermain dengannya sambil diantar Darryl pagi-pagi sekali. Namun hari ini keduanya tidak kunjung menunjukkan batang hidungnya hingga sore tiba. Elena yang sudah agak terbiasa dengan kehadiran dua orang itu, tidak bisa menampik perasaan tidak nyamannya. Dia menjadi gelisah. Terlintas bayangan Darryl tiba-tiba di kepalanya. Apa dia merindukan pria itu? Ataukah anak dalam kandungannya yang merindukannya? Elena merasakan firasat tidak enak tentang pria itu. Perasaan cemas itu, membuat Elena terdiam beberapa saat. Dia melamun di teras sampai tak menyadari suara motor Marcell yang pulang. Pikirannya hanya tertuju pada Darryl dan Ezekiel saja. "Elena, apa yang kau lakukan di sini?" "Darryl—eh, Kakak." Elena menoleh dan menata

  • Istri Tawanan Duda Tampan   Kecelakaan

    "Apa? Apa kau gila, Elena? Kau mau anak itu menginap di rumah ini? Anak bajingan itu?""Jangan keras-keras! Dia punya nama, namanya Ezekiel." Elena berusaha sabar menjelaskan pada Marcell soal keputusannya untuk membiarkan Ezekiel menginap. Mereka berdua saat ini sedang berada di ruang tamu dan Marcell menentang keras idenya. "Lagi pula, ini hanya sehari. Besok Ayahnya akan menjemputnya.""Tidak bisa! Aku tidak suka! Bocah itu bagaimana pun adalah anak bajingan! Aku tidak mau dia tidur di sini!"Elena memejamkan matanya dan mencoba bersabar. "Dia hanya anak kecil yang tidak bersalah. Tolong izinkan, Kak. Ini juga keinginan bayiku. Dia ingin tidur dengan Ezekiel."Rahang Marcell mengeras. Kedua tangannya mengepal kuat. Dia semakin kesal pada Elena yang tampaknya tidak bisa mengabaikan Darryl. Padahal wanita itu sudah berjanji tidak akan kembali. "Aku tidak tetap setuju!""Baiklah! Kalau Kakak tidak setuju, aku pergi saja dari sini! Aku akan tidur di luar!" seru Elena yang mulai jengkel

DMCA.com Protection Status