“Kau sangat menjijikkan, Ellea!”
Elleana menatap pantulan dirinya di cermin. Matanya yang sembab, wajah yang sedikit pucat, rambut awut-awutan, sungguh mengerikan sekali penampilannya itu. Tangan Elleana perlahan menelusuri tanda merah di leher bahkan dadanya.
David benar-benar melahapnya semalam. Pria itu bahkan meninggalkan begitu banyak jejak kepemilikan di tubuhnya yang semula mulus tanpa noda.
“Keluar kalian semua!”
Samar-samar, Elleana mendengar keributan di luar panti. Cepat-cepat ia tutupi tanda merah di lehernya dengan bedak agar tidak terlalu mencolok sekali. Lalu ia ikat asal rambutnya sebelum keluar dari kamar kecilnya yang nyaman.
Elleana melangkahkan kakinya semakin dekat, ia melihat semua orang sudah berkumpul di sana, bahkan anak-anak panti juga saling berpelukkan. Mereka nampak ketakutan.
"Saya mohon jangan seperti ini, Yopi. Ke mana kita semua akan pergi?" Wanita pemilik panti itu tengah memohon sambil menyatukan kedua tangannya.
"Saya tidak peduli!"
"Kasihanilah mereka sedikit saja."
Pria asing itu mendengus kasar.
‘Keras kepala! Tidak punya hati!’ batin Elleana merutuki pria itu.
"Cukup! Saya sudah beri kalian waktu seminggu, dan waktu itu sudah habis. Jadi, kalian semua pergi dari sini sekarang juga!" Tangan pria itu mengacung ke arah pagar seolah tengah menunjukkan pintu keluarnya.
Anak-anak panti semakin ketakutan mendengar bentakan pria itu, bahu mereka sampai bergetar. Wanita pemilik panti itu masih terus memohon, tak kunjung beranjak dari sana. Pria itu semakin geram, lalu anak buahnya yang bertubuh kekar itu menghampiri pemilik panti dan menyeretnya.
Wanita senja itu meronta-ronta sambil menangis pilu, mulutnya terus melontarkan permohonan demi permohonan. Berharap keponakan tirinya itu luluh. Tapi, ternyata tidak, hatinya seolah membatu.
Salah satu pria bertubuh kekar itu mendorong wanita pemilik panti dengan kencang. Beruntung Elleana lebih dulu menangkap tubuh senjanya. Wanita senja itu mendongak mendapati wajah cantik Elleana dengan mata yang sembab.
Pemilik panti itu menatap Elleana dengan sorot kelegaan. "Maaf aku terlambat. Tadi malam aku mengalami kesulitan tidur."
Elleana berjalan mendekati pria asing itu sambil merangkul erat pundak rapuh Nyonya Daisy yang sedikit tegang. "Dia lebih tua dari anda, Tuan. Tolong bersikap hormat padanya, meskipun hanya sedikit."
Suasana menjadi lengang seketika.
Elleana menyerahkan wanita separuh abad yang sedikit terguncang itu bersama anak-anak panti lainnya yang tidak jauh dari tempatnya berdiri. Pria asing itu bersedekap dada sambil mengangkat dagunya sedikit. Angkuh sekali.
"Urusan anda dengan saya, Tuan. Waktu yang anda berikan itu adalah tanggung jawab saya, bukan mereka."
Pria itu malah tersenyum miring. "Kalau kau datang hanya untuk meminta perpanjangan waktu, lebih baik simpan saja niat itu lalu segera angkat kaki dari sini!"
"Memangnya Anda mendengar kalau saya meminta perpanjangan waktu?" sahut Elleana sinis. Alis matanya sebelah terangkat tinggi.
"Lalu?"
"Uangnya sudah siap. Tunggu sebentar!"
Elleana melenggang pergi dari sana. Semua penghuni panti menatap punggungnya yang hilang tenggelam di balik pintu panti dengan tatapan sulit diartikan.
Di kamar kecil Elleana, ia mengambil uang dua juta yang sedikit lembab karena sempat terguyur semalam. Ia menggenggam uang itu erat-erat. Tiba-tiba kejadian tadi malam bersama David berputar mulus di kepalanya. Ia memejamkan mata, menarik napas dalam-dalam. Elleana harus kuat. Berkali-kali ia meyakinkan diri kalau yang dilakukannya sudah benar.
Tak butuh waktu lama, Elleana kembali. Ia tersenyum miring sambil menatap wajah angkuh pria itu.
"Ini!" Elleana menyerahkan uang itu. Dengan senang hati pria angkuh mengambilnya dan menghitung uang itu dengan teliti.
Elleana dapat melihat tatapan bingung bercampur lega dari anak-anak panti, juga tatapan penuh pertanyaan dari nyonya pemilik panti. Tak ketinggalan pula tatapan penuh selidik dari sang ibu yang ia tutupi dengan ekspresi datarnya seolah-olah tidak peduli dengan apa yang dilakukan Elleana.
Pria itu merasa telah selesai menghitung langsung memasukkan uang itu ke saku jas bagian dalam. "Saya menyukai orang yang menepati janjinya seperti Anda."
Elleana mendengus sambil memutar bola matanya jengah. "Dan saya tidak menyukai orang yang kasar seperti anda!"
Pria keparat itu kemudian melenggang pergi dengan senyum jumawa. Anak-anak panti berlarian memeluk Elleana. Mereka tersenyum bahagia. Elleana merasa lega sekarang.
"Kau menyelamatkan kami semua, El. Terima kasih." Pemilik panti itu memeluk Elleana. Ketulusan sungguh terpancar dari suaranya yang lembut, juga pelukannya yang erat.
"Terima kasih, El!" ujar anak-anak panti kompak.
Lalu nyonya pemilik panti menggiring semua anak-anak panti untuk masuk ke dalam. Sesuai jadwal yang berlaku, mereka harus merapikan tempat tidur, mandi, lalu sarapan.
Kini, hanya tersisa Elleana dan sang ibu. Elleana tersenyum hangat. Namun, ibunya membalas dengan tatapan penuh kebencian. Elleana tidak ambil hati, ia sudah biasa menerima itu dari ibunya.
Elleana melangkahkan kaki hendak masuk ke dalam. Tapi baru beberapa langkah saja, perkataan sang ibu berhasil menghentikan kakinya.
"Dari mana kau mendapatkan uang sebanyak itu?"
Elleana memutar tubuhnya menghadap sang ibu. "Meminjamnya dari tempat kerja, Mom."
Bohong! Elleana berbohong. Nyatanya tidak ada satu pun yang memberikannya pinjaman, semua menolak mentah-mentah untuk membantunya.
Ibunya Elleana menatapnya sengit anak semata wayangnya itu. "Meminjam atau menjual tubuhmu?"
Bahu Elleana menegang, tapi segera ia tutupi dengan senyum cantik di wajahnya.
"Menjijikkan! Kau pikir bisa membohongiku?" ujarnya sarkas. "Tutupi dengan baik tanda merah yang ada di lehermu itu! Aku tidak mau dipermalukan hanya karena tanda merah itu!"
**
Sudah hampir satu bulan berlalu sejak kejadian malam yang ia lewati bersama David. Keadaan pun perlahan mulai membaik. Elleana juga sudah berhenti bekerja di tempat maksiat itu, ia bersumpah tidak akan pernah menginjakkan kakinya di club itu lagi.
"Satu bacon dengan telur dan pancake." Elleana menghidangkan kedua pesanan pelanggannya dengan sopan. "Selamat menikmati!" Elleana memberi hormat sebelum pergi dari sana.
Langkah kaki Elleana menuju dapur mendadak berhenti kala melihat sesosok di hadapannya. Matanya melotot, mulutnya sedikit menganga.
Seseorang itu berujar dengan senyum miring tercetak di bibirnya. "Terkejut melihatku? Huh?"
Elleana menelan salivanya susah payah. Rachel berdiri di hadapannya sambil bersedekap dada, matanya menyorot tajam, membuat Elleana menundukkan kepalanya takut. Wanita itu berjalan menghampiri Elleana yang berdiri bak patung. Niatnya, Elleana ingin berlari menghindari Rachel, tapi mendadak kakinya sulit untuk digerakkan.
"Kenapa kau melakukan itu?" tanya Rachel setelah berhadapan dengan Elleana. Matanya menuntut penjelasan Elleana.
"A-aku te-terpaksa," jawab Elleana sambil meremas jemari tangannya.
"Kau tau, Ellea, yang sudah kau lakukan itu sangat mempengaruhi reputasiku di mata Mr. Miller! Karena ulahmu, dia jadi meragukanku. Bahkan malam itu dia marah besar padaku!" ujarnya geram.
"Maafkan aku, Rachel, aku tidak bermaksud seperti itu."
"Sekarang ceritakan padaku semuanya!"
Elleana mendongak, berharap Rachel hanya bercanda saja, tapi ternyata ekspresi wajah wanita itu begitu serius. Elleana melirik sekitarnya was-was, lalu ia menarik Rachel ke meja restoran di sudut belakang yang kebetulan kosong.
Mendadak suasana hening. Helaan napas berat lolos dari mulut mungil Elleana. Rachel masih setia menatapnya tajam dalam diam.
Elleana memejamkan matanya perlahan. Ingatannya melayang menembus dimensi kenangan malam itu bersama David.
“Sebenarnya, yang terjadi pada malam itu ….”
“Malam itu ….” Malam itu, ketika David Miller telah di puncak hasratnya, Elleana memberikan sedikit permainan. Untuk mengulur waktu, gadis itu mengajak David yang sudah dimabuk hasrat meminum wine terlebih dulu. Mengaku bernama Rina dan baru seminggu berprofesi sebagai jalang, wanita itu berperan seolah meyakinkan. Elleana tidak menolak sentuhan David yang begitu memabukkan. Ia bahkan menyukai sikap dominan David atas tubuhnya. Sentuhan-sentuhan kasar, tetapi mampu membangkitkan gairahnya semakin tinggi. Gadis itu bahkan melenguh Elleana kala lidah David tanpa permisi menerobos masuk dan mengaduk-aduk dengan tempo cepat. ‘Astaga, kenikmatan ini bisa membuatku gila!’ Untuk itu, sebelum ia hilang kendali atas dirinya sendiri, dengan kesadaran dan keberanian penuh, kaki jenjang Elleana menendang pria tersebut. Naas, tendangan itu mengenai sesuatu yang sudah mengeras sedari tadi. "Argh!" David meringis kesakitan, tendangan Elleana sangat kencang sekali. Tak ingin melewatkan kesempat
Satu minggu telah berlalu sejak kejadian lembur yang membuat Elleana hampir saja berjumpa dengan David Miller!Dan selama satu minggu itu juga Elleana berhasil mendapatkan informasi bahwa restoran Lilylucianna dipercayakan untuk mengurus acara makan malam dua keluarga kaya raya itu dan termasuk hidangan untuk pesta pernikahan nanti. Jadi, restoran Lilylucianna sudah pasti hanya akan mengirim para pramusaji terbaiknya untuk melayani acara spesial itu. Dan sialnya, salah satu nama yang masuk jajaran karyawan terbaik itu adalah Elleana. Kini, Elleana dan seluruh karyawan terpilih tengah sibuk dengan tugasnya masing-masing. Tentu saja, tak ketinggalan berbagai pujian yang terlontar dari mulut pelayan lain tentang betapa mewah pesta malam itu. Tak ingin menanggapi lebih jauh, Elleana memilih untuk pergi ke dapur Keluarga Scott saja.“Apa masih ada yang perlu kubantu?” tanya Elleana pada karyawan pria sambil melempar senyum ramahnya.Karyawan pria itu meneliti sekeliling ruang pesta, sesek
"Ms. Scott..." Elleana tidak sanggup meneruskan panggilannya kala melihat pemandangan yang ada di depannya. Tubuh Elleana seketika mematung kaku, mulutnya juga sedikit menganga. "A-apa yang sedang kalian lakukan...?!"Mempelai pengantin wanita itu cukup terkejut mendengar suara Elleana. Menyadari kehadiran Elleana, sontak saja mempelai wanita itu pun langsung mendorong dada bidang pria asing itu untuk melepaskan tautan bibir keduanya.Elleana yang masih dengan ekspresi kaget bercampur bingung itu memicingkan kelopaknya, memandang intens pria asing yang sedang bersama Isabelle Scott. Elleana mengenalnya, pria asing itu adalah Alexander – si aktor ternama di Amerika. Yang Elleana tahu, mereka berdua pernah bermain dalam sebuah film romance tahun lalu dan sukses besar. Bahkan yang Elleana dengar, proyek film kedua mereka akan segera rilis di akhir bulan depan."Apa-apaan semua ini, Ms. Scott? A-aku melihat ka-kalian berciuman m-mesra….?" Gumam Elleana dengan suara yang terdengar bergetar
Elleana memandangi pantulan bayangannya di cermin kala sang perias profesional telah selesai mendandaninya dengan gaun pernikahan putih yang sederhana namun tetap terlihat sangat cantik. Seharusnya Isabelle Scott lah yang memakai gaun indah di acara sakral ini. Dalam hati Elleana memuji selera Isabelle Scott yang begitu cantik dan berkelas.David Miller itu pria kaya raya, segalanya bisa ia beli dengan uangnya itu. Mudah bagi dia untuk membeli gaun pernikahan yang baru, tapi tidak ia lakukan. Sungguh keterlaluan sekali dirinya. Gaun pernikahan ini akan membuat Elleana terlihat seperti wanita murahan nantinya. Menggantikan posisi Isabelle Scott, aktris yang sedang naik daun. Seluruh Manhattan kelak pasti akan menggunjingnya.Untung Elleana meminta si perias agar rambutnya di konde saja dan berikan aksesoris tiara kecil nan manis di puncak kepalanya. Kata si perias, Isabelle ingin rambutnya di gerai. Tapi, ini kan Elleana sendiri yang akan menjalaninya, jadi khusus untuk rambut Elleana
WARNING!!! 21++____Elleana berjalan mengikuti David sambil mengangkat sedikit gaun pengantinnya, ia agak kesusahan untuk berjalan lepas karena ujung gaunnya yang menjuntai panjang. Pria yang beberapa jam lalu sudah resmi menjadi suaminya itu pun juga sangat tidak peka. Padahal Elleana berharap David menawarkan bantuan padanya, setidaknya menggenggam tangan Elleana. Tapi, sama sekali tidak, justru David malah berjalan cepat meninggalkannya.Pesta pernikahan telah usai. Ralat, sebenarnya pesta pernikahan yang mewah itu masih berlangsung. Namun, setelah menyapa beberapa kolega penting, David memutuskan untuk pamit undur diri lebih dulu, menyisakan orang tua dan kedua adiknya bersama para tamu. Sebenarnya Elleana masih ingin berada di pesta itu, tapi tidak ada yang ia kenal di sana, jadi Elleana hanya bisa mengekori David. Istri yang baik selalu berada di belakang suaminya, kan?Cihhh!Selama perjalanan menuju mansion milik keluarga Miller, Elleana dan David hanya bungkam dan tenggelam
Elleana bangun pagi-pagi sekali, bahkan sang surya saja belum muncul. Tadinya Elleana sempat bingung mencari letak dapur, apalagi keadaan rumah keluarga suaminya itu juga sepi sekali. Elleana tidak mendapati satu orang pun yang berlalu-lalang untuk Elleana tanyai. Alhasil dia muter-muter seperti orang hilang hanya demi menemukan dapur, ya sudahlah tidak masalah. Hitung-hitung Elleana sedang beradaptasi dengan tempat tinggal barunya ini.Elleana menatap takjub sekeliling rumah milik keluarga suaminya itu. Elleana pernah melihat rumah sebesaran ini, tapi bukan dalam dunia nyata melainkan dalam cerita-cerita dongeng juga di film-film. Ini kali pertama Elleana melihat rumah besar bak di negeri dongeng. Astaga, keluarga suaminya ini memang sangat kaya! Entah Elleana harus bersyukur karena bisa menjadi menantu di keluarga terhormat ini atau menyesal karena harus hidup selamanya dengan pria sekejam David.Kaki jenjang Elleana mendadak terhenti kala ia tiba di sebuah ruangan yang berada di po
Elleana baru saja kembali dari restoran tempat ia bekerja, ia datang ke sana untuk menjawab berbagai pertanyaan dari atasan dan rekan kerjanya tentang Elleana yang menjadi pengantin pengganti dari David Miller kemarin. Tak hanya itu, Elleana juga meminta mereka semua untuk memperlakukannya seperti biasa meskipun kini Elleana sudah menjadi menantu sulung dari keluarga Miller. Untungnya mereka semua paham dan menyetujui permintaannya.Elleana melepas mantel dinginnya sambil meniupkan hawa panas ke telapak tangannya. Elleana menggantung mantel dinginnya di tempat gantungan dekat pintu, lalu ia berjalan ke dapur. Kepala pelayan bersama lima orang pelayan sedang sibuk berkutat dengan bahan-bahan masakan. Elleana menghampiri mereka tanpa ragu. Para pelayan yang menyadari kehadirannya pun membungkuk memberi hormat.Elleana mendelik tidak suka. Padahal tadi pagi ia sudah menjelaskan pada seluruh pelayan yang ada di rumah ini bahwa Elleana tidak pernah dan tidak mau jika ada seseorang yang ber
"Minta pelayan untuk mengantarkan kopi sepeti biasa ke ruangan saya sekarang juga!" Titah David tanpa melirik sedikit pun pada asisten pribadi yang tengah menyambutnya dengan senyum hangat dari meja resepsionis. Pria it uterus memacukan kakinya lebar menuju ruangannya.David baru saja selesai rapat dengan Palavi Corp. Salah satu kolega bisnisnya yang datang jauh-jauh dari Paris. Saat ini Miller Group tengah menggarap proyek hotel besar yang akan di bangun di ibukota Paris, tentunya dengan bantuan Palavi Corp."Bagaimana hubunganmu dengan Elleana? Kuharap baik-baik saja." Celetuk Tommy saat David baru saja menduduki bangku kebesarannya.David mendelik tajam, namun Tommy sama sekali tidak memedulikan tatapan menyeramkan yang David lemparkan itu.Tidak usah heran, Tommy dan David memang sudah berteman sejak kecil. Ayahnya dengan ayah Tommy berteman baik, bisa di bilang mereka rekan bisnis. Tommy tahu betul bagaimana tabiat David yang keras kepala dan emosian."Dia itu wanita yang baik, D
Dengan napas yang memburu, Elleana menyambar baju hangatnya yang tergantung rapi di lemari lalu memakainya dengan cepat. Ia mengikat rambut panjangnya tinggi-tinggi bak ekor kuda. Setelah berkutat dengan hati dan pikirannya, akhirnya Elleana memutuskan untuk pergi menjemput Audrey. Bagaimana pun juga Mom Samantha telah mempercayakannya untuk menjaga rumah ini selama ia pergi, berarti termasuk juga untuk menjaga ketiga anak-anaknya.Elleana mendaratkan pandangannya pada David yang tengah tertidur nyenyak. Menatap sendu wajah suaminya yang nampak begitu damai. Elleana mengulum bibir bawahnya sambil menghela napasnya pendek. Mendadak batinnya kembali mengalami peperangan lagi. Haruskah Elleana membangunkan David dan mengatakan tentang Audrey yang belum juga pulang karena sedang berada di club?Elleana berdecak pelan seraya menggelengkan kepalanya, ia mengusir jauh-jauh pikiran itu. Membangunkan David bukanlah ide yang bagus. Kasihan suaminya itu sedang sakit saat ini dan baru saja tertid
Elleana menaiki anak tangga satu per satu, tangannya membawa nampan berisi semangkuk bubur yang masih mengepul asapnya dan teh hangat. Ia belajar semuanya itu dari Nyonya Regina. Setiap kali Elleana sakit pasti Nyonya Regina selalu memberikan semangkuk bubur dan teh hangat, lalu besoknya Elleana sudah merasa lebih baik. Jadi, Elleana buatkan hal yang sama untuk David dengan harapan pria itu merasa baik ketika bangun besok pagi.Tangan Elleana terulur membuka pintu kamar, pemandangan yang pertama kali di lihatnya adalah David yang baru keluar dari kamar mandi sambil meringis dan memegangi perutnya. Wajah suaminya itu masih pucat, kedua pipinya juga memerah bak kepiting rebus mungkin karena mati-matian menahan gejolak di perutnya. Elleana menghampiri David yang berjalan tertatih-tatih ke kasur seraya berulang kali menghela napas kasar.“Sudah berapa kali bolak-balik kamar mandi selama aku pergi membuatkanmu bubur?” Tanya Elleana lembut sambil meletakkan nampan berisi bubur itu di atas n
Trap...Trap...Trap!Terdengar bunyi langkah kaki yang mengalun tegas memenuhi seluruh mansion Miller. Suara yang tak asing di gendang telinga, membuat Elleana yang baru saja selesai merapikan seprai kamarnya langsung setengah berlarian keluar kamar menghampiri sumber suara. Dari atas, Elleana dapat melihat David yang sudah pulang, padahal baru pukul empat sore. Tumben sekali suaminya itu pulang lebih awal, ujar Elleana dalam hatinya.Elleana mengulum senyum manisnya sambil mengedikkan bahu tak peduli. Ia memperhatikan David yang masih setia berdiri di bawah, tak ada tanda-tanda kalau pria itu hendak menaiki anak tangga. Mata Elleana memicing, mendapati pria mata hazel itu sedang meringis seraya tangannya memegangi perut berototnya yang seperti roti sobek itu. Kening Elleana mengernyit, dalam hati bertanya-tanya apa yang terjadi dengan suaminya itu."Dave?” Gumam Elleana setengah kencang, membuat David refleks menoleh padanya. “Kau kenapa? Hmm
"Siang ini Mom dan Dad akan berangkat ke Jepang," Elleana yang baru saja memasuki mansion Miller setelah mengantar David pergi kerja itu langsung menoleh ke ruang tamu kala mendengar suara Mom Samantha.Elleana mengernyitkan keningnya. Ia tidak salah dengar, kan? Ibu mertuanya itu ingin pergi ke Jepang? Ada masalah apa? Dan kenapa tiba-tiba sekali? Mendadak rasa tak enak hati dan pikiran negatif mulai menyerang Elleana. Jangan-jangan penyebab kepergian ibu mertuanya itu karena Elleana? Cepat-cepat Elleana menepis pikiran itu dari benaknya dan bergabung ke ruang tamu. Mertuanya itu sedang duduk santai sambil minum secangkir kopi bersama Juliant."Tumben sekali," Cicit Juliant tiba-tiba. Elleana mengulum senyum tipis kala Juliant melambaikan tangan kepadanya sambil tersenyum, menyapa. Perlahan Elleana menghempaskan bokongnya di sofa panjang, duduk di samping Juliant kala mendapatkan isyarat dari ayah mertuanya untuk bergabung."Oh, jangan bilang kalau Mom dan Dad ingin pergi bulan madu
Elleana membuka kelopak matanya cepat, tak sabaran. Dadanya kembang kempis tak karuan. Ia mengambil benda pipih miliknya yang tergeletak di atas nakas samping ranjang tempat tidurnya. Sepuluh menit lagi pukul enam pagi. Ia mengamati kedua tangannya dengan seksama, satu per satu jemarinya di absen tak terlewatkan. Cincin dengan mata berlian biru melingkar sempurna di jari manisnya. Matanya menatap cincin berlian itu penuh haru, tak menyangka sekali.Lalu Elleana mengintip dari balik selimut tebal yang menutupi hingga ke dadanya, tubuhnya polos tanpa sehelai benang pun. Elleana menyeringai lebar, sebelah tangannya menutupi wajahnya malu-malu. Ternyata, malam panjang penuh kejutan dan kebahagiaan yang diciptakan oleh David itu sungguhan terjadi. Tadinya, Elleana kira itu hanya sekedar mimpi saja.Elleana melirik sekilas ke arah David yang masih terlelap dengab damai di sampingnya. Elleana membaringkan tubuh mungilnya lagi, pelan-pelan, agar tak menimbulkan gerakan yang bisa mengganggu ti
Elleana dan David berjalan berdampingan menyusuri trotoar. Padahal hari sudah semakin malam, tapi jalanan Manhattan tak juga kunjung sunyi, malah semakin ramai kendaraan berlalu lalang. Angin berhembus sepoi-sepoi. Elleana mengusap-usap lengannya yang tidak tertutup sehelai benang pun sambil sesekali memeluk badannya sendiri. Udaranya lumayan dingin, ditambah lagi dress pemberian David tidak berlengan dan bahannya tidak terlalu tebal juga. David melirik istrinya itu melalui ekor matanya, ia tersenyum tipis sambil menggeleng samar. Padahal Elleana sedang merasa kedinginan, tapi wanita itu malah diam saja. Semua wanita memang sama saja ya. Apa susahnya sih tinggal bilang ‘aku kedinginan’? Makanya, tidak heran lagi deh kalau banyak wanita yang suka tiba-tiba merajuk tanpa alasan yang jelas. Sebagai seorang pria sejati, David melepaskan jas yang melekat di tubuh tegaknya itu. Lalu ia memakaikannya dengan melilit jas itu menutupi punggung dan pundak Elleana. Tak hanya sampai di situ, Dav
"Aku masih punya satu kejutan manis lagi untukmu." Ucap David lembut seraya tersenyum manis.Elleana yang duduk di samping dengan wajah merona merah itu langsung menoleh menatap David penuh tanya. Tapi justru yang tatap malah bergeming dengan pandangan lurus ke depan. Mr. Arrogant yang dulu Elleana kenal saat pertama kali kini telah berubah menjadi Mr. Misterius, ujar Elleana dalam hati sambil menggerutu manja."Kejutan apa lagi, Dave?" Cicit Elleana pelan. Sebenarnya dia ragu menanyakan apa kejutannya pada David. Suaminya itu sudah pasti enggan mengatakannya. Lagi pula Elleana pikir kejutannya sudah berakhir pada menikmati pemandangan lampu kota Manhattan yang padam dari helikopter, ternyata masih ada lagi. Entah malam ini David sudah menyiapkan berapa banyak kejutan untuk Elleana. Apakah malam ini akan menjadi malam yang panjang untuk mereka berdua?"Rahasia,"Tuh kan benar! Elleana mendengkus kasar sambil mencebikkan bibirnya sebal. Kepalanya menoleh ke samping menatap ke luar jend
Elleana masih duduk di pangkuan David, bibirnya juga masih menyatu dengan bibir kenyal nan lembut milik David. Ciuman pria bermata hazel pada bibir Elleana itu sangat dominan. David mengulum lembut bibirnya atas bawah secara bergantian, lidahnya juga saling bertali dengan lidah Elleana, tak lupa David juga mengabsen deretan gigi putih Elleana, lidahnya juga menggelitik langit-langit Elleana membuatnya mendesah pelan di sela-sela ciumannya.Mata Elleana yang semula terpejam pun perlahan-lahan terbuka, ia menarik wajahnya menciptakan sedikit jarak di antara mereka. Mata abunya mengunci mata hazel David, Elleana dapat melihat ada setitik rasa kecewa dan protes di mata suaminya itu lantaran Elleana mengakhiri ciuman itu secara sepihak. Mau bagaimana lagi? Jika Elleana tidak melepaskannya sekarang, nanti David akan kelepasan dan malah semakin sulit mengatasi hasratnya.Elleana mengulum senyum manisnya. Tangannya menangkup rahang kokoh David yang di tumbuhi bulu-bulu halus beraturan, nampak
Selang tiga puluh lima menit, Elleana sudah siap. Dress merah pemberian David sudah melekat sempurna di tubuh mungilnya. Elleana melangkahkan kakinya menuju meja rias, ia menatap pantulan bayangannya yang begitu sempurna di cermin. Senyum lebar itu setia menghiasi wajah cantiknya semenjak Elleana membuka kotak merah muda pemberian David.Tangan Elleana terulur, mengumpulkan dan mengikat tinggi-tinggi rambutnya bak ekor kuda. Elleana memperhatikan bayangannya intens, keningnya mengkerut, alisnya alis bertaut. Elleana berdecak sebal, menggeleng tidak puas. Elleana itu paling suka jika rambutnya diikat satu bak ekor kuda atau dicepol asal, karena wajahnya terlihat semakin kecil dan cantik. Tapi, entah mengapa dua gaya rambut favoritnya itu tidak cocok dengan dress merah ini.Tanpa banyak basa-basi, Elleana langsung melepaskan ikatan di rambutnya. Ia melirik wajahnya dengan serius, dari sisi kanan dan sisi kiri, kemudian ia tersenyum puas. Jemarinya menyisir rambut panjang