Share

Bab 72 : Pergi Berdua

Author: NACL
last update Last Updated: 2025-04-10 18:40:34
Pukul 11 malam lewat sedikit. Suasana rumah bergaya tropis ini sangat sunyi. Hanya embusan napas si kembar dan alat pendingin ruangan saja yang terdengar.

Yasmin yang memang belum tidur, lalu bangkit duduk, mengusap kerongkongan dan perutnya yang terasa agak kosong.

Haus dan lapar kaarena Boy dan Cleo baru melepaskan payudaranya.

Yasmin bangkit dengan hati-hati, keluar kamar, dia melirik pintu kamar tamu tempat Cindy tidur. Tertutup rapat

Yasmin melangkah pelan menuju dapur. Dia sempat berhenti melihat pintu ruang Kerja Barra yang tertutup rapat.

“Apa dulu juga Pak Barra lembur setiap hari?” gumamnya, lantas melangkah lagi.

Sesampainya di dapur, dia langsung meneguk dua gelas air hangat.

Akan tetapi, niatnya yang ingin menggoreng telur harus pupus, sebab tak ada lauk yang dicarinya kosong.

"Yah ...," gumamnya pelan.

Akhirnya Yasmin mengambil beberapa buah—apel, pir, dan jeruk—lalu mencucinya satu per satu. Saat sedang memotong apel, suara motor terdengar dari lua
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter
Comments (1)
goodnovel comment avatar
NACL
para typo typo typo sudah di edit ya Kakak mohon maaf mengganggu
VIEW ALL COMMENTS

Related chapters

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 73 : Pengirim Paket Misterius

    Yasmin menahan napas saat membuka kardus itu. Sebuah kain merah membungkus isinya, membuat jantung wanita itu berdetak lebih cepat.Tangannya gemetar saat dia menyingkirkan kain itu, dan begitu matanya menangkap isi kotak cokelat tersebut, Yasmin sontak menutup mulut dengan satu tangan. Matanya membelalak, tidak percaya apa yang baru saja dilihatnya.“Si—siapa yang mengirim ini?” bisiknya, dan lelehan hangat pun mengalir perlahan di pipi wanita itu.Dia menoleh ke arah pagar yang kini sudah tertutup rapat, berharap ada bayangan seseorang berdiri di sana. Namun, yang tersisa hanya sua orang satpam saja.“Yasmin?” panggil Kezia dari dalam rumah, tatapannya mengarah penuh kecemasan. “Kamu pesan paket, ya?”Yasmin menggeleng pelan sambil menghapus air mata. Lalu dengan hati-hati, dia membuka kotak itu lebih lebar, memperlihatkan isinya pada Kezia.“Ada orang baik kirim Yasmin buku-buku kedokteran, Mi. Lengkap … Yasmin bisa belajar sekarang. Tapi nggak tahu siapa pengirimnya,” ucap Yasmin

    Last Updated : 2025-04-11
  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 74 : Mau Dipanggil Mas?

    Selesai menemui Bram, Cindy bergegas ke rumahnya. Namun, langkahnya langsung terhenti ketika melihat petugas bank menunggu di depan gerbang rumahnya. “Kurang ajar!” desisnya lirih. Dia pun mengurungkan niat untuk masuk dan memilih terus mencoba menghubungi Airin. Sialnya, ponsel wanita paruh baya itu tidak tersambung sama sekali. “Mami, keterlaluan!” geramnya. Dengan hati terbakar, Cindy langsung melajukan mobil menuju rumah Barra. Begitu tiba, langkahnya melambat saat melihat pemandangan yang membuat darahnya mendidih. Yasmin duduk santai di teras, mengayun tubuh Cleo perlahan di gendongannya, sementara Boy tampak duduk manja di pangkuan babysitter. “Ayo, naik pesawat sama Bunda, tapi satu-satu, ya.” Yasmin terkikik, tangannya menirukan gerakan terbang, membuat Cleo tergelak. Bayi mungil itu tertawa lebar hingga gusinya tampak jelas. Boy yang melihat itu langsung membulatkan mata, lalu kedua tangannya menggapai-gapai, ingin ikut. “Mbak Yasmin, Boy mau ikut juga,” ujar babysitte

    Last Updated : 2025-04-11
  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 75 : Apa Alasannya Melakukan Ini?

    "Saya … sebelumnya mohon maaf kalau lancang, Pak… Mas." Yasmin menelan ludahnya yang terasa kental. Lidahnya seolah kelu, berat sekali untuk melanjutkan ucapannya.Barra, yang semula fokus membaca berkas kasus, menutup map itu perlahan. Tatapan iris cokelat kini sepenuhnya tertuju pada Yasmin. Dia menempelkan punggung ke sandaran kursi, menyilangkan lengan di dada hingga otot-otot lengannya tampak tegang dan mengintimidasi."Katakan, ada perlu apa?" tanya pria itu dengan, suaranya tegas dan dingin seperti biasa."Mas tunggu sebentar di sini. Saya mau ambil sesuatu dulu di kamar," ucap Yasmin, lalu berlari menuju kamar bayi. Di sana, dia menggenggam erat secarik kertas yang sejak tadi menghantui pikirannya.Tidak menunggu lama, dia kembali dan menyerahkan kertas itu kepada Barra.Yasmin menunggu reaksiMata pria itu hanya menyipit, menatap kertas tanpa sedikit pun perubahan ekspresi. Semua terasa datar, seolah kertas itu hanya selembar catatan tanpa arti."Tadi pagi saya terima paket bu

    Last Updated : 2025-04-12
  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 76 : Diawasi Pengacara Dingin

    Dorongan bara api yang tidak terlihat memaksa pria itu untuk mendorong pintu lebih lebar. Namun, sebelum benar-benar terjadi, Barra mendengar celotehan Yasmin yang tampaknya belum menyadari kehadirannya."Wah, ternyata Mas Bagas menang kasus. Keren, beritanya dimuat di media," ucap Yasmin sambil memandangi layar ponsel dengan senyum lebar yang sulit dia sembunyikan.Saking fokusnya, Yasmin tidak menyadari bahwa Barra kini berdiri tepat di belakangnya. Pria itu membaca highlight berita yang terpampang di layar :"Kasus ini ditangani oleh Jaksa Muda Bagas Prasetya, yang dikenal publik lewat keberhasilannya menjerat pelaku kekerasan seksual viral tahun lalu."Tiba-tiba, suara decakan terdengar. Yasmin terlonjak kaget hingga tanpa sengaja menginjak tumpukan buku, nyaris membuat tubuhnya terjatuh. Namun, dengan sigap Barra meraih pinggangnya.Lagi-lagi, jarak mereka menjadi terlalu dekat."Mas?""Ya?""Lepas," pinta Yasmin lirih. Pipi wanita itu sudah memerah.Perlahan, Barra melepaskannya

    Last Updated : 2025-04-12
  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 77 : Godaan Baru?

    Yasmin berharap Barra menolaknya, tetapi siapa sangka pria itu justru mengulurkan tangan kanan pada Cindy, mempersilakan dengan mata yang melirik pada Yasmin. Tatapan itu menyebalkan.Yasmin yang sudah kesal sedari pagi makin panas. Dia membalas tatapan pria itu dengan sengit, tetapi Barra hanya mengedikkan dagu, seakan menang.Sebelum Yasmin sempat memberikan mangkuk bubur pada Cindy, wanita itu lebih dulu merebutnya. Dengan gaya santai dan senyum yang dibuat-buat, Cindy menyuapi Boy dan Cleo."Buka mulutnya, kesayangan Tante. Aaaa," ucap Cindy dengan suara yang terdengar geli di telinga Yasmin.Akan tetapi, Boy dan Cleo justru tampak bingung. Mata mereka menatap Yasmin dan Cindy bergantian, seolah mencari wajah familiar, yang memberi rasa aman."Ayo makan," desak Cindy, suaranya mulai terdengar memaksa.Yasmin melirik ke arah Barra. Pria itu masih berdiri santai, menikmati pemandangan seperti penonton yang puas melihat sandiwara. Padahal dia yakin, Barra tahu Boy dan Cleo tidak nyama

    Last Updated : 2025-04-13
  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 78 : Isinya Kamu Semua

    "Mas mau ke mana? Sebentar lagi makan malam," ucap Yasmin, melihat Barra yang tergesa-gesa menuruni anak tangga. Wanita itu sedang memegang mesin pompa ASI, sedikit terkejut dengan sikap pria itu.Barra menoleh sekilas dan menghela napas saat pandangannya tertuju pada alat pompa itu. Ingin rasanya mengabaikan Yasmin, tetapi mulutnya justru berkata, "Cari angin.""Tapi … Mas, Mami bilang—"Ucapan Yasmin menggantung di udara, sebab Barra sudah melangkah keluar tanpa menoleh lagi. Dari lantai dua, Yasmin hanya bisa terdiam, lalu mengusap dadanya. Ada yang janggal. Belakang ini, pria itu lebih sering berangkat siang ke kantor, lalu tiba-tiba membelikannya barang mewah, sekarang keluar malam-malam begini.Ah, ya, mungkin Barra sedang menangani kasus besar. Mencari bukti atau saksi? Dia mengangguk kecil, mencoba menenangkan pikirannya, lalu masuk ke kamar bayi.Bersamaan dengan itu denting notifikasi dari ponsel di atas nakas membuat langkah Yasmin terhenti. Matanya membulat saat melihat pe

    Last Updated : 2025-04-13
  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 79 : Membawa Yasmin

    Barra pulang dalam keadaan mabuk, beruntunglah dia sampai dengan selamat di rumah. Diantar oleh Dariel dan Stefan. Namun, pria itu mendapat kesialan di rumah. Kezia yang membukakan pintu untuknya, dan menggantikan putra sulungnya itu pakaiannya. "Mami ini sudah tua, Barra! Kamu bikin capek saja! Papi kamu sakit, kamu mabuk-mabukan lagi," keluh Kezia dengan suara tertahan, khawatir seisi rumah mendengarnya. "Yasmin di mana, Mi? Aku mau—" "Mau apa kamu, hah?" geram Kezia, "jangan keluar kamar! Yasmin bisa takut lihat kamu mabuk begini, Barra!" omel wanita paruh baya itu. Pada akhirnya Kezia menemani Barra di kamar hingga pagi, wanita itu memastikan putra sulungnya tidak melakukan perbuatan di luar nalar. Bahkan ketika pagi hari, Kezia memberikan Barra pereda pengar akibat alkohol semalam. "Jangan sampai Papi tahu kamu mabuk lagi!" ancam Kezia sebelum keluar kamar. Namun, Barra hanya mengacungkan ibu jari saja, lalu menelan obatnya. Setelah pening di kepala menghilang, Barra menggu

    Last Updated : 2025-04-13
  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 80 : Gelisah

    "Dua wanita yang berarti dalam hidupku ... tapi mereka pergi." Suara Barra datar dan pelan. Pandangan pria itu kosong, terpaku pada dedaunan pohon yang bergoyang pelan diterpa angin. Suasana kuburan yang sudah hening makin terasa senyap. Angin berembus pelan, membawa aroma tanah basah dan dedaunan tua. Bahkan Boy dan Cleo, yang biasanya berceloteh, kini terdiam seolah ikut meresapi kesunyian itu. Yasmin memandangi wajah tampan pria itu. Di sana, tidak terlihat kesedihan atau amarah. Hanya ada kekosongan—dan sesuatu yang sulit untuk dia jelaskan. Yasmin tidak bertanya lagi, dia mengingat ucapan Kezia tentang Jeslyn–Barra akan marah jika mengungkitnya. Dia memilih diam, menghormati luka yang membelenggu pria itu. "Ayo," ajak Barra seraya mengulurkan tangan. Yasmin melangkah, belum sempat menyambut, pria itu lebih dulu menggenggam tangannya, menarik dengan lembut. Jelas, ini tidak seperti Barra yang dingin. Alih-alih langsung pulang ke rumah, justru Barra membawa Yasmin ke kantornya

    Last Updated : 2025-04-15

Latest chapter

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 102 : Percaya Padaku

    Yasmin tertegun mendengar ucapan itu. Matanya berkaca-kaca. Kata-kata Barra barusan merasuk dalam dadanya yang tengah sesak. Perasaannya kalut, layaknya dinding yang perlahan runtuh setelah selama ini dia tegakkan dengan susah payah. Bibir mungilnya terbuka sedikit, hendak mengucapkan sesuatu. Namun, tidak ada satu pun kata keluar. Yasmin memilih diam. Dia tahu, jika bertanya lebih tentang maksud ucapan Barra, mungkin akan membuka ruang bagi luka baru. Tanpa banyak kata, Barra menyerahkan sapu tangan sutra. Yasmin ingin meraihnya, tetapi tubuh wanita itu membeku saat tangan Barra lebih dulu menyeka air matanya dengan lembut. Sentuhan itu membuat pipinya merona, seolah darah yang tadi enggan mengalir, tiba-tiba memenuhi permukaan kulitnya. Ini terasa hangat. Bahkan terlalu panas hingga detak jantungnya jadi tidak karuan. "Umm … M—Mas?" gumam Yasmin dengan sangat pelan. Barra tidak menjawab. Pria itu hanya menatapnya dalam, lalu menangkup kedua pipi Yasmin dengan kedua tangannya. S

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 101 : Lebih Dari Sekadar Ibu Susu

    "Bagaimana bisa?!" bentak Barra tepat di depan pintu ruang rawat Yasmin yang tertutup rapat, tak menyisakan celah sedikit pun.Bahtiar dan tim lainnya menghela napas panjang. Mereka tidak menyangka, kepergian yang hanya sebentar untuk menemui dokter dan menebus obat serta membeli sarapan, bisa membawa dampak sebesar ini. Lagi pula, ini masih terlalu pagi. Bahkan ayam pun belum berkokok di luar sana."Mereka membawanya tanpa sepengetahuanku?!" Barra mengusap wajahnya dengan frustrasi.Saking kesalnya, pria itu langsung melangkah cepat mendahului timnya menuju Rubicon putih yang terdiam di area parkir rumah sakit.Sebelum masuk mobil, Barra menoleh ke arah Bahtiar. Tatapan tajam manik cokelatnya menusuk, rahangnya mengeras, dan jemarinya mengepal hingga urat-urat di tangannya terlihat jelas."Jangan hentikan pencarian barang bukti! Dan upayakan jaminan untuk membebaskan Yasmin sementara.""Baik, Pak. Timnya Bono tetap di sini. Saya yang akan urus jaminannya." Bahtiar membukakan pintu mob

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 100 : Jangan Pergi!

    “Cari sampai ketemu! Bila perlu tambah tim kita!” titah Barra dengan suara tegas kepada asistennya.Dia tidak tinggal diam di rumah sakit. Barra ingin memastikan barang bukti itu ditemukan hari ini juga. Dia tidak punya waktu untuk menunggu. Maka bersama timnya dan beberapa orang bayaran, mereka menyusuri tepi jurang, sungai, dan pesisir pantai.“Pak, jalan di sini licin, sebaiknya Bapak tunggu saja di pinggir jalan,” teriak Bahtiar yang sudah turun ke jurang dengan alat keamanan.“Mana bisa aku diam saja, Bahtiar? Nasib Yasmin bergantung pada barang itu,” geram Barra. Napasnya terengah saat menatap tebing curam di depannya.Dengan hati-hati, dia mulai menuruni lereng. Ini bukan pertama kalinya dia mencari barang bukti demi klien, tetapi kali ini hatinya terasa lebih sakit bagai tertusuk ribuan jarum. Ada wajah Yasmin dalam setiap langkahnya, bahkan ketika ranting pepohonan menyentuh kulitnya pun dia masih terbayang wanita itu.Yasmin tadi menceritakan segalanya. Termasuk pakaian Cindy

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 99 : Aku Percaya Kamu

    “Lebih cepat, Bahtiar!” titah Barra dengan napas memburu. Hatinya bagai disayat oleh kegelisahan yang tak kunjung reda. Sepanjang perjalanan, dia terus mengecek layar ponsel, mencari kabar apakah polisi sudah sampai lebih dulu, atau … masihkan Yasmin di sana? Perjalanan menuju lokasi memang tidak mudah. Jalanan berbatu, menanjak, dan penuh tikungan tajam. Daerah ini terpencil, jauh dari pusat kota, dan hanya bisa dilalui dengan kendaraan off-road. Bagi Barra tidak ada kata menyerah. Prinsipnya, waktu adalah segalanya. Dia harus menemukan Yasmin lebih dulu, sebelum semuanya terlambat. Setelah menempuh perjalanan panjang yang seolah tak berkesudahan, akhirnya Rubicon putih miliknya melaju di jalanan terjal menuju pesisir pantai. Barra langsung turun dari mobil, meskipun kakinya masih belum pulih benar. Bahkan setiap langkah yang dia ambil terasa menyakitkan. “Shit!” umpat Barra saat matanya menangkap garis polisi yang terbentang melingkari area kejadian. Pemandangan di depan, membu

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 98 : Mencari Kamu

    “Ini ….” Barra hendak meraih benda itu dari tanah, tetapi dia segera mengeluarkan saputangannya dan membungkus benda kecil tersebut, lantas memasukkannya ke dalam saku jaket.“Kamu menemukan sesuatu?” tanya Barra pada pengacara magangnya yang sedang menyinari tanah dengan senter.“Jejak roda mobil,” jawab Bono pelan, “sepertinya orang itu sengaja melewati jalan yang jarang dilalui orang.”Barra mengangguk perlahan. Pandangannya menelusuri sekitar semak dan tanah lembap itu. Bau tanah yang basah bercampur dengan aroma busuk dari sampah dedaunan membuat dadanya terasa sesak."Mereka membuang tas Yasmin di sini. Tapi siapa?" gumam Barra sambil memijat pelipis. Berusaha menemukan orang yanga paling dia curigai.Hanya tiga nama yang langsung muncul dalam pikirannya—Airin, Cindy dan Bram. Dua orang itu memiliki cukup alasan untuk mencelakai Yasmin.“Kita harus kembali secepatnya, Pak. Tempat ini sangat tidak aman,” ucap pengacara magang itu sambil memutar senter ke segala arah. Bayangan poh

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 97 : Aku Gila Tanpa Kamu

    “Apa yang kamu lakukan, Bram?” tanya Cindy dengan nada penuh curiga, matanya memperhatikan pria itu yang terus melangkah makin dekat.Bram menatap Yasmin dengan sorot mata yang terasa asing, tajam dan dingin.Alih-alih menjawab, pria itu justru memindai seluruh lekuk tubuh Yasmin lekat-lekat. Sorot mata itu kosong, seakan di antara mereka tidak ada kenangan yang tersisa. Tangan pria itu terangkat dan menyentuh pipi Yasmin. Sentuhan ini dingin dan kasar, bukan kehangatan atau kasihan seorang mantan.“Mas ....” Suara Yasmin tercekat. “Tolong …,” lirihnya. Hanya secuil harapan yang masih dia pegang.Akan tetapi, Bram justru mencondongkan tubuh. Wajah pria itu nyaris menyentuh kulit pipi Yasmin. Embusan napas hangat yang familiar itu seakan berbisik dan menyatat perasaan Yasmin.“Kesaksianmu itu tidak berguna. Lebih baik aku dipenjara daripada mereka tahu kita pernah menikah. Jijik!”Seketik

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 96 : Menggantungkan Harapan Terakhir Padamu

    Melihat kursi di sampingnya kosong dan pandangannya langsung tertuju pada Bagas, membuat Barra diliputi gelisah. Pria itu memang tidak fokus sejak awal. Kini, matanya terus mengarah ke pintu auditorium, setiap kali terbuka, bukan Yasmin yang masuk.Barra menduga toilet sedang penuh, mengingat ini seminar terbuka. Dia menghubungi Yasmin. Tersambung, tetapi tidak diangkat."Yasmin … kenapa lama," desah Barra sambil menggoyangkan kaki dengan gelisah.Tepat pada menit ke-15, dia berdiri. Bagas mengikuti, dari tatapannya terlihat pria itu juga merasa ada sesuatu yang janggal. Barra tidak membantah, yang terpenting sekarang adalah Yasmin.Dengan langkah tertatih karena masih menggunakan tongkat, Barra menerobos kerumunan mahasiswa kedokteran yang sibuk bercanda, kontras dengan gundah dalam hatinya.Toilet memang penuh. Barra dan Bagas saling berpandangan."Kita tunggu saja sampai sepi," saran Bagas.Barra menggeleng dan sorot matanya

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 95 : Di Antara Pengacara dan Jaksa

    “Dari siapa? Kenapa kamu kelihatan takut begitu?” tanya Barra. Raut wajahnya menyiratkan kecurigaan, tatapan manik cokelatnya tajam bagai menembus relung terdalam Yasmin dan membongkar apa yang disembunyikannya.Alih-alih menjawab, Yasmin malah melakukan sesuatu yang membuat alis tebal Barra mengernyit. Dia menjentikkan jari kelingking di depan wajah tampan sang pengacara.“Tapi, Mas janji dulu. Kalau aku kasih tahu, tidak marah, tidak ngomel. Setuju?” ucap Yasmin tegas, dengan sorot mata mengiba.Barra menghela napas panjang. Sekilas, dia tampak kesal dan juga heran. Wanita ini … bisa-bisanya membuat dirinya terjebak dalam permainan kekanakan.Barra berusaha merebut ponsel Yasmin, tetapi kalah cepat. Yasmin langsung menautkan jari kelingking mereka, selayaknya anak kecil.“Nah, sekarang Mas Barra sudah janji,” ucap ibu susu itu dengan wajah puas.Barra mendesah. Entah kenapa, selalu saja dia kalah ketika berhadapan dengan Yasmin.“Oke. Katakan, dari siapa pesan itu?”Yasmin menggigit

  • Ibu Susu Bayi Kembar Pengacara Dingin   Bab 94 : Modus

    Untuk pertama kalinya, Yasmin ingin keluar dari kamar bayi. Sorot mata selembut itu dari Kezia membuatnya tidak nyaman. Terlalu hangat dan sangatlah familiar. Pandangan wanita paruh baya itu mengingatkannya pada mendiang sang ibu.“Yasmin …,” panggil Kezia pelan, suara yang begitu keibuan, bagai pelukan hangat yang tak kasatmata.Yasmin bergeming. Keinginan kuat untuk keluar dari ruangan itu berubah menjadi kebimbangan. Sebenarnya dia bukan ragu dengan pertanyaan Kezia. Dia sudah tahu jawabannya. Hanya saja bibirnya terasa terkunci dan lidahnya kelu, serta hatinya pun ciut.“Mami … Yasmin, umm … minta maaf,” bisiknya dengan suara tertahan. Kepala wanita itu tertunduk, tidak sanggup menahan tatapan teduh dari Kezia lebih lama lagi.Kezia hanya menggeleng pelan, lalu merangkul tubuh mungil Yasmin dan menyentuh pundaknya dengan usapan hangat. Gerakan kecil itu membuat Yasmin sedikit lebih tenang.“Tidak apa-apa. Belum dijawab sekarang juga bukan masalah. Kamu bisa jawab besok, lusa, atau

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status