Share

BAB 30 Apa Pekerjaanmu?

Li Jianli tersedak teh yang sedang diminumnya, sedangkan raut wajah Guan Lin jatuh. Dia menatap Xue Bao dengan tatapan muram.

Xue Nuan merasa punggungnya menjadi dingin, dia buru-buru meraih lengan Xue Bao dan memarahinya, "anak ini, berhentilah mengatakan omong kosong! Cepat, minta maaf kepada Tuan Guan!"

"Tuan Guan?"

Binar di mata Xue Bao meredup. Dia kehilangan ayahnya ketika usianya masih sangat kecil. Bisa dikatakan, dia tidak memiliki banyak kenangan yang tersisa tentang ayahnya. Bahkan dia tidak terlalu mengingat sosoknya.

Terkadang, Xue Bao merasa iri kepada teman-temannya. Dia juga ingin memiliki ayah seperti yang lainnya. Namun kata-kata Xue Nuan menyadarkannya. Mengapa tidak ada seorangpun yang ingin menjadi ayahnya? Selama ini dia sudah berusaha untuk menjadi anak baik.

Xue Bao hanya bisa menundukkan kepalanya dengan sedih lalu berkata dengan suara yang terdengar lirih, "Paman Guan, maafkan aku."

"Hmm." Guan Lin tidak ingin memperpanjang masalah ini dan membuang mukanya d
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status