Share

Bab 505

Author: Clarissa
Seperti Indira, Tiffany juga merasa sangat terkejut. Dia berdiri di belakang Indira, memandang Kendra dan Niken dengan tatapan tak percaya.

Barusan pamannya mengatakan ... Niken datang ke sini untuk mengganti nama dan mengakui Kendra sebagai adiknya? Bukan cuma mengganti nama, tetapi juga mengganti marga?!

"Hei, kenapa bengong?"

Xavier mendekat dan menyenggol bahunya pelan sambil berbisik di telinganya. "Apa kamu merasa sangat tersentuh?"

"Kemarin setelah kamu cerita semuanya ke aku, aku langsung kasih tahu Niken. Niken bilang itu bukan masalah."

"Kalau kamu benar-benar ingin tetap menggunakan nama Tiffany Maheswari dan tetap mempertahankan margamu, dia akan mengganti marga dan namanya, asalkan itu membuatmu bahagia."

Hati Tiffany menghangat seketika. Dia mendongak, menatap wanita yang berdiri di pintu masuk itu.

Musim gugur mulai membawa hawa dingin, tetapi Niken mengenakan gaun ketat berwarna putih gading dengan bordiran elegan dan dilapisi jaket tipis berwarna putih transparan. Ramb
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter

Related chapters

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 506

    Xavier mengingatkan, "Tiffany baru mengakuimu. Kalau kamu bicara begini, Tiffany mengira kamu mengidap penyakit parah."Niken tertegun sejenak, lalu berbalik dan tersenyum kepada Xavier. Dia menyahut, "Benar juga. Kita jangan bahas tentang kematian dulu."Selesai bicara, Niken melihat Tiffany dan bertanya, "Tadi kamu panggil aku apa?"Tiffany menjawab, "Aku panggil kamu ... ibu."Tiffany memandang Niken dengan wajah memucat seraya bertanya, "Tadi ... apa maksudmu?"Niken meletakkan cangkir teh dan menyahut, "Nggak apa-apa. Aku cuma merasa mati di tempat seperti ini cukup bagus kalau ke depannya aku punya kesempatan."Kemudian, Niken tersenyum kepada Tiffany sembari menambahkan, "Semua orang pasti akan mati, 'kan?"Tiffany mengatupkan bibirnya. Dia merasa gelisah. Kenapa Niken malah membicarakan tentang kematian pada suasana yang bagus seperti ini? Apa karena dia sudah terbiasa dengan perpisahan atau karena alasan lain?Niken berucap, "Setelah makan malam, kamu beri tahu Bronson aku gan

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 507

    Tiffany memandang Niken dengan ekspresi terkejut sambil berucap, "Jadi ...."Sejak menyuruh Xavier kembali ke Kota Aven, Niken sudah berencana untuk mengakui Tiffany? Jadi, sejak awal Niken tidak berniat mencelakai Kendra. Niken hanya ingin Kendra membantunya dan Tiffany saling mengakui.Niken meminum teh, lalu menimpali, "Iya. Karena kita sudah saling mengakui, aku nggak usah mengganggu Kendra lagi. Kalau dia mau lanjut jadi pengawalku, juga nggak masalah. Kalau nggak, dia juga bisa buka toko kecil bersama istrinya."Niken tersenyum dan menambahkan, "Mungkin waktu aku hampir mati, aku bisa hidup bersama mereka. Bagaimanapun, sekarang margaku juga Maheswari."Tiffany mengatupkan bibirnya seraya mengepalkan tangannya dengan erat. Mereka baru duduk di sini kurang dari 10 menit, tetapi Niken sudah mengungkit tentang kematian 3 kali.Tiffany mempunyai firasat Niken tidak mungkin berbicara seperti ini tanpa alasan. Apa ....Tiffany merasa sedih. Dia ingin menggenggam tangan Niken. Namun, Ni

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 508

    Sewaktu Niken baru sampai ke kediaman Keluarga Rimbawan, Xavier belum genap berusia 10 tahun. Kala itu, dia masih polos.Ibu Xavier sudah meninggal dan ayahnya sering mabuk-mabukan. Hanya pembantu yang menjaga Xavier dan Jayla di rumah.Suatu hari, Xavier tersesat saat bermain sendirian di halaman. Dia sampai di ruang bawah tanah tempat Niken dikurung. Itu adalah pertama kalinya Xavier mempunyai ingatan yang mengerikan.Ruang bawah tanah itu lembap dan gelap. Hanya ada cahaya lampu kuning. Seorang wanita yang rambutnya berantakan dikurung dalam kandang.Sepertinya wanita itu disiksa dengan kejam. Sekujur tubuhnya dilumuri darah. Xavier yang baru berusia 7 tahun berteriak, "Hantu!"Niken mendongak. Kedua matanya sangat jernih. Dia memandang Xavier dan berucap sembari tersenyum, "Nak, di sini nggak ada hantu. Jangan takut."Suara Niken sangat lembut hingga membuat Xavier hampir meneteskan air mata. Suaranya sangat mirip dengan suara ibunya Xavier, begitu pula tatapannya yang lembut. Namu

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 509

    Ucapan Niken tidak bisa meyakinkan Tiffany. Saat Tiffany hendak bertanya lagi, Kendra dan Indira sudah menyajikan makanan.Niken yang duduk di samping Tiffany berujar, "Kita jarang bisa makan bersama. Panggil anak-anak dan ibumu kemari."Kendra tertegun sejenak, lalu mengangguk dan menyahut dengan hormat, "Oke."Tak lama kemudian, suasana menjadi ramai. Jonas dan Jones duduk bersama. Mereka yang penasaran memandangi wanita paruh baya di samping Tiffany.Bertha yang duduk agak jauh melihat Niken dan Tiffany sambil tersenyum lebar. Dia berkomentar, "Benar-benar mirip! Sudah kubilang, Tiffany sangat cantik. Dia pasti mewarisi gen ibunya yang bagus."Niken tersenyum kepada Bertha dan membalas, "Terima kasih. Tapi, cuma parasnya yang mirip denganku. Kepintarannya masih kalah jauh dariku."Bertha langsung merasa tidak senang. Dia menanggapi, "Tiffany sangat pintar!"Niken menimpali, "Kepintarannya nggak mirip denganku. Mungkin dia mirip ayahnya."Bronson dan Tiffany sama-sama tidak tahu keke

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 510

    "Kamu suruh Sean jemput kamu. Bibi Niken sudah mengurusnya, jadi aku mau bantu dia," kata Xavier. Selesai bicara, dia langsung berdiri dan pergi.Tiffany mengernyit. Dia mencebik seraya berkomentar, "Dia buru-buru sekali ...."Xavier bahkan tidak sempat mengucapkan selamat tinggal pada Tiffany. Padahal Tiffany ingin ikut Xavier pulang. Tiffany terpaksa menelepon Sean.Saat menjelang malam, Sean baru datang. Dia membantu Tiffany memakai sabuk pengaman sambil bertanya, "Bagaimana kondisi hari ini?"Suara Sean membuat hati Tiffany terasa nyaman. Dia merangkul leher Sean dan berujar dengan antusias, "Sayang, ibuku itu benar-benar ibu yang baik. Sebelumnya aku salah paham padanya."Sejak masalah Kendra terjadi, kesan Tiffany pada Kepala Keluarga Rimbawan tidak bagus. Termasuk saat Tiffany tahu Niken adalah ibu kandungnya, dia tidak terlalu senang. Hal ini karena Tiffany menganggap Kepala Keluarga Rimbawan merupakan orang jahat yang menangkap Kendra.Namun, hari ini ucapan Niken dan Xavier s

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 511

    Sepulang dari rumah bergaya tradisional, Tiffany merasa gelisah sepanjang perjalanan. Dia sendiri tidak tahu kenapa dirinya begitu resah, seakan-akan ada sesuatu yang tidak terduga akan terjadi.Perasaan gelisah ini mirip dengan apa yang dirasakannya dulu ketika baru meninggalkan Desa Maheswari, lalu Kendra langsung ditangkap tak lama kemudian.Setelah kembali ke rumah Keluarga Tanuwijaya, Tiffany langsung menelepon Xavier. Alasannya adalah untuk memberi kabar bahwa dia sudah kembali dengan selamat, tetapi sebenarnya dia ingin mendapatkan kontak pribadi Niken.Berhubung Tiffany sudah menerima dari lubuk hatinya bahwa Niken adalah ibunya, dia merasa sudah sepantasnya dia memiliki kontak langsung ibunya. Selalu mengandalkan Xavier untuk menyampaikan pesan rasanya terlalu merepotkan. Dia ingin memberi kabar kepada Niken secara langsung."Tiffany, Bibi Niken lagi rapat sekarang." Suara Xavier terdengar di telepon setelah sempat ragu sejenak. Dia melanjutkan, "Begini saja, aku akan memberik

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 512

    "Nama Niken sebenarnya bukan nama aslinya. Itu cuma nama yang dia pakai setelah nikah dan mengikuti marga suaminya," ucap Derek sambil menghela napas."Jadi, marganya tetap Wijanarko ya?" Derek mulai berpikir, lalu melanjutkan sambil tersenyum, "Kalau pakai nama Tiffany, agak sulit diucapkan dengan marga itu. Gimana kalau Tiffy Wijanarko saja?"Tiffany mengerucutkan bibir, lalu membalas, "Namaku tetap Tiffany Maheswari. Hari ini, aku sudah bertemu dengan Ibu. Dia ...."Ketika mengingat semua yang dilakukan Niken untuknya, hati Tiffany terasa hangat. Dia agak menunduk ketika berujar, "Hari ini, Ibu sudah mengakui ayah angkatku sebagai saudara kandung dan mengganti namanya jadi Nancy Maheswari. Jadi aku akan tetap mengikuti marga Ibu, tetap pakai marga Maheswari."Ucapan Tiffany seperti pukulan keras yang menghantam hati Derek. Dia benar-benar tidak menyangka, Niken bisa begitu menyayangi Tiffany sampai rela melakukan hal seperti ini. Dia bahkan ... mengganti marganya sendiri hanya karen

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 513

    Setelah menutup telepon dengan Julie, Tiffany segera merapikan dirinya. Dia mengenakan mantel dan memanggil taksi untuk menuju rumah sakit tempat Julie bekerja.Berdasarkan apa yang dikatakan Julie, hampir semua dokter senior yang seharusnya berjaga telah dipanggil untuk menangani kasus darurat. Di rumah sakit, hanya tersisa Julie dan beberapa dokter magang yang terlihat tegang. Mereka khawatir jika ada kasus darurat yang sulit ditangani.Julie bersandar di kursi. Dia melirik Tiffany dengan pasrah, lalu bertanya, "Menurutmu, siapa sebenarnya tokoh besar itu sampai bisa bikin semua dokter terkenal di kota ini dipanggil untuk konsultasi?"Tiffany yang sedang banyak pikiran hanya menjawab seadanya, "Mungkin cuma orang kaya yang terlalu takut sakit."Sambil melihat layar ponselnya, seorang dokter magang pria yang sedang mengunyah permen karet menyela, "Kamu ini benar-benar kurang informasi. Kudengar, orang ini bukan dari Kota Aven, tapi dari kota lain.""Di kotanya sendiri, dia sebenarnya

Latest chapter

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 663

    Sebenarnya, Tiffany sangat ingin menyusul Sean dan Conan. Bagaimanapun, mereka berdua tidak terlalu akrab dengan Zion.Namun, ketika dia mengangkat pandangannya dan melihat Michael yang duduk di samping Sanny, dia langsung mengurungkan niatnya.Meskipun saat ini Michael terlihat begitu lembut terhadap Sanny, bahkan sampai menuruti semua perkataannya, Tiffany tahu seperti apa sifat aslinya.Michael sama seperti ayahnya. Di mata mereka, hanya ada kepentingan keluarganya sendiri, tidak pernah ada yang namanya kasih sayang.Bukti paling nyata adalah bagaimana Ronny dulu rela membutakan mata Michael sendiri tanpa sedikit pun keraguan. Membiarkan pria seperti ini berada di kamar Sanny sama seperti memasang bom waktu!Tubuh Sanny masih sangat lemah. Jika Michael berniat melakukan sesuatu padanya, Sanny bahkan tidak akan sempat meminta bantuan!Tiffany menarik napas dalam, lalu menatap Michael dengan tatapan dingin. "Pak Michael, Bu Sanny perlu beristirahat dengan baik. Kalau nggak ada hal pen

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 662

    "Aku ingin Zion datang ke tempat itu."Morgan tertegun sesaat dan tampak ragu, lalu akhirnya mengangguk."Benar juga. Nggak peduli bagaimana kejadian itu terjadi di masa lalu, Zion tetaplah orang yang terlibat. Dia memang harus ada di sana. Tapi ...."Morgan menggigit bibirnya dan berkata dengan nada khawatir, "Aku takut dia nggak mau datang.""Kamu juga tahu seperti apa sifat Zion. Filda adalah gurunya sejak kuliah, sementara kamu adalah orang yang paling banyak membantunya setelah dia mulai bekerja. Memintanya untuk datang dan menyaksikan kalian berdua berselisih ... sepertinya nggak mudah."Tiffany mengatupkan bibir, sudah memperkirakan hal ini sebelumnya. "Aku akan mencoba membujuknya.""Baiklah." Morgan menghela napas panjang. "Aku akan segera memberi tahu semua pihak, termasuk para pemimpin. Besok, atas nama rumah sakit, aku akan mengadakan konferensi pers. Para pemimpin kota serta media akan hadir untuk menyaksikan langsung."Setelah mengatakan itu, Morgan menatap Tiffany dengan

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 661

    Tiffany mengerutkan kening, dengan sigap menghindari asbak yang melayang ke arahnya.Brak! Asbak itu langsung menghantam lantai marmer dan pecah berkeping-keping."Pak Morgan." Tiffany mengerutkan kening dan melangkah masuk dengan tenang."Kamu masih tahu jalan ke sini?" Morgan mengacak-acak rambutnya dengan wajah geram, lalu melotot tajam ke arah Tiffany. "Tutup pintunya!"Tiffany menurut dan menutup pintu dengan patuh."Apa sebenarnya yang kamu pikirkan?" Morgan terlihat sangat frustrasi, menggaruk kepalanya dengan ekspresi tak berdaya. "Kalaupun kamu ingin menyelamatkan Zion, kamu nggak perlu mengorbankan dirimu sendiri!""Sekarang rekaman itu sudah menyebar ke media luar negeri. Masalah ini nggak bisa ditutupi lagi!"Tiffany tertegun sesaat, baru menyadari bahwa Morgan telah salah paham. Sampai saat ini, Morgan masih mengira bahwa berita dari luar negeri itu adalah permainan yang dibuat oleh Tiffany sendiri untuk menyelamatkan Zion."Pak Morgan, aku nggak sehebat itu." Tiffany ters

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 660

    Tatapan-tatapan itu membuat Tiffany merasa sangat tidak nyaman. Secara samar, dia sudah bisa merasakannya. Hal terburuk yang Sean katakan tadi malam sepertinya benar-benar terjadi."Tiff!" Begitu sampai di kantor, Julie langsung menyambutnya, menariknya masuk ke dalam ruang penyimpanan."Ada masalah ya?""Ya!" Julie mengeluarkan ponselnya dan membuka sebuah artikel dalam bahasa asing. "Seseorang menggunakan koneksinya untuk menyebarkan artikel ini ke media akademik kedokteran global tadi malam.""Pukul 4 pagi tadi, pemimpin dari Kota Kintan langsung mencari Pak Morgan dan memintanya untuk menyelidiki kejadian 2 tahun lalu. Dampaknya terlalu besar!"Tiffany mengerutkan kening, menerima ponsel dari Julie, lalu membaca artikel itu dari awal hingga akhir.Artikel itu membahas tentang insiden medis 2 tahun lalu, bahkan menyebutkan nama dirinya dan Zion. Mereka juga membandingkan suara aslinya dengan rekaman yang dipalsukan.Kolom komentar lebih parah lagi. Hampir semua orang menghujat Tiffa

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 659

    "Jadi, itulah kesalahan Filda."Dengan gerakan anggun, Sean mengambil piring yang sudah dicuci oleh Tiffany, lalu satu per satu meletakkannya ke dalam lemari sterilisasi. Suaranya tetap tenang."Meskipun 2 tahun lalu dia melakukan itu bukan untuk menjatuhkanmu, sekarang dia kembali meminta Dina meniru suaramu dan merekayasa kejadian masa lalu. Itu berarti, dia memang menargetkanmu."Selesai berbicara, Sean menoleh dan menatap Tiffany dengan serius. "Jadi, apa rencanamu? Sore tadi, dia sudah mengirim rekaman baru yang dibuat oleh Dina ke email Pak Morgan, juga ke banyak jurnalis dari media berita dan jurnal akademik."Mata Sean menyipit sedikit. "Aku sudah minta Brandon untuk menghalangi sebagian besar berita, tapi bagaimanapun kita ini bukan dewa. Kita nggak bisa tahu dengan pasti ke mana saja dia mengirimkan rekaman itu."Karena ini menyangkut reputasi akademik Tiffany, semakin sedikit orang yang tahu, semakin baik."Terima kasih atas usaha kalian." Tiffany menghela napas. "Besok pagi

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 658

    Wanita itu menghela napas panjang, lalu menatap Sean dengan tatapan menyalahkan. "Kalau nggak bisa cuci piring, jangan dipaksa.""Gimana kalau sampai terluka? Lagian, pecahan seperti ini nggak bisa dipegang pakai tangan. Bukannya ada sapu di samping?"Teguran itu penuh dengan kekhawatiran.Sean tidak berkata apa-apa. Saat Tiffany mengangkat kepala dan refleks melirik, dia melihat mata Sean yang penuh kelembutan. Pria itu berujar, "Jadi, kamu masih peduli padaku."Tiffany terdiam. Tatapan itu membuat wajahnya panas. Dia menggigit bibirnya. "Tentu saja aku peduli!"Setelah mengatakan itu, Tiffany merasa ucapannya terlalu ambigu, jadi buru-buru menambahkan, "Kamu ini tamu di rumahku. Kalau terjadi sesuatu, aku yang harus tanggung jawab!"Sean tersenyum tipis dengan tatapan penuh makna. "Cuma itu?""Ya ... memang cuma itu. Memangnya kamu mau apa?""Kamu pasti tahu jawabannya."Tiffany mendengus, lalu memutar bola matanya dan mulai mencuci piring di wastafel.Sean masih tersenyum tipis. Dia

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 657

    Dapur dipenuhi uap panas, hati Tiffany juga terasa panas.Saat masih sibuk memasak, Tiffany sama sekali tidak menyangka bahwa dalam waktu sesingkat itu, putranya sudah berhasil disuap oleh Sean. Bahkan, Arlo sudah berjanji akan memberi kesempatan kepada Sean untuk makan malam di rumah besok.Setelah pangsit akhirnya matang, dia membawanya ke meja makan. "Ayo makan!"Begitu suara wanita itu terdengar, Arlo buru-buru mematikan televisi dan berlari ke meja makan.Sementara itu, Arlene malah memanyunkan bibirnya dengan angkuh, lalu melirik Sean yang ada di sampingnya. "Paman Ganteng, aku malas jalan sendiri."Sean mengerti maksudnya, jadi merentangkan kedua lengannya dan mengangkat si kecil ke dalam pelukannya. Dengan langkah besar, dia berjalan menuju meja makan."Senangnya!" Arlene bersandar di dada Sean. "Paman Ganteng tinggi banget! Aku bisa lihat bagian atas kepala Mama!"Tiffany hanya bisa menatap putrinya dengan pasrah. "Arlene, jangan manja. Turun."Gadis kecil itu justru semakin m

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 656

    Jadi, Tiffany hanya bisa menggigit bibirnya. "Sean! Lepaskan tanganmu!""Lepaskan mamaku!"Usai Tiffany berbicara, suara jernih seorang anak kecil terdengar dari arah pintu dapur.Wajah Tiffany langsung memerah. Dia buru-buru mengulurkan tangan untuk menarik tangan Sean. "Keluar!"Sean pun mengernyit. Dengan wajah yang tampak tidak senang, dia menoleh ke arah bocah kecil yang mengganggu suasana. Setelah itu, dia berjalan melewatinya dan keluar dari dapur.Arlo memanyunkan bibirnya, menutup pintu dapur, lalu berbalik sambil berkacak pinggang. Dia menatap Sean dengan marah. "Tadi kamu mau mengambil keuntungan dari Mama!"Sean mengerutkan alis. "Nggak.""Apanya yang nggak! Jelas-jelas begitu kok!"Sean tersenyum tipis dan berjongkok, menatap bocah kecil di depannya dengan mata hitam yang dalam. "Kalau nggak ada perasaan di antara dua orang, itu disebut mengambil keuntungan.""Tapi, aku dan ibumu ... punya perasaan untuk sesama."Arlo terdiam. Dia baru berusia 5 tahun. Meskipun dia jauh le

  • Dimanja Suami Pembawa Sial   Bab 655

    Setelah satu jam berusaha, akhirnya hasil kerja Sean bisa dianggap layak. Dia menatap setumpuk kecil kulit pangsit berbentuk bulat di atas meja dengan penuh kepuasan. "Sebenarnya, aku cukup berbakat juga."Tiffany meliriknya dengan ekspresi meremehkan. "Kamu bilang ini bakat?"Namun ....Saat dia melihat tangan besar milik Sean, dia bisa memahami betapa sulitnya bagi pria ini untuk menggiling adonan kecil seperti itu.Setelah semua pangsit selesai dibentuk, Tiffany segera menuju dapur untuk merebus air. Sean membawa piring berisi pangsit ke dapur dengan hati-hati.Lalu, dia berdiri di belakang Tiffany dan menemaninya melihat air di dalam panci perlahan mendidih hingga gelembung-gelembung kecil mulai bermunculan di permukaannya.Rumah Tiffany memang kecil, begitu juga dapurnya. Saat dia sendirian, dapur ini terasa cukup luas baginya. Namun, begitu Sean di sini, tubuh pria itu yang tinggi dan tegap menghalangi cahaya di dalam dapur.Ruangan itu jadi terasa kecil dan sempit.Tiffany menge

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status