Beranda / Romansa / Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan / Belahan Jiwa Yang Harus Kulepaskan

Share

Belahan Jiwa Yang Harus Kulepaskan

Penulis: Juniarth
last update Terakhir Diperbarui: 2024-10-20 16:19:19
POV AKHTARA

Pihak rumah sakit berkata jika hasil tes DNA akan keluar dua hari kemudian. Itu sudah yang paling cepat. Sedang aku menanti hasilnya dengan tidak sabaran dan deg-deg an.

Setelah Jihan melahirkan, aku tidak pernah sekalipun menjenguknya di kamar rawat atau menemui bayinya di ruang bayi.

Aku hanya terus berada di kamar hotel sambil menunggu kapan hasil tes DNA-nya keluar. Ini terdengar pengecut, tapi jika dipikir kembali kenapa aku harus menemani Jihan jika Papanya saja sudah memberiku peringatan untuk tidak menemuinya lagi?

Makan tidak enak. Tidur tidak nyenyak. Yang kuinginkan hanya menyendiri di kamar.

Kring ...

Aku yang tengah berada di balkon kamar hotel sambil menghisap nikotin kemudian menoleh ke arah ponsel yang berdering.

Papa is calling ...

Tanpa mematikan nikotin itu, aku kemudian mengangkat panggilan dari Papa.

"Dimana kamu?"

"Hotel."

"Kemari. Hasil tes DNA sudah keluar."

Seketika itu juga bulu tubuhku meremang.

"Jangan lupa, siapkan wajah dan mentalmu, Ak
Juniarth

:-o Mereka harus berpisah. Lagi.

| 22
Bab Terkunci
Lanjutkan Membaca di GoodNovel
Pindai kode untuk mengunduh Aplikasi
Komen (13)
goodnovel comment avatar
La-La Reyhana
aku baca sampe nangis kyak gk rela klo akhtara pisah sm jihan.. tolong thor.. persatukan mereka.. agar bisa merawat & membesarkan anak mereka bersama.. hidup bahagia bersama..
goodnovel comment avatar
La-La Reyhana
semoga jihan nggak jd gugat cerai sm Akhtara.. semoga jihan cari akhtara sampe ktemu.. Akhtara mau ketemu jihan 4 mata.. dan mau jujur dgn perasaanya yg msh mencintai jihan.. dan minta maaf sm jihan.. trs memberanikan diri buat ngomong rujuk.. smg diberi kesempatan lg sm jihan
goodnovel comment avatar
Avary
- Tara harus ketemu sama ortunya Jihan spt ketika melamar pertama kali, utk tunjukkan tobatnya Tara - Tara minta maaf sama papa mamanya utk janji jagain dan bahagiain Jihan - Jihan dan Tara minta maaf sama Sabrina, krn dia pernah sumpahin ga bahagia - minta maaf sama Mini, Rosita dan Syifa
LIHAT SEMUA KOMENTAR

Bab terkait

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Gundukan Kecil Tanpa Nisan

    POV AKHTARAUsai memasangkan dasi, Merissa kemudian mencium dan memelukku.Pagi ini, aku ada rapat dengan direktur rumah sakit. Oleh karena itu aku mengenakan pakaian lengkap formal. Sedang Merissa sudah siap dengan setelan kerjanya.“Mas, boleh aku bilang sesuatu?”Aku mengangguk lalu membalas pelukannya. Bagaimanapun aku harus berdamai dengan keadaan. Termasuk berdamai dengan kenyataan bahwa Merissa lah yang akan menemani hari-hariku ke depannya.Bukan bersama Jihan dan putraku, Akhtira.“Janji jangan marah ya?”“Iya.”“Aku tanya bukan untuk bikin kamu nggak tenang, tapi aku mau kita berinteraksi selayaknya suami istri.”Sikap Merissa yang begitu sabar dan tidak frontal saat meminta penjelasan, patut kuacungi jempol. Karena tidak semua perempuan bisa menahan diri ketika suaminya tiba-tiba berubah diam dan tidak romantis.“Oke.”“Sejak kamu pulang dari Yogya, sejak kamu tahu kalau bayi itu adalah anakmu, sikapmu berubah.”Aku sangat menyadari itu.“Kamu jadi dingin, acuh, sering menye

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-21
  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Saya Sangat Mencintaimu

    POV AKHTARA“Siang, Pak Akhtara.”Faris memasuki ruang kerjaku tanpa membawa apapun.“Silahkan duduk, Ris.”Ia kemudian duduk di kursi yang berada di seberangku. “Saya baru dapat kabar dari kantor catatan sipil di Yogya, kalau akte kelahiran Mas Tira sudah jadi, Pak.”Aku senang sekali mendengar kabar itu. Kemudian Faris membuka ponsel dan menunjukkannya padaku.Soft copy akte kelahiran putraku dikirim ke nomer Faris. Lalu aku membacanya dengan seksama barangkali ada yang keliru.Akhtira Badsah Ubaid.Aku tersenyum sendiri membaca namanya yang benar-benar mirip dengan namaku. Jagoan kecilku yang … ah entahlah. Aku tidak bisa menjelaskannya.Karena yang pasti aku selalu mendoakan yang terbaik untuknya dan … Jihan.Aku berdoa agar Tuhan memberi Jihan kekuatan dan kesabaran untuk merawat Akhtira dengan sebaik-baiknya. Agar putraku kelak bisa menjadi lelaki yang bertanggung jawab dan berakhlak mulia.Aku percaya jika Tuhan pasti memampukan Jihan untuk merawat putraku menjadi lelaki yang b

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-22
  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Apa Kamu Masih Mau Bersamaku?

    POV AKHTARASampai Jihan terbangun, dia masih dalam dekapanku dengan selimut menutupi tubuhnya.Dokter Stevan nampak bingung karena interaksiku dengan Jihan layaknya orang yang memiliki hubungan dekat. Begitu kami berhenti di sebuah masjid untuk membersihkan diri, Faris menjelaskan segalanya bahwa Jihan sebenarnya adalah istri pertamaku.Kali ini aku tidak perduli andai orang mengerti bahwa aku melakukan poligami.“Sudah?” Tanyaku.Jihan baru saja keluar dari toilet masjid. Sisa air yang digunakan untuk membasuh wajah putihnya yang masih terlihat sedikit pucat itu tertinggal di dagu. Kemudian kuusap dengan tangan.“Ayo kita ke rumah sakit.”Aku langsung menggandeng tangannya yang tidak terlalu hangat itu menuju mobil.“Apa Papa tahu soal ini, Han?”Kepalanya menggeleng, “Kata asistennya, Papa lagi nggak enak badan, Pak. Makanya, saya nggak mau minta tolong beliau. Itulah kenapa saya nekat nemuin Bapak ke Bogor.”Lima belas menit kemudian, kami tiba di rumah sakit. Direktur rumah sakit

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-23
  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Aku Akan Menceraikannya

    POV AKHTARAMerissa langsung melepaskan diri dari pelukan kemudian menatapku.“Apa maksudmu, Mas?”“Aku mau ngasih semua harta pribadi dan warisan yang jadi hakku untuk Akhtira, sayang.”Merissa langsung menatapku dengan wajah penuh keterkejutan yang luar biasa.“Semuanya?”Kepalaku kemudian mengangguk tegas tanpa berpikir dua kali.“Kamu … nggak lagi bercandain aku kan, Mas?”“Aku serius, sayang.”Merissa makin tidak habis pikir menatapku setelah aku menegaskan keputusan itu. “Kalau semua hartamu kamu kasihkan anakmu, lalu kita hidup pakai apa?”Kedua tanganku kemudian memegang pundaknya.“Kita mulai lagi dari nol. Kamu mau kan?”Kedua tangan Merissa kemudian terarah ke pipiku dan menepuknya.“Mas, sadar! Kita juga butuh uang buat hidup!”Aku mengambil kedua tangan Merissa lalu menggenggamnya.“Aku tahu. Sembilan puluh persen harta pribadiku akan kuberikan untuk Akhtira. Aku cuma ambil sepuluh persennya aja untuk bekal kita merintis kehidupan berumah tangga ini dari nol.”Kepala Mer

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-25
  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Melihatmu Untuk Terakhir Kalinya

    POV AKHTARA“Aku akan menceraikannya, Den. Merissa berhak dapat laki-laki yang lebih baik dariku.”Terdengar helaan nafas panjang Den Mas dari sambungan telfon.“Astaga … kamu bakal cerai lagi, Mas?”Kepalaku mengangguk dengan ponsel tetap setia di telinga.“Cuma itu yang bisa kupilih, Den. Setelah kupikir-pikir, kalau aku terus ngelanjutin rumah tangga kami, yang ada hanya kami terus berselisih paham tiap hari. Dan Merissa yang jadi korban. Karena aku nggak bisa mencintai dia kayak aku mencintai Jihan.”“Kalau kamu berat untuk melepas Jihan, kenapa kamu nggak coba datangi keluarganya lagi lalu bilang maaf?”“Kami dilarang rujuk, Den. Sampai sini apa kamu paham?”Den Mas kembali menghela nafas panjang dan berkata …“Oke, aku paham. Lalu … kota mana yang akan kamu tuju setelah proses alih kepemilikan harta bendamu jatuh ke tangan putramu, Mas?”****Beberapa hari ini aku memilih tidur di hotel demi menghindari Merissa. Namun beda cerita ketika dia menghampiriku ke ruang kerja rumah saki

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-26
  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   SELESAI

    POV AKHTARASebelum bertolak menuju Yogya, aku menyempatkan diri menemui Mama dan Papa. Itupun setelah aku resmi meminta maaf pada orang tua Merissa dan memulangkannya dengan baik-baik.Bahkan dengan terang-terangan, aku tetap memberinya bagian harta yang pantas. Meski dalam aturan, jika kami berpisah maka Merissa tidak mendapatkan sepeser pun rupiah dariku.Namun, sebagai lelaki yang memiliki agama, aku lebih memilih apa yang agama tuntunkan tentang kaidah menceraikan istri secara baik-baik.Aku tidak mau hubunganku dengan Merissa di kemudian hari menjadi buruk. Aku mau kami tetap berhubungan baik tanpa dendam apapun.Dan itu lebih mahal harganya dari harta benda di mata Tuhanku.“Tumben kamu kemari?” Papa bertanya dengan membaca koran saat aku baru tiba.Lalu aku mencium tangannya dan bertanya …“Mama mana, Pa?”“Di dapur sama Mbak Ima.”Kemudian aku menghampiri Mama dan mengajaknya ke ruang tengah untuk bergabung bersama Papa. Ketika keduanya sudah duduk bersebelahan, Papa menutup k

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-28
  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Taaruf Janda Anak Satu

    POV AKHTARAAku harus terbiasa dengan keadaan baru. Dimana aku harus bisa melenyapkan rasa cinta dan rindu pada Jihan dan Akhtira.Mana mungkin aku bisa menemui Akhtira tanpa merindukan Jihan? Itu tidak mungkin.Tapi kemungkinan kami untuk kembali bersama juga ditentang keluarga. Bahwa Jihan terlalu baik untuk pria pengecut sepertiku.Di sini, di Bali, aku memulai hidup baru sebagai seorang Akhtara tanpa embel-embel dari keluarga besar Ubaid.Dengan bantuan dari sepupuku, Den Mas Lubis dan istrinya, aku memilih Bali sebagai tempat untuk introspeksi diri sekaligus menyenangkan hati dalam artian yang benar sesuai syariat.Berada di Denpasar, jantung kota pula Bali, aku tinggal disini tanpa sanak saudara.“Mas, kamu yakin mau tinggal di sini?” Tanya Den Mas ketika kami baru turun dari taksi.Di hadapan kami berdiri sebuah bangunan bertingkat satu dengan banyak kamar di dalam. Bagian depan bangunan terdapat tulisan besar ‘menerima kost’.Kepalaku mengangguk dengan tangan memegang gagang ko

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-30
  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Saya Terima Taaruf Ini

    POV AKHTARAAnak-anak di panti asuhan ini sudah seperti anakku sendiri. Aku memperlakukan mereka dengan baik sesuai dengan usianya.Kebanyakan yang berada di sini adalah anak-anak dari jenjang sekolah dasar. Sebagian lagi menginjak sekolah menengah pertama dan atas.Yang paling dekat denganku adalah Adam. Dia merasa aku ini bisa menjadi seorang ayah, kakak, dan teman untuknya.“Dam, panggil teman-temanmu kemari lalu bantu aku nata masjid.”“Baik, Pak.”Adam kemudian berlalu dari hadapanku. Kebetulan aku baru datang selepas membersihkan diri dulu di kost.Setiap kamis malam jumat di tanggal hijriah tertentu, yayasan ini mengadakan acara mengaji bersama anak-anak yatim dengan tujuan menggalang dana dari donatur baru.Aku yang menggagas acara ini sejak tiga tahun silam untuk memajukan panti dan anak-anak yang bernaung disini.Setelah dibantu Adam dan beberapa lelaki remaja panti untuk membersihkan masjid yayasan dan menata segalanya, tidak berapa lama waktu magrib pun tiba.Kemudian aku k

    Terakhir Diperbarui : 2024-10-31

Bab terbaru

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Bahagia Selamanya

    POV AKHTARA Satu tahun kemudian ... "Selamat, Pak. Bayinya lahir sehat. Perempuan."Aku yang sedang menemani Jihan melahirkan secara sesar itu pun tidak kuasa menahan haru dan bahagia karena kami dipercaya Tuhan untuk merawat cipataan-Nya yang sangat lucu dan menggemaskan.Adiknya Akhtira. Setelah suster membersihkan putri kami tercinta, aku segera menggendongnya. Lalu melafadzkan suara adzan di telinganya. Dengan mata berkaca-kaca, aku mencium pipinya penuh cinta. Lalu memberikannya pada Jihan yang masih terbaring di atas meja operasi. "Mau Ayah kasih nama siapa?""Aksara Badsah Ubaid."Kemudian Jihan terlihat sedikit memanyunkan bibir."Aku yang hamil susah payah, tapi nama kedua anakku mirip Ayah semua." Protesnya. "Ya udah saya ganti.""Diganti apa?""Aksara Febriana Ubaid."Jihan menganggukkan kepala setuju dengan melakukan skin ship bersama putri kami. "Namanya kelihatan ada ceweknya. Kalau yang pertama kayak laki-laki, Yah.""Apapun yang kamu mau, Sayang."Kemudian aku da

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Janji Tak Akan Berpisah Lagi

    POV AKHTARARumah megahku yang berada di Bogor terasa begitu sepi, dingin, dan mati. Tidak ada suara tawa atau celotehan Akhtira.Dulu aku mendiami rumah ini hanya untuk menaruh lelap, berganti pakaian, dan berpesta dengan rekan-rekan bisnis. Bukan sebagai tempat untuk melepas kepenatan atau mendulang kebahagiaan.“Dulu saya suka pulang ke rumah ini karena ada kamu, Han,” ucapku.Sambil bergelung dengan satu selimut yang sama dengan Jihan. Di kamar yang ia tempati dulu.“Gombal. Nyatanya Bapak juga masih keluar sama Merissa padahal ada saya di rumah.”Kemudian aku membawanya dalam pelukan hingga kulit kami saling bersentuhan.“Saya nemenin Merissa belanja doang. Dan sengaja pulang agak malam biar kamu cemburu.”Tangan Jihan kemudian memukul dadaku.“Jahat!”Aku tersenyum lalu mencium kening dan memeluknya.“Saya jahat sama kamu dan jahat sama diri saya sendiri. Saya pengen cepat pulang, ketemu kamu, lalu mendapatkan hak saya. Tapi saya sengaja ngulur-ngulur waktu biar kamu cemburu. Soa

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Ingin Kamu Padahal Masih Sore

    POV AKHTARA“Pa, aku sama Ayahnya Tira mau ke Bogor,” ucap Jihan ketika kami semua duduk di kursi meja makan.“Ngapain ke Bogor?!” Tanya Papanya Jihan ketus.Jihan yang sedang menyuapi Akhtira kemudian menatapku yang duduk di sebelah putraku itu.Kemudian Papanya Jihan langsung menatapku dengan ekspresi tidak suka.“Mau merencanakan apa lagi kamu, Akhtara?! Nggak usah bawa-bawa Jihan pergi jauh dari kami! Kami nggak percaya sama kamu!”Inilah alasan kuat mengapa Jihan dan Akhtira tidak diperbolehkan untuk tinggal seatap saja denganku. Mereka berpikir jika aku masihlah jahat seperti dulu. Dan sudah pasti aku harus sabar dan kuat menghadapi sikap mereka.“Aku khawatir kamu udah bikin rencana di Bogor lalu Jihan sama Tira nggak pulang-pulang! Kalau kamu mau ke Bogor, pergi aja sendiri sana!”“Meski Jihan udah kembali jadi hakmu, tapi aku sebagai Papanya nggak mau kejadian buruk itu kembali terulang!”Usai menelan makanan, aku menatap Papanya Jihan, mertuaku.Aku menyadari mengapa amarah b

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Saya Kangen Dia

    POV AKHTARA Dengan jarak sedekat ini sambil menatap wajah cantik Jihan, aku benar-benar terlena. Wanita yang ada di hadapanku saat ini telah resmi menjadi istriku, pendamping hidupku. Tidak ada kata terlarang untuk menyentuh wajahnya dengan kedua tanganku. Bahkan aku dihalalkan untuk menyentuhnya lebih dari ini. Andai tidak lupa akan janjiku untuk membuatnya nyaman terlebih dahulu, mungkin aku bisa memilikinya saat ini juga.Kemudian aku menurunkan kedua tangan dari wajahnya lalu berdiri dari bersimpu dan mundur dua langkah. Sungguh, berdekatan dengan Jihan membuat naluriku sebagai seorang pria tergugah sepenuhnya.Kini aku benar-benar tahu mengapa saat bersama Merissa, aku tidak pernah sukses menjadi pria sejati. Jawabannya sudah pasti karena aku tidak mencintai dia sama sekali dan hatiku benar-benar menginginkan Jihan seorang. "Kenapa, Pak?" Aku menggeleng sembari tersenyum. "Saya cuma mau kamu nyaman dulu, Han. Saya takut kalau nggak menjaga sikap, justru kamu yang terpaksa."

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Apakah Secepat Ini?

    POV AKHTARA Usiaku hampir menyentuh angka empat puluh lima tahun. Sedang Jihan masih berusia tiga puluh tahun. Perbedaan usia kami membuat ia lebih cocok menjadi keponakanku. Dan sebagai pria yang sudah berumur, siapa yang tidak senang jika memiliki istri yang masih muda, cantik, dan solehah?Inilah yang disebut dengan perhiasan dunia. Apalagi dia telah melahirkan keturunanku yang sehat dan tampan, Akhtira."Khilaf?" Tanya Jihan keheranan.Dengan bersedekap sambil menyandarkan punggung pada pintu kamar hotel yang kami tempati, aku fokus menikmati wajah cantik Jihan yang penuh dengan riasan pengantin dari kejauhan.Sungguh cantik!Lalu aku mengangguk sekilas. "Maksudnya?""Kalau kemarin saya cuma bisa mencintai kamu tanpa bisa memiliki, maka berbeda dengan sekarang. Saya boleh mencintai kamu sedalam apapun karena kamu resmi hanya akan menjadi milik saya aja, Han."Jihan nampak sedikit salah tingkah dengan ucapanku lalu dia membuang muka. Imut dan menggemaskan sekali.Andai aku tidak

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Jangan Lepaskan Jihan Lagi

    POV AKHTARA Aku sudah tidak merasa asing lagi dengan sebutan 'perjanjian pra nikah'. Karena ketika aku akan menikahi Jihan untuk kedua kalinya dan memberinya madu dengan menikahi Merissa, aku menggunakan perjanjian pra nikah dengan alasan untuk melindungi harta bendaku. Saat itu, aku mencampuradukkan hal yang disebut cinta dan sayang dengan racun bernama dendam. Hingga aku menganggap Jihan dan Merissa adalah sama-sama perempuan yang harus kuwaspadai mana kala akan mengeruk hartaku semata.Tapi ternyata, aku keliru besar. Karena saat menikahi Jihan untuk kedua kalinya, dia benar-benar sudah berubah. Hanya aku saja yang tidak menyadari. Hingga tega menduakannya dengan Merissa. "Aku restui niat baikmu kembali menikahi Jihan untuk ketiga kalinya, Akhtara."Aku langsung tersenyum lega dengan perasaan bahagia tiada terkira mendengar ucapan Papanya Jihan. Meski beliau mengatakannya dengan ekspresi yang datar dan acuh. "Agama cuma ngasih kamu batas menikahi Jihan hanya tiga kali. Dan jang

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Mari Berdamai

    POV AKHTARA Satu unit motor untuk kaum lelaki baru saja kubayar lunas. Dan kini motor itu tengah dinaikkan ke mobil pick up menuju alamat Farhan. "Apa Farhan mau menerimanya, Pak?" Tanya Faris yang duduk di sebelahku."Saya nggak peduli dia mau menerima hadiah dari saya atau nggak, Ris. Karena saya berniat memberikan hadiah itu sebagai ucapan terima kasih ia pernah berjasa dalam kehidupan Jihan dan Akhtira. Saya nggak mau jadi orang yang nggak tahu terima kasih."Kami duduk bersebelahan dengan menatap proses motor seharga lima puluh juta itu akhirnya berhasil dinaikkan ke atas bak mobil. Segala kelengkapannya kuserahkan pada pihak penjual motor. "Kamu urus sisanya ya, Ris. Saya mau ketemu Tira."Kemudian aku menyetir mobil dan sengaja singgah sebentar ke salah satu mall untuk mengunjungi salah satu gerai yang menjual mainan. Apalagi jika bukan untuk membelikan Tira mainan baru. Putraku itu ternyata tidak mudah untuk didekati. Dan sepertinya aku harus membelikan mainan yang sangat m

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Kesempatan Terakhir

    POV AKHTARA Sepasang tiket VIP dari biro perjalanan ke tanah suci sudah siap di tangan. "Apa kamu yakin ini adalah cara terbaik bikin kedua orang tua Jihan mau merestui hubungan saya sama Jihan, Ris?" Tanyaku."Kita coba saja dulu, Pak. Kalau Bapak ngasih harta atau rumah baru, belum tentu orang tua Bu Jihan luluh. Justru marah yang iya. Tapi kalau hadiah sepaket perjalanan ke tanah suci, saya rasa itu adalah hadiah terbaik sepanjang masa."Apa yang dikatakan Faris ada benarnya. "Oke. Saya akan hubungi Jihan kalau nanti malam mau bertamu ke rumahnya.""Semoga semuanya lancar, Pak."Hampir satu minggu ini aku dan Faris berpikir tentang hadiah terbaik untuk kedua orang tua Jihan agar sudi menerimaku lagi. Dan pilihan kami jatuh pada tanah suci. Dan selama satu minggu itu pula, aku selalu memikirkan Jihan dan Akhtira. Apakah Jihan mendapat omongan yang tidak mengenakkan dari kedua orang tuanya karena memilihku?Ataukah semuanya baik-baik saja tidak seperti dugaanku?Sebab, satu minggu

  • Dari Pacar Sewaan, Berakhir di Pelaminan   Beri Saya Maaf

    POV AKHTARA“Maaf katamu?” Tanya Farhan dengan suara sinis.“Waktu Jihan merawat Akhtira sendirian, dihina orang lain perempuan nggak benar karena melahirkan tanpa suami, lalu Akhtira dihina anak haram, siapa yang jadi tameng untuk mereka heh?!”Aku tidak menjawab dan hanya menatap Farhan. Membiarkan dia menyelesaikan ucapannya. “Aku!” Dia menepuk dadanya dengan wajah benar-benar kesal.“Bukan kamu! Yang tiba-tiba datang ngambil semua yang aku usahakan!” ucapnya dengan menunjuk dadaku.“Kamu memang ayah kandung Akhtira, tapi aku yang lebih banyak berjasa ke mereka! Aku menyayangi mereka itu tulus!”“Dan Jihan nggak mungkin berpaling kalau bukan karena kamu pakai acara pura-pura mau mati! Biar apa, heh?! Dapat simpati Jihan dengan cara pintas? Iya?!”Kepalaku menggeleng dengan menatap Farhan yang begitu kecewa dan sakit hati.“Munafik!”“Saya nggak perlu menjelaskannya ke kamu karena saya tahu kamu nggak butuh itu, Far.”Tanpa berkata lagi, Farhan kemudian menaiki motornya dengan ekspr

Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
DMCA.com Protection Status