Lyana berkata dengan tersenyum, “Pergilah, pergi, laporkan kabar gembira ini.”Kevin pergi melaporkan kabar gembira ini ke aula persembahan dengan riang. Baru saja berjalan ke sisi pintu, dia malah kembali lagi.“Dengar-dengar sekarang banyak gadis muda nggak bersedia untuk melahirkan. Kalau putramu nggak menginginkan anak, kami bisa memberi pelajaran kepadanya. Tapi, kalau masalah itu kehendak Camila, kita juga nggak bisa ikut campur.”“Kita mesti membuat Camila melihat ketulusan hati Keluarga Hermanto kita. Kamu persiapkan aset properti atau saham dulu. Nanti malaman kita ajak Camila untuk ketemuan.”Lyana tahu apa maksud Kevin. Dia pun sangat memberi dukungan penuh. “Oke!”Kali ini, Kevin baru meninggalkan tempat dengan gembira. Dia pergi mencari leluhur!Putranya bisa diandalkan. Sekarang Kevin juga bisa merasa bangga di hadapan para leluhur!Lyana mengusap air matanya, lalu tersenyum dan membalas pesan Joana dengan riang.[ Bukan kami sengaja menyembunyikannya, hanya saja mereka b
Camila tidak tahu ternyata statusnya di Keluarga Hermanto begitu agung? Seperti level barang berharga di negara dan juga level leluhur!Setelah menyapa semua orang, Camila dan Dylan sama-sama berjalan ke gedung utama.Lyana mengenakan terusan batik berwarna merah terang duduk di ruang tamu untuk menunggu kedatangan mereka. Ketika melihat kedatangan Dylan dan Camila, dia segera melangkah maju untuk menyambut.Hanya ada Camila di dalam mata Lyana, tidak ada putranya!Lyana menggenggam tangan Camila, lalu berkata dengan sakit hati, “Sudah semalam ini, kenapa kamu mengenakan pakaian sesedikit ini? Apa kamu merasa dingin?”Camila menggeleng dengan tersenyum. “Bibi Lyana, aku nggak dingin.”Dylan berusaha untuk menonjolkan keberadaannya. “Mama, aku dingin.”Lyana meliriknya sekilas. “Biar membeku saja!”Dylan juga tidak marah. Dia menyipitkan matanya, lalu bertanya dengan tersenyum, “Ma, kamu terus terang sama aku, sebenarnya aku itu anak pungut atau bukan?”Lyana menjulingkan bola matanya.
Lyana mengangguk dengan tersenyum. “Sudah baca, sudah. Untung ada Pak Morris! Respons Dylan kali ini juga bagus. Dia tahu juga mencari Pak Morris untuk membantumu. Tapi, Dylan, kelak jangan lagi sengaja membuat gosip! Furla itu yang terakhir!”Lyana mengira Furla adalah wanita yang sengaja dicari Dylan untuk merahasiakan hubungannya dengan Camila.Camila tidak mengerti, tetapi Dylan mengerti! Dia takut ibu kandungnya akan melanjutkan omongannya, jadi dia segera berkata, “Aku mengerti, kamu tenang saja. Aku akan mendengar kata mama kandungku.”Lyana tersenyum. Suasana hatinya sangat bagus. Beberapa kali dia kepikiran untuk bertanya masalah kehamilan Camila. Namun, berhubung Camila dan Dylan tidak mengungkitnya, dia pun terpaksa menahan rasa penasarannya.Mereka bertiga mengobrol sebentar. Dylan bertanya, “Di mana papaku?”Lyana menjawab, “Di aula persembahan.”Dylan merasa syok. Dia langsung duduk tegak. “Aula persembahan? Apa dia mau menghukumku lagi?”Camila juga merasa kaget. Dia tah
Kevin tersenyum lebar. “Nggak menghukumnya. Camila, kamu jangan gugup. Aku nggak menggunakan aturan keluarga.”Kevin melihat ke sisi Dylan. “Kamu ikut aku keluar!”Dylan mewaspadainya. “Mau ngapain?”Kevin berkata, “Ke aula persembahan.”Kedua mata Dylan terbelalak lebar. “Bukannya kamu bilang nggak menggerakkan aturan keluarga?”Kevin terbengong sejenak, baru berkata, “Apa pergi ke aula persembahan pasti harus menggerakkan aturan keluarga? Apa aku nggak boleh memujimu?”Dylan merasa bingung. “Untuk apa kamu memujiku?”Bibir Kevin bergerak. Berhubung ada Camila, dia tidak enak hati untuk langsung mengatakannya. Dia hanya berkata, “Anak baik! Ayo, keluar!”Anak baik?Dylan merasa dimanjakan saja!Selama ini, ayahnya selalu menganggap Dylan sebagai anak bandel, pembangkang, durhaka, dan berengsek! Kenapa tiba-tiba menjadi anak baik?Dylan semakin bingung lagi. “Kamu nggak pukul, ‘kan?”Kevin berkata dengan tersenyum, “Aku sudah bilang, aku nggak pukul! Camila juga sudah mendengarnya. Apa
Dylan terpaksa menekan rasa bingung di hati, lalu mendengar dengan tenang. Ketika melihat uban di samping telinga Kevin, dia merasa sedikit bersedih.Dalam persoalan pernikahan, Dylan memang memiliki perbedaan pendapat dengan Kevin. Dia tidak ingin mengalah, jadi dia terpaksa membuat orang tuanya bersedih.Mereka berdua berjalan ke sisi aula persembahan. Kevin melihat papan nama para leluhur, lalu menghela napas panjang lagi. “Semuanya sudah berlalu. Sebenarnya Papa sangat mencintaimu.”Tentu saja Dylan mengetahuinya. Dia tersenyum untuk meredakan situasi. “Pak Kevin, tolong jaga sikapmu. Kalau kamu bersikap melow lagi, nanti aku pun akan menangis. Kamu saja sudah bilang kamu mencintaiku. Kelak jangan menghukumku dengan aturan keluarga lagi. Kalau kamu merasa nggak senang, kamu bisa tampar aku beberapa kali atau tendang aku saja. Jangan gerakkan aturan keluarga!”Kevin berkata dengan tersenyum, “Tadi aku sudah menunjukkan sikapku di hadapan leluhur. Kelak aku nggak akan memukulmu lagi,
Kepala Dylan berdengung. “Bukan. Aku hanya lagi menjelaskan masalah dengan sangat netral.”Kevin menjerit dengan marah, “Apa kamu ini namanya netral? Aku rasa kamu sudah merencanakan ide buruk, nggak berencana bertanggung jawab sama Camila! Kenapa kamu nggak punya hati nurani? Saat kamu berada di dalam perut ibumu, aku sudah beri tahu kamu mesti menjadi orang yang bertanggung jawab!”“Saat kamu dilahirkan waktu itu, aku juga beri tahu kamu mesti menjadi pria yang unggul, mencintai negara, dan melindungi keluarga! Sekarang, kamu malah menjadi pria yang nggak punya hati!”“Dasar anak durhaka! Kamu … kamu … semua ini gara-gara terlalu memanjakanmu! Hari ini, aku pasti akan memukulmu sampai kamu mati!”Kevin mengambil tongkat panjang hendak memukul. Dylan merasa syok langsung berdiri di tempat. “Papa, kamu lagi ngapain? Bukannya tadi kamu sudah bilang kamu sudah bicara di depan leluhur kalau kamu nggak akan pukul aku lagi!”Kevin merasa sangat murka. “Hari ini bukan aku yang pukul kamu, ta
Lyana menarik Kevin, lalu mengomelinya, “Kamu lagi ngapain? Hari ini hari berbahagia. Apa yang lagi kamu lakukan?”Dylan segera meminta pertolongan. “Ma, cepat selamatkan aku. Papa mau pukul aku lagi. Dia malah mau memukulku di hadapan Camila. Memangnya aku nggak tahu malu?”Lyana merasa kasihan terhadap putranya. Dia pun menyalahkan Kevin, “Kamu lagi ngapain? Kembalikan tongkat itu!”Dylan berkata kepada Lyana, “Sudah lihat belum? Yang melahirkan memang beda dengan yang bukan melahirkan. Yang melahirkan akan lebih menyayangi anaknya.”Namun, sedetik kemudian ….Kevin mendekati samping telinga Lyana, lalu berkata dengan suara rendah, “Sudah seperti ini, kamu masih kepikiran untuk putus sama Camila. Dia sama sekali nggak menginginkan cucu kita!”Saat Lyana mendengar, raut wajahnya langsung berubah. Dia melirik Dylan dengan dingin dan galak, lalu berkata pada Camila, “Awas, Camila! Hari ini biarkan pamanmu beri pelajaran kepadanya!”Kedua mata Dylan terbelalak lebar. “Mama! Aku itu anak
Jantung Camila berdebar kencang. Belum sempat dia bersuara, Dylan berkata lagi, “Biarkan aku peluk sebentar saja. Percaya sama aku, orang tuaku akan segera pergi!”Camila sudah menjadi “sandera” Dylan. Namun, di depan mata Kevin, mereka adalah pasangan kekasih yang sedang bermesra-mesraan.Kevin dan Lyana merasa canggung. Bagaimanapun, mereka adalah senior, mereka pun tidak enak hati untuk melihat sikap mesra-mesraan mereka.Lyana terpaksa memperingatkan Dylan. “Dylan, ingat, ya, kalau kamu berani sembarangan, kamu tunggu saja pelajaran dariku! Aku bukan lagi mengagetkanmu!”Usai berbicara, Lyana melihat ke sisi Camila. Sikapnya seketika berubah lembut.“Camila, kamu jangan takut. Ada aku dan Paman Dylan di belakangmu! Kalau Dylan berani menindasmu atau berani melukai dan membuatmu sedih, kamu beri tahu kami saja. Kamu nggak usah turun tangan, kami akan membantumu untuk melampiaskan emosimu!”Kevin juga menunjukkan sikapnya. “Semua yang kami katakan itu adalah isi hati kami. Kalau kamu
Dylan pernah berhubungan dengan terlalu banyak wanita sebelumnya. Di hadapan wanita lain, biasanya Dylan berlagak terbengong. Namun, Camila telah membuat Dylan benar-benar terbengong!Dylan sungguh merasa tidak berdaya. Dia sungguh tidak menyangka mereka yang tadinya sedang mencurahkan isi hati akan berkembang hingga tahap seperti ini!Saat membuka telapak tangannya sendiri, tangannya sudah dipenuhi dengan keringat. Dia sungguh merasa syok!Ketika menunduk melihat perubahan tubuhnya, Dylan mengerutkan keningnya dan menggertakkan giginya!“Alkohol! Aku mau minum alkohol! Beri aku alkohol!” Tiba-tiba Camila mengangkat kepala untuk melihatnya.Riasan Camila sudah berantakan, begitu pula dengan rambutnya. Matanya memerah. Air mata terlihat menempel di atas bulu matanya. Dia kelihatan sangat malang.Belum sempat Dylan berbicara, Camila berkata lagi, “Apa aku nggak pantas untuk minum alkoholmu lagi?”Dylan berkata, “Kamu tunggu sebentar …. Aku akan biarkan kamu minum sampai puas!” Dylan pun
Mata Dylan langsung terbelalak lebar. Dia sungguh merasa syok. Dylan sungguh tidak menyangka Camila akan menjatuhkannya!Dylan merasa panik. “Kamu jangan sembarangan. Aku ajari kamu tidur cowok ganteng dan muda supaya kamu nggak merasa tertekan, tapi aku nggak suruh kamu buat tiduri aku!”Camila mengusap wajah Dylan dengan penuh kasmaran. Dia pun tersenyum. “Kamu juga ganteng.”Senyuman Camila sangat memesona. Dapat diketahui, dia sudah mabuk parah.Jakun Dylan bergerak. Dia menahan tangan bandel Camila. “Aku tahu aku ganteng, tapi aku … kamu nggak boleh tiduri aku! Kamu boleh tidur sama orang lain! Awas, biar aku masak sup pereda mabuk buat kamu.”Kedua tangan Dylan menahan pinggang Camila, ingin menurunkan Camila dari atas tubuhnya. Namun ….Camila malah segera menangkap kedua tangan Dylan, lalu memaksa jari tangan Dylan untuk bertautan dengan jari-jarinya. Kemudian, dia menindih tangan Dylan di atas lantai dan kembali duduk di atas tubuh Dylan!Tanpa menunggu respons dari Dylan, Cam
“Aku benar-benar nggak menyangka dia benar-benar jago akting! Pintar sekali sandiwaranya! Coba kamu bilang, kalau dia nggak cinta sama aku, ngapain dia kejar aku? Demi uangku? Haha … demi uang, dia malah sudah berakting selama bertahun-tahun. Dia bahkan ingin membunuhku!”“Aku nggak habis pikir. Meskipun dia nggak suka sama aku, kami juga sudah berhubungan selama beberapa tahun, apa nggak ada sedikit pun perasaan antara sesama teman? Kami sudah berhubungan dekat selama beberapa tahun, apa dia nggak ada sedikit pun perasaan sama aku?”“Dia malah ingin habisi aku. Dia kejam sekali. Kenapa dia bisa sekejam itu? Coba kamu bilang sama aku, kenapa dia sekejam itu? Huhuhu ….” Sembari berbicara, Camila pun menangis. Dylan menarik selembar tisu untuk diberikan kepada Camila.“Kalau kamu ingin menangis, menangislah. Aku … aku nggak akan tertawakan kamu!”Camila masih keras kepala. “Aku nggak nangis! Aku nggak akan meneteskan air mata demi dia lagi!”Dylan membantah, “Kamu ini bukan menangis dem
Dylan tiba-tiba terdiam. Masalah itu memang sudah berlalu selama beberapa tahun, dirinya juga sudah keluar dari masa kelam itu. Namun, ketika membahas soal ini, hatinya tetap saja terasa sakit.Beberapa saat kemudian, Dylan baru berkata pada Camila dengan tersenyum, “Apa kamu merasa sangat syok? Nggak menyangka aku juga pernah bersikap begitu murahan!”Kening Camila berkerut. Dia yang tadinya merasa syok berubah menjadi kasihan.Orang-orang yang mendengar kisah itu akan merasa gadis itu murahan dan juga bodoh! Dia malah melepaskan seorang Tuan Muda dan bersama seorang preman. Kartu as di tangannya pun diremuk hancur di tangan gadis itu sendiri! Ada juga yang akan merasa gadis itu tidak tahu diri. Meninggalkan Dylan adalah keberuntungan bagi Dylan!Namun, di mata Camila, dia lebih merasakan betapa menderitanya Dylan.Waktu itu, Dylan yang berusia belasan tahun itu pasti merasa sangat marah, kesal, tersiksa, dan putus asa!Cinta pertama orang-orang biasanya menyedihkan, tetapi cinta pert
“Waktu itu perusahaan Keluarga Hermanto baru berkembang di sana. Orang tuaku sangat sibuk setiap harinya. Mamaku juga hanya fokus dengan diri papaku, sama sekali nggak tahu apa yang terjadi dengan diriku.”“Aku masih nggak putus asa dan pergi mencarinya lagi. Aku bertanya apa dia terpaksa putus sama aku? Waktu itu dia menjepit rokok di tangannya dan tertawa dengan sangat keras. Dia bukan hanya tertawa sendiri saja. Dia juga menceritakan masalah itu kepada si preman. Preman dan anak buahnya juga ikut mentertawakanku.”“Aku nggak tahu apa karena aku terlalu marah atau terlalu sedih, kemudian aku sakit parah. Aku baru sembuh setelah 2 minggu. Pada akhirnya, aku tetap nggak bisa menahan diriku dan pergi mencarinya lagi.”“Haih, kalau menggunakan kata-kata zaman sekarang, aku yang dulu memang seperti penjilat saja. Aku nggak bisa mengendalikan diriku, ingin pergi mencarinya. Kebetulan aku melihat preman itu memukulnya, tanpa berpikir, aku langsung berlari pergi melindunginya. Dia mengatakan
Dylan merokok, lalu lanjut bercerita, “Surat cinta pertamaku kutulis untuknya. Pertama kalinya aku bergandengan dengan seorang gadis, bahkan pertama kali berpelukan dengan gadis juga bersamanya.”“Aku juga menciumnya, tapi aku nggak berani menciumnya terlalu mendalam, hanya menyentuh bibirnya saja. Waktu itu, ciuman seperti itu disebut cap stempel.”“Hanya karena itu, aku pun kegirangan hingga nggak bisa tidur sepanjang malam. Keesokan harinya, aku pergi mencarinya dan mengatakan, aku sudah menciumnya, kelak dia sudah menjadi milikku. Aku berjanji pasti akan menikahinya!”“Waktu itu, usiaku masih muda, nggak berpengalaman dalam soal percintaan. Cintaku itu sangat murni dan serius. Keinginanku untuk melindunginya sangat tinggi. Aku ingin sekali melindunginya dan memperlakukannya dengan baik! Aku menggunakan semua cara yang bisa kupikirkan saat itu untuk memperlakukannya dengan baik dan menyenangkannya.”"Aku menolak semua wanita yang mengejarku. Hanya ada dirinya di dalam benakku. Aku b
Camila tahu Dylan mengatakan ucapan itu untuknya. Dia pun memalingkan kepalanya ke sisi Dylan. “Gimana kalau kita minum arak?”“Boleh!”Dylan membuka botol arak, lalu menuangkannya untuk mereka berdua. Setelah bersulang segelas, Dylan baru bertanya, “Aku lihat kamu begitu tertekan, kamu pasti lagi ada masalah. Apa kamu ingin menceritakannya?”Camila menyesap araknya. “Kata siapa aku lagi tertekan?”“Aku bisa melihatnya.”“Kamu pintar sekali. Kalau begitu, coba kamu lihat kenapa aku bisa merasa tertekan?”Dylan membalas dengan menyipitkan matanya. “Apa karena Leon?”Camila terdiam membisu.Dylan berkata, “Luka yang Leon berikan kepadamu sama seperti luka yang Citrus berikan kepadaku. Jadi, aku bisa memahamimu, juga memahami perasaanmu.”Camila bertanya, “Citrus? Gadis yang kamu ceritakan di jalan tadi? Yang pernah melukaimu?”“Emm.”“Aku nggak pernah dengar nama itu. Apa dia juga berasal dari Kota Jawhar?”Dylan menggeleng. “Bukan, dia bukan orang Kota Jawhar, juga bukan putri dari anak
Dylan menatap Camila beberapa saat, lalu duduk bersila di hadapannya. Tanpa bertanya kondisi Camila, dia duluan membuka kaleng bir, lalu menyerahkannya kepada Camila. Dylan juga membuka sebotol untuk dirinya sendiri. “Ayo, kita minum dulu.”Mereka berdua bersulang, lalu menengadah kepalanya untuk meminum bir.Dylan melihat makanan di depan, kemudian bertanya, “Yang mana yang enak?”Camila menjawab, “Semuanya enak.”Dylan berkata dengan tersenyum, “Keluarga Nandara memang bukan tergolong konglomerat, tapi latar belakang keluarga kalian juga tergolong bagus. Kamu juga adalah putri semata wayang orang tuamu. Apa Paman dan Bibi mengizinkanmu untuk makan semua ini?”Camila membalas, “Justru karena kami bukan keluarga konglomerat, jadi nggak ada banyak aturan di keluargaku. Orang tuaku sangat memanjakanku, terkadang mereka akan mengizinkanku makan sedikit. Setelah aku tumbuh besar, mereka pun nggak mengurusku lagi.”Dylan melihat stinky tofu sembari bertanya, “Yang hitam-hitam itu apa?”Cami
Dylan berkata, “Hidup mesti penuh makna!”“Lima tusuk sate seharga 30 ribu diletakkan di atas piringmu yang seharga 10 juta, memang cukup bermakna.” Camila adalah seorang artis. Dia pun tidak asing dengan merek barang mewah.Set peralatan makan di rumah Dylan adalah hasil pekerjaan tangan dari Kistalia. Harga dari 1 piring saja hampir menyentuh 7 digit.Merek ini tergolong merek mewah yang tidak dikenal banyak orang dan sangat disukai oleh anak muda yang berselera tinggi.Dylan menyusun sate di atas piring. “Asalkan suka, sate seharga 30 ribu juga pantas dipadukan dengan piring seharga 10 juta, bahkan bisa dipadukan dengan yang lebih bagus lagi. Rasa suka itu nggak ada harganya. Karena kita menyukainya, dia pun baru paling berharga.”Camila tidak melanjutkan. Pernyataan Dylan tadi sangat sesuai dengan kriterianya dalam mencari pasangan. Saat mencari kekasih, biasanya Dylan tidak peduli dengan berapa uang yang dimiliki wanita itu, dia hanya peduli dengan kesucian, kesehatan, dan apakah