Melvin tidak benar-benar ingin menginap di sini. Namun, dia harus meninggalkan mata-mata. Dia berucap, "Odessa, aku baru ingat ada janji malam nanti. Aku nggak jadi nginap. Kanye saja yang nginap."Melvin menoleh dan berkata kepada putranya, "Kanye, aku pergi dulu ya. Telepon saja aku kalau ada masalah."Kanye tetap menyetujui dengan senang hati, "Oke, Ayah."Ketika Odessa mengantar Melvin keluar, Kenzo menghampiri Kanye yang berdiri di samping sofa dan bertanya dengan suara lirih dan nada mengancam, "Kamu masih nggak mau pergi?"Tidak terlihat perubahan pada ekspresi Kanye. "Aku cuma menuruti ucapan Ayah."Kenzo ingin berbicara lagi, tetapi Kanye tiba-tiba meneruskan, "Nggak ada gunanya mengancamku. Pokoknya aku cuma menuruti ucapan Ayah."Hari sial memang tidak ada di kalender. Kenzo mengembuskan napas panjang, lalu mengangguk dan menggerutu, "Aku seharusnya mengirimmu ke Avika juga!"Kemudian, Kenzo kembali ke kamarnya dengan kesal. Setelah mengantar Melvin pergi, Odessa pun kembali
Setelah Kanye menceritakan semuanya, grup menjadi makin heboh.[ Kelvin: Jadi, hari ini Kak Kenzo sangat kesal dong? ][ Kanye: Bukan cuma sangat kesal, tapi kesal setengah mati. Mana pernah Kak Kenzo diperlakukan begitu. ][ Kenneth: Mampus! Rasain! ][ Kennedy: Biasanya kita yang selalu ditindas. Ternyata roda kehidupan memang berputar. ][ Kelvin: Ini sangat memuaskan! Aku harus unggah status untuk memperingati hari ini! ]Segera, Kelvin mengunggah status.[ Roda kehidupan terus berputar. Tidak ada yang bisa menghindari karma. ]Ketiga bersaudara lainnya langsung memberi like. Kemudian, mereka lanjut mengobrol di grup.[ Gimana dengan Kakak Ipar? Apa dia wanita yang licik dan perhitungan? ]Kanye mendongak dan melirik Odessa sebelum membalas.[ Aku rasa bukan. Jujur saja, aku punya kesan baik pada Kakak Ipar. Aku rasa dia wanita baik. ][ Kanye, kamu nggak ngerti apa-apa. Kamu masih muda. Kamu belum pintar menilai orang. Kalau pemuda sepertimu bisa melihat ambisinya, itu berarti dia
Howie hanya bisa menghibur kakaknya untuk tidak terburu-buru. Masih ada banyak waktu.Di ruang tamu, Kanye sedang bermain game dengan seru. Kenzo, dengan wajah dinginnya, tiba-tiba duduk di samping Kanye dan berkata dengan tegas, "Malam ini kamu tidur sekamar dengan Howie.""Nggak mau." Kanye mengerlingkan matanya."Sekarang kamu nggak mau dengar omonganku lagi?""Kamu sengaja menyulitkanku. Kamu tahu aku nggak suka sekamar dengan orang lain, apalagi pria. Aneh sekali!""Kalau begitu, kenapa nggak pergi waktu aku mengusirmu sore tadi?"Kanye memutar bola matanya. "Kak, biar kita perjelas semuanya sekarang. Kamu juga tahu aku ini mata-mata Ayah. Kamu saja nggak berani membantah Ayah dan menikahi Kak Odessa. Kamu malah menghasutku untuk membantah. Kak Kelvin dan lainnya yang lagi di Avika saja tahu niat jahatmu!"Kelopak mata Kenzo berkedut saking kesalnya. Ketika dia ingin memaki adiknya, Odessa dan Howie tiba-tiba berjalan keluar dari kamar. Kenzo terpaksa menahan amarahnya dan kembali
Odessa melongo .... Sepertinya Kenzo mendengar semuanya dan salah paham? Odessa segera menjelaskan, "Kamu sudah salah paham. Sebenarnya ....""Aku nggak mau dengar penjelasan atau kebohongan apa pun. Kamu cuma perlu ingat satu hal. Sepandai-pandai tupai melompat, akhirnya jatuh ke tanah jua."Usai berbicara, Kenzo langsung pergi tanpa memedulikan Odessa lagi. Odessa pun kebingungan mendengarnya. Apa-apaan pria ini? Tidak nyambung!Pukul 9 malam, Odessa mengantuk, apalagi dia bergadang semalam. Saat melihat Odessa menguap, Kanye mendesak, "Kak, besok kamu masih harus kerja. Sebaiknya cepat tidur. Aku dan Howie bakal main sebentar lagi."Odessa tidak bisa tidur di kamar tamu, juga tidak ingin tidur di kamar utama. Ketika dia tidak tahu harus bagaimana, Howie ikut mendesak, "Kak, tidur sana. Kalian pengantin baru. Masa kamu terus menemani kami? Sepertinya Kak Kenzo merajuk."Karena tidak punya pilihan lain, Odessa terpaksa memasuki kamar Kenzo. Sebelum masuk, dia pun menarik napas dalam-d
"Kamu mau memfitnahku ya? Kamu sengaja cari masalah ya? Tadi kamu bilang tupai bakal jatuh, sekarang kamu bilang aku ingin memelukmu. Kamu kira kamu pewaris keluarga kaya yang diincar semua wanita?""Setiap hari kamu bertingkah seolah-olah aku bakal jatuh hati dengan hanya melihatmu sekilas. Dari mana kepercayaan dirimu ini? Kak Gladys yang memanjakanmu sampai begini ya? Aku bukan Kak Gladys. Asal kamu tahu, aku nggak tertarik sama tampangmu!"Usai berbicara, Odessa hendak melepaskan pakaiannya. "Aku mau mandi. Kamu bisa keluar nggak? Kalau nggak keluar, kita mandi bersama saja!"Kenzo lagi-lagi dibuat tidak bisa berkutik. Hari ini benar-benar hari yang ajaib. Dia bertemu banyak orang aneh yang tidak pernah dilihatnya sebelumnya. Wanita ini mengajaknya mandi bersama? Dia kira dirinya pria murahan?Kenzo memelototi Odessa, lalu mendengus dan pergi. Ketika mandi, Odessa mengintrospeksi diri. Padahal dia sudah bersumpah tidak akan peduli pada Kenzo, kenapa malah bersikap perhitungan? Kapa
Odessa tidak menyangka perhatian Kenzo bukan tertuju pada ponselnya. Dengan sabar, Odessa menjelaskan, "Aku cuma mau kasih kamu lihat pengumuman dari manajemen. Tadi air memang sempat berhenti, bukan aku sengaja buat rusak pancuran air, apalagi cari kesempatan memelukmu. Semua itu cuma kebetulan.""Ya sudah, tinggal bilang saja. Ngapain berdiri di hadapanku seperti ini?""Memangnya kamu bakal percaya kalau nggak ada bukti? Selain itu, kusarankan kamu masuk grup. Jangan sampai terjadi masalah lagi, lalu seseorang memfitnahku seperti tadi.""Maksudmu, kamu masih ingin mandi di kamar mandiku setelah malam ini? Jangan mimpi deh."Setelah hidup selama 25 tahun, Odessa akhirnya mengerti seperti apa rasanya mengobrol dengan orang yang tidak nyambung. Karena malas menjelaskan, dia pun pergi.Odessa yang tiba-tiba diam membuat Kenzo merasa agak aneh. Dia menoleh, lalu menyindir dengan tidak acuh, "Kusarankan kamu menyeka air di tubuhmu sampai kering. Mau merayuku dengan tubuh basah ....""Nggak
Telanjang bulat .... Kenzo termangu. Bagaimana bisa wanita ini melontarkan kata yang terdengar begitu kasar? Benar-benar wanita murahan!"Benar, tapi kamu bakal merusak pemandanganku. Barang indah pasti enak dipandang. Tapi, kalau barang jelek, siapa yang mau lihat?"Kenzo berpura-pura tenang saat mengatakan sesuatu yang bertolak belakang dengan pemikirannya, "Tubuhmu adalah yang terburuk yang pernah kulihat. Nggak ada lekukan, rata seperti triplek. Kamu kira kamu adalah bidadari yang turun dari kayangan? Aku rasa kamu seperti roh gentayangan yang mondar-mandir di depanku!"Kalimat yang sangat pedas! Amarah Odessa tersulut. Dia menggertakkan gigi dan datang ke depan Kenzo. Kemudian, dia menjulurkan tangan dan menggoyangkannya di depan mata Kenzo dengan kuat.Kenzo pun meraih pergelangan tangan Odessa. "Tipu muslihat apa lagi yang kamu mainkan?""Rupanya kamu nggak buta. Kukira kamu buta," ejek Odessa.Kenzo tentu tidak buta. Dia tidak akan mengakui dirinya tidak bisa fokus bekerja kare
Keduanya mengobrol sambil memasuki kelab. Sebelum berpisah, Gladys tiba-tiba berhenti dan mengeluarkan ponselnya untuk memperlihatkan foto mobil kepada Kenzo."Pak Kenzo, kamu suka mobil ini nggak? Ini mobil baru dengan kualitas terbaik yang diproduksi perusahaanku. Sebenarnya kuproduksi untuk Pangeran dari Dabai. Dari segi performa, mobil ini jauh lebih hebat dari Rolls-Royce. Kalau kamu suka, untukmu saja. Nanti kukembalikan uang mereka."Keluarga kerajaan di Dabai memang kaya, tetapi pria di depan bisa memberinya lebih banyak keuntungan. Pebisnis seperti mereka harus berpikiran ke depan.Kenzo melirik mobil mewah berwarna silver di layar, lalu menyahut dengan tidak acuh, "Terima kasih atas niat baikmu. Tapi, mobilku sudah banyak. Aku nggak bakal mengambil milik orang."Gladys tampak kebingungan. "Kalau begitu, kenapa kamu pakai mobil tadi ....""Sebagai produsen mobil, Bu Gladys seharusnya tahu mengendarai mobil mewah semata untuk pengalaman, sedangkan mobil murah untuk melatih kete