author-banner
Ar Ruzain
Ar Ruzain
Author

Novel-novel oleh Ar Ruzain

Autophile

Autophile

Ketika sepercik harap tak berani tuk disemaikan, lalu Allah hadirkan sebuah kejutan terindah yang tak pernah kau duga. Kamu akan paham maksudnya setelah membaca novel "Autophile" ini.
Baca
Chapter: Cinta Sejati Takkan Pernah Mati
Kau tahu apa itu cinta sejati? Bagaimana kamu mengartikan cinta sejati? Bagiku, cinta adalah sebuah benih abadi Yang takkan hilang disapu badai Takkan gugur diterpa hujan Takkan layu di tengah kemarau panjang Takkan pudar ditelan masa Takkan lekang oleh waktu Takkan mati walau dibunuh Sebab ia adalah abadi Datangnya dari sang Ilahi Sang Pemilik Cinta Sejati Tiga bulan berlalu, aku masih di sini menemani hari-harinya. Senyumnya telah kembali. Meski bukan sebagai dia yang dulu. Namun sebagai seorang yang baru. Seseorang yang lain, yang baru saja mengenalku, lagi. Entah bagaimana waktu mengatur segalanya. Semua seakan seperti sebuah perencanaan yang matang. Seseorang yang dulu sempat meminangku, namun hilang dan lupa akan segalanya. Namun kini, hadir sebagai sosok baru yang kembali memuatku jatuh pada pengharapan yang sama. Lalu apa lagi yang akan terjadi setelah ini? Bagiku, yang berlalu biarlah berlalu. Melihat bang Fajar sudah sembuh saja, itu sudah lebih baik bagiku. Te
Terakhir Diperbarui: 2023-02-08
Chapter: Bait-bait Semu
Jejak kenang membias pada cahaya kerinduanMeratap tajam pada senyap jalan suramPada dingin malam legamSajak-sajak indah yang dulu kini telah rapuhLekang oleh waktu, berakhir semuPada sang rembulan yang enggan menyapaAku titipkan secuil rindu pada ia yang terpujaSampaikan sebait harap yang masih tertata indahDalam doa-doa penuh harap pada Sang KuasaAku di sini, di bawah temaram bulanMasih meratap sendu pada rinduMenerawang angan dalam bayangMeski pada langkah yang tertatihAku masih di sini berteman dengan sepiDengan rasa yang masih tertata rapiTeruntuk dia yang terkasihAku tau semua percuma Sebab raga dan bayangmu sekarang hanyalah semuTanpa ada kata temu Hariku kembali seperti semula, seperti ketika aku belum mengenal sosok bang Fajar. Rutinitasku terus berlanjut, begitupun dengan bang Fajar. Aku kembali memfokuskan diri pada kuliahku yang terbengkalai. Semenjak kejadian beberapa minggu yang lalu, kemalangan yang menimpa banga Fajar, jujur saja aku sangat tidak fokus
Terakhir Diperbarui: 2021-08-29
Chapter: Aku Ikhlas
Tentang bagaimana akhirnya nantiAku hanya dapat belajar ikhlasDari apa-apa yang mungkin memang bukan untukkuAku akan belajar bersabarDari apa-apa yang aku inginkanAku hanya bisa berharapSemoga kelak akan ada jalanSebuah jalan yang indahYang akan datang di waktu yang tepatAku percayaSemua adalah skenario terbaik-Nya. Sudah seminggu berlalu, setelah Bang Fajar siuman dari masa kritisnya. Keadaannya sudah mulai pulih sekarang. Meskipun ingatannya belum dapat kembali seperti dulu, sebagaimana dia mengenal baik orang tuanya, adiknya, dan aku sebagai tunangannya yang hampir saja menjadi kekasih halalnya. Hari ini Bang Fajar sudah diperbolehkan pulang ke rumah. Dengan mobil yang disetir oleh Ayahnya, kami pulang menuju rumahnya Bang Fajar. Aku, Adik dan Ibunya bang Fajar, duduk di belakang. Sedangkan bang Fajar duduk di depan.Aku bersyukur, setidaknya abang Fajar baik-baik saja sekarang. Meskipun hatiku kini tak bisa dijelaskan, entah harus bahagia, ataukah kecewa sebab tak dapa
Terakhir Diperbarui: 2021-06-17
Chapter: Ada yang Hilang
Hari-hari berlalu tanpa senyummuAku kalut karena hilangmuAku hampa tanpa hadirmuKenapa kau hadir dan menawarkan hatiJika akhirnya kau menghilang tanpa mengabariAku melihat jasadmuTapi tidak dengan sapamuAku melihat jasadmuTapi tidak dengan senyum simpulmuAku rindu Seminggu berlalu, namun belum ada perubahan pada Bang Fajar. Belum ada tanda-tanda bahwa ia akan membuka mata, lalu menyapaku dengan nyata. Senyum itu terlihat begitu pucat. Kali ini aku benar-benar cemas akan kehilanganmu, Bang. Dan aku belum siap untuk itu. Meski kamu belumlah menjadi sosok pendamping halalku, namun di hatimu kali pertama aku terjatuh, Bang. Di matamu kali pertama aku berani menjatuhkan rasa. Dan aku belum siap mengubur rasa ini. Rasa yang baru saja tumbuh subur. Yaa Rabb, aku benar-benar berharap keajaiban dari-Mu Yaa Rabb. Izinkan dia kembali menjalankan hidupnya Yaa Rabb, izinkanlah aku tetap terjatuh di hatinya. Aku akan menjaganya semampuku Yaa Rabb. Aku tak akan berharap banyak Ya Rabb, a
Terakhir Diperbarui: 2021-06-17
Chapter: Jangan Uji Aku Melebihi Batas mampuku, Yaa Rabb.
Aku yang bersimpuhMemohon ampun-Mu yaa RabbAmpuni segala dosaku atas segala pengharapan iniMungkin ini teguran-MuAtas pengharapan yang tinggi kepada makhluk-MuMembuat-Mu cemburu yaa RabbAmpuni akuJika ini ujian-MuMaka aku ikhlasMaka aku akan bersabarAku percaya bahwa yang terbaik menurut-MuAkan datang di waktu yang tepat kelakJika bukan dia, mungkin seseorang yang lainYang cintanya kepada makhlukTidak mengalahkan cintanya kepada-Mu “Drrrrrrrttttt drrrrttt drrrrtttt”Terdengar suara alarm yang sebelumnya aku setel sudah menunjukkan pukul 03.00 WIB. Aku segera bangun dan mengambil wudhu untuk menunaikan sholat tahajud. “assalamualaikum warohmatullah”.“astaghfirullahal adzim alladzi laa ilaha illa anta, astaghfiruka wa atubu ilaih”“astaghfirullahal adzim alladzi laa ilaha illa anta, astaghfiruka wa atubu ilaih"“astaghfirullahal adzim alladzi laa ilaha illa anta, astaghfiruka wa atubu ilaih" “subhanallah wabihamdih”“subhanallah wabihamdih"“subhanallah wabihamdih" “la
Terakhir Diperbarui: 2021-05-15
Chapter: Senyummu
Aku pengagum senjaDari senja aku belajar tentang sebuah kepergian yang selalu meninggalkan kesan indahBegitu indah, hingga aku terpesonaRona jingga yang membuatku terpaku takjubBegitu damai, hingga buatku canduNamun kini,Ku temukan sebuah keindahan baru yang jauh lebih indahTak kalah indah dengan senjaSenyummuSama seperti senjaHadirnya membuat semesta takjubNamun menghilangnya mengundang gelapSama seperti senjaMenghilang dan mendatangkan malamSemoga senjaku dan senyummu takkan pudarMeski kadang badai berkecamuk menghantam tapianmuIzinkan kurawat lengkungan indah ituMerekahlah dengan indah, senja baruku pada senyummu.Tak terasa sudah tiga hari berlalu. Sejak malam itu aku dikejutkan dengan sebuah pengakuan yang membuatku merasa istimewa, dicintai oleh pangeran yang aku damba.Aku merasa seperti sedang bermimpi sangat indah. Hingga aku tak mau untuk bangun dan menghadapi kenyataan yang kadang bertolak belakang dengan mimpiku. Siapapun, tolong jangan bangunkan aku dari m
Terakhir Diperbarui: 2021-05-15
Anda juga akan menyukai
TOLONG, CINTAI AKU LAGI
TOLONG, CINTAI AKU LAGI
Romansa · Avaya0627
5.7K Dibaca
Istri Muda Tuan Sadis
Istri Muda Tuan Sadis
Romansa · Dama Mei
5.7K Dibaca
Calon Istri Tuan Muda
Calon Istri Tuan Muda
Romansa · Sarah Nurlatifah
5.7K Dibaca
Selamanya Kamu
Selamanya Kamu
Romansa · sairentogaaru
5.7K Dibaca
TOXIC RELATIONSHIP
TOXIC RELATIONSHIP
Romansa · Triyuki Boyasithe
5.7K Dibaca
LUKA
LUKA
Romansa · Kimrara
5.7K Dibaca
Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
DMCA.com Protection Status