Trapped By The Devil
Diandra
Angelia Rahee terjebak di tempat pelacuran berkedok yayasan amal bernama Black Diamond. Dikenal sebagai yayasan elite para politisi dan penggiat hiburan terkenal di Jakarta, nyatanya Black Diamond melakukan transaksi untuk pelacuran. Di sanalah Angelia Rahee bertemu Sean Ivano, drummer band HEXID yang digilai seluruh wanita.
Rangkaian peristiwa membawa Sean ingin memiliki Rahee seutuhnya. Sean tergila-gila dengan tubuh Rahee, penolakan Rahee, dan semua yang ada pada gadis itu. Akankah Sean menyadari bahwa dirinya bukan hanya menginginkan Rahee di ranjangnya saja, melainkan juga di hidupnya? Mungkinkah ini sebatas kontrak seks saja, ataukah mereka akan bersama dan berakhir bahagia?