Melahirkan Anak Untuk Pangeran
Liza Harmon
Anna, seorang gadis misterius ditemukan hampir mati membeku di tengah samudera. Ia diselamatkan oleh kapal pengangkut budak dan di jual ke Harem Istana Kerajaan Harlow. Di harem, ia menjadi selir kesayangan Pangeran Erwin. Dan orang-orang berharap ia dapat melahirkan pewaris bagi dinasti Harlow yang hampir punah.
Namun, setelah Anna mendapat ingatannya kembali, ternyata ia adalah titisan Dewi Eirene yang sengaja dikirim ke Istana untuk melakukan misi rahasia. Misi yang mengharuskannya menghancurkan kerajaan Harlow. Anna menjadi bimbang karena ia terlanjur mencintai Erwin.
"Dan bagaimana mungkin aku mengkhianati tangan yang melemparkan roti padaku saat aku hampir mati kelaparan. Lebih baik aku mati daripada mengkhianati orang yang selama ini selalu melindungiku." Kata Anna.
Kedatangannya menguak kutukan turun temurun dan dendam yang harus dibayar tuntas. Novel ini merupakan perpaduan antara kisah cinta sejati yang menyelamatkan nyawa, kekejaman pemimpin, sensualitas di harem istana, selir-selir yang memperebutkan cinta sang pangeran, perebutan tahta, pembalasan dendam yang tertahan selama 200 tahun, mitologi, dan sihir hitam. Dari kekasih cantik yang turun dari surga, tragedi yang disebabkan wajah tampan, hingga sekte pemuja iblis dan pemimpinnya yang abadi.
105.4K DibacaOn-hold