Revan tercengang. Dia lalu mengerti apa yang dimaksud oleh Surya dan tertawa terbahak-bahak.Setelah beberapa saat, Revan tiba-tiba berkata dengan mengancam, "Bocah, apa kamu tahu siapa yang duduk di sini? Dia adalah Leo Rustan, ketua dari Geng Harimau Hitam, jagoan Juwana dan sebuah sosok terkemuka. Menurutku, kamu benar-benar belum paham dengan situasinya.""Geng Harimau Hitam? Leo Rustan?" Surya dengan datar berkata, "Aku nggak pernah dengar."Seketika perkataannya membuat Revan marah. Amarahnya hampir meledak ketika suara Leo menyelanya."Dasar bocah sombong, ternyata kamu nggak tahu siapa aku. Tampaknya aku harus membuatmu paham."Melihat situasi ini, Linda pun buru-buru berkata, "Kak, tolong jangan sakiti kami. Kalian menginginkan uang dan kami bisa memberi kalian banyak uang, semuanya bisa kita bicarakan.""Semua hal yang kulakukan, apakah aku harus membicarakannya dengan kalian?" Leo berkata, "Apakah kalian merasa Konsorsium Pelita kalian hebat? Ini Juwana, tempat ini ada
Last Updated : 2024-01-09 Read more