Irma, wanita setengah baya yang merupakan ibu Saka. Dia tak bisa memejamkan matanya, meskipun malam sudah sangat larut. Sang Ibu merasakan gelisah dan hanya berpikir tentang salah satu puteranya. Saka.Kenapa perasaan seorang ibu menjadi sangat gelisah? Hal itu yang dirasakan Irma. Sejak tadi, dia belum mendengar suara sendok atau pun piring yang bergesar. Artinya, Saka belum makan dan belum bangun dari kapsul gamenya. Beberapa kali, Irma juga melihat keadaan dapur dan melihat apakah makanan sudah disentuh oleh Saka. Makanan masih utuh, Saka belum makan.Irma semakin khawatir. Setiap kali ke dapur, Irma selalu menghangatkan makanan. Biasanya, Saka akan istirahat dari game dan makan. Ada apa dengan puteranya? Irma sangat khawatir dan bahkan perasaannya tidak karuan.Irma melihat jam dinding, pukul 01.00 WIB. Tidak biasanya Saka belum keluar dari permainan. Dia selalu menuruti kata-kata Ibunya untuk keluar dari game, dan makan terlebih dahulu.Apa ada sesuatu yang terjadi?Tidak mungkin
Read more