Gendhis dan Nada memasuki sebuah gedung rumah sakit swasta di Jogja bersama Galen serta Edel. Hari ini mau tidak mau Nada harus membawa kedua anaknya untuk mendapatkan vaksin rutin influenza tahunan yang harus di ulang setiap satu tahun satu kali."Nad, kamu sudah daftar?""Sudah, Ma.""Sama Mamanya Shara kan imunisasinya Galen sama Edel?""Iyalah, Ma. Mau sama siapa lagi kalo nggak sama dokter Ayu."Gendhis hanya menganggukkan kepalanya dan kini mereka berjalan menuju ke lift yang membuat Nada mendengus ketika melihat gambar yang tertempel di lift tersebut."Nad, kamu kenapa begitu.""Eneg tau nggak, Ma kalo lihat gambar beginian di sini.""Kenapa?""Soal berat badan anak, tinggi badan anak, makanan gizi seimbang buat anak."Gendhis mengernyitkan keningnya. "Ya, kan memang harusnya gitu.""Gini ya, Ma. Setelah aku punya anak, semua pandangan aku itu berubah. Okay-lah yang punya a
Huling Na-update : 2022-10-20 Magbasa pa