Hampir semua jenis wanita pernah Deus pacari. Mulai dari yang feminin, tomboi, songong, lemah lembut, aneh, dan segala jenis lainnya. Tidak ada yang menarik bagi Deus. Maksudnya, Deus mengakui kalau wanita memang ciptaan Tuhan yang indah. Mereka beragam dan unik dengan caranya sendiri. Tapi selama ini, Deus tidak pernah benar-benar memuja atau menginginkan seseorang untuk menjadi pendampingnya.Semua yang dimilikinya saat ini rasanya sudah cukup, tidak perlu ditambah lagi dengan konsekuensi membangun rumah tangga, apalagi mendidik anak. Pekerjaan yang sangat ia nikmati dan memang sesuai passionnya, motto hidup bodo amat yang membuatnya dapat hidup nyaman tanpa merasa perlu perlu memikirkan soal anak-anak kelaparan di Afrika atau kekacauan dunia di luar sana, serta .. Sabit—sosok yang tanpa sadar telah menjadi bagian penting dalam hidup Thadeus Nenggala.Keduanya menghabiskan waktu bersama dengan cara yang sulit dibayangkan oleh orang-orang awam yang masih menganggap bahwa persahabatan
Last Updated : 2022-06-07 Read more