Hari ini aku kembali di sibukkan dengan jadwal kuliahku. Selesai berbenah aku pun siap berangkat pergi ke kampus. Tadi aku juga sudah menyempatkan diri menelpon Nadia, udah jadi kebiasaanku dari SMA dulu nebeng sama dia. Lagian dia juga gak keberatan kok, katanya sih gitu. Aku sampai di meja makan dan langsung saja ku dudukan tubuhku di salah satu bangku yang ada di sana. Aku tidak sendiri, ada Bi Inah dan juga dia di sini. Semangat ku jadi turun drastis begitu tak sengaja bertatap wajah dengannya. Mulutnya terbuka cepat, dia seperti ingin menyampaikan sesuatu, tapi di urungkan karena aku langsung memalingkan wajah darinya. Semenjak kejadian aku melihat HP nya, seperti benteng tinggi yang menghalangi aku dan dia. Jelas ini salahnya. Siang itu setelah aku melihat isi chatnya dia jadi marah-marah padaku. Dia bilang itu privasinya, jadi aku tidak berhak menyentuh ataupun melihatnya. Jelas saja ku bantah pertanyaannya yang menuduhku. "Itu salahmu, kalau itu privasi kenapa tid
Terakhir Diperbarui : 2022-04-09 Baca selengkapnya