“Ini benar-benar sedikit di luar kendali. Kita hanya dapat berharap cucuku itu baik-baik saja.” Setelah mendengar semuanya, hati ibu Lin Qixuan menjadi tidak tenang. Cucu pertamanya yang bahkan belum dia dapat melihat dalam bahaya sekarang, dia juga tidak dapat melakukan apapun karena jarak di antara tempat mereka yang jauh. Hati Lin Qixuan lebih hancur daripada suami ataupun orang tuanya, dia untuk pertama kalinya merasa dirinya tidak berguna. Long Xia melihat situasi keluarganya yang semuanya sedih tidak tahu ingin bicara apa, apalagi mereka membicarakan tentang kakak laki-lakinya yang telah jauh dari mereka semenjak kakaknya itu lahir. Suasana menjadi sedikit tegang dalam ruangan karena mereka jatuh dalam pikiran masing-masing, setelah ayah Lin Qixuan tenang barulah dia menatap Long Xia dan menanyakan alasan cucunya itu datang kesini.“Astagah, aku hampir lupa. Kakek, diluar sekarang sangat gawat, pagoda bintang tiba-tiba bergetar dan seluruh orang yang ada di pagoda dipaksa untuk
Last Updated : 2022-08-30 Read more