Pintu kembali terbuka dan Bree tiba-tiba merebut rokokku, mematikannya di batu andesit, mengangkat tubuhku ke kamarnya, menutup pintunya, lalu berteriak, "MAAFKAN AKU, THOMAS!" Aku menoleh ke luar, pada Victor dan Jake yang memelotot dengan takjub ke arah kami. "Turunkan aku. Bisakah mereka mendengarmu?" "Aku berteriak. Jadi, ya, mereka mungkin mendengarku. Dan, mereka juga bisa melihatmu." "Turunkan aku!" tuntutku. "Maafkan aku dulu. Dan aku akan menurunkanmu." Aku mendorong bahunya dan menendang-nendang untuk mencapai tanah, tapi Bree bergerak seperti sedang menari untuk menyeimbangkan tubuhnya. Pelukannya semakin erat. Akhirnya aku tertawa. "Bree, Ya Tuhan, turunkan aku! Terakhir kali aku merengek, Apollo 11 baru saja mendarat di bulan." "Berdasarkan keahlianku dalam membaca penanggalan, misi itu baru terjadi empat puluh delapan tahun yan
Last Updated : 2021-09-22 Read more