All Chapters of Gairah Berkuasa : Mempelai Wanita Tuan Tremont yang Berharga: Chapter 621 - Chapter 630

1901 Chapters

Bab 622 Antara Dua Pilihan Yang Sulit

Dokter merenungkannya sejenak. “Apa yang bisa aku lakukan pada tahap ini adalah membuat daftar semua kemungkinan komplikasi yang mungkin terjadi. Jika kau ingin mempertahankan bayi ini hingga lahir, itu tidak sepenuhnya mustahil. Namun, pemeriksaan fisik wajib dilakukan setelah kandungan Nyonya Tremont berumur empat bulan. Nyonya Tremont juga sangat disarankan untuk beristirahat sebanyak mungkin dan menghindari melelahkan dirinya sendiri. Jika kau memutuskan untuk melanjutkan kehamilan, kami harus memantau perkembangannya dengan teliti untuk mengurangi komplikasi. Anak itu kemungkinan besar akan lahir prematur, tetapi tingkat kelangsungan hidupnya relatif tinggi.” Dia berhenti sejenak sebelum melanjutkan, “Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa rahim Nyonya Tremont sudah pulih. Oleh karena itu, ada alasan untuk kita menjadi sedikit optimis. Namun, apa yang kami lakukan, kedepannya, akan bergantung pada kalian berdua.”Begitu Arianne mendengar ada kemungkinan bayi itu bisa bertahan hidup
last updateLast Updated : 2021-02-28
Read more

Bab 623 Wanita Hamil Terkenal Mudah Marah

Arianne mengangguk. Dia meninggalkan dapur dan pergi ke ruang tamu. Pada saat yang sama, Nenek Wynn kembali dengan tas berisi pakaian bayi dan barang-barang kebutuhan wanita hamil.“Oy, Arianne! Kesini dan lihatlah. Lihat apakah aku melupakan sesuatu yang mungkin kau butuhkan. Aku pernah membantu mempersiapkan semua hal ini untuk bibimu ketika dia sedang hamil jadi kau bisa mempercayai aku dalam hal ini,” katanya. “Lihat ini? Tunggu saja, ini akan berguna. Lihat pakaian bayi yang aku pilih, semuanya terbuat dari bahan premium.”Sebelumnya, Arianne hanya mengenal neneknya sebagai pengganggu yang tak pernah memberikan rasa kekeluargaan atau kehangatan padanya. Namun, kali ini, neneknya hampir membuatnya mengeluarkan air mata.“Nenek… kau… kau benar-benar yakin aku punya kesempatan untuk menjadi seorang ibu?” Dia bertanya dengan lembut.Neneknya ragu-ragu sejenak. “Yah, aku telah mendengar sedikit demi sedikit tentang apa yang terjadi. Tubuhmu bukanlah yang terkuat. Namun, jika kau
last updateLast Updated : 2021-02-28
Read more

Bab 624 Gadis Di Kota Baru Yang Asing

Mark Tremont menutup pintu, dan suasana menjadi hening beberapa saat.Dia lalu berkata, “Aku sudah bertanya; dokter tidak dapat memastikan bahwa kau akan bisa selamat dalam proses kehamilan dan melahirkan nanti. Komplikasi bisa saja terjadi, dan aku tak mau itu terjadi padamu. Bagiku, kau lebih penting dari apapun, apa kau mengerti? Baiklah, aku akui bahwa aku banyak melakukan hal kejam padamu dimasa lalu, tetapi dengarkan aku - bahkan jika benar bahwa kau tidak akan pernah bisa menjadi seorang ibu, tidak ada wanita di luar sana yang akan menggantikanmu, apalagi memberikan aku anak. Jadi tolong, jangan katakan itu. Perhatian aku satu-satunya adalah kau; dan itu akan selalu begitu. Karena itu, aku akan menyerah pada bayi ini jika itu demi keselamatanmu.”Namun, Arianne telah teguh pada pendiriannya sehingga tidak ada yang bisa merubah pikirannya. “Dokter bilang tingkat komplikasinya tidak seratus persen, kan? Dia tidak mengatakan kalau anak ini adalah petaka!” balasnya, nadanya tegas.
last updateLast Updated : 2021-02-28
Read more

Bab 625 Satu Lagi Kerabat Yang Gila Harta

Tanya menjawab, “Anggap saja pekerjaannya sudah ku ambil; Akulah yang mengurus rumahku dan kafe Arianne untuk tetap bersih setiap hari, jadi kau bisa mengandalkanku!”Beberapa saat kemudian, setelah mendengar bahwa Tanya telah datang, Arianne meneleponnya, Tanya lalu melaporkan segala sesuatu mulai dari pekerjaan barunya hingga tempat tinggal barunya, “Jadi begitu, Ari, tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Aku baru saja mendapat pekerjaan sebagai petugas kebersihan di perusahaan Eric dan akan tinggal di tempatnya sampai aku menemukan kamar atau rumah untukku sendiri, jadi ya. Kau fokus dalam mengasuh bayi itu dan jangan mengkhawatirkan aku, oke?… Oh! Jika ada waktu yang tepat, kuharap kita bisa bertemu!”Arianne tidak tahu apakah itu mungkin; karena betapa ketatnya peraturan untuk tinggal di rumah Mark - dia bahkan dilarang berjalan-jalan keluar rumah. Akibatnya, tidak ada yang datang menemuinya di rumah.“Er, tentang itu… Mari kita fokus pada pekerjaan barumu saja sekarang. Kita sel
last updateLast Updated : 2021-02-28
Read more

Bab 626 Lalu Apa Jika Kau Memiliki Banyak Uang?

Ketika Arianne mendengar makna terselubung di balik kata-kata Zoey, dia semakin mencemooh. Dia hanya ingin mengambil kembali wanita tua itu sehingga dia bisa mendapatkan uang darinya. Dia bukan orang idiot. Dia menarik tangannya tanpa ekspresi, “Ibuku telah menghubungiku. Aku tahu persis dimana dia. Aku memang punya keluarga sendiri, jadi kau tidak perlu mengkhawatirkan hal itu. Aku takut Nenek tidak akan mau pulang bersamamu. kau bisa bertanya padanya jika kau tidak percaya padaku.”Zoey tahu bahwa Arianne tidak mudah dihadapi, jadi dia tidak punya pilihan selain mencoba dan membujuk wanita tua itu, “Bu, kau tidak boleh membiarkan Arianne membenciku seperti ini. Terlepas dari hal-hal yang telah aku lakukan, aku tetap putrimu. Pulang lah denganku… ”Wanita tua itu kesal, “Berhentilah mengubah nadamu setiap saat. Aku sudah tua. Aku tidak punya tenaga untuk mengurus ini. Aku tidak akan kembali. Aku menikmati hari-hari aku di kediaman Tremont. Mengapa aku harus kembali ke orang yang tid
last updateLast Updated : 2021-03-01
Read more

Bab 627 Melakukan Pekerjaan Rumah Tangga Sebagai Ganti Uang Sewa

Henry menundukkan kepalanya. Mark langsung naik ke atas dengan berjalan berjingkat karena takut dia akan membangun kan Arianne.Dia masuk ke kamar dan menuju ke tempat tidur untuk memeriksanya. Setelah memastikan bahwa dia tertidur lelap, dia mengganti pakaiannya dan pergi ke ruang kerja.…Malam itu, Tanya menunggu Eric pulang kerja sebelum mengikutinya pulang.Eric selalu hidup sendiri, jadi dia mendahului Tanya, “Rumahku cukup berantakan, dan aku biasanya di kantor. Kadang aku tidak pulang, jadi hanya dibersihkan oleh pekerja sementara seminggu sekali.”Tanya menepuk dadanya, “Jangan khawatir. Serahkan rumah itu padaku mulai sekarang. Aku akan memastikan itu akan rapi dan bersih! Kau tidak perlu lagi membuang-buang uang untuk membayar pekerja sementara!”Eric tersenyum, “Bukan itu yang aku maksud..., maksudku, tolong jangan kaget saat melihatnya nanti.”Tanya tersenyum padanya dan menunjukkan gigi taringnya yang lucu, “Tidak, aku tidak akan! Ngomong-ngomong, aku akan membayarm
last updateLast Updated : 2021-03-01
Read more

Bab 628 Sebuah Makanan Pembuka

Saat Eric akan menelepon dan bertanya, dia mendengar ketukan di pintu. Eric membukanya dan terkejut. Tanya membawa tas berisi bahan makanan, dari ujung kepala sampai ujung kakinya basah. Namun dia tetap tersenyum, “Maafkan aku. Aku salah belok jadi aku pulang sedikit terlambat. Di luar sedang hujan…”Eric mengambil tas belanjaan darinya, “Pergi dan ganti pakaian. aku akan mencuci sayurannya.” Tanya bersin, “O-oke, aku akan kembali secepat mungkin.”Tanya muncul dengan sudah berganti baju, sebelum Eric bisa mengeluarkan sayuran dari tas belanjaan, “Aku akan melakukannya. kau duduk saja. Makan malam akan segera siap. ”Optimismenya tampak menular. Eric belum pernah bertemu dengan gadis sekuat itu, “Kenapa kau tidak menelponku saat kau tersesat dan kehujanan. Aku bisa saja menjemputmu. Satu hal lagi. Toko bahan makanan itu cukup jauh, bukan? Apa kau tidak tahu cara memanggil taksi?”Tanya sedang fokus memilih sayuran, “Aku takut kau akan mengira aku ini bodoh. Lagipula itu tidak ter
last updateLast Updated : 2021-03-01
Read more

Bab 629 Di Usit Ke Kamar Tamu

Malam semakin larut. Tiffany tidak ingin bermain-main dengannya lagi. Dia kembali ke kamar tidur dan langsung tertidur setelah kepalanya menyentuh bantal. Perut kenyang dan tidur nyenyak setelah seharian bekerja seharian adalah sebuah kebahagiaan terbesar.Jackson, bertekad untuk tidak memberinya ketenangan. “Ada satu hal lagi yang harus dilakukan.”Tiffany hampir tidak sabar lagi. “Orang seharusnya harus benar-benar rileks saat mencoba untuk hamil, bukan? aku kelelahan setiap hari. Bahkan jika aku hamil, itu tidak akan bagus untuk anakku. Aku hanya ingin tidur! Jagalah sikapmu!”Bagaimana mungkin Jackson bisa bersikap baik? Jackson terus berusaha membujuknya. “Jangan seperti ini… Aku sudah berhenti merokok dan alkohol, dan sekarang, kau menyuruhku untuk menahan diriku? aku tidak bisa melakukannya. Jika kau lelah, kau dapat berhenti bekerja lembur mulai besok, dan bersiap untuk kehamilanmu. Kau selalu bisa mengunjungi Arianne atau Tanya saat kau punya waktu. Dengan begitu, kau bisa
last updateLast Updated : 2021-03-01
Read more

Bab 630 Terbatas dan Bosan

Arianne terjebak di rumah selama beberapa hari terakhir. Dia merasa seolah-olah dia akan menjadi gila karena bosan. Sekarang setelah Tiffany dan Tanya ada di sini, dia jauh lebih senang.Tiffany membawakan dua jenis makanan - asam dan pedas. “Ari, kau lebih cenderung ke makanan asam atau pedas? Menurut cerita para orangtua, jika seorang ibu hamil sangat menyukai makanan asam, bayinya akan menjadi laki-laki. Jika ibu hamil menginginkan makanan pedas, bayinya adalah perempuan.”Arianne menggelengkan kepalanya. “Aku tidak mau makan apa pun. Aku merasa mual akhir-akhir ini, dan nafsu makanku menurun. Aku hampir tidak makan. Aku harus melakukan check-up setiap setengah bulan, dan itulah satu-satunya waktu dimana aku keluar rumah. Aku akan mati karena bosan, tetapi aku terlalu takut untuk keluar. Setiap kali aku berpikir tentang dikurung di rumah sampai bayi lahir, aku merasa kosong.”Nenek Wynn menimpalinya, “Kau harus menanggungnya demi anak kau. Melahirkan adalah beban seorang ibu. Mer
last updateLast Updated : 2021-03-01
Read more

Bab 631 Pergi Berbelanja

Tiffany akhirnya memperhatikan seseorang di tangga dengan ekspresi murung di wajahnya. Bagaimana dia bisa lupa bahwa ini adalah akhir pekan?! Mark biasanya ada di rumah selama akhir pekan. Dia meredam rasa malu yang dia rasakan dan tanpa segan mendelik. "Aku mengatakan yang sebenarnya. Aku senang dia mendengarku!"Mark tidak mendebatnya. Dia melangkah maju dan menyentuh dahi Arianne. “Ingatlah untuk mengenakan pakaian lebih tebal. Jangan sampai sakit. Aku akan mengantarmu ke pemeriksaan kandungan dua hari lagi."Arianne tidak terbiasa dengan Mark mengkhawatirkannya. Dia menundukkan kepalanya dengan canggung. “Mm…”Tiffany mengangkat pergelangan tangannya untuk memeriksa waktu di jam tangannya. “Aku harus pergi, Ari. Aku berjanji untuk berbelanja dengan seorang rekan kerja. Ada yang ingin kau titip? Aku bisa membawakannya."Arianne menggelengkan kepalanya. "Tidak ada. Kau pergi duluan saja."Tiffany terkekeh saat dia bercanda dan berbicara dengan bayi di dalam perut Arianne. “Sampai jum
last updateLast Updated : 2021-03-01
Read more
PREV
1
...
6162636465
...
191
DMCA.com Protection Status