"Sudah, kamu kerja aja di perusahaan Om. Perusahaan itu akan Om alihkan untukmu," kata Om Seno serius. Uhuuk !! Balik aku yang tersedak. Terkejut mendengar Om Seno mengatakan yang mimpi pun aku tak berani. Ibu juga tak kalah kaget, lalu menoleh Om Seno. "Seno, jangan becanda kamu!" ucap Ibu heran. "Aku serius, Mbak! Rencana perusahaan memang ingin aku beri sama Ayu untuk di urus. Aku sudah tua nggak selamanya berkutat disana terus, aku ingin lebih cepat pensiun," jawab Om Seno dengan nada lelah. "Tapi, Om kan punya Widya! Kenapa nggak Om suruh aja dia, secara dia lebih berhak karena anak Om," kataku menolak halus. Terdengar berat napas yang di keluarkan Om Seno, ekspresi wajahnya sulit dimengerti. Om Seno menghentikan makan dan melamun. Ibu dan aku bingung kenapa Om Seno jadi sedih. Ibu lalu menepuk pundak Om Seno. "Seno, ada apa? Sepertinya kamu menyimpan beban, apa mau cerita sama Mbak?" "Mbak, kalo aku cerita kalian nggak akan percaya. Kalian bisa lihat sendiri nanti, aku h
Paginya, karena keasyikan tadi malam aku bangun kesiangan sampai lupa kalo hari ini aku mulai bekerja. Gegas aku mandi dan sholat, tanpa sarapan buru-buru berangkat. Pamit pada Ibu yang cuma melongo melihatku. Aduh, sepuluh menit lagi udah jam enam. Gimana, nih angkot juga blom lewat. Gawat kalo Pak Adit sampai marah, ku lirik kartu alamat di tangan. Kalo naik angkot bisa sampai setengah jam. Lebih bagus aku naik taksi saja, biar mahal tapi cepat sampai. Akhirnya ada taksi yang lewat, aku segera menyetop dan naik. Setelah menyebutkan alamat, taksi melaju kencang. Ya aku memang meminta cepat agar Pak Adit tidak kecewa. Bagaimanapun ini hari pertamaku bekerja. Taksi berhenti disebuah rumah mewah bergaya artistik. Begitu satpam berdiri di gerbang, aku menjelaskan dengan memberi kartu alamat. Lalu pintu terbuka dan diantar satpam sampai ke depan pintu rumah. Aku mengetuk pintu dan tralala yang membuka bos sendiri. Sedikit kaget dan tercenung, melihat Pak Adit berdiri di depanku masih
Di pasar, aku membeli berbagai kebutuhan dapur. Mulai dari sayur, ikan, daging, bumbu dapur dan rempah-rempah. Terakhir mampir ke supermarket membeli gula, minyak, susu, teh, dan lainnya. Semua total belanjaan aku tulis di kertas, agar jika Pak Adit tanya aku bisa menunjukkan buktinya. Sisa tinggal seratus ribu untuk ongkos pulang balik. Sampai di rumah, dibantu satpam aku membawa barang belanjaan ke dapur. "Pak, terima kasih udah bantu saya!" "Sama-sama, Neng!" jawabnya tersenyum. "Pak, saya mau tanya! Kok rumah ini sepi sekali, kemana orang tua dan pembantu Pak Adit?" tanyaku ingin tau. Satpam tertawa. "Pak Adit memang tinggal sendiri, Neng! Orang tuanya di luar negeri, jarang datang kemari kalo nggak ada urusan." "Oh, begitu ya, Pak! Lalu untuk urusan makan dan rumah siapa yang mengerjakan kalo nggak ada pembantu?" tanyaku lagi, ini lebih aneh bagaimana Pak Adit bisa hidup sendiri. "Ehm, sebenarnya Pak Adit nggak suka pakai pembantu. Dulu ada kejadian pembantu suka diam-diam
"Kamu siapa melarangku, hah? Aku ini calon istri Pak Adit jadi aku bebas mau masuk dan kamu anak baru pasti nggak mengenalku," ucapnya sombong dan berkacak pinggang. Calon istri? Baiklah, kalo memang dia calon istri Pak Adit aku tak boleh melarang, bisa-bisa Pak Adit akan marah padaku. Dengan tersenyum aku lalu membuka pintu kantor dan mempersilahkan masuk. Wanita itu menyeringai dan melengos masuk. Terlihat dia duduk di kursi Pak Adit lalu mengibaskan tangannya agar aku pergi. Aku pun menutup pintu kembali dan duduk di tempat semula. Tak lama Pak Adit muncul, saat melihatku yang duduk menunggu senyumnya mengembang. "Sudah lama?" tanyanya. Aku pun bangun dan berdiri. "Baru aja tiba, Pak!" jawabku gugup lalu menyerahkan rantang nasi pada Pak Adit. "Ayo masuk, saya mau makan!" katanya menyuruhku masuk. "Tapi, Pak __" "Sudah, temani saya makan di dalam," potong Pak Adit sebelum aku selesai bicara. "Di dalam ada calon istri Pak Adit, saya nggak enak masuk dan mengganggu," kataku e
"Ayu, Yu ...!" Bahu yang terguncang membuatku tersentak bangun. Aku pun membuka mata lalu terkejut, saat Pak Adit sudah berdiri di depanku. Tapi, yang membuat lebih kaget aku sudah berada di atas kasur. Loh, bukankah aku tidur di atas sajadah kok bisa berpindah di kasur. Di tengah kebingungan, suara Pak Adit menyadarkan. "Ayu, apa kamu sudah sadar!" sindir Pak Adit. Seketika aku menatap Pak Adit, malu. Ya seharusnya aku segera menyahut panggilannya tadi, ini malah bingung sendiri. Kemudian aku menurunkan kaki dan duduk di tepi kasur. "Maaf, Pak! Saya ketiduran, apa ada yang perlu saya lakukan?" tanyaku sigap. "Sudah sore, kita pulang aja!" kata Pak Adit kecewa. Astaga! Sudah sore, berarti aku kelamaan tidur tapi kenapa Pak Adit tidak membangunkan aku? Melihat ekspresi Pak Adit yang masih cemberut membuatku ingin tertawa tapi mencoba tahan. "Maaf, Pak! Lain kali saya nggak tidur lagi, jujur saya capek karena baru hari pertama kerja. Mohon Pak Adit maklumi," ujarku menyatukan tan
"Suka, suka Pak! Saya senang Pak Adit jadi imam, apalagi imam rumah tangga," gurauku. Pak Adit mendelik. Oops, aku segera menutup mulut setelah mengatakan tadi. Aduh, mulut ini kenapa tak dijaga. Lihat, Pak Adit sampai ingin menelanku. "Maaf, Pak!" "Sudah, kita sholat dulu!" katanya lalu mengambil posisi imam dan melafazkan iqomat. Kami pun sholat dengan khusyuk dan tak lupa diakhir doa aku memohon pada Yang Kuasa pendamping hidup yang akan menyayangi dan menerima diriku apa adanya. Masak makan malam pun dimulai, sementara Pak Adit bersantai di ruang tengah. Jadi, jika masakan sudah selesai bisa langsung tau. Hanya butuh satu jam saja masakan selesai, Pak Adit segera bangkit dan duduk di meja makan. Seperti biasa Pak Adit mengajak makan bersama. Aku makan dengan menunduk, tak berani menatap Pak Adit takut jika terpesona aku jadi bengong lagi. Pak Adit pun tidak bicara, beliau sangat menikmati makannya. Selesai makan baru bicara. "Ayu, Minggu depan saya akan datang menghadiri pest
Usai mendengarkan cerita Pak Adit, aku melirik pergelangan tepatnya di jam tangan. Sudah malam bagaimana aku pulangnya, angkot pasti sudah sepi. "Pak, udah malam! Saya pulang dulu ya," kataku sambil beranjak bangun. "Tunggu, biar diantar Pak Budi!" ujar Pak Adit mencegah. "Nggak usah, Pak! Lagian Pak Budi juga udah pulang, biar saya naik angkot aja," jawabku menolak. "Angkot nggak ada lagi yang lewat, sudah sepi kalo terjadi apa-apa gimana? Saya nggak mau disalahkan, sudah biar saya aja yang antar," ucap Pak Adit sambil masuk mengambil jaket dan kunci mobil. Aku pun menurut lalu bersiap mengganti baju dan membawa daster untuk dicuci di rumah baru dikembalikan. Terdengar suara mobil sudah di depan rumah, gegas aku keluar dan masuk ke mobil. Pak Adit melongo melihatku. "Kenapa bajunya ditukar lagi? Kan itu sudah kotor, kenapa nggak pake daster?" "Pak, saya malu pulang kerja pake daster kalo dilihat orang nggak enak. Jadi, saya tukar lagi, nggak apa-apa kan? Nanti setelah dasterny
Aku membalas senyumannya dan masuk lift turun. Di lantai dasar lift berhenti dan pintu terbuka, aku kaget di hadapanku sudah berdiri Marissa wanita sombong itu. Tanpa menghiraukannya aku berlalu tapi tanganku dicekal. "Hei, tunggu!" Langkahku berhenti dan menoleh. "Ada apa?" "Ngapain kamu kesini lagi, hah? Mau godain calon suamiku lagi, dasar wanita gatel," ejeknya sambil menatapku tajam. "Bukan urusan kamu, lagian kamu juga ngapain kesini?" "Suka-suka hatiku dong, apa aku salah melihat calon suamiku sendiri," ujarnya sinis. "Apa, calon suami? Pak Adit aja nggak mengakui, mimpi kamu," sindirku sengaja memanas-manasi lalu melanjutkan langkah. Sudahlah, lebih baik aku pergi saja. Pak Adit pasti menungguku dan bakal marah kalo aku sampai telat. Dari belakang aku masih mendengar gerutunya "Awas kamu, kita lihat aja nanti!" Untunglah di butik tidak terlalu ramai orang, aku memilih yang pas di badan dan cocok dengan selera Pak Adit. Karyawan butik segera membungkus pesanan dan aku
Aku tersenyum mencoba bersikap ramah. "Tante Fitri, ada apa pagi-pagi kesini?" tanyaku. "Halah, nggak usah pura-pura kamu Ayu! Kamu pasti sudah merayu suamiku agar memberikan perusahaan ini padamu kan!" kata Tante Fitri dengan keras. Tanpa tendealing, Tante Fitri langsung mengamuk. Aku yang merasa malu dilihat banyak orang pun mengajak Tante masuk ke kantor untuk berbicara baik-baik. "Tante, bisa kita bicara di kantor? Agar nggak mengganggu yang lain bekerja," ajak ku sambil melangkah. Akan tetapi, langkahku di cekal. "Kenapa? Kamu malu kalo yang lain tau bahwa sebenarnya kamu orang miskin yang sudah merayu suami orang, hah!" hardiknya. Mendengar suara Tante Fitri mulai banyak pasang mata yang melihatnya. Aku bukannya malu terhadap diriku tapi malu dengan kelakuan Tante Fitri. Bisa saja aku memanggil satpam untuk menyeretnya keluar tapi selama masih berhubungan dengan Om Seno, aku pun harus sabar. Setidaknya menjaga image baik Om Seno didepan orang. "Terserah Tante mau bilang ap
"Diam kamu! Marissa bukan anakku, apa kamu pikir aku akan menyerahkan perusahaan pada kalian yang hanya gila harta dan suka menghamburkan uang. Dan kamu Fitri, sebenarnya apa yang kamu lakukan selama ini di perusahaan?" selidik Om Seno marah. "Apa maksud Papa?" tanya Tante Fitri heran sekaligus terkejut. Wajahnya seperti ketakutan. Kami semua memandang pertengkaran Om Seno dan istrinya. Karena malu jadi tontonan, akhirnya Om Seno pamit pada kami. "Maaf semuanya, saya pulang duluan ya!" Dengan gusar Om Seno melangkah pergi sambil mendorong paksa Marissa dan Tante Fitri naik mobil. Ibu cuma menggeleng kasihan melihatnya. Sedangkan orang tua Mas Adit ikut heran, aku menowel tangan Mas Adit agar membawa orang tuanya pulang. Mas Adit mengerti lalu mengajak Om dan Tante pergi. Kami berjalan bersama menuju parkir, setelah para tetua masuk mobil tinggal aku dan Mas Adit di luar. Kekasih hatiku itu menggenggam erat tanganku. "Ayu, nanti sampai rumah telepon Mas ya, Yang! Kamu masih ingatk
"Ayu, walaupun begitu kami nggak akan melarang karena demi kebahagiaan Adit kami hanya bisa mendukung dan mendoakannya. Kami nggak akan mengganggu hubungan kalian lagi dan merestuinya. Bukankah begitu, Pa?" tanya Tante Ria pada suaminya. "Benar, apa yang diucapkan istri saya. Sebenarnya kami ingin menguji sampai mana kesetiaan kalian dalam hubungan ini. Kami juga ingin mencari menantu yang mencintai Adit tulus tanpa status dan embel kekayaan. Sekarang kami bisa melihat bahwa kamulah calon menantu yang tepat untuk Adit." Om Ridho akhirnya buka suara. Aku berjalan mendekati keduanya dan membantu agar mereka bangun. "Om dan Tante, Ayu sudah maafkan kalian! Ayu juga minta maaf kalo masih ada kekurangan!" "Nggak Ayu, kamu sudah sempurna! Adit sudah menjelaskan pada kami bahwa kamu sosok istri yang diinginkannya. Tante mohon beri Adit kesempatan ya! Besok, kami akan balik keluar negeri. Tolong jaga Adit untuk kami," pinta Tante Ria memohon. Karena terharu aku refleks memeluk Tante Ria.
"Ayu! Tunggu!" panggil Pak Adit. Kami bertiga berhenti melangkah dan menoleh kebelakang. Terlihat Pak Adit mengejar sampai tersengal-sengal. Begitu sudah mendekat beliau berhenti, aku menunggu apa yang akan dikatakannya. "Ayu, maafkanlah orang tua saya atas perbuatannya. Sungguh saya nggak mengira mereka akan melakukan hal memalukan itu," ucap Pak Adit sedih. Aku masih diam, memberi kesempatan Pak Adit untuk mendengar penjelasannya. Sengaja ingin berlama-lama menatap wajahnya. Bagaimanapun aku juga merindukannya. Tiba-tiba tanpa aku duga, Pak Adit berlutut. Matanya berembun menatap dalam padaku. Aku dan Ibu juga mister Nicholas menjadi terkejut, tak menyangka Bos besar seperti Pak Adit mau berlutut di depanku hanya ingin permintaan maaf dariku. "Pak Adit bangun! Jangan begini, nggak enak dilihat orang," kataku akan berniat membuatnya bangun tapi Pak Adit tak bergeming. "Nggak, Ayu! Sebelum kamu memaafkan orang tua saya, maka saya akan terus berlutut," kata Pak Adit menyedihkan.
Mencari keberadaan Om Seno dan keluarganya. Saat ada yang mengangkat tangan, aku segera menoleh. "Sini, Ayu!" panggil Om Seno. Semua mata memandang ke arahku saat mendengar Om Seno memanggil. Marissa dan Tante Fitri cemberut tak senang. Sedangkan Pak Adit sampai tak berkedip, Tante Ria dan suaminya melongo. Aku dan Ibu berjalan dengan anggun menuju meja dimana dua keluarga saling bertemu itu. Hingga tiba, Om Seno bangun lalu memperkenalkan diriku pada calon besan. "Pak Ridho dan Bu Ria, kenalkan ini keponakan saya dan Ibunya," ucap Om Seno menunjuk. Kulihat Tante Ria dan suaminya menganga tak percaya. Aku tersenyum mengangguk dan membatin, ini belum seberapa Tante Ria. Nanti kalian akan lebih terkejut lagi. "Jadi, Ayu keponakan anda ternyata Pak Broto?" tanya Tante Ria masih tak percaya. "Benar, saya dan Ibunya sudah lama berpisah jadi baru ini bertemu. Bagaimana, cantik kan keponakan saya!" puji Om Seno sengaja membuat Marissa cemburu. "Papa apa-apaan sih! Sudah tentu cantik a
Sudah beberapa hari sejak diriku menggantikan posisi Om Seno, sejak itu pula kesibukanku menjadi direksi. Aku mencoba untuk berbaur dan mengenal semua staf dan karyawan. Sejauh ini mereka menghormati diriku selaku Bos grup Atmajaya. Om Seno masih malang melintang di perusahaan untuk membantuku sampai aku bisa mandiri. Bahkan aku masih mempersilahkan Om Seno duduk di kursi kebesarannya dan aku duduk di hadapannya. Awalnya Om Seno menolak tapi aku minta hanya sampai aku bisa berdikari. Seperti hari ini, aku dan Om Seno asyik mempelajari tentang kerjasama dengan perusahaan lain. Tiba-tiba aku teringat proyek dengan perusahaan asing itu. "Om, gimana proyek dengan perusahaan asing itu? Apa mau kita saja yang mengerjakan?" tanyaku. "Kemarin Pak Adit nggak jadi ambil kah?" Aku menggeleng tak tau. "Kemarin Pak Adit bilang proyek itu diserahkan pada Om aja. Tapi entah sekarang gimana, Ayu kurang tau." "Kalo gitu, Om telepon dulu!" ucap Om Seno lalu mengambil ponsel dan menelepon. Aku me
Malamnya, aku mengajak Ibu untuk menghadiri pesta perusahaan. Itu juga permintaan Om Seno, dengan memakai gamis pemberian Om Seno dulu Ibu terlihat anggun. Om Seno datang menjemput kami lalu bersama-bersama hadir ke pesta. Sampai disana sudah banyak yang datang. Memakai baju ala-ala ke pesta semua terlihat gembira. Begitu kami memasuki aula, semua menyambut hormat dan kami duduk di kursi utama. Acara dimulai, sebelum Om Seno memberi kata sambutan menyingkir kebelakang untuk menelepon. Tak lama terlihat hadir banyak pria yang memakai jaket. Dari perawakannya aku tau mereka polisi yang menyamar agar tak terjadi kegaduhan dan pelaku kabur. Beberapa polisi terlihat berbaur agar tak kentara dengan pura-pura ikut menikmati pesta ini. Aku celingukan mencari para pelaku, syukurlah akhirnya mereka datang semua. Acara pun dimulai, Om Seno naik ke panggung dan memberi kata sambutan. "Terima kasih pada kalian yang sudah mau hadir, malam ini saya akan umumkan siapa aja dari para pegawai dan ka
Hari ini mulailah dijalankan rencana. Sejak kedatangan Om Seno ke rumah malam itu, kami menyusun sebuah rencana untuk menangkap semua dalang kejahatan di perusahaan. Om Seno mengatakan agar saat menangkap tersangka, Tante Fitri jangan sampai ditangkap dulu. Nanti ada bagian sendiri buatnya, karena Om Seno masih ingin mengungkap siapa lelaki preman yang sudah diberinya uang itu. Yang paling penting perusahaan bisa distabilkan dan dibenahi dulu. Aku berangkat ke kantor seperti biasa, Om Seno yang menjemput. Setibanya di perusahaan sudah banyak para staf dan karyawan yang berdatangan. Pukul sembilan pagi, Om Seno kembali mengadakan rapat. Setelah semua orang berkumpul dan duduk tenang, Om Seno pun mulai buka suara. "Pasti kalian semua bertanya-tanya ada apa dengan rapat yang tidak biasa ini. Saya cuma ingin memberitahu bahwa perusahaan ini sudah rutin mengadakan acara dan pesta penghargaan pada staf dan karyawan yang berprestasi setiap tahun. Jadi, esok hari perusahaan akan mengadaka
Om Seno masuk ke kantor saat aku sedang mengecek data pemasaran. Aku coba untuk bertanya mengenai target pasar apa yang di kerjakan perusahaan. "Om, mengenai soal ini kerjasama dengan perusahaan atau pasar mana saja yang sedang berjalan?" tanyaku sambil menyerahkan data ke tangan Om Seno. Om Seno segera mengecek sebentar. Awalnya mengangguk kemudian mengerutkan dahi. "Data ini pasti salah! Ini sudah melebihi dari perkiraan," ucap Om Seno. "Ayu pikir pun begitu, Om. Karena nggak mungkin semua ini lewat tanpa sepengetahuan Om. Ayu sudah memeriksa kalo beberapa pasar itu hasil labanya bukan ke perusahaan tapi ke rekening seseorang. Ayu akan mendatangi pasar yang aneh itu, meminta informasi dari bos nya," jelas ku menerangkan. Pantas perusahaan rugi begitu banyak, ada seseorang yang jahil menggunakan barang atau produk perusahaan Om Seno untuk mengeruk kekayaan sendiri. Mengatasnamakan produk dari grup Atmajaya tapi hasil laba masuk ke rekeningnya sendiri. Ini tak bisa dibiarkan karen