Share

Bab 05

Author: Lord Leaf
last update Last Updated: 2020-12-03 10:30:00
Dua pengumuman yang dikeluarkan oleh Emgrand Group benar-benar telah mengguncang seluruh Aurous Hill seperti gempa dengan kekuatan besar.

Ketika keluarga Wilson memahami bahwa kepemilikan Emgrand Group telah berubah, dia tahu kenapa kerjasama dengan keluarga White dihentikan.

Sepertinya pemilik Emgrand yang baru tidak terlalu tertarik dengan keluarga White.

Kembali ke poin itu, siapa sebenarnya Tuan Wade? Dia dengan mudah membeli Emgrand Group yang bernilai ratusan miliar dolar dalam sekejap mata—bukankah dia terlalu hebat? Bahkan, orang terkaya di Aurous Hill tidak akan terlalu royal!

Seketika, seluruh keluarga kaya mulai bergerak, mereka berharap bisa membangun hubungan dengan Tuan Wade yang misterius sementara di sisi lain berharap menikahkan anak perempuan mereka dengan Tuan Wade.

Ditambah lagi, pengumuman bahwa Emgrand Group menginvestasikan dua miliar dolar untuk proyek pembangunan hotel mengguncang dengan kuat industri konstruksi dan interior design di Aurous Hill.

Dua miliar!

Bahkan, dari sisa-sisa tender proyek, mereka masih bisa mendapatkan banyak uang!

Banyak perusahaan yang menginginkan bisnis yang sangat menggiurkan itu, termasuk Nyonya Wilson, yang sangat menyukai uang lebih dari apa pun!

Nyonya Wilson seperti berada di bulan untuk beberapa saat. Proyek dua miliar! Ini adalah kesempatan terbaik keluarga Wilson untuk mendapatkan kontrak dari proyek super besar ini.

Oleh karena itu, dia segera mengadakan pertemuan keluarga di kediamannya untuk membahas bagaimana caranya mendapatkan mega proyek dari Emgrand Group. Semua orang wajib datang!

Pada malam itu, di kediaman keluarga Wilson, Charlie hadir karena Nyonya Wilson meminta semua orang untuk berpartisipasi.

Dia tahu agenda utama dari pertemuan itu, jadi dia ingin mengambil kesempatan itu untuk meningkatkan kepercayaan diri Claire!

Ketika Harold, sepupu Claire, melihatnya di kediaman itu, dia mengejek jijik, “Sial! Charlie Wade, kamu sungguh tidak tahu malu. Bagaimana kamu berani untuk bertemu Nenek sekarang!”

Dengan ekspresi yang berbeda, Claire berkata, “Hentikan omong kosongmu. Nenek meminta semua anggota keluarga Wilson untuk datang. Charlie adalah suamiku, jadi tentu saja dia juga anggota keluarga Wilson!”

Harold tertawa dengan sarkas, “Dia anggota keluarga Wilson? Haha! Dia itu bukan siapa-siapa selain menantu!”

Charlie mengusap hidungnya karena sedikit gatal dan berkata kepada Claire, “Sayang, biarkan saja dia, jangan bertengkar dengannya. Ayo, kita cepat masuk, Nenek sudah menunggu.”

Claire mengangguk dan berjalan masuk ke dalam rumah tanpa melihat ke arah Harold.

Harold menyeringai kesal, bersiap-siap untuk rasa malu yang akan mereka terima.

Setelah memasuki ruangan, Charlie and Claire mendapat tempat duduk di sudut ruangan.

Segera setelah itu, Nyonya Wilson masuk dan pertemuan keluarga resmi dimulai.

Nyonya Wilson duduk di ujung meja. Dia mengetuk meja dan memulai dengan semangat, “Kita, keluarga Wilson, telah menunggu bertahun-tahun untuk kesempatan ini, kesempatan yang akan membawa kita untuk naik level, ke puncak piramida sosial di Aurous Hill! Kesempatan ini akhirnya datang!”

Dia melanjutkan kalimatnya dengan lantang, “Kali ini, Emgrand Group mengumumkan mega proyek sebesar dua miliar dolar. Jika ada yang bisa memenangkan tender itu, itu akan membawa keberuntungan dan keuntungan yang besar!”

“Ditambah lagi, itu adalah proyek besar pertama Emgrand Group setelah perubahan kepemilikan. Ini adalah kesempatan besar untuk kita!”

“Jika kita bisa bekerjasama dengan Emgrand Group dan memberikan kesan yang baik pada Direktur baru, di masa depan kita akan menjadi sangat kuat dan terkenal!”

Orang-orang yang hadir agak acuh tak acuh dan tidak bersemangat dibandingkan dengan Nyonya Wilson.

Faktanya, ini bukanlah hal baru di keluarga Wilson untuk berkerjasama dengan Emgrand Group. Namun, dalam waktu yang sangat lama, Emgrand Group tidak pernah menghiraukan permintaan keluarga Wilson. Apa yang membuat Nyonya Wilson berpikir bahwa mereka bisa mendapatkan bagian dari mega proyek itu?

Merasa terganggu dengan keheningan, wajah Nyonya Wilson memerah karena marah dan berteriak. “Kenapa? Apakah sekarang kalian semua menjadi bodoh? Apakah tidak ada satu pun di antara kalian yang percaya diri untuk mengambil bagian dari proyek dua miliar dolar itu?”

Semua orang dengan gugup saling bertukar pandang, tetapi tidak ada yang berani untuk berbicara.

Nyonya Wilson sekarang mulai gelisah, dia menggertakan giginya dan meraung, “Kalian semua dengarkan aku! Siapa pun yang bisa mendapatkan kesepakatan tiga puluh juta dolar dari Emgrand Group maka akan menjadi Direktur di perusahaan!”

Rahang semua orang seperti jatuh ke lantai ketika seolah-olah ada bom yang meledak di dalam ruangan.

Nyonya Wilson memimpin keluarga dan perusahaan dengan tangan besi, jadi dia tidak pernah menunjuk Direktur di perusahaan. Bagaimanapun juga, Direktur memiliki kekuasaan yang besar di tangannya sepanjang waktu, hanya penerus perusahaan yang layak untuk mendapatkan posisi itu.

Sekarang dia memberikan posisi itu sebagai hadiah, dia pasti berharap bahwa dia akan menemukan seseorang untuk melakukan pekerjaan itu dengan hadiah yang menggiurkan. Sudah pasti dia sangat bersemangat dengan proyek itu.

Meskipun hadiahnya sangat mengiurkan, itu bukanlah tugas yang mudah untuk dilakukan.

Untuk mendapatkan kesepakatan dengan Emgrand Group dan ditambah lagi mendapatkan kontrak tiga puluh juta dolar? Itu adalah lelucon di abad ini bagi anggota keluarga Wilson. Meskipun Lady Wilson sendiri yang berbicara langsung kepada mereka, para Eksekutif perusahaan tidak akan menghiraukannya, apalagi berbicara tentang kerjasama.

Ruang pertemuan menjadi hening seperti gereja.

Nyonya Wilson memukul meja dengan marah dan berteriak, “Kalian semua adalah keturunan dari keluarga Wilson, tidak adakah seorang pun yang bisa memecahkan masalah ini untuk keluarga?”

Lalu, dia menoleh dan melihat ke arah Harold. “Harold, aku menyerahkan tugas ini kepadamu!”

Harold tertawa getir dan dengan cepat berbicara, “Nenek, bahkan keluarga White saja ditendang oleh Emgrand Group. Level keluarga kita lebih rendah dari mereka, bagaimana mungkin kita bisa mendapatkan kesepakatan dengan Emgrand…”

Nyonya Wilson memarahinya dengan keras, “Sampah! Bagaimana mungkin kamu berani menolak, bahkan sebelum kamu mencobanya! Kamu bahkan tidak punya harapan dibandingkan pecundang Charlie!”

Sebenarnya, Nyonya Wilson sendiri tidak memiliki kepercayaan diri untuk hal itu, tetapi dia tidak ingin selalu menjadi kepala keluarga di level kedua maupun ketiga dalam piramida sosial. Dia ingin keluarga Wilson dapat menaiki level yang lebih tinggi, bahkan di dalam mimpinya.

Mega proyek milik Emgrand Group adalah satu-satunya kesempatan untuk dia mewujudkan mimpinya. Karena itu, dia tidak ingin menyerah meskipun ini sulit.

Dia berpikir bahwa cucu tertuanya, Harold, akan menerima tugas ini dengan sukarela, tetapi tidak diduga, dia langsung menolak di depan wajahnya!

Harold juga merasa sedih dan tertekan. Tidak ada orang waras yang akan menerima tugas yang mustahil ini. Dia yakin kalau dia akan segera ditendang keluar, bahkan sebelum dia berjalan ke arah pintu Emgrand Group.

Pada saat itu, dia tidak hanya gagal dalam tugas itu tetapi dia juga akan dipermalukan dan diejek. Itulah yang membuat dia tidak setuju dengan perintah Nenek, apa pun alasannya.

Nyonya Wilson melotot ke seluruh orang dan berteriak keras, “Bagaiman dengan kalian? Adakah di antara kalian yang berani mengambil tantangan ini?”

Pada saat itu, Charlie menyenggol Claire dengan sikutnya dan berbisik, “Sayang, terima misi ini!”

Claire berteriak kaget, “Kamu gila? Mustahil bagi Emgrand Group untuk bekerjasama dengan perusahaan kecil seperti kita!”

Charlie tersenyum dan berbicara dengan yakin, “Jangan khawatir, kamu pasti bisa mendapatkan kesepakatan ini!”

Claire membuka lebar matanya. “Kamu yakin?”

Charlie mengangguk serius dan berkata, “Tentu saja! Aku pikir itu bukan masalah bagimu! Percaya padaku, ambil kesempatan ini. Statusmu di keluarga Wilson akan meningkat di masa depan!”

Claire tidak bisa menjelaskan kenapa, tetapi dia seperti terhipnotis oleh kata-kata Charlie. Dia berdiri sebelum dia bisa mencerna apa yang Charlie katakan dan dia berkata kepada Nyonya Wilson, “Nenek, aku bersedia untuk mencobanya….”
Comments (11)
goodnovel comment avatar
Sarman Radi Rustandi
krn gk ada bacaan yg bagus dan menarik, jadi baca ulang cerita ini
goodnovel comment avatar
zayn
asem, total babnya ngeri juga ini
goodnovel comment avatar
Elynda Ariendra
ada 2 lg yg sama persis ceritanya. harvey york sama apa y lupa aku
VIEW ALL COMMENTS

Related chapters

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 06

    Pernyataan yang Claire sampaikan, menggemparkan seluruh ruangan, membuat semua orang sangat terkejut.Mereka semua berpikir jika Claire sudah gila!Ini bukanlah waktu yang tepat untuk mencari perhatian, dia tidak akan mendapatkan apa pun kecuali hanya mempermalukan dirinya sendiri!Emgrand Group, sebuah perusahaan terbesar di Auruos Hill dan keluarga Wilson hanyalah seekor semut! Menerima tantangan ini sama saja mempermalukan dirinya sendiri! Harold tidak tahan untuk mengejek, “Claire, kamu benar-benar berpikir kalau kamu akan mendapatkan kesepakatan dari Emgrand Group?”Wendy pun melanjutkan perkataan saudara laki-lakinya dengan nada yang sama. “Claire, kamu kira siapa dirimu, apa yang kamu pikirkan mengenai Emgrand Group? Tindakanmu yang ceroboh dan tidak masuk logika itu, hanya akan mempermalukan keluarga Wilson!”Yang lainnya pun menambahkan. “Wendy benar! Jika dia ditolak oleh Emgrand Group, keluarga kita akan menjadi bahan tertawaan di sini, di Aurous Hill!”Terlihat waja

    Last Updated : 2020-12-03
  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 07

    Melihat orang tuanya memojokkan Charlie, Claire menghela napas dan berkata, “Ayah, Ibu, jangan menyalahkan Charlie, ini semua keinginanku, aku tidak ingin keluarga kita diasingkan lagi, bukankah selama ini kita sudah cukup menderita?”Ibu Claire terus berbicara, “Tetap saja, kamu tidak bisa mengambil tugas itu. Bukan cuma dirimu, bahkan jika nenekmu melakukannya sendiri, mereka belum tentu menghiraukannya!”Charlie mengeluarkan senyum sinis saat ia melihat perdebatan itu terjadi. Ia rasa, mertuanya tidak akan mempercayai jika dirinya adalah pemilik utama dari Emgrand Group.Di saat yang sama, pintu diketuk dari luar rumah.“Aku datang…”Elaine menghela napasnya saat ia berjalan menuju pintu untuk membukanya.Charlie mengalihkan perhatiannya ke arah pintu dan melihat seorang pemuda mengenakan setelan Armani berdiri di depan pintu, pemuda itu terlihat tampan dan elegan dengan jam tangan Philipe Patek di pergelangan tangannya, jam itu setidaknya bernilai 4 juta dolar.Elaine terlih

    Last Updated : 2020-12-03
  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 08

    Di pagi hari berikutnya, Claire menyiapkan dokumen proposal yang telah disiapkannya semalam dan berangkat menuju Emgrand Group dengan suaminya Charlie.Di depan gedung 100 lantai, Claire mendadak merasakan keraguan.Bagaimana sebuah perusahaan besar seperti Emgrand akan bekerjasama dengan keluarga Wilson? Belum lagi, target mereka adalah kontrak yang bernilai 30 juta dolar.Ini sama saja seperti pengemis yang mendekati seorang kaya-raya dan meminta 30 juta dolar, hal ini sungguh konyol.Tapi, ia telah berjanji kepada neneknya dan menerima tugas ini di depan anggota keluarga lainnya, jadi ia harus melakukannya apa pun yang terjadi.Merasakan kegelisahan istrinya, Charlie memeluknya dengan lembut dan berkata, “Sayangku, jangan khawatir, pergilah, kamu pasti berhasil. Percayalah kepadaku.”Claire lalu menghela napasnya dan berbicara pelan. “Baiklah, semoga saja sesuai dengan apa yang kita harapkan! Tunggu aku di sini.”Ia mengambil napas panjang dan berjalan melewati pintu.Saat i

    Last Updated : 2020-12-03
  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 09

    Tiba-tiba, muncul sesuatu yang aneh di dalam pikiran Claire.Tuan Wade yang dikatakan oleh Doris–apakah ia adalah suaminya, Charlie Wade?Tapi, saat ia mencoba berpikir lebih jauh lagi, ia rasa hal tersebut sangat mustahil.Bagaimana bisa!Charlie adalah anak yatim yang besar di rumah yatim-piatu!Tapi, siapa lagi yang bisa memperlakukan dirinya dengan sangat baik, kecuali Charlie?30 juta dolar adalah nilai yang sangat besar, tapi baru saja mereka naikkan menjadi 60 juta dolar…Dan ia merasa penasaran, “Nona Young, apakah Direktur Anda bernama Charlie Wade?”Jantung Doris berdetak dengan sangat cepat. Atasannya telah meminta dirinya untuk menutupi identitasnya, dan hanya menyebutkan nama akhirnya saja pada publik. Ia akan disalahkan, jika Claire mengetahuinya!Ia lalu menjabat tangan Claire dengan cepat dan berkata, “Nona Wilson, saya harap Anda berhenti menebaknya. Direktur kami adalah keturunan dari keluarga ternama di Eastcliff. Identitasnya sangat rahasia dan saya tidak b

    Last Updated : 2020-12-03
  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 10

    Semua orang terkejut karena teriakan tiba-tiba itu.Semua orang langsung mengeluarkan ponsel mereka dan mencari akun resmi media sosial Emgrand Group! Ternyata benar!Akun resmi dari Emgrand Group telah mengeluarkan pernyataan terbaru!Mitra resmi pertama dari proyek hotel senilai 2 miliar dolar dari Emgrand Group. Wakil Direktur Doris Young dan perwakilan dari Wilson Group, Claire Wilson telah menandatangani kontrak desain interior senilai 60 juta dolar! Gelombang kejut melanda seluruh ruangan rapat saat pengumuman terpasang!Claire sungguh mendapatkan kesepakatan itu! Dan nilainya dua kali lipat dari nilai awal!Dan hanya membutuhkan waktu setengah jam!Bagaimana bisa terjadi? Kenapa bisa sangat mudah?Tidak masuk akal!Harold merasa terkejut dan sekaligus menyesal!Sebelum hari ini, Claire Wilson bukan tandingannya dalam hal status atau identitas.Andai saja dia menerima tugas ini kemarin, dia tidak akan membiarkan Claire bersinar!Tapi, dia menolak karena dia takut g

    Last Updated : 2020-12-03
  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 11

    Setelah tiga kali bersujud, air mata mengalir dari mata Harold tetapi sekarang dia tidak dapat berbuat apa-apa.Dia tahu neneknya sangat kecewa dan marah terhadap dirinya, dia tidak boleh membuat Nenek marah lagi.Nyonya Wilson bernapas lega saat melihat Harold bersujud dan mengakui kekalahannya.Dia tidak pernah menginginkan cucu kesayangannya menunduk bersujud di depan pecundang Charlie, tetapi mereka telah membuat taruhan.Nenek adalah seorang penganut Buddha yang taat. Jika Harold mengingkari janjinya, dia pastinya sangat takut akan dosa dan karma yang akan dia terima sehingga bisa mengganggu tidur dan makannya.Jadi, dia menatap Harold dan berkata, “Harold, jadikan ketiga sujudmu ini pelajaran, jangan bertaruh untuk sesuatu yang kamu tidak yakin. Bahkan, jika kamu nanti membuat taruhan, jangan libatkan keluargamu!”Dengan wajah cemberut, Harold menggerutu, “Baik, Nenek, aku mengerti sekarang. Aku tidak akan melakukannya lagi...”Ketika dia berbicara, matanya melirik ke arah

    Last Updated : 2020-12-03
  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 12

    Menganggap Charlie hanya bercanda, Claire tidak menganggap serius. Dia berjalan ke samping dan menekan nomor telepon Doris.Tak lama, teleponnya dijawab.Suara Doris yang manis dan menyenangkan terdengar dari ujung telepon. “Halo, Nona Wilson.”“Hai, Nona Young. Saya ingin meminta bantuan Anda,” Claire berkata dengan hati-hati.“Oke, apa itu?” jawab Doris.Claire menyusun kalimat di kepalanya sekali lagi, menarik napas dalam-dalam sebelum berkata dengan penuh tekad, “Kalau boleh saya tahu, apakah Direktur punya waktu besok malam? Keluarga saya mengadakan perjamuan makan untuk secara resmi mengumumkan kerjasama dengan Emgrand Group. Saya berharap Direktur bisa datang…”Hening di ujung telepon sebelum akhirnya Doris berbicara lagi, “Nona Wilson, mohon maaf tetapi saya tidak bisa membuat keputusan atas nama Direktur. Atau, mungkin saya akan tanyakan dulu kepada Direktur, bagaimana?”Claire berkata dengan sangat hormat, “Terima kasih, saya minta maaf sudah menyusahkan Anda.”Setela

    Last Updated : 2020-12-03
  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 13

    Jantung Claire masih berdebar keras saat ia keluar dari kantor Wilson.Nenek akan mengumumkan secara resmi mengenai posisinya esok hari. Akhirnya, ia dapat mengangkat kepalanya dengan penuh kebanggaan.Ia berpaling ke Charlie dan berkata dengan penuh rasa senang, “Charlie, terima kasih! Jika bukan karena doronganmu. Aku tidak akan berani untuk melangkah dan menerima tantangan.”Charlie membalasnya dengan senyuman, “Sayang, kamu berhak atas semua ini.”Lalu, Charlie memalingkan kepalanya dan menatap Claire kembali sambil berbicara, “Oh iya, ini merupakan peristiwa yang besar dan membahagiakan, mari kita rayakan, bagaimana?”Claire mengangguk, “Apa yang ingin kamu lakukan?”“Ulang tahun pernikahan kita yang ketiga sebentar lagi, mari kita rayakan bersama! Aku akan menyiapkan semuanya, kamu cukup duduk manis dan santai saja.”Claire terkejut, “Kamu akan memberiku kejutan?”“Ya!” Charlie mengangguk dan tertawa. “Aku akan memberikanmu sebuah kejutan!”Claire merasakan kehangatan me

    Last Updated : 2020-12-03

Latest chapter

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6297

    Pertemuan dan rapat yang mendadak itu membuat para anggota keluarga kolateral bertanya-tanya apakah Harrison akan menyerahkan posisi kepala keluarga kepada Julien hari ini. Namun, yang paling membuat mereka bingung dan penasaran adalah bahwa Julien dan Royce tampaknya adalah pria paling sedih di ruangan itu. Secara logika, Julien dan Royce seharusnya menjadi orang paling bahagia di ruangan itu seandainya Julien mengambil alih posisi kepala keluarga hari ini. Namun, dilihat dari ekspresi mereka, mereka berasumsi bahwa pertemuan hari ini tampaknya bukan pertanda baik bagi Julien. Mungkinkah sang penerus akan diganti? Karena ketidakpastian, sekumpulan anggota keluarga kolateral berkumpul bersama, berbisik-bisik di antara mereka, tidak dapat diam. Pemandangan seperti ini membuat Julien merasa seolah-olah dia sedang duduk dalam keadaan gelisah karena pandangan orang-orang. Bagaimanapun, dia adalah seseorang yang menghargai harga dirinya. Terus-menerus diawasi dan didiskusikan se

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6296

    Bill berkata tanpa ragu, "Silakan katakan. Tidak perlu formalitas di antara kita. Kalau itu sesuatu yang bisa aku bantu, aku pasti akan bantu." Harrison berkata, "Aku mendengar Microsoft memiliki pusat data di Eropa Utara. Aku ingin membelinya." "Membelinya?" Bill sedikit terkejut, tetapi segera menjawab, "Tuan Rothschild, jika layanan cloud Microsoft adalah Boeing 747, maka pusat data di Eropa Utara akan menjadi salah satu dari empat mesin pesawat itu. Sebuah maskapai penerbangan tidak bisa begitu saja melepas satu mesin dari pesawat yang sedang beroperasi dan menjualnya. Jika kami menjualnya, layanan cloud untuk separuh wilayah Eropa akan kolaps, dan pusat data lainnya tidak akan mampu menangani beban sebesar itu dalam waktu singkat. Kita tidak merancang sistem dengan redundansi sebanyak itu." "Mustahil." Harrison berkata dengan santai, "Aku adalah salah satu tamu yang menaiki Boeing 747 saat pesawat itu resmi diluncurkan 50 tahun lalu. Kamu masih remaja saat itu. Aku lebih men

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6295

    Setelah merasakan efek ajaib dari Pil Penyembuh, Harrison mulai memahami prinsip bahwa harta langka sangatlah berharga. Terkadang, ada hal-hal yang tidak dapat dibeli dengan uang meskipun Anda memiliki semua uang di dunia. Pil Penyembuh adalah salah satu contohnya, dan kartu grafis Nvidia, dalam satu hal, adalah contoh lainnya. Meski begitu, dia merasa puas dengan tanggapan dari Nvidia dan Mark. Meskipun keduanya tampak ragu-ragu dan enggan, pada akhirnya mereka memberikan hasil yang diinginkannya. 40.000 kartu grafis merupakan kendala terbesar antara dirinya dan separuh butir Pil Penyembuh. Setelah rintangan ini diatasi, pusat data Microsoft tidak akan lagi menjadi masalah. Dengan mengingat hal ini, Harrison melanjutkan panggilan teleponnya lagi—kali ini kepada salah satu pendiri Microsoft. Dunia kapital beroperasi dengan hierarki yang sama kakunya dengan mafia. Namun, sementara mafia berjuang untuk mengidentifikasi satu godfather sejati, dunia kapital sudah memilikinya. S

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6294

    Biasanya, jumlah kartu grafis yang dapat dikirim setiap hari adalah sekitar 4.000 hingga 5.000 sesuai dengan kapasitas produksi saat ini. Kuncinya adalah banyak perusahaan memiliki permintaan yang tinggi terhadap kartu grafis ini. Mereka tidak perlu diberitahu untuk mengambil barang. Mereka biasanya pergi ke pusat pengiriman pabrik perakitan dua hingga tiga hari sebelumnya untuk menunggu tanggal pengiriman. Beberapa dari mereka bahkan naik helikopter ke pabrik perakitan untuk menunggu. Begitu kartu grafis dikirim, mereka akan segera naik helikopter ke perusahaan mereka sendiri. Bagaimanapun, AI saat ini merupakan tren terbesar dalam industri teknologi global tanpa diragukan lagi. Tidak hanya perusahaan-perusahaan papan atas dunia yang berlomba-lomba untuk mendapatkan kartu grafis H100 guna melatih model AI mereka, tetapi bahkan perusahaan-perusahaan kecil dan menengah di Silicon Valley juga berlomba-lomba untuk membelinya. Beberapa perusahaan bahkan telah mengumumkan bahwa mereka a

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6293

    Harrison benar-benar dimanipulasi oleh Helena sekarang. Dia semula berpikir bahwa mendapatkan pil kedua dalam tiga sampai lima tahun ke depan akan menjadi hasil terbaik yang dapat diharapkannya. Namun siapakah yang mengira bahwa tiba-tiba saja, peluang sebesar itu datang begitu saja ke pangkuannya? Mendapatkan setengah butir Pil Penyembuh lagi—lupakan apakah pil itu akan menambah dua atau tiga tahun lagi masa hidupnya. Kuncinya adalah efek pil itu langsung terasa. Dia sudah merasa seperti telah mendapatkan kembali kondisi fisik yang dimilikinya bertahun-tahun yang lalu. Jika dia mendapatkan setengah butir pil lagi, bukankah kesehatannya akan semakin membaik? Saat uang bukan lagi masalah, satu-satunya hal yang perlu dikhawatirkan adalah bagaimana hidup lebih lama dan lebih baik. Dan pil yang ditawarkan Helena dapat mengatasi kedua masalah ini sekaligus. Jadi, setengah butir pil itu? Dia bertekad untuk mendapatkannya! Maka, setelah mengakhiri panggilan telepon Helena, Harriso

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6292

    Pikiran Harrison dipenuhi dengan keinginan untuk membeli setengah dari ramuan itu. Bahkan tanpa desakan Helena, dia ingin mengirimkan model AI itu kepadanya sesegera mungkin. Jika itu tidak berhasil, dia bisa saja mengambil model itu di Silicon Valley dan memberikannya kepadanya.Oleh karena itu, dia dengan hormat dan tegas berjanji, "Yang Mulia, mohon tenang saja. Saya akan mengawasi masalah ini selama seluruh proses. Jika Nvidia tidak memiliki cukup GPU, saya punya cara lain. Orang yang bertanggung jawab atas model AI itu mengatakan kepada saya bahwa orang Zuckerberg itu tampaknya memiliki ratusan ribu H100. Jika Nvidia tidak dapat memberikan jumlah itu dalam tiga hari, saya akan menemui Zuckerberg secara pribadi untuk sisanya. Saya yakin pemuda itu tidak akan menolak." Helena akhirnya merasa tenang setelah mendengar ini dan berkata sambil tersenyum, "Saya merasa sangat lega sekarang. Karena Zuckerberg memiliki banyak GPU, saya sarankan Anda mencoba mendapatkan 40.000 darinya. Bag

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6291

    "O-Satu bulan?!"Harrison menarik napas gugup lalu membentak, "Yang Mulia, satu bulan itu tidak mungkin. Seperti yang baru saja saya katakan, kita mungkin telah menyelesaikan pemilihan lokasi untuk pusat data kita di Eropa dalam waktu satu bulan, tetapi tidak untuk desain dan pemasangannya. Saya tidak bisa membiarkan mereka membangun perangkat keras model di udara terbuka, bukan?"Helena menyarankan, "Tuan Rothschild, meskipun saya mungkin tidak mengerti hal-hal berteknologi tinggi, saya merasa bahwa jika saya ingin menetap di suatu tempat, tidak perlu memulai sepenuhnya dari awal dengan memilih lokasi, mendesain, dan membangun rumah baru, kan? Bukankah lebih mudah untuk menemukan properti yang sudah ada yang memenuhi semua kebutuhan saya dan langsung membelinya?"Dia melanjutkan, "Jika Anda khawatir tentang biayanya, jangan khawatir, saya bisa menanggungnya."Jantung Harrison berdebar kencang, dan dia segera menjawab, "Tidak, tidak! Uang sama sekali bukan masalah! Saya akan mengur

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6290

    Harrison berkata sambil tersenyum, "Terima kasih, Yang Mulia, atas pengakuannya. Saya tidak pernah membayangkan bahwa teknologi AI dapat memiliki dampak yang begitu besar." Helena menambahkan, "Ngomong-ngomong, mengenai model AI yang sedang diterapkan di Eropa Utara, saya harap Anda dapat mempercepat prosesnya sehingga model ini dapat ditetapkan dan beroperasi secara resmi sesegera mungkin." Harrison setuju tanpa ragu, "Yakinlah. Saya telah memperhatikan masalah ini dengan saksama dan telah memerintahkan mereka untuk mulai mempersiapkan perangkat keras. Tim yang bertugas membangun server cloud siap berangkat ke Eropa Utara untuk memilih lokasi. Semuanya berjalan dengan tertib." Helena bertanya, "Menurut Anda, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan semuanya?" "Baiklah ...." Harrison berkata, "Saya berbicara dengan orang yang bertanggung jawab atas proyek AI, dan dia mengatakan itu bisa memakan waktu setidaknya dua tahun." "Dua tahun?!" Helena tersentak kaget dan

  • Si Karismatik Charlie Wade   Bab 6289

    Dalam kegembiraannya, Charlie sangat yakin bahwa langkah brilian ini bukan berasal darinya, tetapi dari Vera.Memikirkan hal ini, dia merasa sangat berterima kasih kepada Vera. Jika bukan karena Vera yang mengingatkannya, dia tidak akan pernah berpikir untuk memeras model AI dari Harrison.Lagi pula, niat awalnya hanyalah menggunakan Pil Penyembuhan untuk mengendalikan Harrison dan Julien.Mengenai uang dari penjualan Pil Penyembuhan, dia ingin membantu Helena, yang akan menjadi hadiahnya dan juga membantu keluarga Kerajaan Nordik meningkatkan kekuatan mereka.Namun sekarang, model AI yang tidak sengaja diperolehnya mungkin menjadi hadiah terbesarnya dari perjalanan ke Amerika ini.Oleh karena itu, dia segera berkata kepada Helena, "Desak Harrison untuk mempercepat. Jika dia dapat menyelesaikan pengaturan model AI dalam waktu sesingkat mungkin, aku akan memberinya hak untuk membeli setengah pil. Setelah model AI aktif dan berjalan, dia dapat membayar dan mendapatkan pil kapan saja

DMCA.com Protection Status