"Tidak ada untuk sekarang ini," ucap Clarita yang memang tidak ingin meminta apapun dari ayah biologisnya tersebut.Alexander menghela napas kecewa sebagai balasan, "Kamu yakin?""Ya," jawab Clarita tanpa ragu.Alexander melirik ke arah Hana yang masih tak memberikan reaksi apapun. Ia kemudian berkata, "Kau bisa menghubungiku kapanpun kau membutuhkan bantuan.""Baiklah," ucap Clarita.Tetapi gadis itu bertanya lagi, "Tapi, Om. Sebenarnya tujuan Om apa datang ke sini?"Alexander gugup seketika. Ia bahkan telah melupakan tujuan awalnya datang ke tempat itu. Terlebih lagi, ketka ia melihat keadaan Clarita dan Hana yang begitu menyedihkan, mana bisa ia meminta bantuan pada keduanya. Selain malu, ia juga tidak bisa membebani Clarita dan Hana dengan masalah yang seharusnya tidak perlu mereka pikirkan."Tidak ada. Aku memang hanya ingin mencari tahu tentang Hana tapi aku tidak pernah menyangka jika aku-""Mendapatkan fakta ini," potong Clarita cepat.Alexander menelan ludah gugup, "Iya, sepe
"Ya, Damar. Sangat buruk.""Tapi yakin saya bisa membantu Anda, Tuan Muda. Apakah Anda keberatan jika saya yang akan membantu Anda?" tanya Damar yang ingin sekali mengambil kepercayaan tuan mudanya lebih banyak.Alexander yang memang ingin mendapatkan bantuan dari Damar atas petunjuk dari Glenn itu berkata, "Oke. Kamu memang selalu bisa diandalkan."Damar tersenyum pongah lantaran ia pun yakin jika ia bisa membantu sang tuan muda."Kalau begitu, apakah Anda bisa menceritakan kronologisnya?" tanya Damar yang telah bersiap-siap untuk segera membantu Alexander Barata.Alexander tersenyum penuh kemenangan lalu membalikkan badan untuk menghadap ke arah damar dan berujar, "Saat aku masih sekolah dulu, aku memaksa seorang gadis untuk berhubungan badan denganku. Aku memintanya untuk menuruti semua keinginanku."Damar terhenyak ketika ia mendengar hal itu karena ia hampir tidak mempercayainya. Menurut dirinya selama ini Tuan mudanya tersebut adalah seorang pemuda yang berkelas dan selalu menja
"Apa kau bisa membuat Narendra terbungkam?" tanya Alexander Barata dengan senyum liciknya yang memang terlihat begitu menakutkan di mata Damar.Damar tentu saja terbelalak kaget ketika melihat sikap tidak biasa yang ditunjukkan oleh Alexander, "Terbungkam? Apa maksud Anda, Anda ingin saya membunuh Narendra?"Alexander sontak tertawa kecil mendengar ucapan Damar yang menurutnya termasuk berani itu. "Apa maksudmu? Tentu saja tidak. Mana mungkin aku menyuruhmu untuk membunuh seseorang yang sangat berkuasa seperti itu?"Damar tersenyum gugup lalu menanggapi, "Lantas, apa yang Anda maksud, Tuan Muda?"Alexander Barata menjawab, "Hanya membuatnya tidak lagi menggangguku. Sungguh, aku sama sekali tidak ingin berurusan dengan Narendra. Kau tahu kan, aku masih setia menunggu kedatangan Glenn."Mendengar kata-kata tersebut, Damar pun bisa menebak jika kemungkinan besar Alexander Barata belum bertemu dengan Glenn Brawijaya yang dia tahu masih hidup.Hal itu membuatnya sedikit tenang sekaligus me
"Anak itu bisa dimanfaatkan oleh Narendra."Jawaban Glenn itu sontak membuat Dewa semakin keheranan, "Tunggu dulu, Glenn! Alexander saja baru mengetahui jika dia ternyata memiliki seorang putri. Bagaimana mungkin Narendra juga telah mengetahuinya?"Glenn mengusap kepalanya karena kebingungan. Ia benar-benar tidak menyangka jika permasalahannya dengan Alexander itu tetap saja berkutat pada Narendra Brawijaya.Ibarat kata, masalah yang menimpa Alexander tidak bisa lepas darinya begitu saja karena memang saling berkaitan."Dewa, apa kau tidak tahu betapa liciknya sepupuku yang satu itu?" ujar Glenn yang terlihat menyimpan begitu banyak masalah di kepalanya.Ia bahkan mengetuk-ngetukkan kepalanya pada meja untuk kemaringankan rasa peningnya yang sedang menyerang dirinya.Dewa menanggapi, "Aku bukannya tidak tahu, tapi Glenn. Mana mungkin dia mengetahuinya?""Astaga, Dewa. Narendra bisa mengulik informasi yang bahkan aku saja tidak tahu mengenai Alexander. Dia berhasil menemukan masa lalu
"Strateginya memang cukup berhasil karena terbukti banyak sekali yang sangat penasaran dengan G Company ini." Arnold yang pagi itu mengenakan setelan jas hitam menyetujui perkataan sang kakak.Narendra tertawa kecil, "Tapi meskipun begitu perusahaan itu belum bisa mengalahkan perusahaan kita. Setidaknya, untuk saat ini kita masih berada di atas G Company."Arnold ikut tersenyum menanggapi perkataan kakaknya yang memang. Pasalnya, ia juga turut membangun Brawijaya Corporation agar lebih maju daripada sebelumnya sehingga ia pun juga Tahu betul bagaimana perusahaan itu berkembang dengan pesat sekarang ini.Ia juga mengetahui bagaimana G Company terlihat begitu berkembang dari waktu ke waktu tetapi menurutnya tetap saja perusahaan startup itu belum bisa mengalahkan perusahaan milik keluarga Brawijaya."Tapi kalau memang seperti itu, apakah menurut Mas kita masih bisa memanfaatkan kepopuleran dari G Company ini?" tanya Arnold.Narendra mengangguk dengan cepat, "Justru karena mereka sedang
"Menikahlah!" ucap Narendra yang seketika membuat Arnold terbelalak kaget.Ia menatap tidak percaya ke arah sang kakak yang terlihat begitu bersemangat menatap ke arahnya."Menikah? Kenapa Mas tiba-tiba memintaku untuk menikah?" tanya Arnold merasa heran.Narendra tersenyum sebelum menjawab, "Keadaan perusahaan ini sudah cukup stabil jadi kau pikir sudah saatnya kau melepas masa lajangmu."Arnold tertawa jengah, "Mas, yang benar saja. Kalaupun ada seseorang yang harus menikah di sini, orang itu seharusnya ya kamu, Mas."Narendra melongo terkejut, "Aku? Apa yang sedang kau pikirkan?""Oh, ayolah. Umurmu jelas-jelas lebih tua dariku dan kupikir kaulah yang seharusnya memiliki seorang pendamping untuk menemanimu. Orang-orang yang telah mencapai usia sepertimu sekarang ini biasanya sudah memiliki seorang putra atau paling tidak sudah mengarungi bahtera rumah tangga selama beberapa tahun lamanya."Narendra tidak menyangka jika permintaannya itu malah dibalikkan seperti itu oleh sang adik t
"Glenn? Tidak mungkin aku berpikir itu dia, Mas. Aku hanya heran saja kenapa ada orang yang begitu sangat misterius seperti dia?" ujar Arnold.Narendra mengamati ekspresi sang adik dengan begitu teliti tetapi saat ia tidak menemukan adanya kejanggalan dari adiknya tersebut ia pun seketika mempercayai Arnold sepenuhnya."Aku justru tadinya berpikir memang ini adalah Glenn tetapi rasanya tidak mungkin. Glenn tidak secerdas ini, maksudku Glenn tidak mungkin akan memikirkan cara seperti ini untuk menyerangku."Arnold sebenarnya tidak suka dengan kata-kata Narendra yang terkesan sedikit merendahkan Glenn, tetapi untuk beberapa hal dia pun setuju karena seperti yang telah dikatakan oleh Narendra tersebut jika Glen tidak mungkin memilih cara yang cukup berbahaya seperti itu untuk menyerang Narendra."Jadi, menurutmu kenapa dia masih merahasiakannya?" tanya Narendra.Arnold menjawab, "Entahlah. Kita tidak bisa menebaknya karena dia sepertinya memang memiliki tembok yang cukup besar untuk meng
"Kenapa Anda membicarakan masalah Glenn? Apakah Anda mengenal saudara sepupu saya?" tanya Narendra cepat.Jantung lelaki itu benar-benar sedang tidak bisa berdetak dengan normal lantaran kekagetan serta kebingungannya yang mulai menguasai dirinya.Dia tidak pernah menyangka hal itu akan terjadi. Sementara Arnold sendiri masih belum pulih dari keterkejutannya sehingga ia pun masih tidak bisa merangkai kata-kata untuk membalas ucapan Garrick."Ya. Saya adalah teman kuliah Glenn dan sejujurnya saya berbisnis di Indonesia karena ingin berbisnis dengannya tetapi ternyata semua tidak berjalan dengan sesuai keinginan saya," ujar Garrick.Arnold mencoba untuk meneliti suara itu tetapi ia tetap saja tidak bisa yakinkan dirinya sendiri jika orang itu benar-benar teman dari Glenn.Garrick melanjutkan, "Dia ternyata pergi sebelum saya sempat untuk melakukan sama bisnis dengannya seperti janji kami saat kami masih kuliah dulu."Narendra mengepalkan tangannya ketika ia mendengarkan semua itu. Sungg