Dewi menelepon Lintar cukup lama, selain meminta diantar ke Cikampek, ia pun sedikit berbincang mengenai hal lain yang bersangkutan dengan masalah perusahaan miliknya. Setelah hampir setengah jam melakukan perbincangan melalui sambungan telepon dengan Lintar, Dewi langsung mengakhiri perbincangan tersebut. Ia berpesan kepada Lintar agar senantiasa menjalankan ibadah dengan baik. Apa yang dikatakan oleh Dewi melalui sambungan telepon itu, menjadikan Lintar lebih semangat lagi. Seakan-akan kehidupannya kembali bersinar terang. Setelah itu, Lintar langsung masuk ke dalam kamar untuk beristirahat sejenak. "Semoga malam ini aku mimpi indah bersama Dewi," desis Lintar tersenyum-senyum. Ia merebahkan tubuh di atas kasur, membaca doa sebelum tidur, dan langsung membenamkan tubuhnya ke dalam selimut besar. Keesokan harinya .... Tepat pukul setengah lima pagi, Lintar sudah terbangun dari tidurnya, pagi itu tidak seperti biasanya. Lintar tampak bersemangat, bangun dan langsung mandi, kemudi
Setelah berada di dalam rumah, Lintar langsung bersiap-siap. Ia memilih pakaian yang paling bagus yang hendak dipakai pagi itu, agar tampil lebih modis di hadapan janda cantik yang saat ini sudah mewarnai hidupnya. Sekitar pukul delapan lebih beberapa menit, Lintar sudah bersiap dengan dandanan rapi, tampak gagah dan terlihat tampan dengan mengenakan celana jins dan kemeja biru tua. Ia duduk santai di ruang tengah kediamannya menunggu telepon dari Dewi. Beberapa menit kemudian, dering ponsel terdengar nyaring. Lintar segera meraih ponselnya dan menerima panggilan masuk di ponselnya. Ternyata, itu memang telepon dari Dewi, janda cantik itu sudah menunggu Lintar di persimpangan jalan dekat gang yang mengarah ke rumahnya. Dengan demikian, Lintar bergegas bangkit langsung melangkah keluar, dan mengunci pintu rumahnya. "Bismillahirrahmanirrahim," ucap Lintar melangkahkan kedua kakinya menuju ke persimpangan jalan yang tidak jauh dari kediamannya. Sementara itu, Dewi sudah menunggunya d
Pak Bagus langsung berjabat tangan dengan Dewi dan juga menyapa ramah kepada Lintar seraya memperkenalkan diri. "Senang bertemu dengan Bapak yang selalu bersemangat," kata Lintar tersenyum manis sedikit menyanjungi pria paruh baya itu. Setelah itu, Bagus langsung mengajak Lintar dan Dewi ke sebuah bangunan kecil yang ada di depan proyek. Bangunan tersebut merupakan kantor sementara untuk Bagus yang merupakan orang kepercayaan Dewi CEO perusahaan Wita Contractor—pihak pengembang di proyek tersebut. "Sebaiknya kita ngobrol di sana saja, Bu! Pak!” ajak Bagus dengan penuh keramahan. "Iya, Pak," jawab Dewi tangannya segera menggandeng tangan Lintar, kemudian melangkah menuju bangunan kantor di depan proyek tersebut. "Silakan, duduk!" kata Bagus mengarah kepada Dewi dan Lintar. Dewi dan Lintar hanya tersenyum sambil menganggukkan kepala, kemudian duduk di kursi yang ada di tempat itu. Tatap bola mata indahnya terus bergulir ke bagian bangunan proyek. Lantas, ia pun berkata lagi kepada B
Setelah itu, Lintar pun bertanya lagi, “Kita mau makan di mana, Wi?” “Di restoran Sunda saja yang jalan arah ke Bekasi! Kamu tahu, 'kan?” jawab Dewi balas bertanya. “Oh ... iya, Wi, aku tahu,” sahut Lintar lirih sambil menginjakan gas lebih dalam lagi untuk mempercepat laju mobil yang dikemudikannya. Beberapa saat kemudian, mereka sudah tiba di restoran yang dituju. Dewi turun dari mobil dengan menggandeng tangan Lintar, ia tampak agresif dan tak canggung lagi dengan Lintar. Seakan-akan dirinya sangat yakin bahwa Lintar adalah pria yang akan menjadi jodohnya. Setelah berada di dalam restoran, Dewi bertanya kepada Lintar, "Kamu mau makan apa, Tar?" "Terserah kamu saja! Apa pun yang kamu suka, aku pasti suka," jawab Lintar tersenyum lebar. Dengan demikian, Dewi langsung memesan dua porsi makanan kesukaannya berikut minuman dan juga makanan ringan lainnya. Tidak lama kemudian, seorang pelayan sudah membawa makanan yang dipesan oleh Dewi. Tampak ramah dan sopan pelayan itu meletakka
Dengan demikian, ia segera melajukan mobil mewah itu dengan kecepatan tinggi memenuhi permintaan Dewi. "Hei, jangan terlalu ngebut!" teriak Dewi panik. "Katanya tadi kamu minta cepat?" "Maksudku jangan terlalu lambat, jangan terlalu kencang. Sedang saja!" "Siap, Nona cantik!" Lintar tersenyum-senyum sambil mengurangi kecepatan laju mobil yang dikemudikannya itu. Beberapa menit kemudian, mobil yang dikemudikan oleh Lintar sudah tiba di depan rumah megah dengan halaman yang sangat luas. Berdiri kokoh di antara barisan rumah-rumah mewah di salah satu kompleks perumahan elite di kota Cikarang. Lintar terpukau dengan kemegahan rumah tersebut. Dalam benaknya pun berkata-kata, 'Ya, Allah! Ternyata memang benar bahwa Dewi ini merupakan wanita yang kaya raya.' "Ayo, turun!" ajak Dewi sedikit menarik lengan Lintar. "I-iya, Wi." Lintar sedikit gugup, bola matanya terus mengamati keindahan bentuk rumah tersebut. Ia tidak menyangka kalau Dewi ini merupakan janda kaya raya yang memiliki sed
Lintar saat itu berpura-pura tidak mengerti dengan apa yang sudah terlontar dari mulut manisnya Dewi. "Maksud kamu siapa, Wi?" tanya Lintar mengerutkan keningnya, seakan-akan ia tidak memahami ucapan Dewi. Dengan demikian, Dewi langsung memasang wajah ketus. Ia merasa kesal mendengar apa yang dikatakan oleh Lintar, kemudian langsung duduk dengan membelakangi Lintar. Lintar tersenyum tipis, lalu bertanya, "Kamu kenapa, Wi?" "Kamu tidak peka. Kamu pikir saja sendiri!" jawab Dewi tidak menoleh sedikit pun ke arah Lintar. Lintar tertawa kecil sembari meletakkan tangannya di atas pundak Dewi. "Aku hanya bercanda, Sayang. Aku tahu kok," kata Lintar lembut. Perlahan Lintar mengangkat tangannya dan memberanikan diri menyentuh lembut rambut Dewi yang terurai. Tidak sulit bagi Lintar untuk kembali membuat Dewi tersenyum, seketika Dewi langsung membalikan tubuhnya. Kemudian memeluk erat tubuh Lintar sambil berbisik lirih, “Aku sayang kamu, Tar." Bola mata Dewi berkaca-kaca tampak bulir ben
Setelah itu, Lintar pun langsung melangkah keluar dengan diikuti Dewi dari belakang. Sementara sang supir sudah lebih dulu keluar. "Kalau malam jangan keluyuran lagi! Ada hati yang harus kamu jaga!" desis Dewi sambil tersenyum-senyum penuh kebahagiaan. "Siap, Nona!" sahut Lintar menjura. Ia langsung mengucapkan salam dan melangkah masuk ke dalam mobil. "Jaga hatiku juga ya, Sayang!" kata Lintar setelah berada di dalam mobil. Dewi hanya tersenyum sambil melambaikan tangan ke arah Lintar yang sudah berada di dalam mobil. Perlahan, mobil yang ditumpangi Lintar mulai melaju meninggalkan halaman rumah tersebut. Tidak ada yang memiliki porsi lebih besar dalam menjaga hati. Setiap pasangan memiliki peran yang sama untuk saling menjaga. Begitulah yang tertuang dalam pikiran Dewi dan Lintar, hasrat mereka yang hendak merajut kasih, hari itu telah terlaksana. Hubungan mereka telah diikat dengan tali cinta dan kasih sayang. 'Ya, Allah! Aku bahagia sekali hati ini,' kata Dewi dalam hati. D
Koh Iwan turut bahagia melihat perubahan dalam diri Lintar, meskipun di antara mereka berbeda keyakinan. Akan tetapi, mereka sudah bersahabat lama dan saling mengenal satu sama lain, dan juga saling menghargai perbedaan di antara mereka. "Tampan ya, Koh, kalau sudah seperti ini?" gurau Lintar sambil tersenyum-senyum. "Iya, kamu memang tampan. Sudah sana, nanti ketinggalan salat berjamaah!" sahut Koh Iwan. Dengan demikian, Lintar pun langsung pamit kepada rekan mainnya itu. Ia kembali melanjutkan langkahnya menuju Musala. Usai melaksanakan Salat Magrib berjamaah, Lintar langsung pulang ke rumah. Setelah berganti pakaian, ia langsung melangkah ke ruang dapur. Malam itu, ia hanya makan di rumah saja. Menanak nasi sendiri dengan menggunakan magicom, dan memasak ikan sarden kemasan. Tidak seperti biasanya, Lintar selalu makan di warung nasi langganannya yang ada di dekat rumahnya. "Mulai sekarang, aku harus mandiri dan mulai berhemat. Masak sendiri dan makan seadanya, karena aku harus
Keesokan harinya .... Lintar sudah berada di kantor, hari itu merupakan hari terakhirnya bekerja. Karena Lintar sudah menerima tawaran Dewi untuk mengelola perusahaannya. "Banyak sekali kenangan indah di kantor ini, tidak mudah aku melupakan semuanya." Lintar bergumam sambil duduk dengan pandangan menerawang jauh menembus jendela ruangan kerjanya itu. Memang berat meninggalkan perusahaan tersebut, tapi itu adalah jalan terbaik yang harus Lintar ambil. Demi masa depannya yang sebentar lagi akan menjadi suami Dewi. Dewi memintanya untuk bergabung dengan perusahaan miliknya bukan karena Lintar akan menjadi suaminya. Namun, Dewi memutuskan hal itu karena paham bahwa Lintar memiliki kemampuan dalam mengelola perusahaan dengan baik. "Kamu tahu, 'kan, Pak Lintar mau keluar dari kantor ini?" tanya Lusi kepada rekannya. "Iya, tahu. Kemarin aku baca status Pak Lintar di medsos," jawab seorang wanita cantik berkacamata, "Kantor ini akan menjadi sepi kalau Pak Lintar keluar," sambungnya. "H
Lintar dan Dewi terus berbincang-bincang santai bersama Syarif dan istrinya. Ada banyak hal yang mereka bicarakan pada saat itu, bukan hanya terkait pernikahan mereka yang sebentar lagi akan digelar. Namun, mereka pun membahas hal lain yang berkaitan dengan bisnis dan juga kehidupan mereka selama ini.Sekitar pukul setengah enam sore, Lintar dan Dewi pamit pulang kepada Syarif dan istrinya. Saat itu, mereka buru-buru pulang karena mendapatkan kabar bahwa Mirna—asisten rumah tangga Dewi mengalami kecelakaan.Mirna mengalami kecelakaan saat pulang dari mini market. Ketika dirinya tengah menyebrang, tiba-tiba saja ia ditabrak lari oleh seorang pengendera motor. Hal tersebut, menyebabkan Mirna harus dirawat di rumah sakit."Kita langsung ke rumah sakit Siloam saja! Mirna dirawat di sana," kata Dewi panik."Iya, Wi," jawab Lintar sambil mengemudikan mobilnya, "Kamu jangan panik! Kamu harus tenang! Percayalah, Mirna pasti baik-baik saja," sambung Lintar sedikit berpaling ke arah Dewi yang d
Dewi kembali memeluk tubuh Lintar. Bibirnya yang halus terpulas merahnya gincu, menempel lembut di atas dahi Lintar."Terima kasih banyak Lintarku sayang," ucap Dewi lirih.Lintar hanya tersenyum, sejatinya ia sudah tidak dapat menahan godaan tersebut. Ingin rasanya Lintar mencumbui Dewi saat itu juga, akan tetapi Lintar masih kuat menahan gejolak dalam jiwa dan perasaannya itu. Lintar bersikap lebih dewasa lagi, tidak seperti dulu yang gampang terpancing oleh hawa nafsunya sendiri. Kini, ia lebih memikirkan dampak yang akan terjadi ke depan, ia tidak mau gegabah menjamah kesucian seorang wanita hanya melampiaskan hasratnya saja.****Setelah beberapa jam berada di kediaman Dewi. Lintar pun langsung pamit pulang kepada kekasihnya itu."Sudah jam sepuluh lebih, aku pulang dulu, yah," kata Lintar lirih, "Besok siang aku jemput kamu ke sini," sambungnya sambil mencium kening Dewi.Lintar bangkit dan langsung menelepon Koh Iwan yang ada di mes bersama para pegawai Dewi.Tidak lama kemudi
Sepanjang perjalanan, Lintar dan Koh Iwan terus bercanda ria, gelak tawa menghiasi kebersamaan mereka. Hingga tidak terasa mobil sedan yang dikemudikan Lintar sudah tiba di depan gerbang rumah mewah milik Dewi. Hanya dengan membunyikan klakson dua kali saja, pintu gerbang rumah tersebut langsung terbuka dengan sendirinya.Tampak seorang petugas keamanan rumah itu berdiri tegak di depan pos keamanan sambil memberi hormat kepada Lintar yang baru tiba.Lintar langsung membuka kaca mobilnya. "Selamat malam, Yo. Apa kabar?" kata Lintar sambil tersenyum lebar."Selamat malam juga, Pak," jawab Rio sedikit membungkukkan badannya."Randi ke mana, Yo?" tanya Lintar lagi."Ada di mes, Pak," jawab Rio penuh rasa hormat.Setelah itu, Lintar kembali menutup kaca mobilnya. Perlahan, ia kembali melajukan mobilnya mengarah ke halaman parkir rumah mewah itu."Aku di sini saja, Tar. Kamu masuk sendiri yah," kata Koh Iwan lirih."Lah, kenapa, Koh?""Mau nemuin Fendi di mesnya.""Nanti kalau Dewi nanyain
Dani hanya mengangguk dan langsung membuka dus tersebut. "Tumben yah, Koh Iwan tidak ke sini?" tanya Dani sambil mengunyah kue yang dibelikan Lintar.Usai makan makan kue, Dani langsung pamit kepada Lintar, karena saat itu sudah mau magrib. "Aku pulang dulu, Tar. Sebentar lagi magrib," kata Dani lirih."Iya, Dan," jawab Lintar, "Jangan lupa, sampaikan pesan sama Koh Iwan. Aku tunggu habis magrib," sambungnya."Ok, nanti aku sampaikan," jawab Dani langsung berlalu dari hadapan Lintar.Lintar bangkit dan langsung melangkah ke kamar mandi, Lintar hendak membersihkan diri karena sebentar lagi akan melaksanakan Salat Magrib berjamaah bersama warga lainnya di masjid yang ada di belakang kediamannya.Selesai mandi, Lintar ganti pakaian dan bergegas melangkah menuju masjid. Kebetulan Dani pun saat itu sudah ada di depan masjid tersebut."Tumben Koh Iwan tidak ke masjid?" tanya Lintar kepada Dani yang sudah tiba lebih dulu."Tidak ada di rumah, kata tetangganya tadi sore dia berangkat ke rumah
Setibanya di kantor, Lintar disambut hangat oleh beberapa orang rekan kerjanya. Terutama oleh staf accounting berparas cantik dan berkulit putih mulus, yang selama ini sangat menyukai dirinya."Selamat datang dan selamat pagi, Mas Lintar," sapa Lusi tersenyum manis menyambut kedatangan Lintar."Selamat pagi juga Lusi cantik," jawab Lintar seperti memaksakan diri menyanjung wanita itu. Kemudian ia langsung melangkah menuju ke ruangan kerjanya yang ada di lantai dua kantor tersebut."Biasanya dia mampir untuk godain aku," gumam Lusi langsung melangkah mengikuti Lintar dari belakang.Sebelum Lintar membuka pintu ruang kerjanya, dengan cepat Lusi mendahului membuka pintu ruang tersebut."Ya, Allah! Sigap banget kamu," kata Lintar sambil tersenyum-senyum."Silakan masuk, Mas!" ucap Lusi bersikap seperti layaknya seorang asisten pribadi."Terima kasih, Lus," ucap Lintar langsung melangkah masuk ke dalam ruang kerjanya itu.Setelah menutup rapat pintu ruangan tersebut, Lusi pun melangkah dan
Ketika Lintar dan Dani sedang santai berbincang, tiba-tiba datang seorang pria paruh baya. Dia adalah Koh Iwan sahabat baik Lintar dan Dani. Koh Iwan tidak langsung menghampiri Lintar dan Dani, ia hanya berdiri di balik pagar sambil tersenyum-senyum menatap ke arah dua pemuda yang selama ini menjadi sahabat baiknya. Lintar dan Dani belum mengetahui kedatangan Koh Iwan, sehingga mereka terus berbincang-bincang tanpa sadar ada yang memperhatikan mereka di balik pagar. "Assalamu'alaikum," ucap Koh Iwan. Lintar dan Dani sedikit terperanjat lalu berpaling ke arah Koh Iwan secara bersamaan. "Waalaikumsalam," jawab mereka serentak. "Koh Iwan, kapan datangnya? Tiba-tiba saja muncul seperti jailangkung?" tanya Dani sambil tersenyum-senyum. "Bukan jailangkung, tapi Harry Potter," jawab Koh Iwan ketus. Dia melangkah dengan gagahnya menuju ke arah teras menghampiri Lintar dan Dani yang sedang duduk santai. "Gagah banget, mau ke mana, Koh?" tanya Lintar meluruskan pandangannya ke wajah pri
Di tempat terpisah .... Lintar masih berbaring di atas tempat tidurnya, ia tampak resah dengan sikap Firda, Vira, dan gadis-gadis lainnya. Mereka secara terang-terangan sudah menyatakan perasaan mereka kepadanya. Padahal, mereka sudah mengetahui jika Lintar akan menikah dalam waktu tidak lama lagi. Tentu, sikap mereka sangat mengganggu. Lintar khawatir, jika mereka akan menjadi duri bagi hubungan asmaranya dengan Dewi. Terlebih lagi jika Dewi mengetahui semuanya, sudah barang tentu dia akan kecewa dan menganggap Lintar masih sama seperti dulu. "Selama ini, aku memang selalu bersikap terbuka dan juga sering memberi harapan bagi mereka. Tapi, itu hanya bagian dari gurauan saja," desis Lintar, "Kenapa mereka serius menanggapi sikapku ini?" sambungnya. Beberapa menit kemudian, ponselnya berdering. "Seperti itu Dewi," kata Lintar bangkit dan langsung meraih ponsel yang tergeletak di sampingnya. Namun, dugaannya salah. Yang meneleponnya itu bukan Dewi, tapi Firda yang selama ini selalu
Setelah Dani berlalu, Lintar kembali melanjutkan perbincangannya dengan Firda. Ada banyak hal yang mereka bicarakan pada saat itu, terkait masalah pekerjaan dan juga hal yang lainnya.Berada di dekat Lintar, tentu membuat nyaman jiwa dan perasaan Firda. Hingga bertambahnya rasa suka dalam dirinya terhadap Lintar yang selama ini ia kagumi.Setelah hampir satu jam berada di kediaman Lintar, Firda pun pamit kepada Lintar. Ia hanya meminta nomor ponsel Lintar saja, dan tidak berbicara terkait rencananya yang hendak menyatukan Lintar dengan Alena. Firda merasa bimbang, karena dirinya pun sangat menyukai Lintar.****Malam itu, Alena hanya duduk-duduk santai saja di sopa yang ada di ruang tengah kediamannya. Dia tampak resah dan gelisah, pikirannya terus tertuju kepada Lintar.Saat itu, Alena menunggu kedatangan Firda, ia tampak berharap informasi baik dari kunjungan Firda ke rumah Lintar."Mudah-mudahan, Firda bisa mendapatkan informasi banyak tentang Lintar," desis Alena penuh harap.Alen