Share

Bab 128 Penyataan Perang

Author: Nyx Rai
Sudut pandang Valerie:

Marcel pergi setelah ledakan emosiku malam itu. Kurasa aku telah menyakitinya. Lebih baik segera menyelesaikannya, 'kan? Dia tidak pernah datang lagi setelah itu. Aku memiliki seminggu yang damai. Tidak ada mantan yang mengganggu, tidak ada Alisa, dan tidak ada berita.

Pada akhirnya, berita kami tidak muncul di halaman depan. Bahkan tidak di halaman terakhir atau halaman mana pun. Joshua diam-diam menghubungi kamerawanku pada hari kedua, menawarkan untuk membeli video tersebut. Meskipun juru kamera itu menaikkan harga tiga kali lipat setelah kesepakatan dibuat, Joshua tetap menyetujuinya.

Aku tahu ini karena dia bukan sekadar juru kamera, dia adalah salah satu sahabat Adrian, seorang veteran dari Agaria dan sekarang menjadi pengawalku.

Video buatanku terjual seharga 750 juta. Kurasa aku bisa mendorongnya lebih jauh lagi, tetapi kami sudah mendapatkan apa yang kami inginkan, yaitu untuk menguji sikap Joshua Salim.

Dia berusaha keras untuk menjaga namaku tetap kelu
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter

Related chapters

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 129 Semut Mati

    Sudut pandang Valerie:"Jadi, apa yang diambilnya dari ibumu?" tanya Lukas."Hmm ...."Lukas menyipitkan mata. "Apa kamu nggak tahu?"Tidak. Aku tidak melanjutkan kesepakatan dengan Marcel. Pada akhirnya, aku hanya tahu bahwa Joshua mengambil sesuatu.Sialan bajingan itu."Lalu apa bedanya jika aku yang pergi daripada kamu?" Lukas tertawa kecil, melihat keraguanku, "Gimana kamu akan mencarinya?""Yah ....""Oke, nggak perlu bicara lagi." Lukas menyimpulkan percakapan kami, menyadari aku tidak punya jawaban yang baik untuk pertanyaannya. "Aku nggak akan membiarkan wanita hamil memanjat balkon lantai dua untuk mencari sesuatu yang mungkin ada.""Aku bisa membedakan barang-barang milik Joshua dari sesuatu yang nggak seharusnya ada di ruang kerjanya ....""Aku akan menunjukkan ruang kerja itu melalui video." Solusi Lukas datang lebih cepat daripada jawabanku yang sulit didapat."Kalau mereka memergokiku, aku hanya seorang anak perempuan yang mengintip ke ruang kerja ayah angkatnya, tapi ka

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 130 Hadiah dengan Rantai Tua

    Sudut pandang Valerie:"Apa?" Itu suara Olivia Wiguna. "Kita berada di ruang kerja ayahmu! Kamu tahu betapa sakralnya ini bagi kita anak-anak? 'Ruang terlarang'!"Aku memutar mataku, berbisik kepada Lukas, "Aku ke sana!"Kamu harus mengakui kehebatan para gadis jahat ini. Mereka jahat kepada semua orang, terkadang bahkan kepada satu sama lain. Mereka egois dan mengerikan, mereka menyakiti dan mengkhianati, tetapi entah bagaimana, mereka tetap berbaikan setelahnya. Kurasa mereka itu burung dengan bulu yang sama?"Ruang terlarang apa? Itu sangat bodoh! Apa ruang kerja ayahmu terbuka untuk semua orang?" Alisa mendengus, lalu menutup pintu.Aku tidak mendengar suara saklar lampu. Jadi ruangan itu seharusnya masih gelap. Lukas bisa bersembunyi, tetapi tidak lama. Aku tidak bisa membayangkan jika Alisa berteriak dalam beberapa detik ke depan dan memanggil polisi.Aku tidak bisa membiarkan Lukas dihukum karena rencanaku."Kurang lebih, iya." Suara acuh tak acuh Olivia terdengar jelas dan kera

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 131 Bantuan Besar

    Sudut pandang Valerie:Aduh, Alisa keluar!Aku panik, mencari tempat untuk bersembunyi. Aku datang untuk menyelamatkan Lukas dan mengenakan gaun pesta agar bisa berbaur. Rencanaku adalah membuat keributan dan menarik perhatian Alisa, dia pasti akan terkejut jika melihatku di pestanya. Kemudian, Lukas akan mendapatkan kesempatan untuk melarikan diri.Namun, Alisa di sana bukan untuk menjaga apa pun. Dia di sana untuk mencuri! Selain itu, bukan hanya mengetahui keberadaan Lukas, Alisa bahkan keluar sekarang! Sial!Aku tidak punya waktu selain untuk berbalik dan bersembunyi di balik tiang terdekat ketika pintu ruang kerja terbuka, tetapi sekarang aku sudah jauh di sisi ruang tamu dan tidak ada cara aku bisa kembali ke kamarku.Aku tidak bisa membiarkan Alisa melihatku di luar kamarku!"Kenapa kita bersembunyi?"Sebuah suara membuatku terkejut hingga melompat, lalu aku melihat wajah polos Marcel. Dia tampak sedikit terkejut seolah-olah aku yang mencoba membuatnya kaget, padahal sebaliknya.

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 132 Kalung Baru sang Kaisar

    Sudut pandang Valerie:"Aku nggak tahu," kata Alisa hampir seketika tanpa berpikir, lalu suaranya berubah curiga. "Kenapa kamu tanya?""Kenapa menurutmu?" Marcel tertawa ringan, tetapi jika aku tidak salah lihat, tawanya tidak mencapai matanya. Aku belum pernah melihat Marcel memperlakukan Alisa dengan sikap seperti itu.Alisa mengerucutkan bibirnya, menatap Marcel dengan mata melebar, suaranya terdengar ragu seperti saudari ipar yang penurut. "Kamu tanya itu untuk ... dia? Kalian berdua ... akan kembali bersama?"Marcel melirik ke arahku lagi. "Ya, semoga segera."Alisa menundukkan pandangannya."Aku pikir dia mungkin akan memaafkanku kalau aku membantunya mencari orang tua kandungnya," lanjut Marcel seolah-olah tidak melihat ekspresi Alisa yang terganggu."Ayah nggak mau berurusan dengan keluarga itu," desis Alisa dengan wajah takut. "Katanya, para pecandu itu akan mencekik kami seperti tanaman merambat kalau mereka tahu kalau putri mereka diadopsi oleh orang kaya ...."Atau mungkin

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 133 Keadilanku Sendiri

    Sudut pandang Valerie:"Aku nggak tahu apa itu milik ibumu, tapi kalung itu pasti punya cerita di baliknya." Lukas menyeringai dengan percaya diri. "Ada karat di rantai kalungnya. Berdasarkan bau yang tertinggal di dalam kotak, menurutku ...."Aku menahan napas, dan dia mengatupkan bibirnya, menatapku dengan senyum menggoda. Aku merasa gelisah saat menyadari bahwa dia sedang menggodaku. "Apa …?""Darah," katanya tenang, menggagalkan ledakanku, dan memberiku gelombang kecemasan lagi."Apa?" Aku terkejut."Sstt!" desisnya kepadaku, menunjuk ke pintu dan mengarahkanku menjauh dari pintu, mendekati jendela. Benar, orang lain tidak boleh mendengarnya."Tapi ... darah? Kenapa bisa ada darah di sana? Apa pengguna narkoba menumpahkan darah saat sekarat?" Aku kebingungan dengan berjuta-juta pertanyaan dalam pikiranku. "Lagi pula, kenapa seorang pecandu punya kalung semewah itu? Kenapa Joshua Salim mengambilnya? Untuk uang? Joshua nggak terlihat seperti orang yang berniat menjualnya …."Lukas me

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 134 Kata Sandinya

    Sudut pandang Valerie:"Kamu yakin nggak ingin meledakkan bom ini di depan Keluarga Salim?" Lukas menimang-nimang kotak kalung itu. "Kesempatan terakhir."Aku menggigit bibir, akhirnya menjawab, "Nggak.""Kamu dengar itu?" tanya Lukas sambil mengeluarkan ponselnya.Apa …? Aku mendekat kepadanya. Sebelum aku sempat melontarkan pertanyaan, dia mengarahkan ponselnya dan di layar ponselnya ada wajah Adrian."Dia majikanku." Lukas tersenyum kepadaku. Aku menatapnya tajam, lalu mengambil ponselnya. Sebenarnya, aku tidak keberatan dengan keterlibatan Adrian, tetapi bukan saat dia sibuk mengejar Aurel, dan tentu saja bukan dengan cara seperti ini!"Aku baru saja menghubungi Lukas untuk memeriksa keadaanmu saat kamu masuk. Maaf." Melihat frustrasiku, Adrian segera menjelaskan, "Aku nggak memantaumu, aku bersumpah.""Kurasa aku bisa menggunakan nasihat dari seorang teman ...." Aku memutar mata, tidak bisa marah lama kepada rubah licik itu. "Tapi, aku sudah memutuskan untuk yang satu ini.""Ini c

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 135 Mabuk

    Sudut pandang Valerie:Rencana itu tidak akan berhasil jika Alisa tidak meninggalkan sisi Marcel, yang biasanya terjadi. Mengandalkan keberuntunganku, aku menyelinap ke tepi tangga, mengintip tanpa memperlihatkan diriku.Lobi hanya diterangi lampu gantung dalam mode redup. Cahaya kuning samar memancarkan mantra ambigu pada kerumunan, dan udara terasa seksi. Dengan bantuan alkohol, seolah-olah akal sehat setiap orang telah tercuri dan kini mereka semua bergoyang mengikuti musik, tertawa, dan sesekali menyentuh tubuh mereka.Pesta ini sudah berjalan dengan baik sekarang.Dengan gaun ringan, aku tidak mencolok sama sekali. Berbeda dengan Marcel ….Aku agak terkejut menemukan Marcel duduk sendirian di bar, dengan minuman di tangan dan tanpa Alisa. Dia tampak murung dan bosan, tetapi beruntung bagiku, dia tidak pergi.Begitu aku melirik, sepertinya dia merasakannya, dia tiba-tiba menatap ke atas, dan matanya langsung bertemu mataku. Kemudian, dia tersenyum. Senyum bersih dan ramah tanpa nia

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 136 Membohongiku

    Sudut pandang Marcel:Aku cukup terkejut Val memulai percakapan denganku, tetapi kemudian aku menyadari bahwa dia menginginkan sesuatu dariku.Val adalah jiwa yang bebas, kebalikan dari Alisa. Dia mengatakan apa yang dia pikirkan dan melakukan apa yang hatinya katakan. Selalu. Namun, tidak ketika dia menginginkan sesuatu. Dia berubah menjadi orang yang berbeda, gadis penurut yang berusaha sebaik mungkin untuk bersikap baik, merayu, menahan diri.Dahulu, aku meremehkan itu. Aku merasa dia selalu meminta sesuatu sementara Alisa tidak pernah meminta apa pun. Belum lagi Val melakukannya dengan cara yang ragu-ragu, hampir takut, dan aku tidak suka itu.Val akan bertanya kepada semua temanku, kecuali aku, tentang apa yang mungkin aku suka untuk memberiku hadiah yang tepat, lalu bertanya apakah aku suka hadiah itu ketika dia memberikannya kepadaku. Jika aku bilang "ya", dia akan tersenyum begitu cerah dan bertanya dengan ragu, "Kalau begitu, apa aku mendapatkan satu hari penuh bersamamu? Hany

Latest chapter

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 230 Makhluk Berdarah Dingin

    Tentu ada cincin yang jauh lebih mahal, tetapi bukan cincin ini.Tentu, ini adalah hati dari Marcel Tanzil yang terhebat, tetapi dia bahkan masih remaja ketika merancang cincin itu. Dia memiliki sumber daya terbatas … baiklah, terbatas sebagai seorang Keluarga Tanzil. Tetap saja, desainer cincin itu adalah teman keluarganya, dan batu permata itu, meskipun langka, hanya sebanding dengan uang jajan Marcel pada waktu itu.Yang paling berharga dari cincin itu hanyalah emosi yang disimpannya.Val kesal dengan strategi licik Marcel, mengikuti tawarannya hanya dengan menaikkan 150 juta setiap kali, lalu tiba-tiba menggandakannya. Siapa pun, bahkan Nico sekalipun, andai dia ada di sini hari ini, pasti akan ragu setidaknya untuk sesaat.Sambil menatap Marcel dengan tajam, Val tidak mengangkat papannya. Baiklah! Marcel sangat menginginkan cincin sialan itu? Dia boleh mendapatkannya! Toh Val bukan kemari untuk cincin bodoh itu juga.Marcel melihat ke arahnya. Merasa menang? Val bertekad untuk tid

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 229 Hati Marcel

    Marcel mengajukan penawaran lagi.Val bahkan tidak mengalihkan pandangannya ke arah kedua pria yang menaikkan harga untuk cincin kecil itu. Dia bersandar ke kanan dengan sikunya di lengan kursi seperti kucing malas, mata ungunya yang dingin tampak acuh tak acuh, memancarkan aura ratu yang mematikan. Namun, hanya sedikit yang bisa melihat lengkungan halus di bibirnya.Dia tahu Marcel menginginkan cincin itu, sangat menginginkannya.Val datang untuk kalung ibunya, tetapi sesampainya di sana, dia tahu Marcel akan datang … karena cincin itu ada di daftar.Dia sudah tahu tentang cincin itu sejak lama. Sebenarnya, dia sudah tahu keberadaan cincin itu sepanjang hidupnya. Seperti remaja pada umumnya, dia ingin tahu segala sesuatu tentang pria yang disukainya, dan dia menemukan tentang cincin itu ketika itu masih sebuah gambar di buku catatan Marcel.Dia tahu bahwa Marcel sedang mendesain sebuah cincin, dia menyaksikan cincin itu menjadi nyata, disimpan oleh pria itu dalam kotak beludru kecil,

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 228 Z, X, V

    "Pria di lantai dua."Papan Marcel bahkan tidak memiliki nomor, hanya satu huruf, Z.Tidak mungkin Marcel bisa melihat dan memperhatikan Alisa dari jendela besar di lantai dua itu, tetapi Alisa merasa seolah-olah Marcel meliriknya dengan dingin ketika dia baru saja mengangkat papannya.Air mata akibat merasa teraniaya memenuhi mata Alisa.Alisa seharusnya ada di sana. Dia seharusnya menjadi ratu dari Keluarga Tanzil, dan dia mendapatkan gelarnya dengan sah. Namun, pria itu sekarang menyingkirkan semua kata dan janji manisnya, dan hanya menatapnya dengan dingin.[ Marcel, No. 86 adalah aku. ]Alisa mengetik di ponselnya, tetapi ragu ketika jarinya melayang di atas tombol "kirim".Kata demi kata, Alisa menghapus pesan itu, dan mengirimkan pesan lain sebagai gantinya. [ Marcel, aku di lelang hari ini. ]Tidak ada balasan.Sambil memegang ponselnya, Alisa menatap Marcel. Pria itu duduk di sana dengan wajah datar, matanya bahkan tidak beralih ke meja tempat ponselnya berkedip.Alisa menggi

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 227 Malam Beku

    "Mereka nggak datang!" desis Alisa kepada Joshua Salim, matanya melirik ke sekeliling dengan tergesa-gesa, tidak bisa tetap tenang lebih dari tiga detik.Alisa tidak sabar untuk menyingkirkan Valerie secara permanen dari hidupnya. Dia tidak tahu Valerie sedang hamil saat dia menjegalnya di tangga, tetapi itu tidak berarti dia tidak senang dengan hasilnya. Dia membuat Valerie masuk penjara. Dia mendapatkan Rumah Z, mesin pencetak uang. Dia juga mendapatkan gelar Nyonya Marcel.Dia dan Marcel memang tidak seperti dahulu lagi, tetapi hal itu sekarang tampaknya merupakan masalah yang jauh lebih sepele dibandingkan Valerie si psikopat yang datang mengejar dirinya.Sejak Valerie muncul di pesta reuni, Alisa tidak bisa tidur nyenyak sehari pun.Alisa tahu Valerie tidak akan melepaskannya begitu saja kali ini, dan dia tahu pasukan lamanya, yaitu ibunya, ayahnya, dan Marcel, tidak memiliki kekuatan atas Valerie sekarang. Bahkan kakak laki-lakinya yang hanya seorang penindas itu sedang bersembun

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 226 Harapan Terakhir

    "Aku akan menceraikannya dengan syarat," tambah Alisa sambil cemberut. "Dia berutang pernikahan itu kepadaku. Dia juga nggak pernah memenuhi tanggung jawabnya sebagai suami.""Darah yang kita berikan kepadanya adalah darah Valerie sejak awal. Apa yang kamu harapkan saat kamu memaksanya menikahimu?" Joshua Salim menghela napas, menggelengkan kepala perlahan dengan kekecewaan di matanya.Joshua Salim telah melakukan hal-hal buruk demi istri dan putrinya. Dia pikir dirinya telah melakukan segala yang dia bisa untuk melindungi keluarganya, tetapi dia tidak pernah menduga putrinya hanya akan belajar trik kotor darinya."Ayah memaksa Ibu, tapi semuanya baik-baik saja," kata Alisa sambil mengangkat bahu dengan nada acuh tak acuh."Apa kamu bilang?" Joshua Salim mengangkat tangannya, dan Alisa membeku dengan air mata ketakutan. Pada akhirnya, tangan itu tidak mendarat.Joshua Salim menghela napas dalam-dalam dan panjang. Dia menggenggam tinjunya untuk menyembunyikan gemetar di tangannya.Aveli

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 225 Perceraian

    "Ini akan membuat Valerie marah!"Alisa menghela napas sambil menatap ayahnya dan memutar matanya saat mereka melewati lorong temaram bersama para peserta lelang.Bukan berarti Alisa bersedia menyerah kepada Val soal kalung itu, tetapi menjual kalung itu secara terbuka kepada Val hanya akan menjadi deklarasi perang, sesuatu yang tidak akan dilakukan oleh ayahnya yang berhati-hati. Namun, Joshua Salim tampaknya sudah bertekad untuk melanjutkannya.Lelang ini memperbolehkan topeng, toh sebuah topeng sederhana tidak bisa menyembunyikan identitas seseorang, terutama di kalangan orang-orang yang mampu berada di sini. Namun, tetap saja, Alisa mengenakan topeng. Bukan hanya itu, dia juga mengenakan gaun yang lebih menantang dengan punggung yang terbuka hingga ke pinggangnya, untuk mengelabui orang, seperti yang dia katakan.Namun, Joshua Salim tahu ini hanyalah cara Alisa untuk melampiaskan perasaannya setelah perselisihan dengan Marcel. Dia mengenal putrinya lebih baik daripada siapa pun. Se

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 224 Lelang Pusaka

    "Apa ... apa kamu tahu tentang Keluarga Kumala?" Apa kamu tahu bahwa kamu baru saja memarahi pewaris dari salah satu keluarga paling berkuasa di negara ini? Inilah pertanyaan sebenarnya, yang tidak berani ditanyakan oleh Val.Val melirik ke arah Nico, dengan sedikit kecemasan terdengar dalam suaranya yang bahkan tidak dia sadari sendiri.Mereka menjemput Liana sebelum mengakhiri hari itu. Nico bermain dengan Jelita sepanjang perjalanan ke rumah Liana. Val tidak ingin membicarakan Diego di depan Liana atau Jelita, jadi dia hanya diam karena rasa bersalah yang terus menggerogotinya.Kesepakatan Val dengan Nico adalah tentang Keluarga Salim. Nico membutuhkan Val karena pria itu tidak ingin ada noda di namanya, jadi Val berpikir pria itu tidak akan senang jika harus bermusuhan dengan Keluarga Kumala.Nico menoleh, matanya yang dalam tertuju pada Val sebelum dia mengangguk. "Ya, aku tahu."Val menelan ludah tanpa disadari.Haruskah dia memberitahu pria itu siapa Diego sebenarnya? Nico membe

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 223 Ratu Kecilnya

    "Diego Kumala!" seru Val dengan marah. "Ini benar-benar nggak bisa dipercaya! Ini sudah sangat rendah, bahkan untukmu!"Di balik sudut jalan, berdiri pria yang dia marahi. Di wajah pria itu, ada rasa malu, terkejut, dan ... sedikit rasa marah, marah kepada adik iparnya yang baru saja mencampakkannya agar adik perempuannya tidak kehilangan kendali melihat si mantan suami menculik putri temannya.Betapa kacaunya keluarga asalmu."Liana menolakmu, 'kan?" Val menyilangkan tangan di depan dada, menatap Diego seperti induk kucing yang marah. "Itu sebabnya kamu bersembunyi di sini?""Ehh ... nggak juga ...." Pria itu menggaruk rambutnya dengan senyum meminta maaf. Liana tidak bilang "tidak". Wanita itu sama sekali tidak mengangkat teleponnya yang jutaan kali, begitu juga Val. "Ini murni kebetulan, tapi aku sangat senang bisa melihatmu, Jelita …."Val menyipitkan matanya. Diego cepat-cepat meminta maaf dan mengoreksi, "Maksudku, Valerie.""Namaku Val, dan aku lebih bahagia tanpa kamu, terima k

  • Hati Suamiku, Milik Pujaan Hatinya   Bab 222 Papa Mala

    "Siapa yang mengajarimu memanggilnya Mama Val?" tanya Marcel, mengamati Val dengan hati-hati agar tidak terlihat oleh Val, tetapi juga tidak kehilangan jejak Val.Marcel tidak tahu Val ada di sini dan tidak mengira Jelita akan melompat dari komidi putar saat melihatnya. Dia tahu bahwa Liana membawa Jelita ke sini, jadi dia datang."Dia memang Mama Val .…" jawab Jelita dengan nada terluka dan merasa bingung."Apa dia tahu aku papamu?" tanya Marcel, sudah mengetahui jawabannya.Val tidak tahu. Kalau tahu, Val pasti sudah menghubungkan semuanya.Marcel perlu memberi tahu Val, tetapi dia tidak bisa, karena Nico.Sekeras apa pun Marcel berusaha menyelidiki pria itu, dia tidak menemukan hal yang aneh. Pria itu terlihat bersih. Adam Samid. Itu nama yang ditemukan Marcel. Nama yang sangat biasa, hampir membosankan.Marcel bahkan menemukan mengapa Nico membenci Keluarga Salim. Perusahaan kecil milik Joshua Salim yang sangat dia jaga selama bertahun-tahun itu dibeli dari seorang "Samid" dengan h

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status