Share

Bab 4 Mulai Terkuak

Author: Alita novel
last update Last Updated: 2024-01-13 16:52:52

“Eh iya sayang.” Mas Harun seketika gugup. Pandangannya terus beralih dari Alana ke arahku.

“Kamu tidur lagi ya sayang. Ibu dan Ayah akan menyusul ke kamar kalian.”

“Iya Bu.” Jawab Alana lalu naik tangga lagi menuju kamarnya. Syukurlah Alana mau menuruti perintahku. Detik itu juga Mas Harun menghela nafas lega.

“Kamu lihat sendirikan Raya. Aku dan Mas Harun harus masuk ke dalam kamar anak-anak saat mereka terbangun. Tapi, saat jatah Mas Harun ada di rumah orang tuamu, aku akan memberi pengertian pada mereka jika suami kita sedang sibuk bekerja. Begitu juga dengan Ibu yang harus ikut dengan anaknya karena ingin sekalian liburan.”

“Kamu licik sekali karena sudah memakai anak-anakmu untuk mengancam Mas Harun.” Kata Raya yang kembali berani menunjukkan taringnya setelah tadi terdiam karena Mas Harun memarahinya.

“Jangan mentang-mentang kamu lebih kaya daripada Mas Harun, kamu jadi istri yang durhaka Mbak.” Jarinya segera menunjuk diriku sendiri dengan ekpresi menantang.

“Aku? Merendahkan Mas Harun selama kami menikah?”

“Kalau tidak tahu tahu apapun, lebih baik kamu diam saja Ray.” Bisik Mas Harun marah yang masih bisa terdengar olehku. Membuat Raya seketika kembali terdiam.

“Lihat itu Ray. Suami kita membelaku lagi. ha.. ha.. ha…” Sengaja aku menertawakanya dengan nada menghina. Baru saja Raya hendak membalas perkataanku, Mas Harun sudah berdiri dan hendak menariknya pergi.

“Mau kamu bawa kemana Raya, Mas? Jangan pergi dulu. Kalian berdua harus menandatangani surat perjanjian ini.” Tunjukku pada kertas di atas meja. Mas Harun segera menandatangani surat perjanjian itu dengan di ikuti oleh Ibu mertua dan Raya.

“Sekarang silahkan kalian masuk ke dalam kamar tamu. Aku minta maaf karena membuat kalian batal bulan madu ke Bali.”

“La, Lan. A, aku. Aku nggak pernah mau bulan madu ke Bali dengan Raya. Info yang kamu dapat dari hpku itu tiket untuk liburan kita dan anak-anak.” Bantah Mas Harun lagi. Aku hanya mengedikan bahu lalu masuk kedalam kamar utama. Mengunci pintu dengan cepat lalu berdiri bersandar di balik pintu.

Air mataku seketika luruh. Tubuhku jatuh terduduk di lantai yang dingin. Setelah seharian ini aku berusaha untuk kuat di depan mereka, akhirnya pertahananku runtuh juga saat sedang sendirian seperti ini. Sepuluh tahun membina rumah tangga bukanlah waktu yang sebentar. Banyak hal yang sudah aku korbankan. Termasuk karir dan materi.

Pernikahan kami bukannya tanpa hambatan. Sering kali masalah Ibu mertua dan Rani yang menyindirku karena tidak bisa melahirkan anak laki-laki membuat aku sering mengadu pada Mas Harun. Kala itu ia selalu memintaku untuk bersabar menghadapi tingkah mereka. Bahkan materi yang aku berikan juga tidak cukup untuk membuat hati Ibu mertua luluh agar menyayangiku seperti anaknya sendiri.

Sebagai seorang Ayah, Mas Harun sangat dekat dengan kedua putri kami. Jika ada pepatah yang pantas di sematkan pada suamiku dalam mendampingi perkembangan anak-anak adalah cinta pertama anak perempuan adalah Ayahnya. Anak-anak yang selalu minta di bacakan buku cerita sebelum tidur. Bermain setiap libur bersama Mas Harun dan berjalan-jalan hanya sekedar ke taman komplek membuatku masih bertahan dengan Mas Harun di tengah sikap Ibu dan adiknya yang buruk padaku.

Hingga dua minggu lalu aku tidak sengaja mengetahui perselingkuhan Mas Harun dan Raya. Anak dari Bulekku. Ibu Raya adalah adik Ibuku yang tinggal di kabupaten sebelah. Jarak rumahku dengan rumah Raya sekitar satu jam. Hubungan kami tetap terjalin dengan baik meski orang tuaku sudah tiada. Karena itulah aku kerap menerima kunjungan Raya yang bekerja di salah satu pabrik kota ini.

Raya memilih untuk tinggal di kos yang ada di dekat pabrik untuk menghemat waktu dan tenaga. Setiap libur bekerja, Raya akan bermain ke rumahku dengan membawa makanan kesukaan anak-anak. Saat itu, seperti biasa Raya kembali berkunjung. Aku sedang sibuk mengotak-atik hpku yang tenggelam di bak mandi akibat ulah anak bungsuku, Syifa.

“Hpnya Mbak Wulan kenapa?” Tanya Raya heran. Ia sudah membuka bingkisan jajan bersama Alana dan Syifa di ruang tengah.

“Tadi Syifa nggak sengaja jatuhin hpku ke dalam air. Pinjam hp kamu dulu dong Ray. Aku mau nelpon manajer di toko karena ada barang masuk hari ini. Mau tanya jam berapa aku harus pergi ke toko.”

“Ini mbak.” Raya memberikan hp yang dulu aku hadiahkan untuknya.

Karena percakapanku dengan manajer toko nanti cukup penting, aku memilih untuk menjauh menuju teras belakang. Menanyakan tentang keadaan toko, pemasukan, barang return dan stok yang masuk. Masih ada waktu sampai jam empat sore untuk datang ke toko. Setelah sambungan telpon terputus, aku tidak sengaja melihat aplikasi kalkulator di hp Raya.

“Untuk apa Raya d******d kalkulator lagi?” Gumamku heran. Karena hp Raya persis dengan hpku, maka aku tahu aplikasi apa saja yang ada di dalamnya serta bentuk aplikasi itu.

Entah kenapa pikiranku langsung berkelana pada berita perselingkuhan yang tengah viral di sosial media. Ada pasangan zina yang ketahuan selingkuh oleh si istri sah setelah si istri tidak sengaja membuka kalkulator palsu. Padahal niat awalnya hanya ingin di gunakan untuk menghitung. Siapa sangka itu adalah awal mula perselingkuhan suaminya terbongkar.

Kepalaku menoleh ke belakang untuk memastikan tidak ada orang di dapur. Jariku dengan gemetar menekan aplikasi kalkulator itu lalu mengotak-atik isinya sebentar. Kedua mataku kontan membulat saat bisa membuka galeri yang tersembunyi di dalam aplikasi ini. Jadi, benar jika Raya menggunakan kalkulator palsu.

Foto pertama yang aku buka adalah foto Mas Harun dan Raya tengah liburan di pinggir pantai di dekat rumah orang tua Raya. Ada juga foto Mas Harun bersama Paklek dan Bulekku. Serta masih banyak foto mereka berdua dengan pose romantis. Dadaku sudah berdebar kencang sekali. Hp Raya hampir saja tergelincir jatuh akibat tanganku yang tiba-tiba berkeringat dingin.

Setetes air mata tanpa sadar sudah jatuh mengalir di pipi. Ya Allah. Ternyata Mas Harun sudah berselingkuh dengan Raya. Sejak kapan mereka memulai hubungan? Apakah Mas Harun dan Raya sudah pernah tidur bersama? Kenapa orang tua Raya juga setuju dengan hubungan terlarang anaknya? Semua pertanyaan itu terus berkelindan dalam kepalaku.

“Tidak. Aku nggak akan tahu semuanya kalau hanya meratapi nasib. Aku harus mencari tahu apa saja yang sudah mereka sembunykan dariku.” 

Setelah berhasil menenangkan diri, aku kembali masuk ke dalam rumah. Menatap Raya yang tengah bermain lego dengan Syifa. Amarah yang tadi berhasil padam kini mulai membara. Keluarga yang aku kira baik ternyata tega berhianat. Saat pandangan kami bertemu, aku langsung mengubah ekpresi.

“Maaf Ray. Aku masih boleh pinjam hpmu? Ada pekerjaan yang harus aku selesaikan di laptop.”

“Boleh kok Mbak.”

“Terima kasih.”

Kakiku segera melangkah masuk ke dalam kamar. Mengunci pintu lalu menyalakan komputer.

Karena hpku sudah rusak, aku memilih menyadap hp Raya dengan komputerku. Ada hp jadul yang aku gunakan agar bisa tersambung dengan wa di komputer. Semua foto dan video dari hp Raya sudah aku pindahkan ke galeriku. Lalu, aku membajak hp Raya agar bisa mengetahui semua pesan yang ia kirim. 

Tanganku sudah sibuk mengotak-atik hp Raya agar bisa mengembalikan semua pesan wa yang sudah ia hapus. Syukurlah ternyata backup chat yang ada di hp ini masih aktif. Sebelum memberikan hp ini pada Raya, aku memang mengaktifkan fitur ini dengan tujuan agar Raya bisa membaca pesan penting yang tidak sengaja terhapus. Siapa sangka jika hal ini berguna untuk mengetahui kebusukan mereka.

Pesan dari Ibu Raya seketika menarik perhatianku. [Bagus. Setelah kamu berhasil menikah dengan Harun, curi sertifikat rumah Wulan lalu balik menjadi namamu. Ibu sudah tahu mafia yang bisa di andalkan dalam membalik nama sertifikat tanpa perlu tanda tangan pemilik sebelumnya.]

Comments (1)
goodnovel comment avatar
Rania Humaira
kau aja yg sebagai istri sah tolol melebihi binatang. utk apa kau bertahan dg suami,mertua dan ipar benalu. klu kaya g masalah tapi udah miskin belagu lagi. banyak duit klu bodoh juga g guna
VIEW ALL COMMENTS

Related chapters

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 5 Rencana Raya

    Kedua mataku sontak membeliak kaget. Jadi Bulek May mau menguasai rumah ini. Padahal rumahku adalah warisan dari Bapak yang diturunkan turun temurun dari Kakekku. Sama sekali tidak ada hak Bulek May dan Raya dalam rumah ini. Sekali lagi, tanganku cekatan memindahkan semua pesan di hp Raya yang kembali muncul ke laptop, lalu menghapusnya lagi.Drrtt…Hp Raya sudah bergetar lagi. Ada pesan masuk dari Mas Harun. Aku hanya bisa melihat sekilas dari pop up pesan tanpa berani membukanya di hp. Karena hp Raya sudah aku bajak, aku memilih untuk membaca pesan Mas Harun di komputer. [Kamu sudah masukin obat tidur ke dalam minumannya Wulan dek?]“Obat tidur?” Gumamku heran. Apa yang hendak mereka lakukan sampai Raya harus memberiku obat tidur.[Kalau bisa cepat sedikit ya. Kita harus pergi ke penjahit untuk fitting baju pengantin sore ini juga. Aku tidak mau Wulan memergoki kita saat pergi bersama sore ini.]Tanpa terasa air mataku kembali mengalir di pipi. Sakit sekali rasanya saat suami yang

    Last Updated : 2024-01-13
  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 6 Bukti Kuat

    “Wu, wulan.” Mas Harun seketika melepaskan rangkulannya dibahu Raya. Aku pura-pura tidak melihat semua itu. Mereka tidak boleh melihatku lemah agar tidak curiga jika aku sudj tahu tentang hubungan terlarang mereka.“Kalian darimana saja baru pulang selarut ini?” Pertanyaanku tentu saja membuat Mas Harun tergagap. Mulutnya terbuka dan tertutup sendiri. Sepertinya dia hendak bicara. Tapi, tidak ada suara yang keluar. Raya menyembunyikan kedua tangannya di balik punggung. Aku masih bisa melihat tas belanja yang menyembul keluar.“Kami dari rumah sakit Mbak. Tiba-tiba perutku keram. Ternyata aku salah makan hari ini.” Jawab Raya memberikan alasan kliss.“Oh begitu.” Ucapku datar.“Kamu kok belum tidur sayang. Ayo kita masuk ke dalam kamar sekarang. Aku masih harus bekerja besok.” Akhirnya Mas Harun bisa bicara juga. Dia segera menarik tanganku agar masuk ke dalam kamar. Kuikuti saja permainanya. Mas Harun langsung merebahkan tubuhnya di atas tempat tidur. Tidak lama kemudian dia sudah ter

    Last Updated : 2024-02-19
  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 7 Alasan

    Dengan cepat aku segera berjalan menjauh hingga suara langkah kakiku terdengar nyaring. Karena kamar tamu ada tepat di sebelah dapur, seharusnya aku masih bisa mendengar aktivitas pasangan pengantin baru itu. Tapi, hanya suara air dari dispenser yang mengisi keheningan rumah ini.Tidak ingin larut dalam kesedihan seorang diri, aku segera berjalan menuju kamar. Suara bisikan Raya yang cukup keras membuatku seketika menghentikan langkah. “Apa Mbak Wulan sudah masuk ke dalam kamarnya Mas?”“Sepertinya belum. Aku tidak mendengar suara pintu kamar yang terbuka dan tertutup.”Dasar bodoh. Tanpa harus menguping di depan pintu kamar kalian aku bisa tahu apa yang terjadi. Aku segera melanjutkan langkah menuju kamar lalu mengunci pintu kembali. Kini aku sudah duduk di depan komputer untuk memantau kamar tamu menggunakan kamera CCTV. Kamera yang aku pasang dua minggu lalu. Sehari setelah mengetahui perselingkuhan Mas Harun dengan Raya.“Sudah aman Mas?” Tanya Raya yang menutupi tubuhnya dengan s

    Last Updated : 2024-02-19
  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 8 Curiga

    “Uhuk, uhuk, uhuk.” Raya segera mengulurkan segelas air pada Mas Harun bersamaan denganku. Pandangan kami bertemu untuk sesaat. “Maaf Ayah jadi terbatuk sayang.” Tangan Mas Harun otomatis mengambil gelas air yang di sodorkan Raya. Membuat adik maduku itu seketika tersenyum senang.“Tuhkan. Ayah lebih milih gelas dari Tante Raya daripada gelas yang di berikan Ibu.” PrangGelas yang di pegang Mas Harun tadi jatuh ke bawah. Wajahnya berubah menjadi pucat pasi karena Syifa bertanya hal yang kritis lagi. “Nggak ada yang spesial sayang. Ayah kira tadi gelas air itu dari Ibu. Bukan dari Tante Raya.” Kilah Mas Harun gugup.“Terus kenapa tadi Ayah keluar bareng Tante Raya?” Tanya Alana lagi mengulangi pertanyaan Syifa tadi.“Kebetulan saja sayang.” Kilahnya lagi. Aku mendengus mendengar jawaban Mas Harun.Bude Yah segera membersihkan pecahan gelas itu lalu membuangnya di tempat sampah. Aku segera mengalihkan perhatian anak-anak dengan menanyakan kegiatan mereka di sekolah hari ini. Syifa leb

    Last Updated : 2024-02-21
  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 9 Penyamaran

    Aku segera memegang tangan Raya dan mengambil gelang itu. “Apa yang sedang kamu lakukan Mbak? Kenapa kamu harus mengambil gelangku?” Raya berusaha mengambil gelang emas ini dariku. Untung saja aku bisa menghindarinya hingga Raya jatuh sendiri.“Ya ampun kalian ini. Bisa nggak sih nggak bertengkar di pagi hari ini seperti ini.” Tegur Ibu mertua yang sudah membantu Raya untuk berdiri. Kepalanya celingukan ke kanan kiri. Mungkin takut para tetangga akan melihat.“Mbak Wulan itu Bu. Dia mengambil gelas emas pemberian Ibu saat lamaran di rumahku.” Lapor Raya meringis kesakitan. Kedua mata Ibu mertua seketika membulat saat aku mengeluarkan gelang emas itu.“Jadi, Ibu memberikan gelang ini untuk acara lamaran di rumah Raya?” Tanyaku sambil menunjukkan gelang itu ke hadapan Ibu.“Iya. Memang kenapa sih Mbak? Mas Harun yang membelikan gelang emas itu sendiri kok. Benarkan Bu?” Justru Raya yang menjawab. Membuatku seketika tertawa hingga perutku terasa sakit.“Apa yang lucu? Kalau cemburu bilan

    Last Updated : 2024-02-22
  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 10 Penjelasan

    “I, itu bisa aku jelaskan sayang.” Amarahku sudah hampir meluap. Melihat orang-orang yang berlalu lalang membuatku menghela nafas berulang kali. Aku tidak boleh marah di tempat umum seperti ini.“Suruh Raya bawa balik motorku. Atau kalau nggak aku akan langsung melaporkan kalian ke polisi. Ingatlah Mas. Jika aku belum menandatangani surat yang mengijinkan agar pernikahanmu dan Raya disahkan secara negara.” Kataku pelan agar tidak menarik perhatian semakin banyak orang.Tanpa melihat wajah Raya lagi, aku langsung masuk ke dalam mobil. Terlihat dari kaca spion Mas Harun tengah bicara dengan Raya. Sepertinya mereka tengah berdebat. Karena sudah tidak sabar lagi, aku menelpon Mas Harun. “Cepatlah. Jangan sampai semua orang merekam kalian.” Kataku begitu dia mengabgkat panggilan. Tanganku menunjuk pada orang-orang yang masih menonton kami. Mas Harun menganggukan kepalanya lalu segera duduk di balik kemudi.Selama di perjalanan, aku terus melihat ke kaca spion untuk memastikan jika Raya t

    Last Updated : 2024-02-23
  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 11 Penjelasan 2

    Tubuh Raya seketika bergetar. Dia langsung bersembunyi di belakang tubuh Mas Harun. Tanganku meraup wajah kesal. Niat hati ingin menyembunyikan dulu pernikahan kedua suamiku malah berakhir seperti ini. Gara-gara Mas Harun yang mengabulkan keinginan istri keduanya itu. Masalah kami justru sudah di ketahui oleh para tetangga.“Maaf Ibu-ibu kami mau lewat.” Kata Mas Harun yang suaranya tenggelam di antara para Ibu-ibu yang sedang bicara. “Mas Harun benar Ibu-ibu. Tolong jangan halangi jalan mereka. Biarkan mereka pergi dari rumah saya. Satu hal lagi. Tolong jangan bicarakan kejadian ini pada Alana dan Syifa. Karena saya masih ingin menjaga perasaan kedua putri saya.”“Baiklah. Kami pergi dulu Lan. Kalau butuh bantuan bilang saja sama salah satu dari kami. Biar kami yang memberikan pelakor ini pelajaran.” Kata Bu Wati lalu mengajak para tetangga untuk pergi. Tapi, bukan pulang ke rumah mereka masing-masing. Melainkan berkumpul di rumah Bu Wati untuk bergosip.“Terima kasih banyak Lan.” K

    Last Updated : 2024-02-24
  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 12 Penjelasan 3

    Suasana hening terasa di ruang makan ini. Ibu mertua dan Mas Harun memilih untuk tidak menjawab permintaan Rani. Membuat gadis itu berdecak kesal lalu duduk di samping Ibunya. Tangan Rani sudah sibuk mencomot bakwan jagung di atas meja. Aku sendiri tidak berminat untuk menjawab. Biarlah mereka lebih dulu berkata pada Rani sedang tidak punya uang.“Ibu aneh banget deh. Kenapa nggak mau jawab?” Omel Rani tidak sopan pada Ibunya sendiri. Gadis itu sudah menyendokan nasi ke dalam piring lalu mengambil lauk yang ada.Dia bahkan tidak menyadari suasana ruang makan ini yang canggung. Karena Alana dan Syifa memilih diam saja. Tidak ada celoteh kedua putriku yang membuat meja makan jadi ramai. Alana dan Syifa yang sudah selesai makan pamit untuk masuk ke dalam kamar lebih dulu. Aku segera merapikan piring kami lalu meletakannya di tempat cuci piring. Bude Yah yang akan mencucinya nanti. Baru saja aku hendak beranjak pergi ke kamar, Mas Harun sudah menahan tanganku.“Besok siang aku mau langsu

    Last Updated : 2024-02-26

Latest chapter

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 94

    Pov Orang KetigaSurat panggilan sidang dari pengadilan agama akhirnya datang juga ke rumah megah Ardi. Dia termenung menatap kurir yang mengantar surat itu. Tangannya sudah meremas surat tanpa membalas sapaan kurir yang berlalu pergi. Ardi menutup pintu rumahnya dengan kasar hingga membuat Bu May yang sedang memasak di dapur jadi terlonjak kaget.Ia masuk ke dalam kamar lalu duduk di tepi tempat tidur. Menyobek amlopnya dan membaca gugatan Desi yang tertera dalam surat tersebut. Di surat itu menyebutkan tentang sikap kasar Ardi pada Desi dan anak-anak selama ini yang di sebut kekerasan secara verbal. Walaupun tidak ada kekerasan secara fisik. Mata Ardi semakin membulat saat ia membaca isi gugatan berikutnya dimana Ardi sudah berselingkuh dengan Sarah. Hanya nama Sarah yang di sebutkan. Tidak ada nama Raya sebagai selingkuha Ardi. Desi mengklaim jika dia punya semua bukti yang akan ia bawa ke pengadilan saat sidang pertama kelak."Desi si*"*****." Seru Ardi marah dengan suara men

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 93

    "Sebenarnya dimana Desi dan anak-anak? Kenapa kamu sampai tidak tahu keberadaan mereka, Ardi?" Seru Mama jengkel yang membuatku keringat dingin. Sedangkan Papa hanya diam saja sambil menatapku tajam.Aku sangat tahu karakter orang tuaku yang lebih sayang dengan Desi. Tidak mungkin jika aku mengarang cerita jelek tentang Desi. Bukannya percaya Mama justru akan sangat marah padaku. Rasanya pikiranku buntu di tatap sedemikian tajam oleh orang tuaku "Aku nggak tahu Ma. Seharian ini aku bekerja di kantor jadi aku nggak tahu keman Desi dan anak-anak pergi. Tadi siang Bu May sempat telpon kalau Desi sedang tidak enak badan sehingga tidak bisa rewang di rumah tetangga. Jadi, Bu May yang menggantikannya. Aku izinkan karena tidak enak dengan tetangga kami jika tidak ada yang rewang. Baru saja aku pulang sore ini bersamaan dengan Papa dan Mama, mereka sudah pergi. Aku baru saja hendak mencari mereka. Tolong jangan marah padaku dulu." Jelasku pelan dengan suara bergetar. Ya ampun kenapa aku tida

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 92

    Siang itu aku berkenalan dengan anak Bu May yang bernama Raya. Wajah cantik, tubuh seksi dan sikap yang ramah langsung memikatku saat itu juga Entah kenapa aku bisa langsung jatuh cinta pada Raya. Bukan hanya rasa tertarik seperti yang aku rasakan pada Sarah dan dua mantan kekasihku yang lain. Karena masih ingin mengobrol dengan Raya lebih banyak lagi, aku mengajaknya dan Bu May untuk menemaniku duduk di meja makan. Mumpung Desi dan anak-anak sedang tidak ada di rumah. Hampir saja kami ketahuan oleh Desi yang tiba-tiba saja sudah pulang ke rumah. Untungnya dia tidak curiga sama sekali dengan kedekatanku bersama Raya. Apalagi ini pertama kalinya aku mengijinkan pembantu untuk duduk di meja makan yang sama denganku. Setelah Desi pergi aku bisa menghela nafas lega.Di tengah kelumit hubunganku dengan Sarah yang sedang berada di masa membosankan, rasanya sangat menyenangkan bisa menjalnin hubungan dengan wanita baru seperti Raya. Dia jauh lebih pengertian dan baik daripada Sarah. Raya tid

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 91

    Pov ArdiMenikah ternyata sangat membosankan. Apalagi jika istri sudah melahirkan bayi. Membuat penampilan fisik menjadi berubah seratus delapan puluh derajat. Wajahnya jadi sayu karena kurang tidur akibat begadang mengurus bayi. Tidak ada lagi badan seksi milik Desi yang bisa kulihat. Namun, di sisi lain aku juga menuntutnya untuk melahirkan sebanyak empat kali. Hingga kami memiliki tiga anak perempuan dan dua anak laki-laki. Aku ingin memiliki anak sebanyak mungkin yang bisa di jadikan pewaris perusahaan Papa. Sekaligus anak yang bisa mengurusku di masa tua nanti.Pelayanan yang di berikan Desi di atas ranjang juga tidak bisa maksimal lagi. Sehingga membuatku sering mencari pelampiasan pada wanita lain. Yang sudah aku uji kebersihannya melalui peemeriksaan kesehatan di rumah sakit. Setelah memastikan jika wanita yang aku pilih sehat dan bebas dari penyakit menular baru kami melanjutlan hubungan. Aku bisa memberikan banyak uang pada wanita simpananku setiap mereka mau melayani dengan

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 90

    Rasanya badanku sangat letih saat pulang ke rumah bersama Andi dan Tika yang menyusul ke bimbel. Sedangkan Raka berada di rumah bersama Salma dan Salwa. Beruntung si kembar mau membantu dengan mengambil alih dapur dengan memasak untuk membuat menu makan malam kami kali ini. Mereka juga mau membantu pekerjaan rumah seperti menyapu dan mencuci piring. Bahkan untuk urusan seragam sekolah, anak-anak dengan terampil menyetrika. Tentu saja dengan di dampingi oleh si kembar. "Pokoknya Ibu tenang saja. Urusan pekerjaan rumah serahkan pada kami. Ibu juga nggak perlu lagi memasak biar nggak kecapekan. Fokus saja bekerja di bimbel. Kalau adik-adik mau menyusul kami yang akan mengantarkan." Kata Salma pagi ini saat kami tengah berkutat untuk membuat sarapan di dapur. Sedangkan Salwa dan Tika sudah membagi tugas untuk menyapu halaman depan dan rumah. Raka dan Andi masih sibuk membereskan tempat tidur dan buku yang akan mereka bawa ke sekolah."Terima kasih sayang. Kamu dan Salwa juga nggak perlu

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 89

    Meskipun merasa sedih setelah melihat pesan balasan Wulan, aku berusaha untuk menenangkan diri. Mungkin untuk saat ini aku harus membiarkan Mama dan Papa berspekulasi sesuai dengan fitnah yang sudah di katakan Bu May pada mereka. Karena aku tidak ingin sembarangan memberikan bukti sebelum persidangan di mulai. Teringat dengan pesan Pak Hendra agar aku selalu berhati-hati terkait dengan barang bukti yang sudah di berikan ke pengadilan agama.[Biarkan saja Lan. Biar Papa dan Mama melihat sendiri di pengadilan bukti-bukti yang sudah aku serahkan. Aku takut jika memberikan bukti itu sekarang Mas Ardi akan punya bahan untuk mengelak. Bisa saja dia akan menyiapkan sangkalan mengingat Mas Ardi bisa melakukan segalanya dengan uang.]Balasku cepat. Aku tahu jika kemungkinan besar orang tua Mas Ardi akan tahu lebih cepat. Hanya saja hatiku tetap merasa sedih karena harus pergi begitu saja tanpa ijin pada mereka. Aneh sekali. Padahal ini keputusanku. Tapi, aku juga yang merasa sedih. Mungkin kar

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 88

    Jarum jam sudah menunjukkan setengah empat sore saat kami sampai di rumah ini. Langit jingga mulai terlihat menjelang malam. Aku meminta anak-anak untuk menunggu di teras. Sementara aku pergi ke rumah pemilik kontrakan yang jaraknya hanya dua rumah saja dari sini. Saat bertemu Bu Marni langsung menyerahkan kunci rumah padaku lalu kami masuk ke dalam. Ruangan tampak bersih karena ada yang rutin menyapu selama dua bulan ini. Tidak ada perabotan di ruang tamu dan dapur. Tapi, setidaknya sudah ada tempat tidur dan lemari di setiap kamar yang di beli Ratna setelah aku mentransfer uang padanya. Saat Ratna dan keluarganya menginap di rumah ini. Dua koper besar yang dulu di bawa Ratna sudah ada di kamar utama. Sedangkan satu koper lagi aku kirim lewat jasa travel dan di letakan di dapur. Baru aku kirim beberapa hari lalu setelah anak-anak selesai ujian akhir sekolah atau yang biasa di sebut dengan UAS.“Kita sholat jamaah di ruang tengah dulu ya. Baru pasang seprai di kasur terus istirahat se

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 87

    POV DesiSatu minggu lebih aku berusaha menghindari jebakan Mas Ardi walaupun obat terlarang itu sudah di tukar dengan teg biasa. Kadang kala aku menyanggupi keinginannya untuk minum teh di ruang makan atau berdua saja di dapur. Aku merasa gugup karena bingung harus menunjukkan reaksi apa setelah minum teh itu yang di yakini Mas Ardi mengandung obat terlarang. Namun, tidak ada reaksi apapun dari Mas Ardi selain ekspresi heran. Dia juga tidak curiga sama sekali. Setidaknya aku merasa sangat lega karena selalu berhasil lolos. Kesibukanku bersama anak-anak membuat Mas Ardi tidak bisa menjebakku untuk tidur bersama pria lain. Selain itu, dia juga harus sibuk bolak-balik dari rumah Sarah ke rumah ini karena harus membagi waktu setelah mereka resmi menikah secara siri. Membuatku bisa dengan mudah memasukan obat tidur setiap dia akan menjalanklan rencana untuk menghubungi temannya yang akan ikut dalam rencana untuk memfitnahku. Membuat Mas Ardi merasa bahwa ia terlalu kelelahan hingga bisa t

  • Balasan Untuk Suami dan Adik Madu   Bab 86

    POV RayaLiburan selama tiga hari ke Bali bersama Mas Ardi sungguh menyenangkan dan menakjubkan. Karena ini kedua kalinya aku bisa liburan ke Bali setelah study tour saat SMA dulu. Ada banyak tempat yang lebih bagus sudah kami kunjungi. Di tambah dengan banyaknya oleh-oleh yang sudah kubeli dengan harga ratusan juta. Membuat aku membeli banyak baju, tas, sepatu dan masih banyak barang yang bagus dan sangat mahal. Tidak lupa juga aku membelikan untuk Ibu dengan jumlah yang sangat banyak.Dia sangat pengertian mengajakku pergi tanpa perlu bertanya dimana keberadaan suamiku. Setelah aku cerita Mas Ardi memang tidak pernah bertanya secara detail tentang sosok Mas Harun. Membuatku merasa sangat lega karena mereka bedua sudah saling mengenal sebagai rekan kerja di kantor. Aku takut jika Mas Ardi akan memilih mundur sebelum semua rencanaku dan Ibu terlaksana. Di sisi lain aku juga banyak menguping percakapan Mas Ardi dengan Sarah di kamar hotel tempat kami menginap. Dia selalu mengira jika a

DMCA.com Protection Status