Pembalasan Dendam, Menikahi Musuh Kekasihku
Aku bersama sang bos mafia, Maxim, selama lima tahun. Sepanjang waktu itu, dia tak pernah menyembunyikan siapa wanita favoritnya. Clara, putri sopirnya. Sopirnya permah menahan peluru demi melindunginya. Dia menyebutnya sebagai "membayar utang". Bodohnya, aku mempercayainya.
Dia memberi Clara perhiasan, mobil-mobil sport, dan dia bahkan membelikannya sebuah pulau.
Tiga hari sebelum pernikahan, aku tahu dia memindahkan lokasi acara. Bukan ke tanah milik keluargaku di Silia, melainkan ke pulau itu. Pulau milik Clara. Alasannya? Clara klaustrofobia. Tak sanggup menghadapi pernikahan besar di dalam ruangan.
Saat itu, aku sudah muak.
Tiga hari kemudian, pernikahan tetap berlangsung di pulau itu. Namun, pengantinnya tak pernah muncul. Maxim dipermalukan di depan umum. Dia mengacak-acak kota, mencariku ke mana-mana.
Saat itulah dia baru menyadari kebenarannya. Dia mengira akan menikah denganku. Nyatanya, aku menikahi musuh terbesarnya. Niko Valgana. Bos mafia dari Rasia.
Dia meninggalkan Clara. Dia berlari ke kediaman milik keluargaku dan menunggu. Tujuh hari tujuh malam. Dengan bunga, sebuah cincin, dan segunung permohonan ampun.